ileus rev

4
ILEUS A. PENGERTIAN ILEUS Ileus (Ileus Paralitik, Ileus Adinamik) adalah suatu keadaan dimana pergerakan kontraksi normal dinding usus untuk sementara waktu berhenti. Seperti halnya penyumbatan mekanis, ileus juga menghalangi jalannya isi usus, tetapi ileus jarang menyebabkan perforasi. B. PENYEBAB ILEUS 1. Pembedahan Abdomen 2. Trauma abdomen : Tumor yang ada dalam dinding usus meluas kelumen usus atau tumor diluar usus menyebabkan tekanan pada dinding usus 3. Infeksi: peritonitis, appendicitis, diverticulitis 4. Pneumonia 5. Sepsis 6. Serangan Jantung 7. Ketidakseimbangan elektrolit, khususnya natrium 8. Kelainan metabolik yang mempengaruhi fungsi otot 9. Obat-obatan: Narkotika, Antihipertensi 10. Mesenteric ischemia selain itu Ileus ke mungkin disebabkan oleh :

Upload: hanifahdwinuramaliah

Post on 04-Dec-2015

221 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

jj

TRANSCRIPT

Page 1: ILEUS rev

ILEUS

A. PENGERTIAN ILEUS

Ileus (Ileus Paralitik, Ileus Adinamik) adalah suatu keadaan dimana

pergerakan kontraksi normal dinding usus untuk sementara waktu berhenti.

Seperti halnya penyumbatan mekanis, ileus juga menghalangi jalannya isi usus,

tetapi ileus jarang menyebabkan perforasi.

B. PENYEBAB ILEUS

1. Pembedahan Abdomen

2. Trauma abdomen : Tumor yang ada dalam dinding usus meluas kelumen usus

atau tumor diluar usus menyebabkan tekanan pada dinding usus

3. Infeksi: peritonitis, appendicitis, diverticulitis

4. Pneumonia

5. Sepsis

6. Serangan Jantung

7. Ketidakseimbangan elektrolit, khususnya natrium

8. Kelainan metabolik yang mempengaruhi fungsi otot

9. Obat-obatan: Narkotika, Antihipertensi

10. Mesenteric ischemia

selain itu Ileus ke mungkin disebabkan oleh :

1) Suatu infeksi atau bekuan darah di dalam perut

2) Aterosklerosis yang menyebabkan berkurangnya aliran darah ke usus

3) Cedera pada pembuluh darah usus

4) Kelainan di luar usus, seperti gagal ginjal atau kadar elektrolit darah yang

abnormal (misalnya rendah kalium, tinggi kalsium)

5) Obat-obat tertentu

Page 2: ILEUS rev

6) Kelenjar tiroid yang kurang aktif. 24-72 jam setelah pembedahan juga

biasa terjadi ileus.

C. GEJALA PENYAKIT ILEUS

Gejala ileus adalah:

- kembung

- muntah

- sembelit yang berat

- kram perut.

D. PENGOBATAN ILEUS

Pembentukan gas dan cairan karena ileus harus dihilangkan. Kadang

sebuah selang dimasukkan ke dalam usus besar melalui anus untuk mengurangi

tekanan. Selang lainnya yang dihubungkan dengan alat penghisap, dimasukan

melalui hidung menuju ke lambung atau usus halus, untuk mengurangi tekanan

dan peregangan.

Penderita tidak boleh makan atau minum apapun sampai krisisnya teratasi.

Cairan dan elektrolit diberikan melalui infus.

Selain pengobatan di atas ileus juga dapat di tangani dengan cara :

1. Konservatif

    • Penderita dirawat di rumah sakit.

    • Penderita dipuasakan

    • Kontrol status airway, breathing and circulation.

    • Dekompresi dengan nasogastric tube.

    • Intravenous fluids and electrolyte

    • Dipasang kateter urin untuk menghitung balance cairan.

Page 3: ILEUS rev

2. Farmakologis

    • Antibiotik broadspectrum untuk bakteri anaerob dan aerob.

    • Analgesik apabila nyeri.

3. Operatif

    • Ileus paralitik tidak dilakukan intervensi bedah kecuali disertai dengan

peritonitis.

    • Operasi dilakukan setelah rehidrasi dan dekompresi nasogastric untuk

mencegah sepsis sekunder atau rupture usus.

    • Operasi diawali dengan laparotomi kemudian disusul dengan teknik bedah

yang disesuaikan dengan hasil explorasi melalui laparotomi.