sejarah perkembangan internet

4
Sejarah Perkembangan Internet Diawali dengan terbentuknya jaringan computer pertama di Amerika Serikat oleh ARPAnet (Advanced Research Project Agency). Dibentuk pada tahun 1969, oleh Robert Taylor yang baru dipromosikan sebagai kepala kantor pemrosesan informasi di DARPA (Badan Riset Angkatan Bersenjata Amerika Serikat). Ia bermaksud mengimplementasikan ide untuk membuat system jaringan yang saling terhubung. Akhirnya ia bersama Larry Robert dari MIT membentuk ARPAnet. Semula, internet hanya digunakan untuk kepentingan akademik dan militer di Amerika saja, lama kelamaan, mulai tahun 1990-an internet mulai digunakan secara meluas oleh masyarakat umum. Tahun 1995, mulailah dikenal teknologi world wide web berfungsi sebagai menggantikan FTP (File Transfer Protocol), yaitu teknologi untuk melakukan proses pertukaran data. Dengan ini, internet dapat menyediakan informasi dalam bentuk multimedia. Bahkan dapat digunakan melalui telepon dan alat komunikasi mobile seperti handphone atau PDA (Personal Data Assistant) dengan menggunakan teknologi WAP (Wireless Application Protocol). Sejarah Perkembangan Internet di Indonesia Dimulai pada awal tahun 1990-an. Saat itu jaringan internet di Indonesia lebih dikenal sebagai Paguyuban Network, di mana semangat kerja sama sangat terasa di antara para pelakunya. Sejak tahun 1988, ada pengguna awal internet di Indonesia yang memanfaatkan Compulink Information Exchange (CIX, Inggris) dan Compuserve (AS) untuk mengakses internet. Di sekitar tahun 1994 mulai beroperasi IndoNet yang dipimpin oleh Sanjaya. Merupakan ISP (Internet Service Provider) kormersial pertama Indonesia. Akses awal di IndoNet mula-mula memakai mode teks dengan shell account, browser lynx, e-mail client pine, chatting, dan conference pada server AIX (Advanced Interactive Executive). Pada tahun 1995, pemerintah Indonesia melalui Departemen Pos Telekomunikasi menerbitkan izin untuk ISP yang diberikan kepada IndoNet. Mulai tahun 1995 beberapa BBS (Bulletin Board System) di Indonesia seperti Clarissa menyediakan jasa akses Telnet ke luar negeri. Dengan memakai Remote Browser Lynx di Amerika Serikat, sehingga pemakai internet di Indonesia bisa akses internet (http). Sejak tahun 1988, CIX (Inggris) menawarkan jasa e- mail dan newsgroup dan juga menawarkan jasa akses HTTP dan FTP. Beberapa pengguna internet memakai modem 1.200 bps dan saluran

Upload: gigis-kintan-myarthaluna

Post on 15-Dec-2015

17 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Internet kini telah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia. Dengan adanya internet maka setiap manusia dapat terhuung dan bertukar informasi

TRANSCRIPT

Page 1: Sejarah Perkembangan Internet

Sejarah Perkembangan Internet

Diawali dengan terbentuknya jaringan computer pertama di Amerika Serikat oleh ARPAnet (Advanced Research Project Agency). Dibentuk pada tahun 1969, oleh Robert Taylor yang baru dipromosikan sebagai kepala kantor pemrosesan informasi di DARPA (Badan Riset Angkatan Bersenjata Amerika Serikat). Ia bermaksud mengimplementasikan ide untuk membuat system jaringan yang saling terhubung. Akhirnya ia bersama Larry Robert dari MIT membentuk ARPAnet.

Semula, internet hanya digunakan untuk kepentingan akademik dan militer di Amerika saja, lama kelamaan, mulai tahun 1990-an internet mulai digunakan secara meluas oleh masyarakat umum.

Tahun 1995, mulailah dikenal teknologi world wide web berfungsi sebagai menggantikan FTP (File Transfer Protocol), yaitu teknologi untuk melakukan proses pertukaran data. Dengan ini, internet dapat menyediakan informasi dalam bentuk multimedia. Bahkan dapat digunakan melalui telepon dan alat komunikasi mobile seperti handphone atau PDA (Personal Data Assistant) dengan menggunakan teknologi WAP (Wireless Application Protocol).

Sejarah Perkembangan Internet di Indonesia

Dimulai pada awal tahun 1990-an. Saat itu jaringan internet di Indonesia lebih dikenal sebagai Paguyuban Network, di mana semangat kerja sama sangat terasa di antara para pelakunya. Sejak tahun 1988, ada pengguna awal internet di Indonesia yang memanfaatkan Compulink Information Exchange (CIX, Inggris) dan Compuserve (AS) untuk mengakses internet. Di sekitar tahun 1994 mulai beroperasi IndoNet yang dipimpin oleh Sanjaya. Merupakan ISP (Internet Service Provider) kormersial pertama Indonesia. Akses awal di IndoNet mula-mula memakai mode teks dengan shell account, browser lynx, e-mail client pine, chatting, dan conference pada server AIX (Advanced Interactive Executive). Pada tahun 1995, pemerintah Indonesia melalui Departemen Pos Telekomunikasi menerbitkan izin untuk ISP yang diberikan kepada IndoNet. Mulai tahun 1995 beberapa BBS (Bulletin Board System) di Indonesia seperti Clarissa menyediakan jasa akses Telnet ke luar negeri. Dengan memakai Remote Browser Lynx di Amerika Serikat, sehingga pemakai internet di Indonesia bisa akses internet (http). Sejak tahun 1988, CIX (Inggris) menawarkan jasa e-mail dan newsgroup dan juga menawarkan jasa akses HTTP dan FTP. Beberapa pengguna internet memakai modem 1.200 bps dan saluran telepon internasional yang sangat mahal untuk mengakses internet. Lalu sejak tahun 1989 Compuserve (AS) menawarkan kembali jasanya. Beberapa pengguna memakai modem yang dihubungkan dengan gateway Infonet yang terletak di Jakarta. Biaya masih mahal, tetapi jauh lebih murah dari CIX.

Page 2: Sejarah Perkembangan Internet

Berbagai macam fasilitas untuk mendapatkan informasi dengan mudah dan cepat. Dengan membedakan fungsi dan memahami istilah-istilah yang digunakan dalam internet. Beberapa fasilitas yang terdapat di internet, sebagai berikut.

1. World Wide Web (WWW)Merupakan fasilitas yang berisi database terdistribusi. Dapat mengakses berbagai informasi melalui web baik berupa teks, gambar, suara, film. Misalnya http://www.detik.com , untuk mengakses berita.

2. Mesin pencari (Search engine)Merupakan web yang menyediakan fasilitas untuk mencari informasi yang terdapat pada internet. Informasi yang dicari dapat berupa web.

3. E-mailFasilitas ini dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan orang lain sebagai surat elektronik.

4. Hypertext Transfer Protocol (HTTP)Merupakan fasilitas dari WWW. Dengan ini dapat mengakses informasi dari suatu situs web yang ditulis dengan bahasa HTML (Hypertext Markup Language).

5. Mailing listDigunakan untuk berdikusi secara elektronik menggunakan e-mail.

6. File Transfer Protocol (FTP)Digunakan untuk mengambil data file secara elektronik. Internet telah menyediakan data yang siap untuk diakses secara gratis.

7. ChattingMerupakan salah satu fasilitas untuk berkomunikasi antarsesama pemakai internet dengan menggunakan media tulis secara online dan real time.

Page 3: Sejarah Perkembangan Internet

8. NewsgroupMerupakan fasilitas untuk berdikusi secara jarak jauh, di mana dapat memberikan pendapat dan tanggapan melalui internet.

9. Multimedia streamingBeberapa web menyediakan fasilitas ini, yaitu menayangkan multimedia secara langsung (online). Dengan fasilitas ini, bisa mendengarkan lagu atau menonton video melalui web browser. Contoh situs web http://www.youtube.com.

10. BlogMerupakan situs web yang dikelola oleh perseorangan, biasanya berisi catatan pribadi, liputan kegiatan, dan materi lainnya. Blog disebut juga catatan harian digital. Untuk membuat blog terlebih dahulu mendaftar, misalnya blogger, wordpress, blogspot, dll.

11. Toko onlineBeberapa web menyediakan fasilitas jual-beli barang secara online. Dengan ini, bisa membeli barang tanpa perlu beranjak dari komputer. Pembayaran barang biasanya dilakukan melalui kartu kredit atau transfer ke rekening tertentu. Contoh www.tokoonline.net,

indowebstore.com.