umat militan tuhan

10
UMAT MILITAN TUHAN Lesson 12 for March 19, 2016 dapted from : www.fustero.es www.gmahk-Jerusalem.org

Upload: gmahkjerusalem

Post on 13-Jan-2017

652 views

Category:

Spiritual


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Umat Militan Tuhan

UMAT MILITAN TUHAN

Lesson 12 for March 19, 2016Adapted from : www.fustero.es www.gmahk-Jerusalem.org

Page 2: Umat Militan Tuhan

Yesus

Bagaimana seharusnya gereja saya terhubung

dengan YesusSiapakah Yesus bagi

saya?

Kwalitas

Apakah gereja saya memiliki kwalitas yang

baik?Apakah yang saya lakukan adalah benar

menurut Yesus?

Pertentangan

Bagaimanakah gereja saya

melawan Setan?

Bagaimana musuh

berusaha untuk

menjauhkan saya dari

Yesus?

Nasihat

Bagaimana nasihat Yesus berlaku untuk gereja saya?Bagaimana nasihat itu

berlaku kepada saya?

Janji

Roh menjanjikan sesuatu bagi gereja saya.Apakah saya

memiliki telinga untuk

mendengar (dan percaya) apa yang Roh

janjikan?

Mari kita pelajari surat-surat Yesus kepada ketujuh jemaat dalam konteks Pertentangan.Yesus memperkenalkan diri-Nya dengan cara yang berbeda kepada setiap jemaat. Kita akan mempelajari kwalitas dari masing-masing jemaat, bagaimana mereka terlibat dalam Pertentangan dan apa saran serta janji-janji yang mereka terima.Pekabaran bagi jemaat-jemaat itu juga merupakan pekabaran bagi kita dan gereja kita.

Page 3: Umat Militan Tuhan

EFESUS“Dan engkau tetap sabar dan menderita oleh karena nama-Ku; dan engkau tidak mengenal lelah.”(Wahyu 2:3)

Yesus Dia berjalan di tengah-tengah ketujuh kaki dian memegang tujuh bintang di tangan kanan-Nya. Kristus peduli memimpin dan memelihara hidupmu.

Kwalitas Engkau bekerja keras, engkau bersabar dan engkau membenci kemurtadan.Pertentangan Engkau telah meninggalkan kasihmu yang semula. Engkau tergoda untuk melupakan bagaimana Tuhan memimpin engkau di masa lalu; engkau telah mengubah hubunganmu dengan-Nya.

Nasihat Bertobat dan lakukan pekerjaanmu yang semula.

Janji Engkau akan makan dari pohon kehidupan yang ada di tengah-tengah Taman Firdaus Allah.

Bagaimana menerapkan pekabaran ini dalam hidup saya?

Page 4: Umat Militan Tuhan

SMIRNA“Siapa bertelinga, hendaklah ia mendengarkan apa yang dikatakan Roh kepada jemaat-jemaat: Barangsiapa menang, ia tidak akan menderita apa-apa oleh kematian yang kedua.” (Wahyu 2:11)

Yesus Yang Awal dan Yang Akhir, yang telah mati dan hidup kembali.

Kwalitas Engkau kaya secara rohani.

Pertentangan Engkau menderita penganiayaan dan fitnah. Setan diizinkan untuk menyerang orang percaya bahkan kadang kala membunuh mereka.

Nasihat Jangan takut. Hendaklah setia sampai mati dan engkau akan diberi upah.Janji Engkau tidak akan menderita oleh kematian kedua.

Bagaimana menerapkan pekabaran ini dalam hidup saya?

Page 5: Umat Militan Tuhan

PERGAMUS“Sebab itu bertobatlah! Jika tidak demikian, Aku akan segera datang kepadamu dan Aku akan memerangi mereka dengan pedang yang di mulut-Ku ini.” (Wahyu 2:16)

Yesus Dia memiliki pedang tajam bermata dua. Dia adalah Hakim yang keputusannya tidak dapat dibatalkan.

Kwalitas Engkau memiliki Namaku. Engkau tidak menyangkal imanmu kepadaKu.Pertentangan Engkau menderita penganiayaan dan kemurtadan (Bileam dan Nikolaus).Nasihat Bertobat.

Janji Allah akan memberi engkau makan. Dia akan memberikan kepadamu nama baru yang ditulis pada batu putih.

Bagaimana menerapkan pekabaran ini dalam hidup saya?

Page 6: Umat Militan Tuhan

TIATIRA“Aku tahu segala pekerjaanmu: baik kasihmu maupun imanmu, baik pelayananmu maupun ketekunanmu. Aku tahu, bahwa pekerjaanmu yang terakhir lebih banyak dari pada yang pertama.” (Wahyu 2:19)

Yesus Anak Allah, yang mata-Nya bagaikan nyala api, dan kaki-Nya bagaikan tembaga. Dia penuh dengan kemuliaan.

Kwalitas Engkau memiliki kasih, iman, pelayanan, ketekunan dan banyak pekerjaan. Apakah engkau bagian dari Umat Sisa yang setia?

Pertentangan Apakah engkau melawan penyebaran kemurtadan (Izebel) yang terselubung dengan kasih dan iman palsu? Apakah engkau setia kepada Allah?

Nasihat Apakah engkau seorang yang murtad? Jika engkau murtad, bertobat. Jika engkau bagian dari Umat Sisa, maka baiklah itu. Jika engkau setia, tetaplah setia dengan terang yang engkau telah terima.

Janji Engkau akan memerintah bangsa-bangsa dan engkau akan menerima bintang timur. [Yesus adalah bintang timur (Wahyu 22:16)]

Bagaimana menerapkan pekabaran ini dalam hidup saya?

Page 7: Umat Militan Tuhan

SARDIS“Tetapi di Sardis ada beberapa orang yang tidak mencemarkan pakaiannya; mereka akan berjalan dengan Aku dalam pakaian putih, karena mereka adalah layak untuk itu.” (Wahyu 3:4)

Yesus Dia memiliki 7 Roh Allah dan 7 bintang. Yesus menuntun hidupmu melalui Roh Kudus.

Kwalitas Apakah engkau salah satu dari orang-orang yang layak yang moralnya tidak tercemar?

Pertentangan Apakah pekerjaanmu tidak sempurna? Apakah imanmu mati?Nasihat Bertobatlah dan jagalah apa yang engkau telah terima.

Janji Engkau akan menerima pakaian putih. Namamu tidak akan dihapuskan dari Kitab Kehidupan. Yesus akan mengakui namamu di hadapan Allah dan para malaikat.

Bagaimana menerapkan pekabaran ini dalam hidup saya?

Page 8: Umat Militan Tuhan

FILADELFIA“Aku datang segera. Peganglah apa yang ada padamu, supaya tidak seorang pun mengambil mahkotamu.” (Wahyu 3:11)

Yesus Kudus dan benar. Dia memiliki kunci Daud. Dia memerintah Jemaat dan hidup saya.

Kwalitas Engkau telah menuruti Firman Allah dan engkau tidak menyangkal nama Yesus.Pertentangan Engkau akan mengalami kesukaran karena “jemaah Iblis.” Engkau akan menang dalam Pertentangan meskipun semuanya itu kesukaran.

Nasihat Menantikan kedatangan-Nya. Peganglah apa yang ada padamu.

Janji Engkau akan memiliki karakter Allah. Engkau akan memiliki tempat yang penting dan kekal di hadirat-Nya.

Bagaimana menerapkan pekabaran ini dalam hidup saya?

Page 9: Umat Militan Tuhan

LAODIKIA“Lihat, Aku berdiri di muka pintu dan mengetok; jikalau ada orang yang mendengar suara-Ku dan membukakan pintu, Aku akan masuk mendapatkannya dan Aku makan bersama-sama dengan dia, dan ia bersama-sama dengan Aku.” (Wahyu 3:20)

Yesus Dari Amin, Saksi yang setia dan benar, permulaan dari ciptaan Allah.

Kwalitas – Tidak ada dalam pekabaran ini. –

Pertentangan Apakah engkau menghidupkan kerohanian yang suam-suam kuku dan sombong?Nasihat Membeli emas, pakaian putih dan salep mata. Relakanlah hatimu dan bertobatlah. Bukalah pintu kepada Yesus.

Janji Engkau akan duduk bersama dengan Yesus di atas takhta-Nya.

Bagaimana menerapkan pekabaran ini dalam hidup saya?

Page 10: Umat Militan Tuhan

"Kristus ada di tengah-tengah ketujuh kaki dian emas, berjalan dari gereja ke gereja, dari jemaat ke jemaat, dari hati ke hati. Dia yang menjaga Israel tidak terlelap maupun tertidur. Jika kaki dian diserahkan dalam pemeliharaan manusia, betapa sering cahayanya akan redup dan padam! Namun Allah tidak menyerahkan gereja-Nya ke tangan manusia. Kristus, yaitu Dia yang memberikan nyawa-Nya bagi dunia, supaya semua orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal, adalah si Penjaga rumah. Dia adalah Penjaga, yang setia dan benar, dari Bait Suci Allah."

E.G.W. (Lift Him Up, October 31)