tor pembuatan modul pelatihan penguji osce dan pelatih ps

Upload: taufik-akbar-faried-lubis

Post on 16-Oct-2015

39 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

tor

TRANSCRIPT

  • HPEQ Project 2010 Component 2 Page 1

    KEMENTERIAN PENDIDIKAN NASIONAL

    DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN TINGGI

    HEALTH PROFESSIONAL EDUCATION QUALITY (HPEQ) PROJECT

    (IBRD Loan No. 7737-ID)

    Gedung Victoria Lantai 2, Jl. Sultan Hasanudin Kav. 47 51, Jakarta 12160

    Telp. 021-72791384, 021-34173304/05/06; Fax 021-72791388

    Website:www.hpeq.dikti.go.id; Email:[email protected]

    Kerangka Acuan Kerja

    Pembuatan Modul Pelatihan Penguji OSCE dan Pelatih Pasien Standar (PS)

    Komponen 2- Health Professional Education Quality (HPEQ Project)

    Subkomponen 2.2 Memperbaiki Metodologi Ujian Berbasis Standar Nasional

    Jogjakarta, 25 26 Juni 2011

    I. Pendahuluan

    Upaya peningkatan sistem ujian pada pendidikan kedokteran yang menjadi fokus Komponen 2 HPEQ

    Project menggunakan salah satu metode ujian yang akan dipakai adalah ujian praktik dengan dukungan

    teknologi kedokteran yang disebut juga sebagai Objective Structured Clinical Examination (OSCE).

    Pengembangan infrastruktur, aplikasi, pelatihan untuk Pasien Standar (PS), serta standarisasi para penguji

    yang diperlukan untuk melaksanakan OSCE, hal mendasar lain yang diperlukan adalah sinkronisasi semua

    faktor yang terlibat dalam pelaksanaan OSCE itu sendiri. Hal ini menjadi sangat penting karena kesamaan

    persepsi tentang pelatih PS serta penyiapan sarana prasarana oleh koordinator pelaksana akan

    menghasilkan pelaksanaan ujian OSCE yang dapat terlaksana dengan baik. Untuk itu, perlu disusun modul

    pedoman dalam melakukan pelatihan penguji OSCE dan pelatihan PS.

    Serangkaian workshop telah dilaksanakan berkaitan dengan pembuatan pedoman penguji OSCE pada

    workshop nasional penguji OSCE gelombang 1 tanggal 18-19 Juni 2010, sebanyak 12 penguji OSCE Nasional

    menyusun draft pedoman untuk penguji OSCE dan disempurnakan oleh 12 penguji OSCE Nasional lain pada

    workshop nasional penguji OSCE gelombang 2 pada 2728 September 2010. Workshop Pelatih PS telah

    dilaksanakan pada tanggal 29-30 Juni 2010, dan telah menghasilkan draft pedoman untuk pelatih PS. Hasil

    dari serangkaian workhsop tersebut disempurnakan kembali pada pertemuan sinkronisasi OSCE dan

    pertemuan workshop koordinator OSCE yang secara keseluruhan membuat draft pedoman

    penyelenggaraan OSCE.

    Menindaklanjuti rangkaian kegiatan OSCE dan dalam rangka mempersiapkan institusi dalam

    pengembangan sarana SDM, maka perlu dibuat modul baku untuk pelatihan penguji OSCE dan pelatih PS.

    Modul yang akan dihasilkan ini nantinya akan menjadi modul yang digunakan institusi untuk melakukan

    pelatihan di masing-masing institusi

    Mengingat urgensi dari kegiatan ini, maka proyek HPEQ berinisiasi untuk mengadakan pertemuan

    pembuatan modul pelatihan penguji OSCE dan pelatih SP agar institusi dapat mempersiapkan kebutuhan

    yang akan digunakan pada pelaksanaan try out OSCE di bulan Agustus, khususnya dalam capacity building

    SDM untuk penguji OSCE dan pelatih PS.

  • HPEQ Project 2010 Component 2 Page 2

    II. Tujuan

    1. Membuat modul pelatihan baku untuk pelatihan penguji OSCE

    2. Membuat modul pelatihan baku untuk pelatihan pelatih PS

    III. Luaran

    1. Modul pelatihan baku untuk pelatihan penguji OSCE

    2. Modul pelatihan baku untuk pelatihan pelatih PS

    IV. Waktu dan Tempat

    Kegiatan ini akan dilaksanakan pada :

    Hari : Sabtu - Minggu

    Tanggal : 25 - 26 Juni 2011

    Tempat : Hotel jogjakarta Plaza

    V. Susunan Acara

    Sabtu, 18 Juni 2011

    Waktu Agenda Acara Pelaksana

    13 .00-14.00 Pendaftaran dan Makan Siang Panitia

    14.00-14.30 Pembukaan dan Pengarahan Gandes Retno Rahayu

    14.30-15.30 Review Hasil Workshop Pelatih SP, Penguji OSCE Narasumber

    15.30-17.30

    Diskusi Kelompok (dibagi menjadi 2 kelompok: penguji OSCE

    dan pelatih PS):

    Pembuatan modul pedoman pelatihan pelatih OSCE

    Fasilitator

    17.30-19.00 Istirahat, Sholat, Makan Panitia

    19.00-22.00

    Lanjutan Diskusi Kelompok (dibagi menjadi 2 kelompok:

    penguji OSCE dan pelatih PS):

    Pembuatan modul pedoman pelatihan pelatih OSCE

    Fasilitator

    Minggu, 19 Juni 2011

    08.00-10.30 Sinkronisasi hasil diskusi kelompok Fasilitator

    10.30-12.00 Pleno hasil modul pelatihan penguji OSCE dan pelatih SP Gandes Retno Rahayu

    12.00-12.10 Wrap up dan rencana tindak lanjut Gandes Retno Rahayu

    12.10-13.00 Check out dan makan siang Panitia