rpp sistem gerak

36
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Satuan Pendidikan : SMP …….. Mata Pelajaran : Biologi Kelas/Semester : VIII / I Tahun Pelajaran : ………………. Alokasi Waktu : …… X 40 menit STANDAR KOMPETENSI Memahami berbagai system dalam kehidupan manusia KOMPETENSI DASAR Mendeskripsikan system gerak pada manusia dan hubungannya dengan kesehatan NILAI KARAKTER BANGSA 1. DISIPLIN 2. JUJUR 3. BERTANGGUNG JAWAB 4. TELITI 5. SALING MENGHARGAI 6. KERJASAMA TUJUAN PEMBELAJARAN

Upload: patrick-anderson

Post on 31-Dec-2015

320 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: RPP Sistem Gerak

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SMP ……..

Mata Pelajaran : Biologi

Kelas/Semester : VIII / I

Tahun Pelajaran : ……………….

Alokasi Waktu : …… X 40 menit

STANDAR KOMPETENSI

Memahami berbagai system dalam kehidupan manusia

KOMPETENSI DASAR

Mendeskripsikan system gerak pada manusia dan hubungannya dengan

kesehatan

NILAI KARAKTER BANGSA

1. DISIPLIN

2. JUJUR

3. BERTANGGUNG JAWAB

4. TELITI

5. SALING MENGHARGAI

6. KERJASAMA

TUJUAN PEMBELAJARAN

Siswa dapat menyebutkan organ penyusun system gerak pada manusia

Siswa dapat menjelaskan fungsi rangka tubuh bagi manusia

Page 2: RPP Sistem Gerak

Siswa dapat menyebutkan macam-macam tulang berdasarkan jenis dan

bentuknya

Siswa dapat menyebutkan macam-macam sendi menurut sifat geraknya

Siswa dapat menyebutkan macam-macam otot berdasarkan jenisnya

Siswa dapat membedakan fungsi tulang rawan, tulang keras, otot dan

sendi dalam system gerak

MATERI AJAR

Hewan dan manusia dapat bergerak secara aktif.

Hal ini disebabkan karena manusia dan hewan memiliki

alat rangka dan saraf sebagai pengatur gerak.

Manusia dan hewan bergerak untuk menanggapi

rangsangan. Gerakan ini terjadi karena adanya

kontraksi otot yang menggerakan tulang. Kerja otot

ada sinergis (saling mendukung) da nada yang

antagonis (berlawanan). Untuk lebih mengetahui

tentang system gerak pada manusia, mari cermati

uraian berikut.

A. Rangka Tubuh

Rangka merupakan rangkaian tulang yang mendukung dan melindungi

organ tubuh yang lunak. Adapun fungsi rangka yaitu antara lain :

Memberi bentuk, contohnya pada tulang tengkorak yang member

bentuk pada wajah

Sebagai penopang tubuh, contohnya pada tulang kaki yang

menopang seluruh tubuh

Melindungi organ-organ dalam, contohnya tulang-tulang rusuk yang

melindungi jantung dan paru-paru.

Page 3: RPP Sistem Gerak

Alat gerak pasif

Tempat melekatnya otot.

Pergerakan pada manusia terjadi karena adanya system rangka dan sistem

otot. Rangka dapat digerakkan karena ada otot yang melekat pada rangka. Oleh

karena itu, rangka disebut sebagai alat gerak pasif dan otot sebagai alat gerak

aktif.

Rangka memiliki beberapa fungsi, antara lain: sebagai alat gerak pasif,

menunjang tegaknya tubuh, memberi bentuk tubuh, dan melindungi alat-alat

tubuh dalam yang vital. Selain itu, sebagai tempat pembentukan sel-sel darah

merah dan sebagai tempat penimbunan mineral. Rangka terdiri atas tulang

rawan dan tulang keras.

1. Pengelompokkan Rangka

Kerangka (skeleton) manusia dapat dibedakan menjadi dua kelompok

besar, yaitu skeleton aksial dan skeleton apendikuler.

a. Tulang Aksial

Skeleton aksial meliputi tengkorak, tulang

belakang, tulang dada, dan tulang rusuk. Tulang

tengkorak terdiri atas 28 buah, semuanya berfungsi

untuk melindungi otak, mata, dan telinga bagian

dalam. Sedangkan, tulang belakang terdiri atas 33 ruas,

masing-masing 7 ruas tulang belakang, 12 ruas tulang

punggung, 5 ruas tulang kelangkang, dan 4 ruas tulang

ekor. Tulang belakang berfungsi untuk menyangga

tengkorak dan sebagai tempat melekatnya tulang

rusuk.

Page 4: RPP Sistem Gerak

b. Tulang Apendikuler

Tulang apendikuler terdiri atas tulang anggota gerak atas (tungkai atas) dan

tulang anggota gerak bawah (tungkai bawah).

1) Tungkai atas

Tungkai atas terdiri atas tulang selangka, tulang belikat, tulang lengan

atas (humerus), tulang lengan bawah yang terdiri atas tulang pengumpil (radius)

dan hasta (ulna), pergelangan tangan (karpal) berjumlah 8 buah, telapak tangan

(metakarpal) berjumlah 5 buah, dan ruas jari tangan (falanges) berjumlah 14

buah.

2) Tungkai bawah

Anggota tungkai bawah bersambungan dengan tulang aksial pada gelangan

pinggul. Tungkai bawah terdiri atas tulang pinggul atau pelvic, paha (femur),

tempurung lutut (patela), tulang kering (tibia), betis (fibula), ruas pergelangan

kaki (tarsal) berjumlah 7 buah, telapak tangan (metatarsal) berjumlah 5 buah,

dan ruas jari kaki (falanges) berjumlah 14 ruas.

2. Bentuk Tulang

Berdasarkan bentuknya, tulang dapat dibedakan menjadi tiga macam,

yaitu: tulang pipa, tulang pipih, dan tulang pendek.

Page 5: RPP Sistem Gerak

a. Tulang Pipa

Tulang pipa merupakan tulang yang berbentuk bulat, memanjang seperti

pipa, dan bagian tengahnya berlubang. Tulang pipa terdiri atas tiga bagian, yaitu

kedua ujung tulang (epifis), bagian tengah (diafisis), dan

cakraepifisis (antara epifisis dan diafisis). Di dalam tulang

pipa terdapat sumsum merah tempat pembuatan sel

darah merah. Contohnya, tulang paha dan tulang

lengan.

b. Tulang Pipih

Tulang pipih memiliki bentuk gepeng dan tipis.

Contohnya, tulang belikat, tulang duduk, dan tulang

tengkorak.

c. Tulang Pendek

Tulang pendek memiliki bentuk seperti dadu. Contohnya, pada ruas-ruas

pergelangan tangan dan kaki.

Selain ketiga bentuk di atas, terdapat tulang tak berbentuk, contohnya,

tulang wajah dan ruas tulang belakang.

Persendian

Hubungan antar tulang disebut sendi atau artikulasi. Pada sistem gerak

manusia, persendian mempunyai peranan penting dalam proses terjadinya

gerak.

Berdasarkan sifat gerak inilah sendi di bedakan menjadi sendi mati

(sinartrosis), sendi gerak (diartorsis) dan sendi kaku (amfiartrosis).

a. Sendi mati (sinartrosis) adalah hubungan antar tulang yang tidak dapat

digerakkan, contohnya pada tulang tengkorak.

b. Sendi kaku (amfiartrosis) adalah hubungan antar tulan yang

memungkinkan terjadinya gerakan tulang secara terbatas, contohnya

adalah tulang pergelangan tangan,

Page 6: RPP Sistem Gerak

c. Sendi gerak (diartrosis) adalah hubungan antar tulang yang

memungkinkan terjadi gerakan tulang secara bebas. Berdasarkan

bentuknya persendian yang memungkinkan terjadinya gerakan dibagi

menjadi lima bentuk yaitu ;

Sendi peluru

Memungkinkan gerakan yang bebas hampir ke segala arah,

misalnya sendi antara lengan atas dan bahu.

Sendi engsel

Memungkinkan gerakan satu bidan seperti pada engsel pintu

atau jendela, misalnya sendi pada siku dan lutut

Sendi putar

Memungkinkan erakan memutar, misalnya sendi pada tulang

leher

Page 7: RPP Sistem Gerak

Sendi pelana

Memungkinkan gerakan memutar dan melengkung, misalnya

sendi pada ibu jari.

B. Otot

Bagian tubuh yang dapat melakukan pergerakan adalah otot, sehinggan

otot di sebut sebagai alat gerak aktif. Otot manusia meliputi 40-50% dari berat

tubuh. Otot bersifat elastic, dapat di gerakkan, dapat di rangsang dan

berkonstraksi.

Jika otot berkontraksi akan menyebabkan otot menarik tulang yang

dilekatinya sehingga menyebabkan gerakan pada sendi. Kontraksi otot akan

akan menggerakan tulag ke suatu arah. Untuk mengembalikan tulang seperti

semula, diperlukan otot lain yang menggerakan tulang kearah berlawanan.

Misalnya pada otot bisep dan trisep, yang menyebabkan lengan dapat di

bengkokkan dan diluruskan.

1. Macam-macam Otot

Secara garis besar otot dapat di bedakan menjadi otot lurik, otot polos,

dan otot jantung.

a. Otot Lurik

Otot lurik atau biasa juga disebut otot rangka karena otot ini melekat

menutupi tulang-tulang yang menyusun rangka tubuh. Otot lurik

merupakan otot yang berfungsi dalam melakukan gerakan.

Memendeknya (kontraksi) otot lurik dapat dikendalikan sesuai

dengan kemauan manusia

Page 8: RPP Sistem Gerak

Ciri-ciri otot lurik adalah :

- Sel berinti banyak

- Bentuknya silindris atau seperti tabung yang mempunyai bagian gelap

dan terang sehingga tampak seperti lurik

- Bekerja atas kesadaran atau menurut perintah otak

Pada bagian ujung otot lurik terdapat urat otot atau tendon. Tendon

merupakan jaringan ikat yang menghubungkan tulang dengan otot. Otot yang

ujung atasnya mempunyai dua tendon disebut otot bisep, contoh otot bisep

terdapat pada lengan atas bagian depan. Otot yang ujung atasnya mempunyai

tiga tendon disebut otot trisep, contoh otot trisep terdapat pada lengan atas

bagian belakang.

b. Otot Polos

Otot polos merupakan penyusun organ-organ

tubuh bagian dalam, misalnya saluran pencernaan dan

saluran pernafasan. Kontraksi otot polos tidak dapat

dikendalikan secara sadar sehingga sering disebut otot

tak sadar.

Ciri-ciri otot polos adalah sebagai berikut :

- Sel berinti satu

- Sel berbentuk gelendong dengan kedua ujungnya meruncing

- Otot ini bekerja di luar kesadaran, bekerja

lambat, teratur dan tidak cepat lelah

c. Otot Jantung

Otot jantung ini hanya terdapat pada jantung. Otot

jantung tampak seperti otot lurik, namun kontraksi otot

ini tidak dapat dikendalikan secara sadar dan dapat

Page 9: RPP Sistem Gerak

bekerja terus menerus seperti cara kerja otot polos. Oleh karena itu disebut juga

otot spesial.

Ciri-ciri otot jantung adalah sebagai berikut :

- Sel berbentuk serabut lurik yang bercabang-cabang

- Jumlah inti selnya satu atau banyak, terletak di tengah serabut

- Otot jantung bekerja di luar kesadaran

2. Gerak Otot

Otot yang sedang berkontraksi akan menghasilkan suatu gerak. Untuk

melakukan gerakan ini, otot tidak bekerja sendirian, tetapi selalu berpasangan

dengan otot lain. Kontraksi satu macam otot hanya mampu menggerakkan otot

ke satu arah saja. Untuk kembali ke keadaan semula, otot yang lain akan

berkontraksi kebalikan dari kerja otot pertama. Berdasarkan tujuan kerjanya,

otot dibedakan menjadi antagonis dan otot sinergis.

a. Otot Antagonis

Otot antagonis adalah dua otot atau lebih yang menggerakkan tulang ke

arah yang berlawanan. Arah gerakan yang ditimbulkan oleh kontraksi otot juga

ditentukan oleh persendiannya. Berdasarkan arah geraknya, gerakan antagonis

dibagi menjadi beberapa macam, yaitu:

1) Abduksi >< Aduksi

Abduksi adalah gerakan anggota tubuh menjauhi sumbu tubuh.

Contohnya, merentangkan tangan hingga sejajar dengan bahu.

Sedangkan, aduksi adalah gerakan anggota tubuh mendekati sumbu

tubuh. Contohnya, tangan setelah direntangkan.

2) Ekstensi >< Fleksi

Ekstensi adalah gerak meluruskan, sedangkan fleksi adalah

gerak menekuk. Contohnya, gerak pada siku, lutut, dan ruas-ruas jari.

3) Supinasi >< Pranasi

Supinasi adalah gerakan menengadahkan tangan, sedangkan

pronasi adalah gerakan menelungkupkan tangan.

Page 10: RPP Sistem Gerak

4) Depresi >< Elevasi

Depresi adalah gerakan menurunkan anggota tubuh.

Sedangkan, gerakan elevasi adalah mengangkat anggota tubuh.

b. Otot Sinergis

Otot sinergis adalah dua otot atau lebih yang bekerja bersama dengan

tujuan yang sama. Artinya, otot-otot ini berkontraksi bersama dan berelaksasi

bersama pula. Contohnya, otot-otot antartulang rusuk yang bekerja sama ketika

kamu menarik napas. Menurut tempat melekatnya, otot dibedakan menjadi dua

macam, yaitu origo dan insersi. Origo adalah ujung otot yang melekat pada

tulang-tulang yang tidak bergerak ketika otot berkontraksi. Sedangkan, insersi

adalah bagian ujung otot lain yang melekat pada tulang yang bergerak ketika

otot berkontraksi

PENDEKATAN/STRATEGI/METODE PEMBELAJARAN

1. Pendekatan : Scientific

2. Metode : -

3. Model : Kooperatif Learning Tipe Stad

MEDIA/ALAT/SUMBER BELAJAR :

Media : Laptop,LCD, Torso

Alat/Bahan : LDS (Lembar Diskusi Siswa), Nomor Diri

Sumber Belajar : Buku SMP Kelas VIII, BSE Pusat Pembukuan

KEGIATAN PEMBELAJARAN

A. KEGIATAN AWAL/PEMBUKA : (5 menit)

a. Pengkondisian siswa

- Guru mengucapkan salam dan berdoa sebelum pembelajaran

dimulai

- Guru memeriksa kehadiran siswa

b. Apersepsi

Page 11: RPP Sistem Gerak

- Mengapa daun telinga dan batang hidungmu dapat dibengkokkan

sedang lengan atas dan pahamu tidak dapat dibengkokkan ?

c. Motivasi

Mari kita saksikan video system gerak berikut ini. Kemudian bertanya

“Bagaimana akibatnya jika dalam tubuhmu tidak terdapat rangka ?”

d. Menginformasikan Tujuan Pembelajaran

Menyampaikan tujuan pembelajaran di Power Point.

e. Mengelola Kelas

Membagi kelompok, setiap kelompok terdiri dari 3-4 orang secara

heterogen, mengatur tempat duduk seperti huruf “U”.

B. KEGIATAN INTI : (20 menit)

- Guru menyajikan atau menyampaikan materi pelajaran dengan

bantuan slide power point

- Siswa mengamati gambar atau torso yang disajikan guru

- Guru memberi pertanyaan :

Contoh gerakan apalagi yang kalian ketahui mengenai gerak

depresi dan elevasi ?

Apa fungsi dari rangka dalam tubuh manusia ?

- Guru menilai keterampilan siswa dalam mengungkap jawaban dari

siswa

- Guru memberi tugas berupa LDS tentang tulang-tulang penyusun

tulang tengkorak, bagian anggota badan, tulang anggota gerak dan

ciri-ciri dari masing-masing otot kepada masing-masing kelompok

untuk di kerjakan oleh setiap kelompok

- Setiap kelompok melakukan pengamatan pada gambar/torso

untuk membantu siswa dalam mengerjakan LDS mengenai system

gerak (tulang-tulang penyusun tulang tengkorak, bagian anggota

badan, tulang anggota gerak dan ciri-ciri dari masing-masing otot)

Page 12: RPP Sistem Gerak

- Masing-masing kelompok mendiskusikan dan mengerjakan LDS

berdasarkan pengamatan (anggota yang sudah mengerti dapat

menjelaskan pada anggota lainnya sampai semua anggota

kelompoknya mengerti)

- Guru menilai sikap dan antusias siswa dalam berdiskusi kelompok

dan membimbing setiap kelompok dalam mengerjakan LDS

- Perwakilan dari masing-masing kelompok mempresentasikan hasil

diskusinya.

- Guru menilai keterampilan dan ketepatan siswa dalam menjawab

dan mengkomunikasikan hasil diskusinya di depan kelas.

- Kemudian guru melakukan pembenaran dari jawaban kelompok

yang kurang tepat bersama dengan siswa.

- Siswa mengerjakan kuis secara mandiri dan tidak bekerja sama

dengan teman

- Guru memberikan penilaian dan penghargaan kepada kelompok

terbaik.

- Guru menjelaskan materi yang belum dipahami siswa atau

memberikan penguatan.

C. KEGIATAN AKHIR (10 menit)

- Guru merangkum materi pembelajaran “system gerak” dengan

melibatkan siswa

- Guru memberikan tes evaluasi dan siswa mengerjakan dengan

jujur dan teliti

- Guru memberikan tugas tidak terstruktur untuk dikerjakan di

rumah.

Page 13: RPP Sistem Gerak

PENILAIAN

Indikator Soal Ranah

Kognitif

Kunci

Jawaban

Skor

1. Membandingkan macam organ penyusun sistem gerak pada manusia

2. Membedakan fungsi tulang rawan, tulang keras, otot dan sendi sebagai penyusun rangka tubuh

1

2

3

5

6

4

7

8

9

10

C2

C1

C1

C1

C2

C2

C3

C4

C3

C4

A

B

C

B

C

A

D

C

D

A

1

1

1

1

1

1

1

1

1

1

Tugas Mandiri (diluar jam pelajaran)

No. Standar

Kompetensi

Indikator Tugas Mandiri

Terstruktur

Tugas

Mandiri

Tidak

Terstruktur

1. Memahami

berbagai

sistem gerak

pada manusia

dan

hubungannya

dengan

kesehatan

1.Membandingkan

macam organ

penyusun sistem gerak

pada manusia

2.Membedakan fungsi

tulang rawan, tulang

keras, otot dan sendi

Mencari

macam-

macam

penyakit yang

berhubungan

dengan sistem

gerak

Page 14: RPP Sistem Gerak

sebagai penyusun

rangka tubuh

(browsing)

Bogor, Desember 2013

Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran

Biologi

Dra. Triasianingrum Afrikani. S.U Nova Anggita ANIP

Page 15: RPP Sistem Gerak

Metode dan bentuk Instrumen

Metode Bentuk InstrumenPenilaian Sikap Lembar Pengamatan sikapPenilaian Unjuk Kerja Tes penilaian kinerjaTes Tertulis Tes uraian

Peniliaian Sikap

No Siswa Sikap Diskusi Kelompok Jumlah SkorTenggang

RasaKeaktifan Kerjasama Tanggung

Jawab1. Aldi2. Tria3. Endang4. Arif5. Wahyu6. Ratu7. Destri8. Sri9. Ginest10. Septi11. Aida12.. Ayu13. Irma14. IrniKeterangan :

Skala Penilaian sikap dibuat rentang antara 1 sampai 5

1 = Sangat Kurang 4 = Baik

2 = Kurang 5 = Sangat Baik

3 = Cukup

Untuk penilaian sikap, angka ini berfungsi sebagai alat peringkas profil peserta

didik

Nilai = Skor Perolehan X 100%

Skor maksimalKeterangan : Skor maksimal = 20

Page 16: RPP Sistem Gerak

Penilaian Unjuk Kerja

Kelas / Semester :

Kelompok :

Anggota :

1.

2.

3.

4.

No

.

Nama Aspek yang di Nilai Jumlah

SkorAntusias dalam

presentasi

Kebenaran/

ketepatan jawaban

Cara

mengkomunikasikan

Keterangan :

Skala Penilaian sikap dibuat rentang antara 1 sampai 3

1 = Sangat Kurang

2 = Kurang

3 = Cukup

4 = Baik

5 = Sangat Baik

Untuk penilaian sikap, angka ini berfungsi sebagai aat peringkas profil peserta

didik

Nilai = Skor Perolehan X 100%

Skor maksimalKeterangan : Skor maksimal = 15

Page 17: RPP Sistem Gerak

LEMBAR DISKUSI SISWA

Tujuan :

Untuk mengetahui tulang, sendi dan otot yang dapat melakukan pergerakan

Alat dan Bahan :

Charta rangka tubuh manusia, anggota tubuh manusi, buku paket IPA SMP kelas VIII

Prosedur Kerja :

Lengkapilah tabel dibawah ini, lalu diskusikan dengan teman kelompok kalian !

Tabel 1

No. Bagian rangka

tubuh

Tulang-tulang penyusunnya Sendi-sendi

yang

terlibat

1. Tulang tengkorak

2. Bagian anggota

badan

3. Tulang anggota

gerak

Pertanyaan :

1. Pada setiap bagian rangka tubuh manusia tersebut, tulang-tulang apa

sajakah yang termasuk kedalam tulang keras dan tulang rawan ?

sebutkan beserta fungsi dari tulang rawan dan tulang keras !

Page 18: RPP Sistem Gerak

2. Apakah terdapat sendi yang menempati lebih dari satu bagian dari rangka

tubuh manusia tersebut ? sebutkan !

3. Ada berapa macam persendian pada alat gerakmu ?

Tabel 2

No. Otot Ciri-ciri

1.

2.

3.

Pertanyaan :

1. Berdasarkan cirinya, manakah otot yang termasuk kedalam otot lurik,

polos dan jantung ?

2. Apakah fungsi otot dalam sistem gerak manusia !

Anggota Kelompok : Kelas :

1. .........................................................

Page 19: RPP Sistem Gerak

2. .........................................................

3. .........................................................

4. .........................................................

NILAI PARAF

GURU

Soal Kuis

1. Apa sajakah fungsi dari rangka tubuh manusia ?

Page 20: RPP Sistem Gerak

2. Sebutkan perbedaan tulang rawan dan tulang keras ? berikan masing-

masing contohya !

3. Ada berapa macam sendi yang kamu ketahui ? sebutkan !

4. Sebutkan 3 macam otot ?

5. Tulang-tulang apa sajakah yang membentuk tulang dada ?

TES FORMATIF

1. Berikut ini adalah macam-macam tulang

Page 21: RPP Sistem Gerak

1) Tulang keras

2) Tulang rawan

3) Tulang pipih

4) Tulang pendek

5) Tulang tulang pipa

6) Tulang tidak beraturan

Yang termasuk kedalam tulang berdasarkan jenisnya yaitu …. (C2)

a. 1 dan 2

b. 3 dan 5

c. 1 dan 4

d. 2 dan 6

2. Organ yang berfungsi sebagai alat gerak aktif pada sistem gerak adalah…

(C1)

a. Tulang rawan

b. Otot

c. Sendi

d. Tulang keras

3. Tulang rusuk melayang berjumlah …. (C1)

a. 4 pasang

b. 3 pasang

c. 2 pasang

d. 1 pasang

4. 1). Memberi bentuk

2). Tempat melekatnya otot

3). Alat gerak aktif

4). Alat gerak pasif

Yang merupakan fungsi dari rangka tubuh manusia adalah …. (C2)

a. 1,2,4

Page 22: RPP Sistem Gerak

b. 1,3,4

c. 2,3,4

d. 1,2,3

5. Sendi-sendi berikut ini termasuk kedalam sendi gerak (diartrosis), kecuali …

(C1)

a. Sendi peluru

b. Sendi cakram

c. Sendi putar

d. Sendi engsel

6. 1) Sel berinti banyak

2) Sel berinti satu

3) Jumlah inti selnya satu atau

banyak

4) Bentuknya silindris atau

seperti tabung

5) Bekerja atas

kesadaran

6) Bekerja diluar

kesadaran

Yang merupakan ciri-ciri dari otot lurik yaitu … (C2)

a. 1,4,6

b. 2,3,5

c. 1,4,5

d. 2,3,6

7. Sendi memiliki peranan penting dalam sistem gerak. Tidak menutup

kemungkinan sendi dapat terserang penyakit. Salah satunya yaitu nyeri

sendi. Penyebab dari nyeri sendi ini kemungkinan karena seseorang terkena

asam urat atau bisa jadi dikarenakan adanya radang pada sendi, sehingga

menyebabkan rasa sakit yang luar biasa. Upaya yang dapat dilakukan untuk

mencegah penyakit nyeri sendi yaitu … (C3)

a. Konsumsi banyak buah, makan-makanan bergizi, minum air putih

yang banyak (±2 liter per hari), kurangi mengkonsumsi jenis kacang-

kacangan

Page 23: RPP Sistem Gerak

b. Jangan beraktifitas berlebihan

c. Hindari makanan yang banyak mengandung purin tinggi, misalnya

ikan sarden, kerang, jeroan hewan dll.

d. Jawaban a, b dan c benar

8. Tulang merupakan salah satu organ terpenting dalam sistem gerak, sehingga

tulang sangat rawan sekali mengalami cedera, salah satunya yaitu cedera

patah tulang. Namun, jika patah tulang terjadi pada anak-anak, tulang yang

patah bisa cepat sembuh kembali dibandingkan dengan orang dewasa. Apa

yang menyebabkan hal itu dapat terjadi ? (C4)

a. Karena kalsium pada anak-anak lebih banyak dibandingkan orang

dewasa

b. Karena kadar zat kapur pada orang dewasa lebih tinggi daripada

anak-anak

c. Karena pada tulang anak-anak terdapat lebih banyak semacam zat

perekat yang disebut zat kolagen

d. Karena pada tulang orang dewasa tulangnya sudah mengeras

9. Jumlah penderita osteoporosis atau pengeroposan tulang di Indonesia

semakin mengkhawatirkan. Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan

Penyehatan Lingkungan Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Tjandra Yoga

Aditama mengatakan "Dari sekitar 20 ribuan kasus pada 2007 meningkat

menjadi sekitar 43 ribuan kasus pada 2010,". Upaya yang dilakukan agar

tidak terjadi pengeroposan tulang yaitu … (C3)

a. Berolahraga dan jalan kaki secara rutin

b. Banyak mengkonsumsi makanan yang kaya kalsium, potasium dan

magnesium (susu, pisang, ikan)

c. Membiasakan mengkonsumsi ikan yang dapat dikonsumsi beserta

tulangnya (ikan teri, ikan mas baby, dll)

d. Jawaban a, b dan c benar

Page 24: RPP Sistem Gerak

10. Otot bekerja dengan cara berkontraksi. Otot akan berkontraksi jika

mendapat rangsangan dari saraf. Namun otot yang berkontraksi secara

terus menerus akan mengalami kelelahan. Hal ini disebabkan oleh … (C4)

a. Terjadinya penimbunan asam laktat yang di peroleh dari hasil

metabolisme anaerob

b. Terjadinya penimbunan asam amino di tulang

c. Terjadinya ketegangan di otot, tulang dan sendi

d. Terjadinya penimbunan asam urat yang di peroleh dari hasil

metabolism aerob

Page 25: RPP Sistem Gerak

Kunci Jawaban LDS

Tabel 1

No. Bagian rangka

tubuh

Tulang-tulang penyusunnya Sendi-sendi

yang terlibat

1. Tulang

tengkorak

Disusun oleh Tulang pipih.

terdiri dari : Tulang dahi, tulang hidung,

tulang ubun-ubun, tulang pipi, tulang

langit-langit, tulang baji, tulang pelipis,

tulang air mata, tulang rahang atas,

tulang rahang bawah

Sinartrosis

2. Bagian

anggota badan

Disusun oleh tulang belakang

(tulang leher, tulang punggung, tulang

pinggang, tulang kelangkang, tulang

ekor), tulang dada, tulang rusuk, dan

gelang panggul

Sinartrosis dan

Amfiartrosis

3. Tulang

anggota gerak

Disusun oleh tungkai atas (lengan

atas, pengumpil, hasta, pergelangan

tangan, telapak tangan, ruas jari tangan),

Tungkai bawah (tulang paha, tulang

tempurung lutut, tulang kering, tulang

betis, tulang pergelangan kaki, tulang

telapak kaki, ruas jari kaki)

Amfiartrosis

dan Diartrosis

(Sendi Engsel,

Sendi Pelana,

Sendi putar,

Sendi Peluru)

Jawaban :

1. Tulang Keras : tulang paha, tulang lengan, tulang betis, tulang selangka

Tulang keras berfungsi untuk menyusun sistem rangka

Tulang Rawan : daun telinga, epiglotis, bronkiolus

Berfungsi untuk membantu pergerakan, untuk memberikan fleksibelitas,

untuk memberikan kekuatan dan melindungi jaringan yang lebih dalam.

2. Ada, pada bagian anggota badan terdapat Sinartrosis dan Amfiartrosis.

Juga pada tulang anggota gerak terdapat Amfiartrosis dan Diartrosis.

3. Ada 3 : Sinartrosis, Amfiartrosis, Diartrosis.

Page 26: RPP Sistem Gerak

Tabel 2

No. Otot Ciri-ciri

1. - Sel berinti banyak

- Bentuknya silindris atau seperti

tabung yang mempunyai bagian gelap

dan terang sehingga tampak seperti

lurik

- Bekerja atas kesadaran atau menurut

perintah otak

2. - Sel berinti satu

- Sel berbentuk gelendong dengan

kedua ujungnya meruncing

- Otot ini bekerja di luar kesadaran,

bekerja lambat, teratur dan tidak cepat

lelah

3. - Sel berbentuk serabut lurik yang

bercabang-cabang

- Jumlah inti selnya satu atau banyak,

terletak di tengah serabut

- Otot jantung bekerja di luar

kesadaran

Jawaban

1. Nomor 1, 2, 3

2. Sebagai alat gerak aktif pada manusia karena dapat berkontraksi.

Sehingga dapat menggerakkan tulang-tulang karena adanya kerjasama

otot yang menempel pada tulang-tulang tersebut.

Page 27: RPP Sistem Gerak

Kunci Jawaban Soal Kuis

1. - Memberi bentuk, contohnya pada tulang tengkorak yang member

bentuk pada wajah

- Sebagai penopang tubuh, contohnya pada tulang kaki yang menopang

seluruh tubuh

- Melindungi organ-organ dalam, contohnya tulang-tulang rusuk yang

melindungi jantung dan paru-paru.

- Alat gerak pasif

- Tempat melekatnya otot.

2. - Tulang keras tersusun atas campuran antara kalsium dan kolagen. Contoh tulang keras yaitu tulang paha, tulang lengan, tulang betis, tulang selangka

- Tulang rawan tersusun dari sel-sel tulang rawan yang sifatnya kenyal dan lentur. Contoh : daun telinga, epiglotis, bronkiolus, tulang dada, tulang kemaluan, tubuh bagian dalam.

3. Sendi peluru, Sendi pelana, Sendi engsel, Sendi putar4. Otot lurik, otot polos, otot jantung5. Tulang hulu, tulang badan, tulang pedang-pedangan

Page 28: RPP Sistem Gerak

Kunci Jawaban Tes Formatif

1. A

2. B

3. C

4. A

5. B

6. C

7. D

8. C

9. D

10. A

Nilai = Skor Perolehan X 100%

Skor maksimalKeterangan : Skor maksimal = 100