untitled - bpsdm pupr

16

Upload: khangminh22

Post on 06-Jan-2023

109 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR i

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Pengasih dan

Penyayang dengan selesainya penyusunan Pedoman Kunjungan Lapangan dan

Seminar untuk Diklat Jalan Berkeselamatan ini. Pedoman ini disusun untuk

memenuhi kebutuhan peserta pendidikan dan pelatihan di bidang jalan yang

berasal dari kalangan pegawai pemerintah daerah dan Aparatur Sipil Negara

(ASN).

Pedoman Kunjungan Lapangan dan Seminar ini disusun dalam 3 (tiga) bab yang

terdiri dari Pendahuluan, Persiapan Kunjungan Lapangan, dan Seminar.

Pedoman kunjungan lapangan dan seminar ini bertujuan untuk memberi arahan

kepada peserta dalam melakukan kunjungan lapangan dan seminar pada

rangkaian kegiatan Diklat Jalan Berkeselamatan

Akhirnya, ucapan terima kasih dan penghargaan kami sampaikan kepada tim

penyusun atas tenaga dan pikiran yang dicurahkan untuk mewujudkan buku

pedoman kunjungan lapangan dan seminar ini. Penyempurnaan maupun

perubahan di masa mendatang senantiasa terbuka dan dimungkinkan mengingat

akan perkembangan situasi, kebijakan dan peraturan yang terus menerus terjadi.

Harapan kami tidak lain modul ini dapat memberikan manfaat.

Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Jalan, Perumahan,

Permukiman, dan Pengembangan Infrastruktur Wilayah

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR ii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................................................. i

DAFTAR ISI .............................................................................................................. ii

BAB 1 PENDAHULUAN ........................................................................................... 1

A. Latar Belakang ............................................................................................. 2

B. Deskripsi Singkat ......................................................................................... 3

C. Standar Kompetensi .................................................................................... 3

D. Kompetensi Dasar ....................................................................................... 3

E. Materi Pokok dan Sub Materi Pokok .......................................................... 3

F. Estimasi Waktu............................................................................................ 3

BAB 2 PERSIAPAN KUNJUNGAN LAPANGAN ......................................................... 4

A. Indikator keberhasilan ................................................................................ 5

B. Maksud dan Tujuan Persiapan Kunjungan Lapangan ................................. 5

C. Persiapan Kunjungan Lapangan .................................................................. 5

D. Jadwal Kegiatan .......................................................................................... 6

E. Data ............................................................................................................. 7

F. Peralatan survey yang harus disiapkan : .................................................... 7

G. Tugas kelompok pasca praktek lapangan. .................................................. 8

H. Kriteria penilaian. ........................................................................................ 8

BAB 3 SEMINAR ..................................................................................................... 9

A. Indikator Keberhasilan .............................................................................. 10

B. Gambaran Umum...................................................................................... 10

C. Tata Cara Seminar ..................................................................................... 11

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 1

BAB 1

PENDAHULUAN

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 2

Pendahuluan

A. Latar Belakang

Kunjungan Lapangan dan Seminar merupakan bagian integral dari program

Diklat Jalan Berkeselamatan, yang merupakan penerapannya melalui upaya

mencocokkan antara teori yang di peroleh di kelas, pengalaman peserta di

tempat tugas masing masing dan kenyataan yang diamati di tempat kunjungan

lapangan (praktek kerja lapangan). Melalui kunjungan lapangan peserta akan

dapat melihat sejauh mana pengetahuan yang diperoleh di kelas dapat

diterapkan/diimplementasikan dalam pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan

dan pembangunan serta pelayanan publik baik di lokus maupun di wilayah

peserta. Dengan demikian peserta akan menjadi terlatih untuk mengamati

lingkungan dan mengasah ketajaman serta kemampuan melakukan identifikasi,

analisis dan mampu menemukan pokok masalah dan kemudian

menetapkan/merumuskan solusi penanggulangannya.

Adapun kompetensi yang dipersyaratkan bagi peserta dalam diklat Jalan

Berkeselamatan yaitu antara lain memiliki kemampuan memahami dan

menganalisis kejadian-kejadian yang berkaitan dengan jalan berkeselamatan,

mulai dari kelengkapan jalan, bahaya pada jalan, hingga solusi dalam

mewujudkan jalan berkeselamatan. Sehingga pada kegiatan kunjungan lapangan

ini akan menjadi suatu sarana latihan mengembangkan dan meningkatkan

wawasan.

Peserta sebagai unsur aparatur negara dan abdi masyarakat senantiasa dituntut

untuk memiliki kemampuan yang professional jujur, adil, beretika dan

bertanggungjawab dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Hal ini

sangat ditentukan oleh tingkat intelegensia, pengetahuan, kemampuan

kerjasama serta pemahaman terhadap tugas dan fungsi unit organisasi ke-PUPR-

an.

Oleh karena itu hasil laporan kunjungan lapangan dari peserta perlu dituangkan

dalam suatu laporan. Penyusunan laporan ini dilakukan baik secara perorangan

maupun bersama dalam kelompok dan dilakukan seminar untuk memperlihatkan

hasil kerja dan melakukan diskusi dengan pengajar dan sesame rekan peserta.

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 3

B. Deskripsi Singkat

Dalam modul ini dibahas tentang metode dan instrument pengumpulan data,

pelaksanaan pengumpulan data, analisis data, penyusunan laporan kunjungan

lapangan, dan seminar.

C. Standar Kompetensi

Setelah mengikuti pembelajaran ini para peserta diharapkan mampu melakukan

kunjungan lapangan tentang jalan berkeselamatan sesuai prosedur dan

mempresentasikan hasil kunjungan lapangan dalam bentuk seminar kelas.

D. Kompetensi Dasar

Kompetensi dasar yang akan dicapai dari pembelajaran ini antara lain:

1. Peserta mampu menyusun rencana persiapan kunjungan lapangan

2. Peserta mampu melaksanakan kunjungan lapangan jalan

berkeselamatan

3. Peserta mampu menyusun laporan dan melaksanakan seminar

kunjungan lapangan

E. Materi Pokok dan Sub Materi Pokok

Dalam pedoman kunjungan lapangan dan seminar terdapat 2 (dua) materi yang

akan dibahas, yaitu:

1. Persiapan Kunjungan Lapangan.

2. Pelaporan dan Presentasi.

F. Estimasi Waktu

Alokasi waktu yang diberikan untuk pelaksanaan kegiatan kunjungan lapangan

pada mata Diklat Jalan Berkeselamatan ini adalah 18 (Delapan Belas) jam

pelajaran.

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 4

BAB 2

PERSIAPAN KUNJUNGAN LAPANGAN

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 5

Persiapan Kunjungan Lapangan

A. Indikator keberhasilan

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta diklat diharapkan mampu

melakukan mekanisme dan persiapan kunjungan sebelum ke lapangan.

B. Maksud dan Tujuan Persiapan Kunjungan Lapangan

Persiapan kunjungan lapangan dimaksudkan untuk membekali pengetahuan

kepada para peserta hal-hal apa saja yang akan dilakukan saat di lapangan,

sehingga peserta sudah siap melaksanakan tugasnya.

Pengalaman menunjukkan, peserta sering kebingungan apa yang harus dilakukan

setelah menghadapi tugas dilapangan.

Sedangkan tujuan persiapan praktek lapangan agar peserta dapat melakukan

praktek lapangan dengan lancer sesuai dengan apa yang telah diajarkan di kelas.

C. Persiapan Kunjungan Lapangan

1. Peserta

Kunjungan lapangan Diklat Jalan Berkeselamatan dilakukan secara

berkelompok. Sebelum melakukan kunjungan lapangan, disarankan untuk

pengajar dan panitia pelaksana sudah melakukan pembagian kelompok,

disesuaikan berdasarkan kemampuan pemahaman peserta (latar belakang

pendidikan atau pengalaman kerja ), jumlah peserta dan kondisi fisik peserta

(sedang hamil, mempunyai riwayat penyakit tertentu dll ), ini dimaksudkan

untuk saling mengenal diantara peserta, sehingga diharapkan dapat dijalin

kerjasama yang baik. Hal penting karena setelah selesai praktek dilapangan

peserta secara kelompok harus menyusun laporan dan melakukan seminar

hasil kunjungan lapangan.

Ketentuan Kunjungan Lapangan, antara lain:

a. Dilakukan secara kelompok, dan dipimpin seorang ketua kelompok

b. Ketua kelompok melakukan pembagian tugas

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 6

c. Ketua kelompok wajib mengabsen jumlah anggota kelompoknya,

dan peserta sudah siap 30 menit sebelum berangkat ke lapangan

d. Berangkat ke lapangan dengan kendaraan yang disediakan oleh

panitia

2. Persiapan Lokasi Kunjungan Lapangan

Diklat Jalan berkeselamatan, diharapkan dapat dilaksanakan 63 Jam

pelajaran atau sekitar 7 hari kerja, sehingga pada hari pertama diklat, peserta

sudah diberi tahu lokasi untuk kunjungan lapangan. Hal ini penting untuk

memudahkan koordinasi dengan penganggung jawab kegiatan di lapangan

(pejabat struktural atau Fungsional terkait lokasi kunjungan lapangan)

setempat serta untuk mendapatkan data pendukung yang diperlukan.

3. Persiapan Data Pendukung

Peserta diklat Jalan berkeselamatan sebelum melakukan kunjungan lapangan

dan berdasarkan lokasi yang sudah diberikan oleh panitia pelaksana, harus

mulai mendata kebutuhan data apa yang diperlukan.

D. Jadwal Kegiatan

Untuk kelancaran pelaksanaan kunjungan lapangan, perlu dilakukan persiapan

yang terkoordinasi antara penyelenggara, narasumber/ pembimbing dan peserta

serta unit kerja yang akan dijadikan lokus pembelajaran kunjungan lapangan.

Kegiatan kunjungan lapangan supaya mendapat hasil yang maksimal maka

dilakukan beberapa kegiatan persiapan yaitu :

1. Pembahasan rencana kunjungan lapangan dengan penyelenggara diklat,

pembimbing dan peserta :

2. Penyelesaian administrasi keperluan kunjungan lapangan

3. Penjajakan lokus oleh penyelenggara diklat ;

4. Pembagian kelompok ;

5. Penyiapan dan penyusunan daftar data dan pertanyaan.

Kegiatan kunjungan lapangan yang dilakukan satu hari diharapkan dapat

memberikan gambaran manfaat yang besar dan dapat disajikan untuk

menyusunan laporan dan presentasi.

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 7

E. Data

Data yang diperlukan dari penanggung jawab kegiatan dalan kunjungan

lapangan tersebut antara lain

a. Peta lokasi.

b. Nomor ruas

c. Nama ruas

d. Status ruas jalan

e. Fungsi jalan

f. Panjang Jalan

g. Data lalu lintas harian rata rata ( LHRT )

h. Kecepatan rencana

i. Gambar desain / DED( Detail Engineering Desain ) terkait :

o Tipikal penampang melintang

o Alinyemen horizontal dan vertical

o Persimpangan

o Perambuan

o Marka dan delineasi

o Pagar pengaman

o Jembatan

o Lainnya.

Data yang harus disiapkan oleh peserta Diklat Jalan berkeselamatan :

a. Pedoman No Pd. T. 17 – 2006 Departemen Pekerjaan Umum

Tentang Audit Keselamatan Jalan beserta lampirannya

b. Pedoman Investigasi lokasi rawan Kecelakaan

c. Tata cara Perencanaan Geometrik Jalan Antar Kota Departemen

Pekerjaan Umum No 38 Tahun 1997.

d. Pedoman Standar Geometrik Ruas Jalan Kota RSNI 2004

e. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum No 19/PRT/ M / 2011 Tentang

Persyaratan Teknis Jalan dan Kriteria Perencanaan Teknis Jalan

beserta lampirannya.

F. Peralatan survey yang harus disiapkan :

1. Jaket Keselamatan ( Safety Vest )

2. Topi

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 8

3. Sepatu

4. Payung / jas hujan ( apabila hujan )

5. Alat tulis

6. Kamera

7. Handycam

8. Meteran panjang 30 m

9. Meteran pendek 5 m

10. Helling meter

11. Speed Gun

12. Alat tulis

13. Formulir formulir yang diperlukan.

G. Tugas kelompok pasca praktek lapangan.

1. Menyusun laporan hasil praktek lapangan

2. Menyusun bahan paparan dalam power point terkait temuan dilapangan

dan usulan penanganannya.

3. Format power point sesuai format laporan.

4. Untuk kelancaran, ketua kelompok melakukan pembagian tugas

anggotanya.

H. Kriteria penilaian.

1. Penampilan materi paparan

2. Penguasaan materi, baik secara kelompok maupun per individu

3. Kualitas temuan permasalahan di lapangan

4. Kualitas solusi yang ditawarkan

5. Kekompakan

6. Teknik presentasi

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 9

BAB 3

SEMINAR

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 10

Seminar

A. Indikator Keberhasilan

Setelah mempelajari materi ini, peserta diklat diharapkan mampu menjelaskan

menjelaskan hasil yang didapat di lapangan saat melakukan kunjungan lapangan

sesuai tema/topik kunjungan lapangan, menjelaskan permasalahan/kendala

yang dihadapi, serta mengusulkan solusi yang dituangkan dalam bentuk laporan

dan presentasi hasil masing-masing kelompok.

B. Gambaran Umum

Seminar merupakan rangkaian kegiatan wajib yang harus diikuti oleh setiap

peserta Diklat Jalan Berkeselamatan. Seminar ini diaksanakan pada tahap akhir

kegiatan Diklat, dilaksanakan dengan maksud untuk mengetahui sampai sejauh

mana peserta Diklat mampu memahami dan menyerap materi jalan

berkeselamatan yang telah disampaikan oleh para instruktur . Kegiatan seminar

ini sekaligus juga untuk menilai atau mengetahui sampai sejauh mana peserta

Diklat mampu memahami materi yang telah diajarkan, sehingga dapat menjadi

bahan evaluasi bagi para instruktur untuk penyempurnaan nya.

Materi seminar merupakan perpaduan antara teori dikelas dan praktek

dilapangan yang dilakukan pada akhir sesi pembelajaran di kelas. Keberhasilan

dalam seminar ini akan dipengaruhi antara lain faktor kepemimpinan dari

seorang ketua tim dalam mengorganisir anggota nya, peran aktif dari masing

masing anggota tim penyusun materi seminar dan pembagian tugas yang tepat

kepada setiap anggota. Disitulah kepemimpinan seorang ketua tim diuji,

sehingga dengan pengorganisasian yang baik, akan dihasilkan produk seminar

yang baik pula.

Adapun yang dinilai dalam seminar Diklat Jalan Berkeselamatan ini :

Penguasaan materi seminar,

Kerjasama kelompok,

Kepemimpinan ketua kelompok

Kemampuan individu anggota kelompok,

Dan lain lain.

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 11

C. Tata Cara Seminar

Seminar Diklat Jalan Berkeselamatan dilaksanakan setelah masing masing

kelompok melakukan kegiatan praktek di lapangan yang dipandu oleh instruktur

dan selesai menyusun bahan materi seminar. Selanjutnya materi seminar

diperbanyak dalam soft copy dan dibagikan kepada instrktur dan masing masing

anggota kelompok.

Komposisi tim penyusun materi seminar.

Seminar Diklat Jalan Berkeselamatan dibagi dalam kelompok kelompok, dimana

jumlah kelompok tergantung dari jumlah peserta diklat. Anggota kelompok

praktek di lapangan yang sekaligus juga sebagai kelompok seminar sangat

tergantung dari jumlah peserta Diklat Jalan Berkeselamatan, diupayakan dibagi

dalam tiga atau empat kelompok, dimana msing masing kelompok dipimpin

seorang ketua kelompok.Jumlah masing masing anggota kelompok diupayakan

berkisar 5 – 6 orang.

Alokasi Waktu presentasi per kelompok.

Dari perkiraan waktu Diklat Jalan Berkeselamatan sebanyak 60 jp, dimana diklat

dimulai dari hari Senin sampai dengan hari Sabtu, seminar dilaksanakan pada

hari sabtu dengan alokasi waktu per kelompok 1 jam penuh ( 60 menit ), dimana

paparan sekitar 20 menit atau maksimal 30 menit dan dilanjutkan tanya jawab

maksimal 30 menit.

Ketua kelompok dalam pelaksanaan seminar sudah harus melaksanakan

pembagian tugas yaitu :

- Moderator,

- Penyaji

- Pembagian anggota tim secara merata untuk menjawab pertanyaan dari

peserta seminar ( pertanyaan dari kelompok lain ),

- Notulen.

Moderator bertugas dan berkuasa penuh untuk memastikan waktu paparan dan

mengatur jumlah penanya dan alokasi waktu dalam setiap pertanyaan dan

menjawab pertanyaan, sehingga total alokasi waktu 60 menit dapat ditepati.

Pada akhir sesi diskusi kelompok, ditutup dengan memberikan kesempatan

kepada instruktur untuk memberikan tanggapannya, baik terkait dengan cara

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 12

penyaji menyampaikan materi, kontens atau isi materi, kerjasama kelompok

dalam menajawab pertanyaan , dan kedisiplinan mengalokasikan waktu.

Penilaian akhir dari instruktur.

, maka secara garis besar penilaian meliputi :

- Ketepatan waktu kelompok menyelesaikan tugas penyusunan materi

seminar,

- Isi materi seminar

- Penampilan materi seminar

- Kerjasama kelompok, dan

- Keaktifan masing masing anggota kelompok dalam berpartisipasi dalam

seminar.

KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SEMINAR 13

Tim Penyusun

Ir. Agus Nugroho, MM

Ir. Dwi Sapto Haryanto

Ir. Erwin Kusnandar, MT

Ir. Janny Agustin, M.Sc

Ir. Joulla Marsela, MM

Drs. Rozali Ahmad, M.Sc