proposal

4

Click here to load reader

Upload: rhisky-ariyoso

Post on 13-Aug-2015

22 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Proposal

PROPOSAL SKRIPSI

TINGKAT PENGETAHUAN IBU-IBU PKK… TENTANG GAKY SEBELUM DAN SESUDAH PEMUTARAN MEDIA LAGU TRADISIONAL SERTA PENYULUHAN PADA KOTA…..

Page 2: Proposal

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sebagian besar ibu-ibu PKK… kota… belum mengetahui perihal GAKY.

Padahal masalah GAKY akan berdampak pada generasi yang berikutnya.

Dengan adanya pemutaran media lagu tradisional “gethuk” yang diubah liriknya

agar mau mengkonsumsi garam beryodium. penelitian ini akan difokuskan

pada pemutaran media lagu tradisional “gethuk” yang diubah liriknya menjadi

lirik yang berisi ajakan menggunakan garam beryodium untuk ibu-ibu PKK…

kota….

B. Identifikasi Masalah

Gangguan Akibat Kekurangan Yodium (GAKY) di Indonesia merupakan

salah satu masalah kesehatan masyarakat yang serius mengingat dampaknya

sangat besar terhadap kelangsungan hidup dan kualitas sumber daya manusia.

Selain berupa pembesaran kelenjar gondok dan hipotiroidi, kekurangan yodium

jika terjadi pada wanita hamil mempunyai resiko terjadinya abortus, lahir mati,

sampai cacat bawaan pada bayi yang lahir berupa gangguan perkembangan

syaraf, mental dan fisik yang disebut kretin. Semua gangguan ini dapat

berakibat pada rendahnya prestasi belajar anak usia sekolah, rendahnya

produktifitas kerja pada orang dewasa serta timbulnya berbagai permasalahan

sosial ekonomi masyarakat yang dapat menghambat pembangunan. Dari

sejumlah 20 juta penduduk Indonesia yang menderita gondok diperkirakan

dapat kehilangan 140 juta angka kecerdasan (IQ points).

Page 3: Proposal

C. Batasan Masalah

1. Ibu-ibu PKK mengisi form “tingkat pengetahuan mengenai GAKY”

sebelum media dimainkan.

2. Sebelum lagu dimulai, ibu-ibu PKK diberi selembar kertas yang berisi lirik

dari lagu tersebut.

3. Lagu diputar, kemudian menyanyikannya secara bersama-sama.

4. setelah itu, diberikan form “tingkat pengetahuan GAKY” setelah media

dimainkan

5. Akan dilanjutkan dengan sedikit penyuluhan

D. Tujuan Penelitian

Untuk Meningkatkan pengetahuan ibu-ibu PKK mengenai GAKY, cara

pencegahannya, dampak besar dari masalah GAKY, dan penulis mengharapkan

agar ibu-ibu PKK selalu menggunakan garam yang beryodium

E. MANFAAT PENELITIAN

1. Meningkatkan pengetahuan GAKY, cara pencegahannya, dampak besar

dari masalah GAKY

2. Melestarikan lagu tradisional yang sekarang sudah mengalami kemajuan

jaman.