makalah mukm

13
LAPORAN AKHIR MAKALAH MANAJEMEN USAHA KECIL DAN MENENGAH KELOMPOK “SOPHOMORE” Nama anggota kelompok: Charisma Chanani Mahar (041311233303) Ridho Elvianto (041311233335) Himawan Amalul Arifin (041311233337) M. Hakim Anditama (041311233349)

Upload: unair

Post on 26-Apr-2023

3 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

LAPORAN AKHIR MAKALAH MANAJEMEN USAHA

KECIL DAN MENENGAH

KELOMPOK “SOPHOMORE”

Nama anggota kelompok:

Charisma Chanani Mahar (041311233303)

Ridho Elvianto (041311233335)

Himawan Amalul Arifin (041311233337)

M. Hakim Anditama (041311233349)

Kata Pengantar

Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha

Penyayang, puja dan puji syukur senantiasa kami panjatkan dalam setiap

langkah kami. Berkat hidayah serta rahmatnya kelompok kecil kami telah

menyelesaikan tugas akhir dari mata kuliah MUKM.

Tak mudah bagi kami melewati setiap masalah dan tantangan yang

menghadang, niat yang tulus serta tekat yang kokoh menjadikan kami

semakin kuat. Semoga segala pengorbanan yang kami berikan dapat

bermanfaat bagi kami dan orang lain di kehidupan mendatang. Namun, tak

ada manusia yang sempurna, sekiranya kami memohon ribuan kata maaf

atas segala kekurangan kami dalam penyelesaian tugas ini baik dalam

proses maupun hasil akhir.

Surabaya, 3 Juni 2015

Sophomore Team

DATA DIRI

Nama Kelompok : Sophomore

Nama, NIM, No. Absen. No HP

Ketua : Charisma Chanani Mahar - 041311233303

Anggota 1 : Ridho Elvianto - 041311233335

Anggota 2 : Himawan Amalul Arifin - 041311233337

Anggota 3 : M. Hakim Anditama - 041311233349

Anggota 4 :

Anggota 5 :

Kelas :

Email : 1. [email protected]

2. [email protected]

BUSSINESS DEVELOPMENT

BAB I. SURVEY LAPANGAN

Kami telah melakukan survey di berbagai daerah Surabaya dan sebagian

Sidoarjo. Lebih dari 10 outlet telah kami datangi untuk menganalisa

potensi dari outlet-outlet tersebut. Selain itu kami juga

mengidentifikasi kemungkinan outlet tersebut untuk dikembangkan

kedepannya. Diantara beberapa outlet yang telah kami survey tidak

semuanya memungkinkan, ada beberapa yang kurang tepat dikarenakan

faktor lokasi dan kepentingan owner yang tidak bisa sejalan.

BAB II. LAPORAN PROGRAM

Laporan awal sebelum melakukan program:

1. Dari sekian outlet yang telah kami survey berikut yang berpotensi

a. Bebek Cak Sandy – Jalan Kertajaya Gang IX Raya, Gubeng

b. Bakso dan Cui Mi “LUNAS” – Gubeng Kertajaya, Gubeng

c. Mie Baraccung – Tengger Kandangan, Manukan Kulon

d. Warung Sederhana (9) – Ketajen Gedangan, Sidoarjo

e. Ikan Bakar Cak Tri – Keboan Sikep Gedangan, Sidoarjo

2. Kondisi dan potensi masing-masing outlet

a. Bebek Cak Sandy

Bebek Cak Sandy terletak di Gubeng Kertajaya Gang IX Raya No.

7, dekat dengan Kampus B Universitas Airlangga dan

universitas-universitas lain. Bebek Cak Sandy mempunyai

beberapa cabang yang tersebar di daerah Surabaya. Cabang yang

kami ambil adalah yang berlokasi di Gubeng Kertajaya

dikarenakan cukup potensial. Dikatakan potensial karena

lokasinya yang sangat strategis dekat dengan kampus serta

lingkungan mahasiswa. Setiap kali kami berkunjung kondisi

outlet cukup ramai pembeli.

b. Bakso dan Cui Mi “LUNAS”

Bakso dan Cui Mi ini terletak tidak jauh dari Bebek Cak Sandy.

Namun saying outlet tidak seramai outlet pertama. Akan tetapi

kami mengatakan outlet tersebut berpotensi dikarenakan rasa

makanannya yang enak serta harga yang bersahabat bagi kantong

mahasiswa, sehingga hanya perlu sedikit perubahan strategi

pemasaran untuk pengembangannya.

c. Mie Baraccung

Terletak di daerah Surabaya Barat dan agak jauh dari

perkotaan. Walaupun agak jauh dari perkotaan outlet ini sangat

berpotensi dikarenakan berada di salah satu jalan utama daerah

Tengger – Manukan Kulon serta berada di dekat SMA Negri 11

Surabaya. Produknya yang unik memang menyasar kalangan remaja.

Namun ternyata pelanggannya juga banyak dari anak-anak dan

orang tua. Setiap hari outlet ini bisa menjual lebih dari 100

porsi. Kendalanya adalah kondisi outlet yang kecil tidak

sebanding dengan jumlah pelanggan yang datang. Sehingga

kebanyakan pelanggan lebih memilih untuk take away atau delivery

service.

d. Warung Sederhana (9)

Berada di jalan Ketajen, Gedangan - Sidoarjo yang merupakan

lokasi industri dimana banyak karyawan pabrik menjadi

pelanggannya. Ketika jam istirahat kerja pada siang atau sore

hari sebagian dari karyawan pabrik daerah tersebut melakukan

santap siang di warung tersebut. Di luar jam itu warung tidak

terlalu ramai. Maka dari itu kami coba melakukan push di jam-

jam potensial.

e. Ikan Bakar Cak Tri

Berjualan di lingkungan perumahan Griya Permata Gedangan

menjadikan outlet ini memiliki banyak pelanggan dari warga

perumahan tersebut, namun tak jarang pembeli datang dari luar

lingkungan perumahan. Warung ikan bakar ini buka mulai pukul 4

sore. Cukup ramai pembeli namun sedikit kerepotan dikarenakan

tenaga yang kurang.

3. Estimasi bisnis saat ini

a. Bebek Cak Sandy

Penjualan 30-50 porsi perharinya, dengan omset 600-800ribu.

Kebanyakan pembeli adalah mahasiswa.

b. Bakso dan Cui Mi “LUNAS”

Penjualan 20-30 porsi perharinya, dengan omset 250-400ribu.

Kebanyakan pembeli juga dari kalangan mahasiswa.

c. Mie Baracung

Penjualan 100-130 porsi perharinya, dengan omset 1-1,5jt.

Kebanyakan pembeli adalah remaja dan sebagian anak-anak serta

orang tua.

d. Warung Sederhana

Penjualan 50-70 porsi perharinya, dengan omset 500-700ribu.

Kebanyakan pembeli adalah pegawai pabrik di daerah tersebut.

e. Ikan Bakar Cak Tri

Penjualan 30-40 porsi perharinya, dengan omset 700-900ribu.

Kebanyakan pembeli adalah warga lingkungan sekitar.

4. Target bisnis selama program

a. Bebek Cak Sandy

Meningkatkan penjualan hingga 50% dikarenakan pasarnya yang

potensial. Menambahkan strategi pemasaran dan memperluas

pangsa pasar. Dilakukan dengan berbagai aktivasi seperti

pemaketan produk dengan potongan harga agar lebih menarik

pembeli dan menambah layanan untuk delivery service.

b. Bakso dan Cui Mi “LUNAS”

Memberikan potongan harga bagi yang makan di tempat sehingga

kondisi outlet terlihat lebih ramai dan meningkatkan

kredibilitas outlet. Dengan begitu secara perlahan penjualan

akan meningkat.

c. Mie Baraccung

Meningkatkan layanan penjualan untuk mencegah terjadinya

kekecewaan pelanggan. Menyediakan minuman instan dari produk

sponsor sebagai salah satu cara jika pegawainya sudah

kerepotan menyiapkan pesanan yang menumpuk.

d. Warung Sederhana (9)

Melakukan penjualan secara maksimal di jam-jam potensial

dengan mengadakan potongan harga di waktu tertentu sehingga

penjualan bisa benar-benar maksimal.

e. Ikan Bakar Cak Tri

Memperluas pangsa pasar dengan gencar melakukan promosi serta

program menarik untuk pelanggan baru maupun pelanggan setia.

Sehingga kuantitas penjualan produk bisa ditingkatkan tentunya

dengan tambahan tenaga kerja.

5. Frekuensi Kunjungan

Pemantauan di awal sangatlah penting untuk mengatasi segala hal

yang sekiranya kurang tepat, dan juga menganalisa perkembangan

setiap harinya agar dapat menentukan langkah yang lebih serta

tindakan preventif untuk kemungkinan yang bisa saja terjadi.

Sehinnga di awal bisa dilakukan kunjunga satu minggu sekali di

setiap outlet.

Laporan selama melaksanakan program:

1. Pengelolaan outlet dan produk

a. Bebek Cak Sandy

Melakukan aktivasi penjualan dengan berbagai paket.

Paket Hemat: 1 potong bebek goreng + nasi + 1 buah TBS 220ml=

Rp 15.000, dan tentunya menambah tenaga untuk pelayanan ”delivery

service”

b. Bakso dan Cui Mi ”LUNAS”

Memberikan potongan harga bagi yang makan di tempat

Paket 1: 1 porsi cui mi/ bakso + 1 buah TBS 220ml/FTB 235ml=

Rp 8.500, dengan harga asli sebenarnya Rp 9.000

Paket 2: 2 porsi cui mi/ bakso + 2 buah TBS 220ml/ FTB 235ml=

Rp 16.000, yang diutamakan disini adalah peningkatan frekuensi

penjualan.

c. Mie Baraccung

Menyediakan berbagai paket menarik dengan tujuan memudahkan

dalam proses penjualan

Paket Simple: 1 Mie Baraccung + 1 buah FTB 235ml= Rp 12.000

Paket Komplit: 1 Mie Baraccung + 1 Chicken Onigiri + 1 FTB 235

ml= Rp 17.000

Paket Tawuran: 5 Mie Baraccung + 5 TBK 330ml= Rp 60.000 (free

delivery service jarak 3km)

d. Warung Sederhana (9)

Maksimalisasi penjualan di jam efektif

Paket Siang Hemat (pukul 11.00-15.00): 1 porsi makanan dengan

sayur sesuai pilihan + 1 macam lauk + 1 tusuk sate usus + 2

krupuk + 1 TBS 220ml= Rp 10.000

e. Ikan Bakar Cak Tri

Penambahan strategi pemasaran

Harga setiap porsinya ditingkatkan Rp 2.000, namun dengan

kompensasi pemberian gratis 2 TBS 220ml setiap pembelian di

atas Rp 50.000 (tidak berlaku kelipatan)

Selain itu melakukan perluasan pangsa pasar dengan melakukan

promosi di daerah yang lebih luas seperti penyebaran brosur

dan flyer.

2. Potensi pengembangan bisnis

a. Bebek Cak Sandy

Cukup menjanjikan jika dikelola dengan baik . Dengan sedikit

sentuhan untuk merubah strategi pemasaran maka akan berkembang

dengan sendirinya.

b. Bakso dan Cui Mi ”LUNAS”

Bisa dibilang sedikit sulit dikarenakan kurangnya promosi yang

dilakukan, perlu konsistensi dan kekuatan pemasaran yang baik.

c. Mie Baraccung

Perkembangan yang ada tidak terlalu signifikan didalam outlet

ini, hanya saja proses pelayanan pemesanan minuman yang

biasanya cukup lama penyajiannya bisa lebih cepat ketika

adanya teh botol sosro. Pengunjung juga semakin tertarik

dengan beberapa paket baru inovasi dari kami dan dari

persetujuan pemilik.

d. Warung Sederhana (9)

Potensi yang ada terletak pada lokasinya yang strategis dimana

banyak pegawai pabrik yang mencari makan siang pada jam

istirahat.

e. Ikan Bakar Cak Tri

Namanya sudah cukup dikenal banyak orang di daerahnya sehingga

hanya perlu dilakukan sedikit promosi serta perubahan

pelayanan yang lebih baik.

3. Kegiatan Harian

Melakukan pengamatan saat ada waktu luang, kami mengamati

bagaimana outlet dapat diuntungkan dengan kegiatan ini salah

satunya dengan bundling-bundling yang ada

4. Evaluasi Berkala

Kami tidak melakukan banyak evaluasi karena keterbatasan

waktu, selain itu beberapa outlet yang kami tangani sudah

memiliki pelnaggan tetap dan tinggal mengembangkan saja.

5. Tindak Lanjut

Tindak lanjut dari keseluruhan program yang kami lakukan

adalah belum dapat kami tindak lanjuti semua mengenai

masukan dari pemilik maupun konsumen dari outlet - outlet

tersebut. Sedangkan outlet yang sudah kami aktivasi sampai

saat ini yaitu warung bebek cak sandy dan mie baraccung.

SPECIAL GIFTTelur gulung joss Roti bakar asoy

PLACE Lingkungan kampus, sekolah sd, food fest

Lingkungan kampus

PRICE 1. 10 tusuk telur gulung + TBK 330ml Rp. 9000,002. 15 tusuk telur gulung + 1 fruittea TBE 500ml Rp. 15.000

1 slice roti bakar + 1slice roti bakar stroberry + 1 TBK 330ml Rp. 12.000

PROMOTION Brosur, social media Brosur , social mediaPRODUCT 1.10 tusuk telur gulung + TBK

330ml2. 15 tusuk telur gulung + 1 fruittea TBE 500ml Rp. 15.000

1 slice roti bakar + 1slice roti bakar stroberry + 1 TBK 330ml Rp. 12.000

PEOPLE Teman kuliah, anak sd, dll Teman kuliah,teman kos

Modal awal kuantitas Laba/rugiTelur gulung joss

Rp.400.000 20 buah (Rp.230.000)

Laba Rp.30.000

Roti bakar Rp.300.000 15 buah(Rp.180.000)

Laba Rp.22.500

Kelanjutan dari program ini mungkin tidak ada. Karena dari semua

produk tersebut kami juga masih mengambil dari orang lain kemudian

kami pasarkan