bab iv intervensi pemecahan masalah

5
Berdasarkan diagram fishbone didapatkan akar penyebab masalah, yaitu : 1. Kurangnya rasa tanggung jawab anggota keluarga binaan terhadap pengelolaan air limbah dan sampah rumah tangga 2. Rendahnya kesadaran akan pentingnya mengelola air limbah dan sampah rumah tangga 3. Rendahnya rasa ingin tahu anggota keluarga binaan mengenai pengelolaan air limbah dan sampah rumah tangga 4. Kurangnya motivasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yng lebih tinggi 5. Paradigma anggota keluarga binaan terhadap pengelolaan air limbah dan sampah rumah tangga yang tidak tepat 6. Kurangnya fasilitas yang mendukung dalam efektivitas dan efisiensi terhadap pengelolaan air limbah dan sampah 4.4 Intervensi Pemecahan Masalah Intervensi dapat diartikan sebagai cara atau stategi memberi bantuan kepada individu, masyarakat dan komunitas. Dalam hal ini menunjukan kondisi dimana seseorang dapat berperan sebagai mana seharusnya. Tujuan intervensi adalah membawa perubahan ke arah yang lebih baik sehingga tindakan sesuai dengan peran yang di milikinya. Merujuk dari beberapa akar masalah yang telah di uraikan didapatkan pada perencanaan intervensi pemecahan masalah, dipilih

Upload: ana-sandra

Post on 05-Aug-2015

116 views

Category:

Documents


8 download

TRANSCRIPT

Page 1: Bab IV Intervensi Pemecahan Masalah

Berdasarkan diagram fishbone didapatkan akar penyebab masalah, yaitu :

1. Kurangnya rasa tanggung jawab anggota keluarga binaan terhadap pengelolaan air

limbah dan sampah rumah tangga

2. Rendahnya kesadaran akan pentingnya mengelola air limbah dan sampah rumah

tangga

3. Rendahnya rasa ingin tahu anggota keluarga binaan mengenai pengelolaan air limbah

dan sampah rumah tangga

4. Kurangnya motivasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yng lebih tinggi

5. Paradigma anggota keluarga binaan terhadap pengelolaan air limbah dan sampah

rumah tangga yang tidak tepat

6. Kurangnya fasilitas yang mendukung dalam efektivitas dan efisiensi terhadap

pengelolaan air limbah dan sampah

4.4 Intervensi Pemecahan Masalah

Intervensi dapat diartikan sebagai cara atau stategi memberi bantuan kepada individu,

masyarakat dan komunitas. Dalam hal ini menunjukan kondisi dimana seseorang dapat berperan

sebagai mana seharusnya.

Tujuan intervensi adalah membawa perubahan ke arah yang lebih baik sehingga tindakan

sesuai dengan peran yang di milikinya.

Merujuk dari beberapa akar masalah yang telah di uraikan didapatkan pada perencanaan

intervensi pemecahan masalah, dipilih beberapa akar masalah yang diprioritaskan untuk

dilakukan pemecahan masalah kepada kurangnya pengetahuan dan kesadaran remaja terhadap

kesehatan diri dan keluarga. Dalam hal ini ada lima keluarga binaan. Pertimbangannya adalah

intervensi yang berupa tindakan nyata yang mampu dilakukan untuk memecahkan akar

permasalahan. Akar penyebab masalah yang didapatkan adalah sebagai berikut:

1. Kurangnya kesadaran remaja akan pentingnya menjaga kesehatan dirinya.

2. Rendahnya motivasi belajar pada remaja.

3. Kurangnya sarana dan prasarana informasi mengenai kesehatan remaja

4. Penyuluhan-penyuluhan tentang kesehatan remaja yang kurang menarik.

5. Kurang aktifnya organisasi remaja pada daerah tempat tinggal remaja

Page 2: Bab IV Intervensi Pemecahan Masalah

6. Rendahnya tingkat ekonomi keluarga.

Dari akar-akar penyebab masalah di atas, terdapat alternatif pemecahan masalah sebagai

berikut:

1. Meningkatkan kesadaran remaja akan pentingnya menjaga kesehatan dirinya

2. Memacu motivasi belajar pada remaja

3. Meningkatkan sarana dan prasarana informasi mengenai kesehatan remaja.

4. Membuat penyuluhan-penyuluhan tentang kesehatan remaja yang lebih menarik

minat remaja untuk berpartisipasi.

5. Menggiatkan organisasi remaja di daerah tempat tinggalnya.

6. Meningkatkan taraf ekonomi keluarga.

Rencana intervensi meliputi:

Rencana jangka pendek: diharapkan dengan menggunakan poster/leaflet/video yang

diberikan remaja mempunyai rasa tertarik dan ingin tahu dalam menjaga kesehatan dirinya.

Rencana jangka panjang: diharapakan dengan penyuluhan dengan menjelaskan materi

tentang kesehatan, remaja mengerti akan kesehatan, faktor-faktor yang mempengaruhi, cara

menjaga kesehatan dan mencegah penyakit.

Dari ketujuh akar permasalahan, didapatkan tiga akar masalah yang dapat dilakukan

intervensinya (intervensi terpilih), antara lain:

a. Kurangnya kesadaran remaja akan pentingnya menjaga kesehatan. Intervensi yang

dilakukan dengan memberikan penyuluhan tentang bagaimana pola hidup bersih

dan sehat sehingga terhindar dari penyakit dengan menggunakan media power

point, poster dan leaflet.

b. Kurangnya sarana dan prasarana informasi mengenai kesehatan remaja. Intervensi

yang dilakukan dengan memberikan buku-buku tentang kesehatan remaja.

c. Penyuluhan-penyuluhan tentang kesehatan yang kurang menarik. Intervensinya

dengan membuat suatu penyuluhan yang lebih menarik seperti misalnya dengan

menyisipkan gambar-gambar atau video dan memberikan media kaos yang

berisikan pesan positif untuk kesehatan remaja.

Page 3: Bab IV Intervensi Pemecahan Masalah