konsep dasar mieloma multipel- kel 1

Upload: helen-natalia

Post on 19-Jul-2015

99 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Konsep Dasar Mieloma Multipel

Abraham Caesar Anastysea Pradina Anisa Puspitasari Anita Virginia Anre Graciano Astri Retno Chiristy Dian Lestari Devale Feldrik Devina Dwi Esterlina Enggo Hani

DEFINISI

Multipel mieloma adalah suatu kanker sel plasma dimana sel plasma imatur dan matur yang abnormal berkembangbiak, membentuk tumor di sumsum tulang dan menghasilkan sejumlah besar antibodi yang abnormal, yang terkumpul di dalam darah atau air kemih. Penyakit mieloma multipel adalah keganasan sel B dari sel plasma neoplastik yang memproduksi protein, imunoglobulin monoklonal. Walaupun masih kontroversial dikatakan bahwa semua kasus mieloma multipelberkembang dari gammopatia monoklonal essensial.

ETIOLOGIBelum diketahui (Idiopatik) penyebab pasti dari multiple myeloma. Namun ada beberapa faktor resiko, yaitu:

Umur diatas 65 tahun Ras (Bangsa) Jenis Kelamin Sejarah perorangan dari monoclonal gammopathy of undetermined significance (MGUS) Sejarah multiple myeloma

ContAda beberapa faktor risiko lain yang dicurigai dapat menyebabkan penyakit mieloma multipel, seperti apakah terpapar pada kimia-kimia atau kumankuman tertentu (terutama virus-virus), yang mempunyai perubahan-perubahan pada gen-gen tertentu, memakan makanan-makanan tertentu, atau menjadi kegemukan (obesitas) meningkatkan risiko mengembangkan multiple myeloma.

Manifestasi klinisMultipel mieloma seringkali menyebabkan nyeri tulang (terutama pada tulang belakang atau tulang rusuk) dan pengeroposan tulang sehingga tulang mudah patah. Nyeri tulang biasanya merupakan gejala awal, tetapi kadang penyakit ini terdiagnosis setelah penderita mengalami : Anemia, karena sel plasma menggeser sel-sel normal yang menghasilkan sel darah merah di sumsum tulang. Infeksi bakteri berulang, karena antibodi yang abnormal tidak efektif melawan infeksi. Gagal ginjal, karena pecahan antibodi yang abnormal (protein Bence-Jones) merusak ginjal.

ContTerkadang multipel mieloma mempengaruhi aliran darah ke kulit, jari tangan, jari kaki dan hidung karena terjadi pengentalan darah (sindroma hiperviskositas). Berkurangnya aliran darah ke otak bisa menyebabkan gejala neurologis berupa kebingungan, gangguan penglihatan dan sakit kepala.

Test Diagnostik

Radiografi, MRI, CT Scan tulang kepala terlihat adanya lesi tulang Biopsi sumsum tulang adanya plasmasitosis (peningkatan sel-sel plasma immature). Pada MM sel plasma pada sumsum tulang berkisar 30-90% populasi sel. Normal: 5 % dari populasi sel dalam sumsum tulang. Pemeriksaan darah penurunan Hb < 8,5, hiperkalsemia dan asam urat meningkat Pemeriksaan Urine ditemukan abnormal globulin atau Bence Jones Protein

Penatalaksanaan MedisTujuan : mengurangi sel-sel plasma, pencegahan komplikasi dan mengatasi simtomatis 1. Pengobatan Pemberian terapi khemoterapi untuk antikanker seperti vincristine, melphalan dan predinison Radioterapi Bisphospharate untuk meningkatkan densitas tulang Allopurinol untuk mencegah kristal asam dan pembentukan batu Antibiotik untuk mengatasi infeksi Analgetik untuk mengurangi nyeri

Penatalaksanaan Medis2. 3.

Tranfusi darah untuk mengatasi anemia Pembedahan laminektomi jika terjadi kerusakan tulang belakang.

Daftar Pustaka

Sudoyo, Aru dkk. 2009.Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam II edisi 5, Cet 1. Jakarta: Laterna Publishing Tarwoto dan Watonah. 2008. Keperawatan Medikal Bedah Gangguan Sistem Hematologi. Jakarta : Trans Info Media

Terima

kasih