rizki rachmawati 2013 pkmgt botol minum gratis

11

Click here to load reader

Upload: rizki-rachmawati

Post on 12-Aug-2015

54 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

PROGRAM KREATIFITAS MAHASISWA

JUDUL PROGRAM

“BOTOL MINUM GRATIS SEBAGAI UPAYA MENGURANGI SAMPAH

PLASTIK DI KECAMATAN TEMBALANG”

BIDANG KEGIATAN:

PKM-GT

Diusulkan oleh:

Rizki Rachmawati 25010110120182 2010

Maulana Syarif Hidayat 25010110120191 2010

Eli Fatihatul Hasanah 24030111130060 2011

UNIVERSITAS DIPONEGORO

SEMARANG

2013

Page 2: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

1. Judul Kegiatan : Botol Minum Gratis Sebagai Upaya Mengurangi

Sampah Plastik Di Kecamatan Tembalang

2. Bidang Kegiatan : PKM-GT

3. Ketua Pelaksana Kegiatan

a. Nama Lengkap : Rizki Rachmawati

b. NIM : 25010110120182

c. Jurusan : Kesehatan Masyarakat

d. Universitas : Diponegoro

e. Alamat Rumah dan No.Tel./HP : Wangon, Rt 03/I, Kec. Wangon,

Banyumas, Telp: 085726724651

f. Alamat email : [email protected]

4. Anggota Pelaksana Kegiatan/Penulis : 2 orang

5. Dosen Pendamping

a. Nama Lengkap dan Gelar : Putri Asmita Wigati, S.Km, M.Kes

b. NIDN : 0015088302

c. Alamat Rumah dan No Tel/HP : Nirwanasari Cluster Kav.13,

Tembalang/ 081326104303

Semarang, Februari 2013

Menyetujui

Pembantu Dekan III FKM UNDIP Ketua Pelaksana Kegiatan

(Ir. Suyatno M.Kes) (Rizki Rachmawati) NIP. 196808021994031002 NIM. 25010110120182 Pembantu Rektor III Dosen Pembimbing Bidang Kemahasiswaan UNDIP

(Drs. Warsito, S.U.) (Putri Asmita Wigati, S.KM, M.Kes) NIP. 195402021981031014 NIDN. 0015088302

Page 3: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah Yang Maha Esa yang telah memberikan

rahmat dan karunia-Nya kepada kami sehingga kami dapat menyelesaikan

Program Kreatifitas Mahasiswa yang berjudul “Botol Minum Gratis Sebagai

Upaya Mengurangi Sampah Plastik Di Kecamatan Tembalang” ini dengan baik

tanpa halangan yang berarti.

Dengan terselesaikannya karya tulis ini kami berterima kasih kepada:

1. Putri Asmita Wigati, S.KM, M.Kes sebagai dosen pembimbing PKM ini;

2. Bapak dan Ibu yang telah memberikan bantuan baik moril maupun

materiil;

3. Teman-teman yang telah membantu penulisan PKM ini;

4. Pihak-pihak lain yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu

Kami menyadari bahwa PKM kami masih jauh dari kesempurnaan. Oleh

sebab itu, kritik dan saran sangat kami harapkan. Semoga PKM ini dapat

bermanfaat bagi semuanya.

Semarang, Februari 2013

Penulis

Page 4: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

DAFTAR ISI

Halaman Judul ................................................................................................... i

Halaman Pengesahan ....................................................................................... ii

Kata Pengantar .................................................................................................. iii

Daftar Isi ............................................................................................................ iv

Ringkasan.......................................................................................................... v

Pendahuluan

1) Latar Belakang ..................................................................................... 1

2) Tujuan dan Manfaat ............................................................................. 1

Gagasan

1) Kondisi ................................................................................................. 2

2) Solusi yang pernah ditawarkan ............................................................ 2

3) Pengaruh gagasan terhadap kondisi .................................................... 2

4) Pihak-pihak yang membantu ................................................................ 3

5) Langkah strategis ................................................................................. 3

Kesimpulan

1) Gagasan yang diajukan ....................................................................... 3

2) Teknik implementasi yang akan dilakukan ........................................... 3

3) Prediksi hasil yang diperoleh ................................................................ 3

Daftar Pustaka ................................................................................................... 4

Daftar Riwayat Hidup ......................................................................................... 5

Page 5: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

Botol Minum Gratis Sebagai Upaya Mengurangi Sampah

Plastik Di Kecamatan Tembalang

Rizki Rachmawati, Maulana Syarif Hidayat, Eli Fatihatul Hasanah Universitas Diponegoro

Jl. Prof. Soedarto SH, Tembalang, Semarang 50232 Sampah plastik merupakan bahan yang sulit terurai di tanah dan

memerlukan waktu kurang lebih 1000 tahun untuk dapat menguraikannya. Meningkatnya penggunaan kemasan plastik ini ternyata menyebabkan berbagai macam permasalahan lingkungan seperti semakin bertambahnya volume sampah plastik di TPS maupun di TPA, tersumbatnya saluran drainase oleh sampah plastik sehingga dapat menyebabkan banjir, menyebabkan perubahan iklim akibat pembakaran sampah yang dilakukan, dan mencemari tanah dan air tanah.

Begitu pula yang terjadi di Kecamatan Tembalang. Sebuah kecamatan di wilayah Kota Semarang dengan penduduk yang padat ini merupakan kecamatan dengan produksi sampah botol plastik yang tinggi. Banyak masyarakat maupun mahasiswa lebih memilih membeli minuman kemasan daripada membawanya dari rumah atau kos-kosan.

Tujuan umum dari kegiatan ini adalah untuk mengurangi sampah botol plastik di Kecamatan Tembalang. Sedangkan tujuan khususnya adalah menyadarkan masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan serta memberikan program inovasi melalui pembagian botol minum gratis dalam mengurangi sampah plastik di Kecamatan Tembalang.

Sejauh ini, untuk Kecamatan Tembalang belum pernah ditemukan adanya sosialisasi tentang penggunaan botol minum untuk mengurangi sampah plastik. Aksi yang sudah sering dilakukan lebih fokus kepada pemisahan sampah organik dan anorganik.

Dengan adanya terobosan untuk membagikan botol minum gratis ini diharapkan dapat sedikit menyadarkan masyarakat, khususnya masyarakat Tembalang pada khususnya akan pentingnya menjaga lingkungan. Selain itu, saat pembagian botol minum gratis ini juga diberikan brosur yang berisi tentang keadaan lingkungan tembalang, manfaat penggunaan botol minum untuk lingkungan, serta ciri-ciri botol minum yang baik untuk digunakan berulang-ulang. Dari hal kecil yang kita lakukan diharapkan dapat mengurangi masalah lingkungan yang ada.

Pihak-pihak yang dapat membantu mengimplementasikan gagasan ini antara lain mahasiswa sebagai pelaku gagasan, Dinas Kesehatan setempat khususnya bagian promosi kesehatan, serta peran serta warga Kecamatan Tembalang sendiri.

Page 6: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

PENDAHULUAN

1) Latar Belakang Konsumsi minuman dengan kemasan botol plastik sekali pakai saat ini

bisa dikatakan terus meningkat setiap harinya. Hal ini dapat disebabkan karena kebutuhan manusia yang tidak pernah berhenti untuk terus mengkonsumsi minuman kemasan. Padahal kita semua tahu bahwa sampah plastik merupakan bahan yang sulit terurai di tanah dan memerlukan waktu kurang lebih 1000 tahun untuk dapat menguraikannya.

Meningkatnya penggunaan kemasan plastik ini ternyata menyebabkan berbagai macam permasalahan lingkungan seperti semakin bertambahnya volume sampah plastik di TPS maupun di TPA, tersumbatnya saluran drainase oleh sampah plastik sehingga dapat menyebabkan banjir, menyebabkan perubahan iklim akibat pembakaran sampah yang dilakukan, dan mencemari tanah dan air tanah.

Begitu pula yang terjadi di Kecamatan Tembalang. Sebuah kecamatan di wilayah Kota Semarang dengan penduduk yang padat ini merupakan kecamatan dengan produksi sampah botol plastik yang tinggi. Banyak masyarakat maupun mahasiswa lebih memilih membeli minuman kemasan daripada membawanya dari rumah atau kos-kosan.

Perlu ditekankan pula pada masyarakat bahwa botol minum yang digunakan lebih dari satu kali memiliki ciri-ciri dan aturan tertentu. Masyarakat awam cenderung tidak mengetahui jenis botol plastik yang digunakan aman atau tidak. Secara umum, kode pengenal plastik dapat dikenali dari kode yang terletak dibawah botol, berbentuk segitiga, dan disertai nama atau jenis plastik dibawah segitiga.

Dengan dibagikannya botol minum gratis, diharapkan dapat menggugah kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan mulai dari diri sendiri. Jika satu orang warga bisa mengurangi sampah plastiknya minimal satu botol plastik, maka diharapkan akan ada pengurangan limbah botol plastik di Kecamatan Tembalang yang sebanding dengan jumlah penduduk di Kecamatan Tembalang itu sendiri. Data menyebutkan bahwa jumlah penduduk Kecamatan Tembalang sebesar 133.434 jiwa, hal ini berarti jika kita asumsikan 1 orang mengkonsumsi 1 minuman kemasan botol, maka terdapar sekitar seratus ribu sampah botol plastik. Dengan demikian, volume sampah di Kecamatan Tembalang dapat terkurangi, sehingga berkurangnya sampah tersebut diharapkan mampu mengurangi banjir, serta masalah lingkungan lainnya.

2) Tujuan dan Manfaat Tujuan kegiatan ini adalah: Tujuan Umum Mengurangi sampah botol plastik di Kecamatan Tembalang Tujuan Khusus a. Menyadarkan masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan b. Memberikan program inovasi melalui pembagian botol minum gratis dalam

mengurangi sampah plastik di Kecamatan Tembalang Manfaat kegiatan ini adalah: Manfaat bagi Civitas Akademika Memberikan informasi mengenai program inovasi berupa bemberian botol minum gratis dalam mengurangi sampah plastik di Kecamatan Tembalang.

Page 7: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

Manfaat bagi Instansi Terkait Memberikan masukan bagi instansi terkait seperti Dinas Kesehatan dan sektor lain yang menjadi mitra dalam menangani masalah lingkungan. Manfaat bagi Masyarakat Masyarakat dapat mengetahui, mengerti, dan ikut turut serta dalam menjaga lingkungan dengan tidak menggunakan botol plastik sekali pakai.

GAGASAN 1) Kondisi

Sampah sudah menjadi masalah kita sehari-hari. Bahkan saat ini sampah telah menjadi permasalahan bagi kota-kota besar tidak hanya di Indonesia namun juga di dunia. Pengelolaan sampah di beberapa TPA di Indonesia adalah tipe Open Dumping sehingga sampah setelah dibuang tidak dikelola secara optimal. Selain itu, kesadaran masyarakat juga sangat rendah karena masih sering membuang sampah di sembarang tempat. Jenis sampah ada berbagai macam seperti sampah organik, anorganik, dan limbah bahan berbahaya dan beracun. Setiap jenis sampahmemiliki waktu yang berbeda-beda untuk diuraikan. Bahkan untuk sampah botol plastik tidak dapat diperkirakan waktu penguraiannya.

Dari dasar itulah tercetus gagasan untuk mensosialisasikan kepada masyarakat tentang penggunaan botol minum plastik sebagai upaya untuk mengurangi sampah platik di Kecamatan Tembalang. Segi Ekonomi

Masyarakat di Kecamatan Tembalang sebagian besar adalah mahasiswa yang berasal dari berbagai penjuru di Indonesia yang sedang menempuh pendidikan di Universitas Diponegoro, Semarang. Kondisi keekonomiannya tergolong masyarakat menengah. Segi Lingkungan

Konsumsi minuman dalam kemasan plastik sekali pakai yang terus menerus akan mengakibatkan banyaknya sampah botol plastik. Bahan plastik yang proses penguraiannya membutuhkan waktu yang lama akan menimbulkan semakin banyaknya timbunan sampah yang akan menimbulkan banyak masalah lingkungan pula.

2) Solusi yang Pernah Ditawarkan

Sejauh ini, untuk Kecamatan Tembalang belum pernah ditemukan adanya sosialisasi tentang penggunaan botol minum untuk mengurangi sampah plastik. Aksi yang sudah sering dilakukan lebih fokus kepada pemisahan sampah organik dan anorganik.

3) Dengan adanya terobosan untuk membagikan botol minum gratis ini

diharapkan dapat sedikit menyadarkan masyarakat, khususnya masyarakat Tembalang pada khususnya akan pentingnya menjaga lingkungan. Selain itu, saat pembagian botol minum gratis ini juga diberikan brosur yang berisi tentang keadaan lingkungan tembalang, manfaat penggunaan botol minum untuk lingkungan, serta ciri-ciri botol minum yang baik untuk digunakan berulang-ulang. Dari hal kecil yang kita lakukan diharapkan dapat mengurangi masalah lingkungan yang ada.

Page 8: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

4) Pihak-pihak yang dapat membantu mengimplementasikan gagasan ini antara lain mahasiswa sebagai pelaku gagasan, Dinas Kesehatan setempat khususnya bagian promosi kesehatan, serta peran serta warga Kecamatan Tembalang sendiri.

5) Langkah-langkah yang harus dilakukan antara lain yang pertama adalah

menyiapkan botol minum dan brosur yang akan dibagikan. Botol minum dan brosur yang akan dibagikan sekitar 100 buah. Setelah itu, koordinasikan dengan Dinas Kesehatan Kota Semarang serta perangkat di Kecamatan Tembalang untuk melakukan kegiatan ini.

KESIMPULAN 1) Gagasan yang diajukan

Dengan melihat banyaknya permasalahan lingkungan dan banyaknya sampah botol minum gratis di Kecamatan Tembalang serta waktu penguraian sampah plastik yang sangat lama, maka dilakukan pembagian botol minum gratis untuk minimal mengurangi sampah botol plastik itu sendiri.

2) Teknik implementasi yang dilakukan Teknik yang digunakan adalah langsung terjun ke masyarakat dan langsung membagikan botol minum disertai brosur yang telah disiapkan.

3) Prediksi hasil yang diperoleh Diharapkan dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat yang nantinya botol minum tersebut dapat dugunakan sebagai mana mestinya sehingga dapat menurunkan konsumsi minuman dengan botol sekali pakai dan akhirnya dapat mengurangi sampah plastik di Kecamatan Tembalang.

Page 9: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

DAFTAR PUSTAKA

Mam. 2012. Tips Menggunakan Botol Plastik dengan Aman. (online, diakses dari: http://www.mambaby-ind.com/index.php?mod=news&id=21, pada 19 Januari 2013)

Student. 2010. Kode Angka di Botol Plastik. (online, diakses dari:

http://students.ittelkom.ac.id/web/viewtopic.php?t=4609, pada 19 Januari 2013)

Bappeda. 2010. Series Data Umum Kota Semarang 2007-2010. (online, diakses

dari:http://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=jumlah%20penduduk%20kecamatan%20tembalang&source=web&cd=1&cad=rja&ved=0CC0QFjAA&url=http%3A%2F%2Fbappeda.semarang.go.id%2Fuploaded%2Fpublikasi%2FData_Umum_Kota_Semarang_Tahun_2007_s_d_2010.pdf&ei=SEj7UNe7AcrwkQXbm4HIDg&usg=AFQjCNHO9UMiwLotsNjtZei2ezh-x4Ja2A&bvm=bv.41248874,d.dGI, pada 20 Januari 2013)

Nuryanto, Achmad. 2011. Penguraian Plastik. (online, diakses dari:

http://www.pantonanews.com/2092-penguraian-plastik, pada 3 Februari 2013)

Page 10: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

DAFTAR RIWAYAT HIDUP 1. Ketua Pelaksana Kegiatan

a. Nama Lengkap : Rizki Rachmawati b. TTL : Banyumas, 22 Oktober 1991 c. Karya Tulis yang Pernah Dibuat :

1) Saung Bunda, Wadah Kemitraan Bidan dan Dukun Bayi(2010) 2) Bakso Buah Pelangi Sebagai Alternatif Makanan Sehat dan

Bergizi(2011) 3) Tekuma (Teh Kulit Manggis (Garcinia Mangostana)) Sebagai

Minuman Sehat Alternatif Penyembuh Kanker (2012) 4) Efektivitas Sisa Ampas Teh (Camellia Sinensis) Sebagai Pupuk

Hayati Dalam Meningkatkan Pertumbuhan dan Perkembangan Tanaman(2012)

d. Penghargaan Ilmiah yang Pernah Diraih: -

Semarang, Februari 2013 ( Rizki Rachmawati)

2. Anggota Pelaksana I a. Nama Lengkap : Maulana Syarif Hidayat b. TTL : Kendal, 8 Juni 1991 c. Karya Tulis yang Pernah Dibuat :

1) Bakso Buah Pelangi Sebagai Alternatif Makanan Sehat dan Bergizi(2011);

2) Efektivitas Sisa Ampas Teh (Camellia Sinensis) Sebagai Pupuk Hayati Dalam Meningkatkan Pertumbuhan dan Perkembangan Tanaman(2012)

d. Penghargaan Ilmiah yang Pernah Diraih: -

Semarang, Februari 2013 ( Maulana Syarif Hidayat )

3. Anggota Pelaksana II 4. Anggota Pelaksana III

a. Nama Lengkap : Eli Fatihatul Hasanah b. TTL : Brebes, 2 Januari 1993 c. Karya Tulis yang Pernah Dibuat : - d. Penghargaan Ilmiah yang Pernah Diraih: -

Semarang, Februari 2013

(Eli Fatihatul Hasanah)

Page 11: Rizki Rachmawati 2013 Pkmgt Botol Minum Gratis

NAMA DAN BIODATA DOSEN PEMBIMBING a. Nama Lengkap dan Gelar : Putri Asmita Wigati, S.Km, M.Kes b. Golongan/ Pangkat dan NIP : 198308152008122003 c. NIDN : 0015088302 d. Fakultas/ Program Studi : Kesehatan Masyarakat e. Perguruan Tinggi : Universitas Diponegoro

Semarang, Februari 2013

(Putri Asmita Wigati, S.KM, M.Kes)