sepeda statis chapter1

Upload: dio-rhapsody

Post on 21-Jul-2015

63 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Uploaded from Google Docs

TRANSCRIPT

1. PENDAHULUAN

1.1.

Judul tugas akhir Studi pemanfaatan sepeda statis di fitness centre sebagai penghasil energi

listrik DC.

1.2.

Latar Belakang masalah Masalah krisis energi belakangan ini menjadi masalah yang sangat

komplek. PLN sendiri sebagai pensupply energi listrik negara berusaha dengan berbagai cara melakukan tindakan penghematan, yaitu melalui penyuluhan layanan masyarakat sampai dengan realisasi pemadaman secara bergilir. Hal tersebut merupakan bukti bahwa listrik menjadi suatu kebutuhan yang sangat utama bagi manusia. Disamping hal tersebut harga minyak dunia pun menunjukan nilai yang belum stabil. Saat ini kisaran harga minyak hampir mendekati 150 USD/barrel. Hal ini memicu manusia untuk memikirkan pembangkitan energi alternatif lain.

Gambar 1.1. Fluktuasi Harga Minyak Dunia Sumber : Pearson, Chris. BBM naik.. prasangka buruk dan tindakan kita. 2008. 26 Agust. 2008

Banyaknya tempat fitness maupun tempat kebugaran lainnya menjadi sebuah tren bagi beberapa kalangan yang tinggal di kota-kota besar. Dapat dilihat bahwa orang-orang yang berolahraga di tempat fitness banyak mengeluarkan energi. Dari situlah pemikiran dimulai, yaitu bagaimana sementara pengguna tempat fitness berolahraga dan mengeluarkan keringat, energi yang mereka keluarkan dapat ditangkap dan dikonversikan menjadi energi listrik. Energi listrik tersebut kemudian disimpan dalam aki supaya tetap selalu ada cadangan listrik yang digunakan untuk memenuhi sebagian kebutuhan listrik di tempat fitness tersebut. Pada intinya dengan memanfaatkan renewable energy bisa melakukan penghematan.

1.3.

Rumusan masalah Dari latar belakang masalah diatas, dapat diambil suatu rumusan masalah

yaitu: Bagaimana memanfaatkan energi yang dibuang di tempat fitness untuk dijadikan energi listrik ?

1.4.

Tujuan tugas akhir Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah : Membuat sistem konversi energi dari sepeda statis menjadi energi listrik yang disimpan dalam aki.

1.5.

Metodologi Penelitian / Metodologi Perancangan dan Pembuatan. Untuk pembuatan alat akan diawali dengan pengukuranpengukuran dan perhitugan untuk mendapatkan rancangan dinamo yang sesuai. Untuk pengujian alat akan dilakukan pengukuran-pengukuran dengan mengubah kecepatan dan waktu bersepeda. Untuk penelitian ( survey ) di sebuah fitness center di Surabaya, akan dilakukan pengukuran langsung dan juga dari wawancara dengan personal trainner maupun penguna di fitness center tersebut.

1.6.

Sistematika Pembahasan Sistematika pembahasan Laporan Tugas Akhir adalah sebagai berikut : - Bab 1 : PENDAHULUAN Memuat latar belakang, tujuan, ruang lingkup pembahasan, serta metode yang digunakan dalam Tugas Akhir. - Bab 2 : DASAR TEORI Berisi teori-teori dasar dari generator dan baterai. - Bab 3 : PENGAMBILAN DATA Berisi data-data yang diperoleh dari hasil survei dan uji coba dengan menggunakan alat yang dibuat. - Bab 4 : ANALISA DATA Memuat hasil-hasil perhitungan dari data-data yang telah dikumpulkan. - Bab 5 : KESIMPULAN Memuat kesimpulan-kesimpulan yang dapat diperoleh dari hasil perhitungan.