992-2522-1-pb

6
EVALUASI PENGGUNAAN ALAT-ALAT BERAT PROYEK Studi Kasus : Proyek Pembangunan Jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu Syafriani 1 , Ir. Joni Harianto 2 1Mahasiswa Departemen Teknik Sipil, Universitas Sumatera Utara, Jl. Perpustakaan No. 1 Kampus USU Medan Email: [email protected] 2 Staf Pengajar Departemen Teknik Sipil, Universitas Sumatera Utara, Jl. Perpustakaan No. 1 Kampus USU Medan ABSTRAK Ruas jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah- Panai Hilir yang berada di Kabupaten Labuhan Batu, menghubungkan Labuhan Bilik dengan Sei Berombang yang mempunyai peranan penting sebagai penghubung lalu lintas dan juga sebagai penunjang pertumbuhan ekonomi di daerah Labuhan Batu dalam sektor kehidupan sehari-hari masyarakat Labuhan Batu. Dalam melaksanakan pekerjaaan pembangunan jalan ini, diperlukan alat-alat berat seperti: Penggilas Roda Besi (6-9 ton), Penggilas Bervibrasi (1.5-3.0 PK), Penggilas Roda Karet ( 8-10 ton), Alat Penggali (Excavator Backhoe), Motor Grader, Dump truk. Dalam penelitian ini yang akan dibahas adalah evaluasi penggunaan dan pemanfaatan alat-alat berat pada Proyek tersebut dengan Metode Bina Marga dan Metode Caterpillar. Hasil perhitungan evaluasi dengan metode Caterpillar menunjukkan hasil yang lebih efektif dibandingkan dengan menggunakan metode Bina Marga. Dimana hasil perhitungan Bina Marga untuk Excavator 67 hari, Motor Grader 27 hari, Penggilas Roda Besi 2 hari, Penggilas bervibrasi 16 hari, dan penggilas roda karet 1 hari. Sedangkan hasil perhitungan dengan menggunakan metode Caterpillar untuk Excavator 57 hari, Motor Grader 12 hari, Penggilas Roda Besi 4 hari, Pemggilas Bervibrasi 4 hari, dan Penggilas Roda karet 4 hari, adapun pelaksanaan proyek ini dapat diselesaikan dalam waktu 120 hari. Kata Kunci: Evaluasi, Alat Berat, Bina Marga, Caterpillar. ABSTRACK Sei Rakyat - Labuhan Bilik - Sei Berombang roads district Panai Tengan Panai Hilir its Labuhan Batu district, Labuhan Bilik connect with Sei Berombang that has an important role as the link traffic and also to support economic growth in the life sector in Labuhan Batu. In carrying out the occupation of road construction would require heavy equipment such as: Steel Wheels roller (6-9 tons), vibration roller (1.5- 3.0 PK), rubber wheels roller (8-10 ton), Excavator (Backhoe), Motor Grader, Dump truck. In this research will be discussed is the evaluation of the use and utilization of heavy equipment on the project with the method of Bina Marga and Caterpillar Methods. The results of the evaluation by the method of calculation Caterpillar showed results more effective than using the methods of Bina Marga. Where the calculation results of Bina Marga for 67 days Excavators, Motor Graders 27 days, Steel Wheels roller 2 days, 16 days vibrating roller, and rubber wheels roller one day. While the results of the calculation using the Caterpillar for 57 days Excavators, Motor Graders 12 days, steel wheels roller 4 days, 4 days vibration roller, and rubber wheels roller 4 days, while the implementation of this project can be completed within 120 days. Keywords: Evaluation, Heavy of Equipment, Bina Marga, Carterpillar. 1. PENDAHULUAN Proyek Pembangunan Jalan adalah salah satu proyek yang bertujuan untuk memperlancar arus lalu lintas pada arus jalan yaitu dengan melakukan pembangunan, pengaspalan dan penyediaan fasilitas

Upload: dimas-pratama

Post on 21-Nov-2015

215 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

tetap belajar

TRANSCRIPT

  • EVALUASI PENGGUNAAN ALAT-ALAT BERAT PROYEK

    Studi Kasus : Proyek Pembangunan Jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu

    Syafriani1, Ir. Joni Harianto

    2

    1Mahasiswa Departemen Teknik Sipil, Universitas Sumatera Utara, Jl. Perpustakaan No. 1

    Kampus USU Medan

    Email: [email protected] 2Staf Pengajar Departemen Teknik Sipil, Universitas Sumatera Utara, Jl. Perpustakaan No. 1

    Kampus USU Medan

    ABSTRAK

    Ruas jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah- Panai Hilir yang berada di Kabupaten Labuhan Batu, menghubungkan Labuhan Bilik dengan Sei Berombang yang

    mempunyai peranan penting sebagai penghubung lalu lintas dan juga sebagai penunjang pertumbuhan

    ekonomi di daerah Labuhan Batu dalam sektor kehidupan sehari-hari masyarakat Labuhan Batu. Dalam

    melaksanakan pekerjaaan pembangunan jalan ini, diperlukan alat-alat berat seperti: Penggilas Roda Besi

    (6-9 ton), Penggilas Bervibrasi (1.5-3.0 PK), Penggilas Roda Karet ( 8-10 ton), Alat Penggali (Excavator

    Backhoe), Motor Grader, Dump truk. Dalam penelitian ini yang akan dibahas adalah evaluasi

    penggunaan dan pemanfaatan alat-alat berat pada Proyek tersebut dengan Metode Bina Marga dan

    Metode Caterpillar. Hasil perhitungan evaluasi dengan metode Caterpillar menunjukkan hasil yang lebih

    efektif dibandingkan dengan menggunakan metode Bina Marga. Dimana hasil perhitungan Bina Marga

    untuk Excavator 67 hari, Motor Grader 27 hari, Penggilas Roda Besi 2 hari, Penggilas bervibrasi 16 hari,

    dan penggilas roda karet 1 hari. Sedangkan hasil perhitungan dengan menggunakan metode Caterpillar

    untuk Excavator 57 hari, Motor Grader 12 hari, Penggilas Roda Besi 4 hari, Pemggilas Bervibrasi 4 hari,

    dan Penggilas Roda karet 4 hari, adapun pelaksanaan proyek ini dapat diselesaikan dalam waktu 120

    hari.

    Kata Kunci: Evaluasi, Alat Berat, Bina Marga, Caterpillar.

    ABSTRACK

    Sei Rakyat - Labuhan Bilik - Sei Berombang roads district Panai Tengan Panai Hilir its Labuhan Batu district, Labuhan Bilik connect with Sei Berombang that has an important role as the link traffic and also

    to support economic growth in the life sector in Labuhan Batu. In carrying out the occupation of road

    construction would require heavy equipment such as: Steel Wheels roller (6-9 tons), vibration roller (1.5-

    3.0 PK), rubber wheels roller (8-10 ton), Excavator (Backhoe), Motor Grader, Dump truck. In this

    research will be discussed is the evaluation of the use and utilization of heavy equipment on the project

    with the method of Bina Marga and Caterpillar Methods. The results of the evaluation by the method of

    calculation Caterpillar showed results more effective than using the methods of Bina Marga. Where the

    calculation results of Bina Marga for 67 days Excavators, Motor Graders 27 days, Steel Wheels roller 2

    days, 16 days vibrating roller, and rubber wheels roller one day. While the results of the calculation

    using the Caterpillar for 57 days Excavators, Motor Graders 12 days, steel wheels roller 4 days, 4 days

    vibration roller, and rubber wheels roller 4 days, while the implementation of this project can be

    completed within 120 days.

    Keywords: Evaluation, Heavy of Equipment, Bina Marga, Carterpillar.

    1. PENDAHULUAN

    Proyek Pembangunan Jalan adalah salah satu proyek yang bertujuan untuk memperlancar arus lalu

    lintas pada arus jalan yaitu dengan melakukan pembangunan, pengaspalan dan penyediaan fasilitas

  • jalan.Dalam melaksanakan pekerjaaan ini diperlukan alat-alat berat seperti: Penggilas Roda Besi (6-9

    ton), Penggilas Bervibrasi (1.5-3.0 PK), Penggilas Roda Karet ( 8-10 ton), Alat Penggali (Excavator

    Backhoe), Motor Grader, Dump truk.

    2. TUJUAN DAN MANFAAT PENELITIAN Tujuan penelitian ini adalah:

    1) Mengetahui waktu yang di butuhkan alat alat berat pada pengerjaan proyek. 2) Mengetahui Produktivitas dari alat alat berat pada pengerjaan proyek

    Manfaat penelitian ini adalah:

    1) Menambah wawasan bagi peneliti mengenai optimalisasi pengelolaan dan pemanfaatan alat berat pada pengerjaan proyek pembangunan jalan.

    2) Memberikan sumbangan pemikiran bagi para kontraktor dalam pemilihan alat berat sesuai dengan kondisi medan.

    3) Menambah referensi bagi pembaca/pengamat tentang wacana manajemen proyek alat berat pengelolaan dan pemamfaatan yang lebih baik pada pekerjaan sipil, sesuai dengan tujuan

    penelitian dalam kasus ini

    3. PEMBATASAN MASALAH

    Dari permasalahan yang ada diatas maka masalah dibatasi pada alat-alat berat yang digunakan

    pada pengerjaan Proyek Pembangunan Jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu.

    1) Mengetahui waktu yang akan dibutuhkan alat-alat berat pada pengerjaan proyek pembangunan jalan.

    2) Menghitung produktivitas dari alat-alat berat pada pengerjaan proyek pembangunan jalan. 3) Mengevaluasi penggunaan alat alat berat yang digunakan dengan alat berat lain yang sejenis. 4) Galian pada perhitungan tugas akhir ini dibatasi pada galian yang ada pada daftar kuantitas yaitu

    galian struktur, dan timbunan yang dihitung adalah timbunan pilihan, sesuai dengan daftar

    kuantitas Proyek Pembangunan Jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu

    4. METODE PENELITIAN

    Metodologi yang digunakan pada penulisan ini adalah :

    1) Pengambilan data-data perencanaan di lapangan dari dinas Pekerjaan Umum 2) Studi literature dan referensi diperoleh dari buku-buku jalan raya, alat-alat berat, ringkasan

    perencanaan proyek dan buku-buku literature lainnya yang mendukung dan menyangkut tentang

    masalah yang berkaitan dengan tugas akhir ini.

    3) Studi dokumentasi dimaksudkan untuk mendapatkan data-data dokumentasi dalam pelaksanaan pengerjaan proyek.

    4) Menganalisis produktivitas dari alat-alat berat yang digunakan

    5. PENYAJIAN DATA

    Dari pengolahan data dalam penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas, efisiensi waktu

    dan biaya sehingga dapat dievaluasi penggunaan alat berat pada proyek ini

    5.1 DATA PENGAMATAN WAKTU SIKLUS ALAT

    Berikut ini adalah data pengamatan waktu siklus alat berat yang digunakan pada proyek

    pembangunan jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu, sebagai berikut:

  • Tabel III.1 Pengamatan Waktu Siklus excavator

    Pengamatan 1 2 3 4 5 Rata-rata

    Waktu meluncurkan bucket ketempat galian 7 8 6 5 9 7

    Waktu menggali 12 11 13 13 12 13

    Waktu mengangkat dan menarik bucket 5 7 6 6 6 6

    Waktu membuang 6 7 6 5 6 6

    Siklus: 32 detik

    Tabel III.2 Kecepatan Operasi Penggilas Roda Besi

    Pengamatan 1 2 3 4 5 Rata-rata

    Jarak lintasan (m) 20 20 20 20 20 20

    Waktu pengamatan (detik) 44 42 42 43 33 43

    Kecepatan operasi (m2/

    detik) 0,455 0,476 0,476 0,476 0,488 0,4742

    Tabel III.3 Kecepatan Operasi Penggilas Bervibrasi

    Pengamatan 1 2 3 4 5 Rata-rata

    Jarak lintasan (m) 20 20 20 20 20 22

    Waktu pengamatan (detik) 32 30 32 33 34 30

    Kecepatan operasi (m/detik) 0,625 0,67 0,625 0,689 0,741 0,67

    Tabel III.4 Kecepatan operasi penggilas roda karet

    Pengamatan 1 2 3 4 5 Rata-rata

    Jarak lintasan (m) 20 20 20 20 20 20

    Waktu pengamatan (detik) 31 30 32 29 27 32

    Kecepatan operasi (m/detik) 0,625 0,67 0,625 0,689 0,741 0,67

    Tabel III.5 Pengamatan waktu siklus dump truck

    Pengamatan 1 2 3 4 5 Rata-rata

    Waktu mengambil posisi loading 1'20" 1'17" 1'18" 1'21" 1'19" 1'19"

    Waktu Loading 15'11' 14'55' 14'35' 14'42' 15'15' 15'18"

    Waktu angkut 57'20" 59'12" 55'58" 58'55" 58'16" 57'71"

    Waktu mengambil posisi unloading 57" 52" 50" 58" 56" 54,6"

    Waktu unloading 13'52" 12'45" 12'15" 13'23" 12'37" 13'23"

    Waktu kembali 25'41" 24'35" 24'15" 23'48" 24'17" 24'31"

    Waktu siklus: 166,4

  • 5.2 DAFTAR KEGIATAN

    1) Galian untuk drainase dan saluran air = 5.062,50 m3 2) Galian struktur dengan kedalaman 0-2 meter = 200,00 m3 3) Timbunan pilihan = 37.073,25 m3 4) Penyiapan badan jalan = 60.750,00 m2 5) Lapis pondasi aggregat kelas C = 2.193,75 m3

    6. HASIL PERHITUNGAN

    Dari hasil perhitungan sebelumnya, didapat produktivitas untuk masing-masing alat berat yang

    digunakan sebagai berikut:

    A. Metode Bina Marga

    1) Excavator = 64,23 m3/jam

    2) Motor Grader = 491,54 jam 3) Penggilas roda besi (Smooth Steel Roller) = 117,65 m3/jam 4) Penggilas bervibrasi (Vibrating Roller) = 239,04 m3/jam 5) Penggilas roda karet (Pneumatic Tired Roller) = 280,13 m3/jam 6) Dump truck = 14,1 m3/jam

    B. Metode Caterpillar

    1. Excavator = 65 m3/jam

    2. Motor Grader = 12,15 m3/jam 3. Penggilas roda besi (Smooth Steel Roller) = 61,84 m3/jam 4. Penggilas bervibrasi (Vibrating Roller) = 239,04 m3/jam 5. Penggilas roda karet (Pneumatic Tired Roller) = 280,13 m3/jam 6. Dump truck = 39,76 m3/jam

    Berdasarkan time schedule pada pekerjaan dilapangan, jam kerja dalam satu hari adalah 10 jam.

    Jadi dalam hal ini yang dimaksud dalam perhitungan hanyalah Excavator, Penggilas roda besi (Smooth

    Steel Roller), Penggilas bervibrasi (Vibrating Roller), dan Penggilas roda karet (Pneumatic Tired Roller).

    Maka total produktivitas alat alat berat perhari adalah:

    Kapasitas produksi perhari = kapasitas produksi perjam x waktu kerja perhari

    - Excavator = 65 m3/jam x 10 jam = 650 m

    3/hari

    - Penggilas roda besi = 61,84 m3/jam x 10 jam = 618,4 m

    3/hari

    - Penggilas bervibrasi = 61,84 m3/jam x 10 jam = 618,4 m

    3/hari

    - Penggilas roda karet = 61,84 m3/jam x 10 jam = 618,4 m

    3/hari

    Waktu yang dibutuhkan alat untuk pekerjaan pelapisan jalan raya pada lapisan aggregat kelas C:

    - Panjang penanganan jalan = 22,78 km - Lebar jalan yang dilapisi = 6 m

  • - Tebal timbunan pilihan = 27 cm - Volume total pekerjaan = 22780 m x 6 m x 0,27 m

    = 37.073,25 m3

    - Waktu pelaksanaan = volume total pekerjaan

    - Excavator = 37.273,25m3

    650 m3/hari

    = 57 hari

    - Penggilas roda besi = 2.193,75m3

    618,4 m3/hari

    = 4 hari

    - Penggilas bervibrasi = 2.193,75m3

    618,4 m3/hari

    = 4 hari

    - Penggilas roda karet = 2.193,75m3

    618,4 m3/hari

    = 4 hari

    Pekerjaan pembangunan jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu, keempat alat-alat berat bekerja secara seri dan berkaitan secara langsung maka total waktu yang dibutuhkan selama pekerjaan pembangunan jalan dengan metode

    bina marga adalah 113 hari dan dengan metode caterpillar adalah 79 hari.

    7. KESIMPULAN DAN SARAN

    7.1 KESIMPULAN 1. Dari hasil perhitungan yang dilakukan terhadap waktu pemakaian alat-alat berat: Excavator,

    Motor Grader, Penggilas roda besi, Penggilas bervibrasi, Penggilas roda karet pada pelaksanaan

    Proyek Pembangunan Jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu. A. Metode Bina Marga

    Excavator : 67 hari

    Motor Grader : 27 hari

    Penggilas roda besi : 2 hari

    Penggilas bervibrasi : 16 hari

    Penggilas roda karet : 1 hari

    Maka total waktu yang digunakan adalah 113 hari

    B. Metode Caterpillar 1. Excavator : 57 hari 2. Motor Grader : 12 hari 3. Penggilas roda besi : 4 hari 4. Penggilas bervibrasi : 4 hari 5. Penggilas roda karet : 4 hari

    Maka total waktu yang digunakan adalah 79 hari

    2. Total waktu yang dibutuhkan selama pekerjaan pembangunan jalan dengan metode Bina Marga adalah 113 hari dan dengan Metode Caterpillar adalah 79 hari dan secara seri berkaitan langsung

    satu sama lain.

    3. Maka penggunaan alat-alat berat pada proyek ini belum efisien, disebabkan oleh kondisi alat yang tidak baik lagi jadi memperlambat kecepatan operasi alat.

    7.2 SARAN

    Untuk pemakaian waktu seefisien mungkin perlu diperhatikan :

    1. Rencana pemakaian alat-alat berat, sebaiknya terlebih dahulu dilakukan perhitungan yang teliti agar pemanfaatannya lebih efisien

    2. Untuk proyek besar seperti Proyek Pembangunan Jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu ini perlu

  • dipertimbangkan untuk mempergunakan peralatan sendiri, bukan dengan menggunakan alat

    sewa, karena biaya sewa yang sangat tinggi.

    3. Untuk proyek besar seperti Proyek Pembangunan Jalan Sei Rakyat Labuhan Bilik Sei Berombang Kecamatan Panai Tengah Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu ini lebih menguntugkan menggunakan Metode Caterpillar dibandingkan dengan menggunakan Metode

    Bina Marga

    8. DAFTAR PUSTAKA

    - Agustia, P., R., (2008), Pemilihan Alat Berat untuk Pekerjaan Tanah Pada Proyek Pembangunan Jalan Tol Susun Waru Bandara Juanda Sta 0+816 Sta 1+214 Tinjauan Biaya dan Waktu, Tugas Akhir Mahasiswa, Institut Teknologi Sebelas Maret, Surabaya.

    - Bangun, F.,T.,A., (2009), Diktat Kuliah Pengembangan Tanah Mekanik dan Alat Alat Berat Bagian I - VI, Tidak dipublikasi.

    - Anonim, (2010), Caterpillar Performance Handbook, Caterpillar Inc, Illinois, USA.

    - Anonim, (2010), Analisa Harga Satuan Spec. Edisi 2010, Direktorat Jenderal Bina Marga, Jakarta.

    - Sumardikatmodjo, Igig, (2003), Alat Alat Berat, Tidak dipublikasi.

    - Rasyid, M., R., (2008), Analisis Prodiuktifitas Alat Alat Berat Proyek (Studi Kasus: Proyek Pengembangan Bandar Udara Hasanuddin, Maros, Makassar, Tugas Akhir Mahasiswa,

    Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta.

    - Rochmanhadi, (2000), Kapasitas dan Produksi Alat Alat Berat, Departemen Pekerjaan Umum, Jakarta