waifi internet ladang uang

37
Internet Ladang Uang © 2008 Arhan Efha www.SugihDuit.com 1

Upload: lidaf-daf

Post on 26-Sep-2015

20 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

S

TRANSCRIPT

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    1

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    2

    Bukan masalah bisa tidak bisa,

    tapi hanya masalah mau tidak mau...

    --Yoga DaFa--

    Ebook ini gratis dan boleh disebarkan kepada siapa saja yang

    membutuhkan tanpa mengubah isi eBook ini.

    DILARANG menyebarkannya secara komersial.

    Segera PRINT eBook ini agar Anda lebih mudah membacanya!

    2008 Arhan Efha

    Takut akan kegagalan seharusnya tidak menjadi alasan untuk tidak mencoba sesuatu.

    Kepemimpinan adalah Anda sendiri dan apa yang Anda lakukan.

    Frederick Smith, Pendiri Federal Express

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    3

    Kata Pengantar

    Puji Syukur kehadirat Allah SWT Allah SWT Sumber Segala Ilmu, Yang Maha

    Pandai di atas siapapun sehingga eBook ini dapat dibaca oleh Anda.

    Tak lupa saya ucapkan terima kasih pula kepada Bapak saya yang telah membiayai

    hidup saya, dan Ibu (almh) atas segala kasih sayangnya. Terima kasih pula saya ucapkan

    kepada seluruh teman-teman yang mendukung saya: teman teman kampus: Dani, Doni,

    Wawan, Budi, Dimas, Bima, Zacka, Jean, Angga, dan lainnya yang tidak dapat saya sebut

    satu per satu; teman-teman kost: Arif, Ibnu, Yoga, Daniel, Amir, Yusuf, Zahra, dan

    lainnya yang tidak dapat saya sebut satu per satu; teman chat: Victor, Galieh, Arya, Ayya,

    Hendrik, Dewi, Andha dan lainnya yang tidak dapat saya sebut satu per satu. Special

    thank?s for Nitha yang telah mensupport saya meskipun ?hal itu? tidak saya harapkan,

    namun hal itu menjadi cambuk bagi saya untuk terus berusaha. Dan pihak-pihak lain

    yang mendukung yang tidak bias saya sebut satu per satu. Tanpa dukungan kalian,

    pembuatan eBook ini akan terhambatJ

    Akhirnya, dengan segala kerendahan hati, ijinkan saya untuk menjelaskan apa saja

    dan bagaimana sebuah bisnis online bekerja dan dapat memberi kita penghasilan. Tak ada

    gading yang tak retak, ungkapan ini mengungkapkan bahwa saya masih mempunyai

    kekurangan yang kiranya wajar dimiliki oleh setiap manusia. Jika Anda menemukan kata-

    kata yang salah dalam eBook ini, jangan segan segan untuk menghubungi saya dan

    memberikan informasi yang benar. Terima kasih telah bersedia meluangkan waktu untuk

    membaca seluruh isi eBook ini.

    Selamat membaca.

    Penulis

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    4

    Pendahuluan

    EBook ini gratis namun bukan eBook murahan dan penulisannya di buat

    sesederhana mungkin dan tidak bertele-tele. Mendengar orang menjadi kaya lewat

    internet mungkin bukan hal baru bagi Anda, dan Anda juga pasti ingin seperti mereka

    bukan? Kalaupun Anda belum pernah mendengar atau tidak percaya seseorang bisa kaya

    lewat internet, Anda sebaiknya membaca eBook ini karena di dalamnya terdapat

    pengalaman menarik yang bisa di jadikan pelajaran. Bukankah pepatah menyebutkan

    ?guru terbaik adalah pengalaman, namun yang terbaik adalah belajar dari pengalaman

    orang lain?.

    Baiklah, bagi Anda yang belum mendengar tentang orang yang menjadi kaya lewat

    internet, saya beri contoh orang-orangnya:

    1. Kepper

    Dengan rata-rata online 1-2 jam sehari, beliau sudah mendapat 4.5 digit dollar per

    bulan. Jika dirupiahkan, penghasilan Bapak asli Indonesia yang sekarang tinggal di

    Jepang ini berjumlah puluhan juta rupiah. Beliau menghasilkannya dari tahun 2004 silam.

    Beliau adalah pendiri forum Publisher AdSense Indonesia www.adsense-id.com. Forum

    tersebut membahas tentang AdSense, bisnis online, SEO, marketing online dan lain

    sebagainya yang berhubungan dengan bisnis internet. Saya merekomendasikan Anda

    untuk bergabung di forum tersebut dan ikut berperan di dalamnya agar Anda

    mempunyai pengetahuan yang mendalam tentang bisnis online.

    2. Cosa Aranda

    Pemuda 28 tahun ini berpenghasilan US$ 5.000-$10.000 per bulan. Kalau ditukar

    rupiah, berarti Rp. 46-92 juta per bulan. Modalnya hanya seperangkat komputer,

    sambungan internet, dan ?duit receh? untuk membiayai domain dan hosting di dunia

    maya. Sumur uangnya adalah situs-situs Internet yang ia kelola sendiri. Situs-situ ini

    terdaftar dalam program Google AdSense. Blognya bisa Anda jelajahi di

    www.CosaAranda.com. Blog dia berisi informasi-informasi tentang bisnis online terbaru

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    5

    yang di update setiap hari. Saya merekomendasikan blog CosaAranda.com untuk Anda

    jadikan referensi dalam melakukan bisnis online.

    3. Dwi Harmanto

    Dibandingkan dengan Cosa, jutawan ini sudah bangkotan di dunia AdSense. Dia

    membuat situs dan mendaftarkannya beberapa pekan setelah AdSense diluncurkan. Dwi,

    yang tampil di dunia maya melalui situs www.pogung1777.com, menghasilkan rata-rata

    US$ 400 per bulan. Tapi dia selain AdSense juga masih berbisnis online lain yaitu Affiliate

    Marketing yang diikutinya sejak 2000.

    4. Ujang

    Seorang lulusan SMA dari Semarang yang menghasilkan rata-rata US $ 150 per

    hari atau sekitar Rp. 1,3 juta. Duit segitu membuat Ujang menutup kios aplikasi, game

    telepon seluler, dan nada dering di sebuah mall di Semarang.

    Dan masih banyak lagi contoh-contoh lain yang mampu meraup ribuan dollar per

    bulan dari internet, baik orang Indonesia, apalagi orang luar negeri. Jika orang Indonesia

    mampu menghasilkan ribuan dollar per bulan, apalagi orang luar negeri, khususnya

    orang Amerika yang merupakan sumber dollarnya.

    EBook ini dibuat untuk memberi informasi bahwa banyak sekali program-program

    penghasil uang di internet yang bisa menebalkan dompet, dan juga ada yang

    menipiskannya. Jangan sampai membuang sia-sia waktu dan uang Anda hanya untuk

    orang-orang yang tidak bertanggung jawab yang akan menipu Anda. Selain itu, tujuan

    dibuat eBook ini juga adalah karena saya merasa sangat prihatin dengan orang-orang baik

    tidak bersalah yang telah ditipu, orang-orang baik yang merasa putus asa dengan

    hidupnya karena tidak punya uang, orang-orang baik yang terenggut impiannya, dan

    puncaknya adalah saya ingin semua orang punya penghasilan untuk pegangan hidup

    karena hidup sudah semakin susah. Sekaligus menawarkan sebuah konsep bisnis yang

    mudah, aman dan dapat menghasilkan puluhan dollar per hari. Di Book ini, saya tidak

    ingin memberi mimpi, tetapi memberi informasi yang benar tentang bisnis online.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    6

    Akhirnya, dengan segala kerendahan hati, ijinkan saya untuk menjelaskan apa saja

    dan bagaimana sebuah bisnis online bekerja dan dapat memberi kita penghasilan. Tak ada

    gading yang tak retak, ungkapan ini mengungkapkan bahwa saya masih mempunyai

    kekurangan yang kiranya wajar dimiliki oleh setiap manusia. Jika Anda menemukan kata-

    kata yang salah dalam eBook ini, jangan segan segan untuk menghubungi saya dan

    memberikan informasi yang benar. Terima kasih telah bersedia meluangkan waktu untuk

    membaca seluruh isi eBook ini.

    Selamat membaca.

    Penulis

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    7

    Daftar Isi

    Kata Pengantar ................................................................................................... 3

    Pendahuluan ....................................................................................................... 4

    Daftar Isi .............................................................................................................. 7

    Internet Ladang Uang ........................................................................................ 8

    Program Yang Menghasilkan Uang Di Internet:.............................................. 10

    1. Affiliate Marketing 102. Google AdSense 12

    3. Amazon.com 15

    4. Toko Online 15

    5. Bloging for Profit 17

    6. HYIP 19

    7. AutoSurf 21

    8. EBook Selling 22

    9. Membership Bussines 25

    10. Forex Trading atau Valas Trading 26

    11. MLM online 27

    12. Media Iklan, Berita dan Komunitas Online 30

    13. Domain Parking 31

    14. Bisnis Online Lainnya 32Cara termudah, termurah dan efektif mencari uang di internet! .................. 33

    Sumber Referensi ............................................................................................... 37

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    8

    INTERNET LADANG UANG

    Sumber kekuatan baru bukanlah uang yang berada dalam genggaman tangan

    beberapa orang, namun informasi di tangan orang banyak.

    John Naisbitt, Pemimpin Umum Naisbitt Group

    Anda pasti percaya dengan ungkapan ?internet ladang uang? karena kalau tidak,

    Anda tidak akan mendownload eBook ini. Kalaupun Anda hanya iseng saja

    mendownload Book ini, tapi setidaknya jauh di dalam hati Anda percaya.

    Tapi tahukah Anda apa yang banyak orang percaya tentang bagaimana mencari

    uang? Yakni dengan bekerja. Ya bekerja. Bekerja membutuhkan ketekunan, kegigihan,

    berani menghadapi resiko, mau belajar, mau mengembangkan ilmunya, mempunyai visi

    dan misi yang jelas, dan sebagainya. Berkerja untuk sebuah perusahaan adalah impian

    kebanyakan orang pada umumnya. Tetapi apakah mereka tahu kalau berkerja butuh gelar,

    dan gelar butuh pendidikan, pendidikan butuh biaya, biaya dibayar dengan uang dan

    uang diperoleh lewat kerja. Kalaupun dapat kerja paling hanya kerja kontrak, dan untuk

    fresh graduate pun jarang, paling sering jadi sales.

    Jika Anda kenal orang yang hanya percaya bahwa uang hanya didapat lewat

    bekerja di kantor, Anda harus beri dia eBook ini. Selain itu, uang juga bisa diperoleh lewat

    usaha. Misalnya dengan membuka warnet, foto copy, tempat kost, warung makan, dan

    lain-lain. Tapi untuk usaha ini butuh modal yang besar. Itupun kalau laku. Kalau tidak

    laku, Anda akan rugi. Belum lagi pertimbangan lokasi, pembayaran listrik, bayar pajak,

    dll. Jika Anda punya teman yang ingin membuka usaha beri dia eBook ini.

    Hidup ini sudah semakin susah, tapi Tuhan memang Maha Adil. Selain kita

    mendapat problem di zaman susah ini tapi disisi lain Dia memberi kita solusi. Bukankan

    ada pepatah ?setiap penyakit pasti ada obatnya?.

    Lalu apa solusinya? Solusinya adalah Internet. Jangan anggap remeh kekuatan

    internet dalam memberi Anda penghasilan. Internet bukan hanya untuk kirim email,

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    9

    chatting, browsing, bukan cuma surfing website dan cari informasi saja, tetapi juga bisa

    menjadi ladang uang.

    Banyak terbukti orang sukses dan menjadi kaya lewat internet, tapi banyak juga

    yang gagal. Sebenarnya mereka bukan gagal hanya saja mereka menyerah di tengah jalan

    dan tidak melanjutkan perjuangannya. Banyak juga yang ditipu oleh oknum tak

    bertanggung jawab.

    Bagaimana bisa internet bisa menjadi ladang uang? Karena internet bersifat bisa

    menjangkau seluruh pelosok dunia. Dalam dunia pemasaran, kita diajarkan untuk

    mempromosikan barang atau jasa kita sesering mungkin agar semua orang tahu apa yang

    kita jual.

    Secara konvensional, perusahaan mempromosikan produk atau jasanya melalui

    televisi, radio, media cetak dan media tempel. Sama halnya dengan internet. Anggaplah

    internet sebuah televisi, karena saat ini pengguna internet sangat banyak seperti

    banyaknya dengan pemirsa televisi.

    Selain dilihat dari segi promosi, internet juga memiliki keunggulan lain yakni 24

    jam setiap hari. Secara konvensional, suatu perusahaan hanya buka pada jam tertentu dan

    hari tententu saja. Disisi lain, internet juga beroperasi secara otomatis, tidak perlu banyak

    karyawan untuk menjalankan bisnis seperti di perusahaan. Dan bahkan beberapa produk

    internet bersifat digital hingga tidak perlu menyimpan stok produk di gudang atau

    melakukan distribusi. Dari fakta ini Anda tidak bisa membantah bahwa internet

    berpotensi besar untuk menghasilkan uang.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    10

    PROGRAM YANG MENGHASILKAN UANG

    DI INTERNET

    Ketika satu pintu tertutup, pintu lain terbuka;

    namun terkadang kita melihat dan menyesali pintu tertutup tersebut terlalu lama

    hingga kita tidak melihat pintu lain yang telah terbuka.

    Alexander Graham Bell, Penemu dan Mantan Presiden National Geographic Society

    Sekarang saatnya Anda untuk mengetahui apa saja dan seperti apa program yang

    dapat menghasilkan uang di internet, agar Anda tidak akan kehilangan uang dan waktu

    Anda karena ditipu oknum tidak bertanggung jawab. Sekaligus saya membeberkan

    bagaimana cara mencari uang lewat internet, yang sudah terbukti berhasil hingga

    sekarang. Ingat, waktu adalah aset terpenting bagi kita.

    1. Affiliate Marketing

    Bisnis ini pada dasarnya merupakan model bisnis yang sangat lama, yakni membayar

    jasa seseorang hanya jika mereka berhasil menjual.

    Affiliate marketing termasuk sebuah bisnis besar. Diperkirakan bisnis ini bernilai

    sekitar 14 juta dollar setiap tahunnya. Dalam affiliate marketing, kita dibayar kalau kita

    berhasil menjual produk/jasa seorang merchant atau affiliate merchant.

    Merchant atau affiliate merchant adalah orang atau perusahaan yang memiliki

    produk/jasa yang mereka pasarkan melalui internet. Sementara orang-orang yang tidak

    memiliki produk/jasa untuk dijual, bisa membantu affiliate merchant tersebut dalam

    menjualkan produknya. Untuk setiap produk yang terjual, mereka akan mendapatkan

    komisi.

    Nah, orang-orang yang menghasilkan uang dengan cara tersebut di atas di sebut

    ?affiliate marketers? atau affiliater. Kadang-kadang mereka juga disebut ?associates? atau

    ?program partners?. Kalau kita mendaftarkan diri pada ?affiliate program? milik affiliate

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    11

    merchant, artinya kita mendaftarkan diri menjadi salah satu anggota jajaran sales online

    mereka.

    Kata lain bagi affiliate program adalah ?associate programs?, ?bounty programs?,

    ?referrer programs?, ?partner programs? atau ?revenue sharing programs?. Semuanya sama

    saja. Hanya beda kata. Saya lebih suka menyebutnya ?affiliate program? karena ini istilah

    yang lebih umum digunakan para marketer.

    Bagaimana Cara Affiliate Marketing Bekerja?

    Sekarang kita sudah tahu apa yang dimaksud dengan ?Affiliate Marketing? dan

    tentunya kita ingin tahu bagaimana cara kerja bisnis ini di internet sehingga kita bisa

    menghasilkan keuntungan. Dalam bisnis online, semua affiliate marketer melakukan

    penjualan melalui ?link khusus? atau dikenal dengan istilah ?affiliate link?. Affiliate link ini

    diberikan oleh affiliate merchant (pemilik barang/jasa). Cara kerja affiliate link adalah

    sebagai berikut:

    Misalnya kita menemukan sebuah produk online yang ingin kita jual. Lalu kita melihat

    web site tersebut menawarkan program affiliate. Setelah kita pelajari ternyata mereka

    bersedia memberi kita komisi sebesar 40% untuk setiap penjualan yang kita hasilkan.

    Kita kemudian mendaftarkan diri pada affiliate program tersebut dengan mengisi

    sebuah form. Biasanya merchant akan meminta kita untuk mengisi nama, alamat lengkap,

    nama penerima ?cek? (untuk komisi), email, nomor telepon, dll. Kita juga akan diminta

    untuk membaca ?affiliate agreement?.

    Affiliate agreement adalah sebuah dokumen legal yang mengikat kita dengan affiliate

    merchant. Isinya biasa menyatakan kesepakatan kita terhadap syarat dan ketentuan yang

    ditentukan oleh affiliate merchant, seperti tidak boleh mengirimkan email spam

    (pengiriman email yang tidak diminta oleh pemilik email tersebut). Affiliate agreement ini

    penting karena jika kita melanggar syarat dan ketentuan yang telah tertulis di sana,

    affiliate merchant bisa menunda pembayaran atau bahkan mengeluarkan kita dari affiliate

    program mereka.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    12

    Nah, setelah kita menyatakan bersedia mematuhi affiliate agreement tersebut, affiliate

    merchant akan memberikan sebuah ?affiliate link? untuk kita. Tugas kita selanjutnya

    adalah mempromosikan affiliate link tersebut. Misalnya saja dengan cara menempatkan

    link itu di website kita atau di email signature, dengan harapan ada orang yang akan

    mengklik dan membeli produk/jasa yang kita pasarkan tersebut.

    Nah, pada saat ada orang yang mengklik affiliate link kita dan melakukan pembelian,

    kita akan diberi komisi untuk penjualan tersebut. Tapi ingat, orang ini harus benar-benar

    melakukan pembelian.

    Inilah tantangan sebenarnya dalam dunia affiliate marketing. Affiliate merchant

    melakukan tugasnya menjual dan mengirimkan produk/jasanya pada orang yang

    membelinya lewat link kita. Sedangkan kita menolong mereka dengan mempromosikan

    affiliate link yang mereka berikan. Setiap affiliate link biasanya terdiri dari serangkaian

    angka atau huruf yang unik disertai dengan ?affiliate ID? kita, yang berfungsi

    mengidentifikasi kita sebagai satu-satunya orang yang bertanggung jawab terhadap

    penjualan yang dihasilkan melalui affiliate link tadi.

    Contoh perusahaan yang termasuk dalam kategori affiliate merchant adalah

    Commission Junction (www.cj.com), Amazon (www.amazon.com), eBay

    (www.eBay.com), Google Adsense (www.adsense.com), dan lain sebagainya. Ada jutaan

    produk yang ada di sana dengan bermacam-macam spesifikasi. Mulai dari eBook,

    software, domain, hosting, layanan web desain, telepon, bahkan makanan dan minuman.

    Model-Model Affiliate Program

    Perlu diketahui juga banyak model affiliate program yang ada di internet. Sebagai

    contoh Pay Per Sale, berarti akan membayar kita kalau terjadi penjualan. Pay Per Click,

    kita akan dibayar jika ada yang klik, Pay Per Impression berarti kita akan dibayar per

    berapa kali iklan merchant ditampilkan, dan sebagainya.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    13

    2. Google AdSense

    Secara singkat, AdSense adalah layanan iklan yang dimiliki oleh Google, dimana para

    pemilik situs dapat memasang iklan tersebut di situs-situs mereka dan mendapatkan

    penghasilan tambahan. Layanan iklan ini termasuk dalam kategori affiliate program Pay

    Per Click (PPC) yang berarti Anda akan dibayar per klik iklan. Selain PPC, di Google

    AdSense juga ada program Pay Per Sale, yang artinya kita akan memperoleh komisi dari

    setiap penjualan (klik, lalu orang yang mengeklik tadi membelinya).

    Iklan yang muncul bermacam-macam jenisnya, bisa berupa teks, gambar, bahkan

    video; namun yang pasti, semuanya menggunakan sistem kontekstual (contextual),

    dimana iklan tersebut akan relevan atau sesuai dengan isi halaman dimana iklan tersebut

    dipasang.

    Seluruh iklan disimpan di server milik Google sendiri, sehingga kita tidak perlu

    menyediakan ruang khusus di server kita untuk AdSense, ataupun meng-upload file-file

    tertentu. Cukup dengan menyisipkan kode JavaScript yang diberikan pada halaman situs

    kita saja kita sudah dapat menikmati hadirnya iklan AdSense di situs kita.

    Bagaimana Kita Mendapatkan Uang?

    Seperti disebutkan di atas, dengan memasangkan iklan AdSense di situs mereka,

    pemilik situs memperoleh kesempatan untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

    Bagaimana caranya? Tidak sulit. Yang perlu Anda, sebagai pemilik situs, lakukan adalah

    menunggu (dan berdoa) agar ada pengunjung yang meng-klik iklan-iklan tersebut. Ya,

    cukup dengan meng-klik saja, otomatis Anda, sebagai publisher AdSense, akan

    mendapatkan sejumlah uang yang nilai bagiannya diperhitungkan dari besarnya bid yang

    telah ditentukan oleh si pemasang iklan (advertisers). Meskipun ada faktor-faktor lain yang

    mempengaruhi, secara umum, bagian yang diperoleh publisher adalah 20% dari nilai bid.

    Tentu saja dalam masa ?penantian? tersebut, Anda harus melakukan promosi terus

    menerus dan melakukan update isi (content) website Anda. Kunci agar sukses di AdSense

    adalah trafik trafik dan trafik (pengunjung). Nah, untuk mendapatkan trafik yang besar,

    ada trik tersendiri, ada yang gratis dan ada juga yang berbayar. Semakin banyak trafik,

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    14

    maka semakin banyak pula peluang iklan Anda untuk di klik. Apakah content yang

    banyak berpengaruh terhadap trafik? Tentu saja berpengaruh, namun jika tanpa promosi

    yang benar, website Anda hanya menjadi pajangan untuk Anda sendiri tanpa ada

    pengunjungnya. (Tentang cara mendapatkan trafik yang besar, akan saya ungkapkan di

    eBook selanjutnya di SugihDuit.com).

    Perlu diingat, klik yang dihitung hanyalah klik-klik yang dianggap valid. Anda

    tidak diperbolehkan untuk melakukan klik terhadap iklan milik Anda sendiri atau pun

    menyuruh orang lain meng-klik iklan Anda.

    Setelah Anda mendaftarkan diri di Google AdSense dan diterima, Anda akan

    mendapatkan akses ke Member Area Google AdSense. Di situ, selain tersedia tool untuk

    men-generate kode iklan yang dibutuhkan, juga terdapat halaman Report yang

    mencantumkan perolehan pendapatan Anda beserta jumlah klik yang didapatkan, jumlah

    tampilan iklan, dan info-info penting lainnya.

    Bagaimana Pembayarannya?

    Pembayaran akan dilakukan 30 hari setelah total pendapatan Anda dalam satu

    bulan mencapai minimal $100. Jadi apabila bulan Februari ini Anda memperoleh $100,

    maka penghasilan Anda tersebut akan dikirimkan pada akhir bulan Maret. Untuk

    Indonesia, pembayaran akan dikirimkan dalam bentuk cek dan Anda dapat memilih

    untuk menggunakan jasa pos ataupun DHL (Express Delivery) dalam proses pengiriman

    tersebut.

    Jika menggunakan jasa pos, waktu pengiriman biasanya paling cepat adalah 20-25

    hari (tergantung lokasi Anda). Sedangkan, jika menggunakan DHL, cek sudah akan Anda

    terima dalam waktu 2-3 hari kerja. Jangan lupa, ada biaya sebesar $24 jika Anda memilih

    menggunakan sistem Express Delivery, dimana biaya tersebut otomatis akan dipotong

    dari penghasilan kita.

    Bagaimana Potensi Penghasilannya?

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    15

    Tidak terbatas! Banyak publisher AdSense yang telah memperoleh ribuan bahkan

    puluhan ribu dollar per bulannya. Di Indonesia sendiri, publisher AdSense dengan

    penghasilan ribuan dollar per bulan sudah bukan hal yang aneh lagi. Sebagian dari

    mereka dapat Anda baca kisahnya di http://www.cosaaranda.com/category/google-

    adsense/those-successful-publishers/index.html.

    3. Amazon.com

    Tidak perlu dipungkiri lagi Amazon.com adalah salah pionir eCommerce.

    Amazon.com memungkinkan kita untuk membeli buku dengan mudah dengan berbagai

    fasilitasnya, seperti:

    - Review dan informasi rating dari buku yang bersangkutan

    - Hanya perlu melakukan satu kali klik di mouse untuk membeli buku

    - Search engine untuk memudahkan pencarian buku

    Dan yang paling utama, Amazon.com dapat menawarkan harga buku yang lebih

    murah sampai dengan 50% atau bahkan kadang lebih. Hal ini karena mereka tidak perlu

    menyewa showroom seperti toko buku konvensional. Namun, mereka juga melakukan

    efisiensi yang sangat besar dengan mengurangi stok buku. Jadi, mayoritas buku yang ada

    di website mereka sebenarnya tidak ready-stock. Tetapi sistem mereka memungkinkan

    mereka untuk memesan buku-buku tersebut dengan cepat, sehingga customer tidak

    keberatan. Dengan demikian, mereka mengurangi jumlah uang diam yang tertanam di

    stok buku seperti di toko-toko buku konvensional.

    Bagaimana Anda dapat memperoleh penghasilan dari Amazon.com? Lewat Program

    Associationnya, Amazon.com menerapkan model affiliate marketing PPS (Pay Per Sale).

    Jadi Anda akan dibayar jika di website Anda, yang dipasang iklan dari Amazon.com,

    pengeklik lalu membeli suatu produk yang ia pilih untuk diklik.

    4. Toko Online

    Toko online, seperti halnya toko-toko biasa di offline, menjual berbagai macam barang

    yang diklasifikasikan dalam bermacam-macam kategori. Toko Online yang terbesar saat

    ini adalah Amazon.com. Di Indonesia, toko online juga sedang marak. Transaksi

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    16

    pembayaran dapat dilakukan melalui bank transfer, ATM, atau rekening di internet

    seperti halnya e-gold atau PayPal.

    Peluang usaha Toko Online adalah salah satu peluang usaha yang bisa Anda coba.

    Toko online yang saya maksud alah website yang digunakan oleh pelaku bisnis untuk

    memasarkan produknya. Produk bisa berupa barang atau jasa.

    Perkembangan toko online sudah semakin marak, di dukung oleh infrastruktur

    internet yang mulai menjangkau ke seluruh penjuru Indonesia, kemudahan system

    pembayaran online dan tingkat kepercayaan masyarakat akan transaksi jual beli melalui

    internet yang semakin tinggi.

    Apa saja yang bisa di perjual belikan melalui internet?

    Pengguna internet semakin bertambah pesar, bahkan di akhir semester ini, statistik

    pengguna internet di Indonesia mununjukan angka yang cukup fantastik, mendekati 30

    juta. Dengan potensi pasar yang sedemikian besar, maka memungkinkan untuk menjual

    apapun melalui internet.

    Berikut beberapa contoh toko online:

    1. Palapa.web.id (www.palapa.web.id)

    Merupakan situs toko online yang digabung dengan blog, sehingga lebih SEO

    Friendly (mudah diindex search engine). Toko ini menjual aneka macam kerajinan.

    2. Bhineka.com (www.bhineka.com)

    Adalah salah satu pioner di bidang toko online,menjual berbagai macam peralatan

    elektronik dan computer

    3. Bearbookstore.com (www.bearbookstore.com)

    Salah satu contoh toko online yang menyediakan bermacam macam judul buku di

    Indonesia.

    4. Barangbaru.com (www.barangbaru.com)

    Menyediakan berbagai macam pakaian jadi - butik online.

    5. Tokomesin.com (www.tokomesin.com)

    Menyediakan peralatan berat dan mesin untuk keperluan industri.

    6. Tokohelm.com (www.tokohelm.com)

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    17

    Menjual berbagai macam helm dari berbagai merek.

    Dan masih banyak lainya yang tidak mungkin saya ulas satu persatu. Sedangkan

    hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum membuka toko online:

    1. Riset pasar : Mengetahui seberapa besar minat pasar mengenai produk yang

    akan kita jual.

    2. Website : Website Anda adalah etalase toko Anda.

    3. Metode pembayaran : Berikan pilihan yang paling mudah dalam system

    pembayaran.

    4. Customer Service : Layaknya sebuah bisnis offline, dalam dunia internet pun kita

    harus memperhatikan layanan customer service

    5. Metode pengiriman : Cari jasa pengiriman yang terpercaya dan cepat dalam

    memberikan layanan delivery.

    Tugas utama dari seorang pemilik toko online adalah mencari pengunjung

    sebanyak banyaknya ke website toko online mengubah pengunjung menjadi pembeli, dan

    memberikan layanan terbaik untuk mempertahankan para customer.

    Potensi pendapatan :

    Keraguan masyarakan untuk melakukan transaksi pembelian melalui internet sudah

    semakin berkurang, kepercayaan mereka akan bisnis ini semakin meningkat. Dari

    beberapa toko yang saya survey, rata rata memilik minimal 1000 pelanggan aktif.

    Jika Anda tertarik untuk membuat Toko Online, saya merekomendasikan Bwt.web.id

    (www.bwt.web.id) untuk membantu Anda membangun Toko Online yang murah.

    Bwt.web.id (www.bwt.web.id) adalah jasa pembuatan website yang cukup murah jika

    dibandingkan dengan jasa pembuatan lain. Salah satu portofolio dari Bwt.web.id

    (www.bwt.web.id) adalah Palapa.web.id (www.palapa.web.id). Silahkan membandingkan

    harga dan fiturnya dengan penyedia jasa lain yang menawarkan jasa serupa.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    18

    5. Bloging for Profit

    The Squad Blog (http://www.buildabetterblog.com/2007/01/top_5_reasons_t_1.html#more)memaparkan Lima Alasan Utama Memulai Blog Bisnis:

    1. Blog bisnis adalah cara yang paling mangkus untuk menemukan orang yang

    sedang mencari jenis-jenis produk atau jasa yang Anda tawarkan.

    2. Mesin-mesin pencari lebih rajin meng-index dan meng-ubek-ubek blog ketimbang

    situs web biasa.

    3. Blog akan menunjukkan personalitas, keahlian dan karakter Anda. Ketika orang

    sudah percaya dengan profil Anda, otomatis ia juga akan percaya membeli sesuatu

    dari Anda ? itu hal yang alami, bukan?

    4. Blog akan mengglobalkan jangkauan Anda. Anda akan menjangkau calon

    konsumen, konsumen, bahkan mitra yang sebelumnya tak mungkin Anda sentuh.

    5. Blog memungkinkan Anda berinteraksi dengan pembaca, konsumen, mendapatkan

    umpan-balik, memperkenalkan ide-ide kepada mereka dan menciptakan

    pelanggan yang loyal, fanatik?

    Dalam membuat blog kita bisa memanfaatkan penyedia blog gratisan, seperti Blogger

    dengan blogspot-nya, ataupun Wordpress. Banyak fasilitas-fasilitas yang ditawarkan di sana.

    Karena saya sendiri tidak begitu tahu banyak tentang blog gratisan tersebut, sehingga saya tidak

    bisa berkreasi, dengan kata lain ada batas-batas tertentu yang tidak bisa kita langgar. Kita harus

    mengikuti semua peraturan yang ada disana, bahkan dalam isi blog pun harus sesuai aturan, dan

    apabila melanggar aturan tersebut maka sebagai ganjaran akan terhapus semua isi blog kita, bahkan

    ada yang terhapus juga accountnya. Tidak pandang bulu apakah penting atau tidak. Namun jika

    Anda masih memaksakan diri untuk membuat blog gratis tersebut, sebagai contoh bisa

    mendaftarkan blog kita di Blogger.com (http://www.blogger.com) , Wordpress.com

    (http://www.wordpress.com), dll.

    Yang kedua adalah blog yang bukan gratis alias berbayar. Saya biasanya menggunakan

    Wordpress sebagai sistem manajemen kontennya (Content Management System - CMS). Karena

    ini merupakan milik pribadi, kita bebas mengisi apa saja. Tentang kontennya maupun memasukkan

    fitur-fitur yang ada. Bahkan jika bisa membuat fitur barupun diperbolehkan disini. Dengan adanya

    fitur-fitur tersebut, tentunya kita akan lebih terbantu, sehingga memudahkan kita sebagai pemilik

    blog.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    19

    Manfaatnya jika kita memiliki Blog adalah kita bisa memasarkan produk-produk kita

    di blog tersebut. Sehingga bisa langsung berinteraksi dengan konsumen. Atau bahkan jika

    Anda belum mempunyai produk untuk dijual, di internet banyak sekali produk yang bisa

    Anda ikuti dengan cara berafiliasi, sehingga apabila Anda mampu menjual produk

    tersebut, Anda akan mendapatkan uang sekian persen dari pemilik produk, contoh yang

    melakukan seperti ini adalah AdSense, Commission Junction, Amazon dan Ebay dsb

    seperti yang telah dijelaskan di atas tentang Affiliate Marketing.

    6. HYIPHYIP singkatan dari High Yield Investment Programme yang artinya program

    investasi beresiko tinggi. Bagaimana bisnis ini bisa ada dan ramai di Internet? Siapa yang

    membuatnya? Bagaimana tehnik investasinya? Apakah program seperti ini benar adanya?

    Namanya juga investasi dengan resiko tinggi, jadi Anda harus benar benar paham

    akan resiko investasi tersebut dan bagaimana menyikapi setiap penawaran menggiurkan

    mampir ke halaman Anda. Apakah Anda menyambar informasi itu? atau Anda biarkan

    berlalu saja. Semua terserah Anda!

    Siapa yang membuat HYIP?

    Ada 2 kemungkinan, HYIP dibuat orang cerdas yang bermaksud baik untuk

    menghimpun sejumlah dana untuk program bisnis atau mensupport bisnis mereka.

    Misalnya perorangan/team itu sangat pintar melakukan pekerjaan trading valas di

    internet. Kemudian agar mereka untung besar, mereka membuka HYIP untuk mencari

    dana tambahan dari para investor. Penawaran nya pun diberikan dengan profit yang

    cukup besar, ada 1 % per hari, 2 % per hari, 10 % sebulan, bahkan ada yang 30 % sebulan.

    Dengan penawaran profit yang besar, diharapkan banyak investor terhimpun dan

    dana yang terkumpulpun menjadi besar sekali. Kemungkinan besar, di awal awal

    investasi Anda, pembayaran mereka berlangsung normal dan Anda mendapat profit

    seperti yang dijanjikan. Tetapi, Anda tidak tahu sampai kapan program yang Anda ikuti

    akan terus berjalan/membayar Anda?

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    20

    Niat pertama pembuat HYIP ini memang baik, tetapi saat dana terhimpun makin besar,

    jumlah profit yang harus dibayarkan ke para anggota makin banyak pula. Maka mulailah

    terjadi hal hal yang tidak diharapkan seperti pembayaran profit mulai telat. Mereka

    punya alasan alasan baru, mereka punya problem dan banyak sekali alasan ke Anda.

    Akhirnya program tutup, dan Anda hanya menerima surat email permohonan maaf

    bahwa programnya tutup dan tidak dilanjutnya. Mereka telah mendapat/menghimpun

    banyak uang, Anda yang kehilangan uang/cuma mendapatkan profit yang tidak

    sebanding dengan nilai investasi, atau impas atau mungkin untung. Kalau Anda untung,

    bisa jadi orang lain menjadi korban dari program tersebut, karena baru invest program

    langsung tutup.

    Yang kedua adalah orang pintar, cerdas mendesain web dan niatnya memang tidak

    baik. Pertama membuat web yang canggih, menarik dan untuk mendapatkan investor

    sebanyak mungkin. Bahkan mereka berani beriklan di Google AdWords, di media online

    lain dan banyak lagi. Begitu mereka mendapatkan investor banyak, dapat uang banyak,

    mereka sudah mulai lari/menutup program tersebut. Tak jarang program hanya bertahan

    1 minggu kemudian hilang ditelan bumi.

    Ingat, mereka pAndai membuat program, pAndai membuat website. Modal mereka

    hanya pesan domain baru untuk cari korban baru, apalagi harga domain cuma sekitar $ 5

    /tahun. Jadi untung di domain satunya, kemudian ditutup, bikin domain baru untuk cari

    korban baru.

    Bagaimana cara mensiasatinya?

    Tidak ada seorangpun yang mampu menggaransi uang yang Anda investasikan aman.

    Bahkan si pembuat website/program HYIP tersebut. Apalagi orang yang menawarkan

    HYIP ke Anda. Jadi resiko investasi, hilang dan kembalinya uang Anda, Anda lah yang

    menanggung sepenuhnya.

    Jadi, janganlah menggantungkan hidup Anda dari investasi seperti ini, jangan

    bermimpi dapat duit banyak dari program ini. Jangan investasi hanya di satu program

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    21

    saja, jangan mempertaruhkan uang/tabungan Anda hanya untuk program seperti ini, dan

    jangan investasi di sembarang tempat.

    Anda akan gali lobang tutup lobang, program lama tutup pindah ke program baru,

    uang Anda hanya berputar putar di tempat yang beresiko, dan tidak kaya-kaya. Bisa jadi

    Anda kaya karena sedang beruntung, tetapi di lain pihak ada orang lain yang benar-benar

    habis uangnya karena tergiur.

    Masih penasaran, nggak plong kalau nggak mencoba?

    Silahkan saja kalau Anda kurang puas kalau tidak mencoba, kurang percaya kalau

    tidak membuktikan sendiri. Tidak ada yang melarang, tidak Anda yang menyuruh. Anda

    boleh mempelajari HYIP, melihat lihat program program HYIP yang beredar di internet di

    situs situs HYIP. Mau tau?

    Silahkan, biar tuntas semua. Silahkan cek ke web-web yang memuat bahasan tentang

    HYIP. Mungkin saja Anda bisa belajar dari para investor HYIP, para korban HYIP atau

    para pembuat HYIP. Coba cek di web: HYIP.com (http://www.hyip.com/) ,

    MoneyMakerGroup.com (http://www.moneymakergroup.com/) , TalkGold.com

    (http://www.talkgold.com/), GoldenTalk.com (http://www.goldentalk.com/).

    7. AutoSurf

    Adalah program cepat kaya seperti HYIP yang memberikan keuntungan sekian persen

    per hari atau per bulan. Namun Anda diwajibkan untuk surfing ke website klien mereka

    setiap hari. Umumnya mereka membayar Anda melalui uang dari member baru yang join.

    Seperti halnya HYIP, 99% Autosurf itu SCAM (penipuan).

    Lalu pertanyaan 1% muncul, ada satu program autosurf yang cukup fenomenal dan

    banyak orang telah menuai jutaan rupiah yakni 12dailypro.com. Namun ironisnya, karena

    payment procesor mereka berbuat ulah dengan menahan uang member dan akhirnya

    12dailypro.com ditutup karena tidak bisa mengembalikan uang member mereka. Payment

    procesor adalah pihak ketiga yang menangani jual beli menggunakan mata uang internet.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    22

    Kesimpulannya, jangan pernah mengikuti Autosurf apapun juga! 99% semua autosurf

    SCAM. Sebagus apapun websitenya, sebesar apapun keuntungan yang mereka bisa

    berikan, sebesar apapun janji mereka, jangan dipercaya karena semua itu tidak benar.

    8. EBook SellingEbook Selling adalah bisnis berjualan eBook melalui internet. Contohnya adalah

    SugihDuit.com yang memberi Anda komisi 50% jika merekomendasikan produk

    eBook-nya ke konsumen. Caranya sederhana saja. Pertama, Anda mengetik pengalaman

    atau keahlian Anda di MS. Word lalu hasil ketikan Anda itu Anda convert menjadi format

    PDF. Contohnya adalah eBook yang sedang Anda baca ini. Lalu langkah kedua, Anda

    membuat website dengan domain .com dan hosting seperlunya seharga kurang lebih

    Rp.200.000,- untuk menawarkan eBook Anda tersebut kepada calon konsumen.

    Langkah ketiga adalah promosi. Anda bisa promosi melalui iklan baris gratis, search

    engine, milis, blogging, direct mail, chatting, aktif di forum-forum dan komunitas dan

    lain-lain yang ada di internet. Menurut survey iklan baris adalah media yang paling

    efektif untuk berpromosi via internet di Indonesia. Salah satunya adalah

    www.larisan.web.id.

    Bisnis eBook ini adalah nyata dan menjanjikan, bukan SCAM (penipuan). Banyak

    orang yang sudah meraih jutaan rupiah per bulan hanya dengan berjualan eBook,

    malahan ada juga yang mendapat hingga 50 juta per bulan. Namun menurut saya yang

    paling susah dalam bisnis ini adalah menentukan eBook apa yang paling diminati pasar

    (calon konsumen) dan mencari inspirasi eBook apa yang akan dibuat. Umumnya eBook

    yang banyak dijual saat ini adalah eBook dengan jenis ?cara kaya melalui internet? karena

    setiap orang pasti ingin kaya.

    Namun perlu diingat, penawaran yang Anda sampaikan dalam menjual eBook Anda

    janganlah terlalu muluk jika Anda tidak benar-benar menguasai suatu metode, apalagi

    belum membuktikannya. Kasihan terhadap orang yang sudah membeli eBook Anda,

    sementara Anda mungkin hanya ingin mendapat penghasilan dari penjualannya saja.

    Namun jika Anda mempunyai ide/konsep ilmu dan Anda ingin menuangkannya dalam

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    23

    bentuk eBook, Anda dapat menawarkannya ke penerbit eBook EfhaBook.com

    (http://www.efhabook.com/)

    Peluang Bisnis dari eBook Reseller SugihDuit.com

    Dengan membeli produk informasi kami, anda berkesempatan untuk

    mempromosikan produk ini ke orang lain. Miliki 50% dari setiap penjualan

    yang terjadi melalui website anda!

    Anda memperoleh Hak Akses tanpa batas ke Produk Informasi kami

    dengan setiap updatenya.

    Anda berhak menjual produk informasi ini dengan komposisi bagi

    hasil 50%!

    Anda memiliki website persis seperti ini dengan username anda

    sendiri!

    Website anda akan seperti ini

    http://www.SugihDuit.Com?id=useranda

    Setiap penjualan anda langsung menghasilkan Rp 50.000 ,-

    Tidak perlu mengkhawatirkan pembayaran komisi. Uang langsung

    masuk rekening anda.

    Anda akan diberitahu melalui email secara otomatis begitu terjadi

    penjualan.

    Data nama dan rekening anda langsung diketahui calon pembeli.

    Hanya dengan dua penjualan per hari, anda bisa menghasilkan

    Rp 3.000.000,- per bulan!

    Program ini sangat sederhana, mudah dan menyenangkan. Ya,

    menyenangkan dan mudah jika Anda mau berusaha, ada niat, dan ada

    kemauan! Jika tak punya niat dan kemauan, jangan harap Anda akan sukses

    di Program ini. Jika Anda mengikuti tips dan trik promosi dari saya, Anda

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    24

    akan mendapatkan Rp. 3.000.000,- per bulan langsung masuk ke rekening

    Anda.

    Ingat, program ini bukanlah MLM, atau Money Game. Tapi ini

    ?Program Reseller?, artinya adalah ?menjual kembali dengan mendapat

    komisi dari setiap penjualan?. Sama seperti Anda ingin menjual HP milik

    oang lain, tapi Anda harus membeli HP itu dulu. Nah, dari penjualan HP itu

    tadi Anda akan mendapatkan komisi.

    Jika Anda mampu menjual produk ini ke 2 orang per hari, maka sehari

    Anda mendapatkan Rp. 100.000,-. Maka bukan hal yang mustahil jika Anda

    mendapatkan Rp. 3.000.000,- per bulannya. Bahkan lebih banyak lagi jika

    Anda menjualnya ke 100 orang per hari. Silahkan hitung sendiri, dan Anda

    akan menemukan angka yang cukup besar:

    Rp. 50.000,- x 100 orang x 30 hari = 150.000.000,-

    Cukup relistis bukan?

    Mengapa saya mengatakan Program Reseller ini mudah dan menyenangkan? Dan

    mungkinkah menjual ke 100 orang per hari? Ada 4 alasan :

    Otomatis bekerja sendiri, NON-STOP 24 jam sehari.

    Benar sekali, bisnis anda berjalan selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu, dan 365

    setahun tanpa henti. Karenanya tidak jarang netpreneur (online entepreneur) sering

    membuat lelucon dengan teman-temannya, "Saya menghasilkan uang meskipun sedang

    tidur nyenyak". Atau yang lain, "Saya tetap menghasilkan uang meskipun saya sedang

    berlibur ke Bali bersama keluarga". Anda bisa menghasilkan uang dimanapun anda

    berlibur dan mengecek email anda. Jadi, bisnis anda bisa berjalan 24 jam dan anda bisa

    menjalankan bisnis anda darimana saja di belahan dunia ini.

    Internet tidak memiliki batasan pelanggan.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    25

    Anda bisa berbisnis dengan siapa saja dan di belahan dunia manapun orang

    tersebut berada secepat kilat. Di Indonesia sendiri, ada sekitar 30 juta pelanggan internet.

    Ini belum termasuk yang online melalui warnet, hotspot, dan handphone. Karena produk

    ini sasarannya memang untuk orang Indonesia, maka peluang untuk menjual ke 100

    orang bukan hal yang mustahil di lakukan. Anda akan mendapatkan tips dan triknya di

    Member Area SugihDuit.com.

    Tidak membutuhkan modal jutaan rupiah untuk memulainya.

    Jika dibandingkan dengan bisnis konvensional, maka bisnis di internet tidak

    membutuhkan modal yang besar. Bahkan, saya akan tunjukkan kepada anda bagaimana

    cara memulai bisnis online secara cepat, tanpa harus mengeluarkan banyak modal, tenaga,

    dan waktu. Sedangkan untuk Program Reseller ini, Anda hanya mengeluarkan Rp.

    500.000,-, dan Anda akan mendapat diskon hingga harganya mrnjadi Rp. 100.000,- saja

    sebelum waktu yang telah ditentukan.

    Resiko sangat kecil dan mengandung unsur kebebasan yang tinggi

    Karena modal yang digunakan sangat kecil, anda tidak perlu takut akan resiko

    kerugian. Lagipula bisnis internet tidak terjangkau oleh birokrasi, administrasi, dan pajak

    yang seringkali membuat kita frustasi. Bahkan Anda dapat menjalankan bisnis anda tanpa

    harus keluar rumah, yang artinya anda akan terbebas dari kemacetan lalu lintas dan

    mempunyai kesempatan lebih besar untuk berkumpul bersama orang-orang yang anda

    cintai. Bahkan anda akan menemukan banyak kebebasan yang tidak dapat saya sebutkan

    satu per satu di sini.

    9. Membership Bussines

    Adalah bisnis yang menjual keanggotaan, biasanya anggota atau member dikenai

    biaya/bulan untuk bisa tetap menjadi anggota. Umumnya sebagai anggota Anda akan

    mendapatkan fasilitas lebih ketimbang bukan anggota. Contohnya adalah

    wealthyaffiliate.com yang mematok harga $30/bulan. Di Indonesia sendiri ada

    AsiaBrain.com (www.asianbrain.com) dan CosaAranda.biz (www.cosaaranda.biz). Jika

    Anda menjadi member, Anda akan memperoleh fasilitas forum, marketing course, update

    news, keyword list, video, dan lain-lain.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    26

    Bisnis ini juga cukup menjanjikan dan bukan SCAM karena Anda akan mendapat

    uang tiap bulan dari member. Namun kelemahannya adalah bisnis ini sifatnya mengikat,

    maksudnya adalah Anda harus terus memanjakan member Anda supaya member Anda

    betah tetap menjadi member dari website Anda. Selain itu Anda juga harus memberikan

    fasilitas yang menarik dan up to date setiap bulan. Sepertinya cukup melelahkan untuk

    sebuah bisnis internet.

    10. Forex Trading atau Valas Trading

    Forex Trading (Valas Trading) merupakan pasar terbesar di dunia diukur berdasarkan

    nilai total transaksi. Menurut survei BIS (Bank International for Settlement ? bank

    sentralnya bank-bank sentral seluruh dunia), yang dilakukan pada akhir tahun 2004, nilai

    transaksi forex mencapai USD 1,900miliar per hari. Dengan demikian, prospek investasi di

    perdagangan forex adalah sangat bagus.

    Pasar valas/forex berjalan selama 24 jam, berputar mulai dari pasar New Zaeland &

    Australia yang berlangsung pukul 05.00?14.00 WIB, terus ke pasar Asia yaitu Jepang &

    Singapura yang berlangsung pukul 07.00?16.00 WIB, ke pasar Eropa yaitu Jerman &

    Inggris yang berlangsung pukul 13.00?22.00, sampai ke pasar Amerika yang berlangsung

    pukul 20.30?10.30. Dalam perkembangan sejarahnya, bank sentral milik negara-negara

    dengan cadangan mata uang asing yang besar sekalipun dapat dikalahkan oleh kekuatan

    pasar forex/valas yang bebas.

    Forex trading (valas trading) saat ini sudah sangat mudah untuk dilakukan oleh

    siapapun dan dari manapun. Dengan modal komputer yang tersambung ke internet, kita

    sudah bisa melakukan forex trading (valas trading) baik dari rumah, kantor, warnet, dan

    darimana saja yang penting ada fasilitas sambungan internet Dengan mendaftar di

    Marketiva (http://www.marketiva.com), Anda tidak perlu lagi memikirkan modal untuk

    melakukan forex trading (valas trading), begitu daftar langsung bisa trading karena Anda

    mendapatkan cash reward $5 real money untuk live trading dan $10,000 virtual money

    untuk simulasi dengan kondisi pasar yang sesungguhnya. Belajar forex trading (valas

    trading) dengan metoda belajar sambil praktek akan membuat Anda lebih cepat

    memahami segala hal tentang forex trading (valas trading).

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    27

    Transaksi real maupun belajar Forex Trading (valas trading) di Marketiva adalah

    pilihan terbaik bagi para calon trader dalam mengembangkan ilmu, maupun bagi trader

    profesional dalam bertransaksi forex trading (valas trading).

    Bisnis ini membutuhkan skill yang tinggi dan resikonya juga tinggi. Dan untuk

    memperoleh keuntungan yang besar Anda juga harus invest uang yang besar pula. Jika

    Anda tertarik dengan bisnis ini, persiapkan mental dan skill Anda terlebih dahulu agar

    Anda benar-benar paham dan menguasainya. Bisnis ini tidak main-main. Jika Anda sudah

    expert di bisnis ini, Anda bisa menghasilkan $100 dalam beberapa jam saja. Namun tentu

    saja membutuhkan skill, ketekunan, kesabaran, dan ketelatenan yang tinggi.

    11. MLM online

    MLM kepanjangan dari Multi Level Marketing. Sama seperti affiliate, Anda menjual

    barang milik perusahaan MLM. Dari setiap penjualan, Anda menerima komisi. Dulu

    MLM adalah bisnis marketing offline yang dilakukan dari mulut ke mulut dari teman

    hingga saudara. Namun sekarang, dengan adanya internet, prinsip MLM juga diterapkan

    secara online.

    Bisnis MLM tidak akan mati di Indonesia, malah akan berkembang pesat di tahun

    tahun mendatang. Potensi pasar yang luas dan daya beli masyarakat kita stabil,

    menjadikan negara kita sebagai lahan empuk bagi perusahaan MLM luar utk

    mengembangkan pasar. Dan juga sudah ada beberapa perusahaan besar di Indonesia

    terjun ke bisnis jaringan multilevel, seperti PT. Sido Muncul.

    Kalau Anda berminat berwirausaha di zona bisnis ini, berikut ini saya berikan

    panduan umum sebelum menentukan sebuah pilihan, dimana diri Anda akan berlabuh

    nantinya.

    Track Record Perusahaan

    Check record perusahaan MLM yang akan Anda ikuti. Kalau dari luar negeri, check

    keberadaan perusahaan itu dengan jelas, prestasi, pertumbuhan bisnis mereka dan

    komentar publik disana tentang perusahaan tesebut. Ada perusahaan luar negeri yang

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    28

    niat berekspansinya karena pertumbuhan bisnis yang sehat, ada juga perusahaan MLM

    luar yang masuk ke Indonesia karena di negaranya sudah tidak laku/macet.

    Kalau perusahaan MLM lokal, check juga perusahaan tersebut didirikan, oleh siapa,

    record pendiri bisnis, alamat jelas dan perusahaan di belakang yang membelakanginya.

    Sayangi waktu dan energi Anda jika salah memilih, ada banyak sekali perusahaan MLM

    lokal dengan modal pas-pasan untuk buka bisnis MLM. Kalau bisa memilih perusahaan

    besar dan mereka mendirikan bisnis MLM tidak hanya untuk meraih profit, tetapi mereka

    maju dengan riset dan inovasinya, maka patut Anda pertimbangkan.

    Produk Yang Dipasarkan

    Bicara bisnis, bicara juga produknya. Apakah produk yang dipasarkan tersebut

    bermanfaat untuk banyak orang, harganya terjangkau dan mutu kualitas produk sudah

    teruji? Berapa banyak member atau pelanggan umum telah membuktikan khasiatnya?

    Apakah perusahaan MLM tersebut memiliki beberapa produk? Market pasar perlu

    inovasi dan biasanya kita lebih mudah memasarkan produk jika perusahaan memiliki

    ragam jenis produk yang dipasarkan.

    Marketing Plan

    Ujung ujungnya duit. Teliti dengan baik marketing plan yang ditawarkan. Berapa

    prosentase share profit ke perusahaan dan ke member? Ini penting sekali, soalnya prospek

    Anda makin lama juga semakin cerdas. Kalau perusahaan MLM tersebut bisa membagi

    share profit dengan baik, kemungkinan besar perusahaan itu mampu berjalan dengan

    lama dan jangka panjang.

    Peluang Market

    Dengan memahami marketing plan dan produk diatas, Anda bisa membayangkan

    berapa besar market pasar yang bisa diserap oleh perusahaan MLM tersebut. Teliti juga

    kompetitor/perusahaan MLM lain yang memasarkan produk/marketing plan yang

    hampir sama, segera ambil kesimpulan. Apakah sudah ada perusahaan sebelumnya

    masuk Indonesia dengan format yang sama? Kalau ada, berarti perusahaan MLM yang

    Anda amati adalah perusahaan MLM Follower yang baru masuk ke sini. Kalau follower,

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    29

    pastikan mereka membawa hal baru yang tidak dimiliki perusahaan mlm yang lebih dulu

    masuk.

    Kalau perusahaan MLM itu asli Indonesia, pikirkan seberapa besar market di

    Indonesia dan juga melihat track record perusahaan. Pikirkan seberapa besar potensi untuk

    Go Ekspansi. Kalau peluangnya besar, berarti Anda telah memiliki peluang market yang

    besar pula.

    Team Group

    Berbisnis MLM bukan untuk jangka pendek. Setahun join, setahun pindah ke MLM

    lain. Janganlah menjadi kutu loncat di bisnis MLM. Nanti pada akhirnya Anda tidak

    mendapatkan apa apa. Yang ada hanya income besar dalam waktu singkat. Bukan income

    sedang tetapi stabil memiliki sumur uang berlangsung seterusnya.

    Sebelum join, pelajari siapa yang akan Anda pilih menjadi upline sponsor Anda. Siapa

    upline/Top Leader yang mendukung. Dan sejauh mana team group Anda bergerak dan

    berinovasi. Kalau Anda sudah menemukan, yakinkan diri Anda untuk masuk bergabung

    secepatnya.

    Dengan diikuti niat, sikap Anda dan kemauan yang tinggi untuk belajar bisnis MLM

    itu, maka Anda akan berkembang dan memiliki zona bisnis MLM yang menantang dan

    siap Anda buktikan ke masyarakat luas bahwa Anda adalah seorang pemasar bisnis

    jaringan yang hAndal.

    Banyak orang sukses di MLM namun banyak pula yang gagal. Butuh mental yang kuat

    dan kesabaran yang tinggi untuk bisa sukses di bisnis MLM. Perusahaan MLM ada yang

    SCAM juga ada yang jujur. Untungnya internet telah membuat bisnis MLM jadi jauh

    lebih mudah, karena promosinya tidak lagi terbatas dari mulut ke mulut tapi bisa pasang

    iklan di internet.

    Pilih MLM yang produknya memang kita butuhkan sehari-hari sehingga tidak dikejar

    target tutup point, misalnya Befin Network (http://www.bebasfinansial.com/?id=arhan) yang

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    30

    menjual aneka produk kesehatan, sabun cuci, sabun pel, pencuci piring dan lain

    sebagainya. Di Befin Network, banyak orang yang menghasilkan puluhan juta rupiah.

    Selamat memilih bisnis MLM.

    12. Media Iklan, Berita dan Komunitas Online

    Media Iklan Baris adalah salah satu cara promosi barang dan jasa. Cara ini merupakan

    pengembangan dari promosi iklan yang mengutamakan daya tarik dengan gambar dan

    dengan informasi yang lebih lengkap dan terinci. Karena tidak menggunakan gambar

    sebagai daya tariknya, iklan baris dimuat secara berkelompok sesuai dengan isinya: tanah,

    rumah, mobil, motor, dll. Penjual atau pembeli biasanya memberikan nomor telepon atau

    alamat rumah di mana barang itu dapat dilihat, dibeli, dan diambil. Website tersebut

    hanya sebagai perantara saja, sedangkan untuk tiap transaksi dilakukan oleh si pemasang

    iklan dan pembeli yang tertarik.

    Layanan ini selain gratis juga ada yang berbayar. Yang berbayar bisa merupakan

    layanan per bulan dengan memasang banner di iklan baris tersebut, atau iklan teks.

    Contohnya adalah Larisan.web.id (http://www.larisan.web.id/), www.iklanbaris.co.id dan

    lain sebagainya. Anda harus sering-sering promosi agar website Anda ramai pengunjung

    dan ramai dipasangi iklan. Jika sudah ramai, maka pemasang iklan yang berbayar akan

    tertarik dan menghubungi Anda. Jika Anda tertarik dengan bisnis ini, Anda bisa memesan

    website iklan baris seperti Larisan.web.id (http://www.larisan.web.id/) di Bwt.web.id

    (http://www.bwt.web.id/).

    Media berita online adalah website yang memberikan berita up to date setiap hari,

    sama seperti koran yang memberi berita kepada Anda setiap hari. Contohnya adalah:

    Detik.com, Articlesip.com, Kompas.com, Republika.co.id, Bisnis.com, dan lain sebagainya.

    Mereka memperoleh pendapatan dari iklan. Pendapatan dari website berita bisa sangat

    besar. Detik.com memasang harga hingga Rp.100.000.000,- hanya untuk pasang iklan

    banner di website mereka. Untuk bisa sukses di bisnis ini tidak mudah, karena isi web site

    harus di update setiap hari dan isinya pun harus menarik. Anda juga dapat memesan

    website berita online seperti Articlesip.com atau bahkan Detik.com di Bwt.web.id.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    31

    Komunitas Online adalah website berisi kumpulan orang-orang yang bergabung

    untuk sekedar berkenalan, membahas topik tertentu bahkan untuk mencari jodoh.

    Jenisnya dapat berupa Forum Online, Dating Online (kontak jodoh), Mailing List, dan

    sebagainya. Pendapatan dari web tersebut didapat dari biaya membership dan

    pemasangan iklan pada web tersebut. Contohnya Friendster.com, Answer.com,

    MyLot.com, Kaskus.com dan lain sebagainya. Anda juga dapat memesan website

    komunitas online seperti Kaskus.com di Bwt.web.id.

    13. Domain ParkingDomain parking adalah salah satu peluang untuk menimba pendapatan di dunia

    internet. Domain parking sebenarnya diperuntukkan untuk domain lama yang sudah

    tidak terpakai lagi. Akan rugi jika trafik yang sudah terbentuk dibuang begitu saja.

    Nah, bagimana sebenarnya cara kerja domain parking? Misal kita punya domain

    domainku.com yang mempunyai ribuan pengunjung seharinya. Lalu kita udah tak ingin

    lagi mengelola web di domain tersebut. Kalau domain itu kita ikutkan parking, semua

    trafik yang masuk ke domainku.com akan dialihkan ke suatu web yang memuat banyak

    iklan berbayar. Setiap ada klik dari iklan tersebut kita akan mendapatkan sharing revenue

    (bagi hasil) dari penyedia domain parking tersebut.

    Karena diperuntukkan domain lama, kebanyakan penyedia domain parking tidak

    memperbolehkan kita memasang iklan untuk domain yang kita parking. Kalo kita

    memaksa untuk pasang iklan, maka account kita akan di berhentikan, dan kita akan

    kehilangan pendapatan yang sudah terbentuk. Contoh penyedia layanan domain parking

    adalah sedo.com, parked.com dan lain sebagainya yang dapat Anda cari di Google.

    14. Bisnis Online Lainnya

    Arisan Online dan Investasi Bisnis

    Arisan online melalui website, transfer ke salah satu rekening bank, kemudian Anda

    disuruh merekrut/mencari member baru. Investasi bisnis yang ditawarkan sebuah CV

    untuk program usaha nyata seperti: bisnis makanan, keuangan dan lain-lain. Anda

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    32

    beriklan dibayar, biasanya bisnis ini Anda join dengan modal tertentu untuk bisa pasang

    iklan, terus kalau bisa merekrut client baru Anda dibayar.

    Bisnis Survey

    Mengisi sebuah polling/survey dari perusahaan, kemudian Anda dibayar. Setiap

    survey mempunyai poin yang bias Anda kumpulkan sampai banyak, lalu ditukar dengan

    uang atau marchendise lain. Biasanya survey yang membayar dilakukan oleh perusahaan-

    perusahaan yang ada di Amerika Serikat, dan untuk orang sana saja. Namun ada juga

    yang survey yang Go International, artinya orang Indonesia bisa mengikuti. Bisnis ini

    kurang cocok untuk orang Indonesia, karena perusahaan yang Go International masih

    sedikit.

    Typing Job

    Pekerjaan mengetik sebuah iklan/order dari pihak lain. Entah benar atau salah, saya

    juga belum mencobanya, yang pasti bisnis semacam ini banyak beredar di internet.

    Pay To Read (PTR) dan Pay To Click (PTC)

    Program ini tergolong mudah. Anda hanya mempersiapkan alamat email, lalu Anda

    daftar, dan Anda sudah bisa mengumpulkan recehan dollar. Dan program ini gratis.

    Tugas Anda hanyalah mengklik iklan-iklan yang dikirim ke email Anda, atau di Member

    Area situs penyedia web PTC. Setiap klik nilainya bervariasi, ada yang $0,01 per klik, 0,05

    per klik dan lain sebagainya. Untuk Free Member, iklan yang tampil cenderung sedikit,

    sekitar 10-20 iklan saja per hari. Artinya, Anda akan mendapat $0,01x20 klik= $0,20 saja.

    Namun jika Anda upgrade membership yang Bronze Member atau Gold Member dengan

    membayar $10-$50, iklan yang muncul bisa ratusan per hari. Artinya, pendapatan Anda:

    100 kilk x $0,01 = $1 saja. Ya, program ini boleh dibilang program recehan. Contoh yang

    kini marak adalah ClickSense.com.

    Sayangnya, program PTC dan PTR ini banyak yang scam (menipu). Hati-hati dengan

    bisnis ini, jangan sampai Anda hanya membuang-buang waktu untuk mengikuti program

    semacam ini.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    33

    CARA TERMUDAH, TERMURAH DAN EFEKTIF

    MENCARI UANG DI INTERNET!

    Saat ini, memiliki usaha online sendiri di internet merupakan profesi yang masih

    langka di Indonesia. Namun, seperti yang telah dijelaskan di atas, bahwa bisnis internet

    adalah merupakan peluang bisnis yang bisa memberikan Anda penghasilan besar. Bahkan

    bisnis internet terbukti mampu mencetak milyarder-milyarder kelas dunia. Di indonesia

    sendiri, sudah banyak yang memiliki penghasilan puluhan juta Rupiah perbulan dari hasil

    bisnis via internet. Hanya saja profesi usahawan online memang masih belum banyak

    dikenal orang di Indonesia.

    Enaknya bisnis internet adalah karena dalam menjalankannya tidak terikat waktu

    dan tempat. Bisnis ini bisa dijalankan atau dikelola dengan jadwal waktu yang Anda

    tentukan sendiri dan juga bisa dikelola dari manapun asalkan Anda masih bisa terhubung

    ke internet.

    Para Prakatisi bisnis internet tidak mengenal jam kerja yang mengikat, tidak

    mengenal terjebak macet waktu berangkat kerja, tidak mengenal kemarahan dari seorang

    atasan atau boss dan tidak mengenal semua hal yang tidak menyenangkan yang sering

    dialami oleh mereka yang bekerja sebagai bawahan orang lain.

    Namun untuk sukses bisnis online tidak semudah seperti yang digembor-

    gemborkan beberapa netter. Banyak pelaku bisnis melalui internet tidak pernah berhasil

    menembus penghasilan diatas 1 juta Rupiah pun, walaupun sudah menjalaninya

    bertahun-tahun. Harus diakui bahwa untuk sukses di bisnis ini, Anda harus tahu langkah

    dan strategi yang tepat.

    Memang, untuk sukses dan menjadi ahli dalam bidang bisnis online adalah tidak

    mudah. Anda harus menguasai teori dan praktek. Untuk menguasai praktek, Anda harus

    mencoba melakukan berulang-ulang hingga Anda berhasil. Namun untuk memulai

    mencoba, Anda harus tahu dari mana Anda harus memulai. Nah, untuk tahu dari mana

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    34

    Anda harus memulai dan langkah-langkah apa yang harus Anda lakukan, Anda harus

    mempelajari teorinya terlebih dahulu.

    Yang terbaik untuk menguasai teori bisnis online adalah dengan cara belajar

    melalui pelaku-pelaku bisnis online kelas internasional yang sudah terbukti

    kesuksesannya. Bisa belajar langsung melalui seminar atau workshop, atau melalui buku-

    buku yang mereka tulis, baik berupa ebook (elektronik book) maupun buku fisik.

    Namun sayang sekali untuk mendapatkan ebook-ebook tersebut tidaklah gampang.

    Untuk membeli satu ebook saja Anda harus mengeluarkan uang puluhan hingga ratusan

    dollar (ratusan ribu hingga jutaan jika dihitung dalam rupiah).

    Untuk menguasai ilmu bisnis online, Anda tidak cukup hanya dengan belajar dari

    satu ebook. Anda harus mempelajari beberapa macam ilmu yang terkait dengan bisnis

    online. Seperti strategi dan trik SEO, blog, sales letter, affiliate marketing, email marketing,

    dan banyak lagi.

    Bayangkan... jika untuk membeli satu ebook saja Anda harus mengeluarkan uang

    puluhan dollar, berapa dana yang harus Anda keluarkan untuk membeli beberapa ebook?

    Belum lagi untuk pembayarannya Anda harus menggunakan kartu kredit. Padahal

    kebanyakan netter Indonesia tidak punya kartu kredit.

    Untuk mempraktekkannya ilmu bisnis internet yang sudah dikuasai Anda masih

    perlu berbagai tool (berupa software) untuk memudahkan pekerjaan Anda. Tanpa tool

    maka Anda bisa PUSING karena harus mengerjaan yang berulang-ulang puluhan kali

    bahkan bisa ratusan kali. Hal ini tentu saja akan membengkakkan biaya akses internet

    Anda.

    Yang jelas dan pasti, yang Anda butuhkan adalah:

    - eBook pengetahuan tentang bisnis online, cara promosi, trik dan strategi

    pemasaran, dan lain sebagainya.

    - Tools untuk membantu Anda dalam menjalankan bisnis online.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    35

    - Support dan motivasi dari seserorang atau kelompok yang mempunyai

    pengetahuan lebih tentang bisnis online yang akan membimbing Anda.

    - Dan sebagainya yang berhubungan dengan bisnis online dan akan

    menghantarkan Anda untuk sukses di bisnis ini.

    Lantas dimana dan bagaimana Anda akan mendapatkan itu semua? Jawabannya,

    tentu saja di internet. Sayangnya, di internet, kebanyakan memakai Bahasa Inggris yang

    belum tentu kita paham akan maksud dan tujuannya.

    Namun jangan khawatir, saya akan membantu Anda melalui SugihDuit.com. Saya

    telah menyiapkan ebook-ebook dan software tools pilihan untuk Anda. Dengan Di

    SugihDuit.com, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya puluhan hingga ratusan dollar.

    Di SugihDuit.com, Anda akan mendapatkan:

    - eBook pengetahuan tentang bisnis online, cara promosi, trik dan strategi

    pemasaran, dan lain sebagainya dalam Bahasa Indonesia.

    - Tools untuk membantu Anda dalam menjalankan bisnis online dan

    bagaimana menjalankannya dalam Bahasa Indonesia.

    - Support dan motivasi dari seserorang atau kelompok yang mempunyai

    pengetahuan lebih tentang bisnis online yang akan membimbing Anda dalam

    Bahasa Indonesia juga.

    - Keuntungan reseller produk SugihDuit.com hingga 50%.

    - Bonus-bonus bermutu dan menarik jika Anda membeli sebelum tanggal yang

    telah ditetapkan.

    Di SugihDuit.com, saya tidak ingin menjual mimpi atau menjual janji. Saya hanya

    ingin menjual informasi yang kiranya nanti dapat membantu Anda menuju gerbang

    kesuksesan. Telah banyak bukti bahwa bisnis online atau bisnis melalui internet bisa

    untuk dijadikan sumber penghasilan dan bisa diAndalkan untuk memenuhi kebutuhan

    hidup. Bahkan sudah banyak pelaku bisnis online di indonesia yang memperoleh

    penghasilan puluhan juta perbulan dari bisnis online-nya. Kalau kita lihat dari skala

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    36

    internasional, sudah banyak yang memiliki penghasilan ratusan juta rupiah perbulan.

    Sekarang, saatnya mengambil giliran Anda.

    Keputusan di tangan Anda, sekarang, besok, lusa memang sama saja. Namun yang

    perlu Anda ingat, internet bekerja selama 24 jam nonstop. Akan banyak perubahan dalam

    hitungan hari, jam, bahkan detik. Informasi dan bisnis akan cepat usang dimakan waktu.

    Peluang juga akan semakin sempit jika Anda hanya menunda-nunda kesempatan. Saya

    tidak suka mendesak, semua keputusan di tangan Anda. Kesuksesan juga di tangan Anda.

    Ingat, sukses itu pilihan. Jika Anda ingin sukses, segera tentukan pilihan Anda. Bangkit

    atau menyerah, sekarang atau nanti. Yang jelas, waktu terus berjalan dan tak akan bias

    kembali lagi.

  • Internet Ladang Uang 2008 Arhan Efhawww.SugihDuit.com

    37

    Sumber Referensi:http://www.adsense.com

    http://www.adsense-id.com

    http://bi.konblog.com/

    http://www.bisnishAndal.com

    http://bisnis.pengusahaindonesia.com

    http://www.CosaAranda.com

    http://www.earndirectory.com

    http://www.google.co.id

    http://www.online2cu.com

    http://www.seo-id.com

    http://www.thegadgetnet.com