ram

Upload: hendrik-gills

Post on 09-Jan-2016

212 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

ojscpocp

TRANSCRIPT

Laporan Praktek Dasar Dasar Otomotif Rem Tromol

Disusun Oleh : Kelompok 4Anggota : Dwi Kreshna Novianto (5315136257) Teguh Arjuna Riyanta (5315136258) Istyqomah indriani (5315134512) Galuh Prabu Putra (5315136253) Andri sutomo (5315137777)S1 Regular D 2013JURUSAN TEKNIK MESINFAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA

TAHUN 2013

Judul: Rem TromolTujuan: Tujuan dari praktek kali ini adalah untuk mengetahui & mengenal bagian bagian pada komponen rem tromol kendaraan mobil, dengan cara melepas roda, rem tromol beserta melepas master remnya serta melepas wheel cylindernya. Pada tipe rem tromol kekuatan tenaga pengereman diperoleh dari brake shoe yang mana dia menekan permukaan tromol bagian dalam yang berputar bersama-sama dengan roda karena self energizing action (kerjanya tromol mencoba mendorong brake shoe atau Leading Shoe berputar bersama tromol) ditimbulkan oleh tenaga putar tromol dan tenaga mengembangnya sepatu, kekuatan tenaga pengereman yang besar diakibatkan oleh usaha pedal yang relatif kecilKomponen komponen Rem Tromol : Backing Plate : Backing Plate dibuat dari baja press yang di baut pada axle housing atau axle carrier bagian belakang. Karena brake shoe terkait pada backing plate maka aksi daya pengereman tertumpu pada backing plate. Silinder Roda (Wheel Cylinder) : Silinder roda terdiri dari beberapa komponen. Setiap roda menggunakan satu atau dua buah cylinder roda. Ada sistem yang menggunakan 2 piston untuk menggerakan kedua rem sepatu, yaitu satu piston untuk setiap sisi cylinder roda, sedangkan sistem yang lainnya hanya menggunakan satu piston untuk menggerakan hanya satu sepatu rem. Bila timbul tekanan hidraulis pada master cylinder maka akan menggerakkan piston cup, piston akan menekan kearah sepatu rem, kemudian bersama-sama mengembang dan menekan tromol rem. Apabila rem tidak bekerja, maka piston akan kembali ke posisi semula dengan adanya kekuatan coil spring sepatu rem dan pegas kompresi yang mengkerut. Brake shoe and Lining : brake shoe berbentuk setengah lingkaran biasanya dibuat dari plat baja. Kanvas rem dipasang dengan jalan dikeling (pada kendaraan besar) atau dilem (pada kendaraan kecil) pada permukaan yang bergesekan dengan tromol. Kanvas ini harus dapat menahan panas dan aus dan harus memiliki koefisien gesek yang tinggi. koefisien tersebut sedapat mungkin tidak mudah dipengaruhi oleh keadaan turun naiknya temperatur dan kelembaban yang silih berganti, umumnya kanvas (lining) terbuat dari campuran fiber metallic dengan brass, lead, plastic dsb. Dan diproses dengan ketinggian panas tertentu. Tromol Rem (Brake Drum) : tromol rem umumnya terbuat dari besi tuang abu abu (gray cast iron). Tromol rem ini letaknya sangat dekat dengan sepatu rem tanpa bersentuhan dan berputar bersama roda, ketika kanvas menekan permukaan bagian dalam tromol bila rem bekerja maka gesekan panas tersebut dapat mencapai suhu setinggi 200 derajat celcius 300 derajat celcius.

1. Prinsip Dasar Rem :Merubah energi gerak menjadi energi panas. Umumnya rem bekerja disebabkan oleh adanya sistim gabungan penekanan melawan sistim gerak putar. Efek pengereman diperoleh dari adanya gesekan yang ditimbulkan antara dua benda.2. Cara kerjanya :

Saat pengemudi menginjak pedal rem, master dan kemudian piston menekan pad kit dan dan menimbulkan gesekan antara kampas rem & tromol. Gesekan inilah yang menyebabkan kendaraan melambat atau berhenti.

Bahan dan Alat: 1) Stand/Trainer Simulator Rem Tromol

2) 1 Set Kunci T (T-wrench) T-10 T-12 T-14

3) 1 Set Kunci Pas

4) 1 Set Kunci Ring

5) Obeng (+ -)

6) Tang Jepit & Tang Lancip

7) 1 Set Rachet wrench/Sock Wrench

8) Palu karet/ palu plastik

Langkah Kerja: 1. Lepas Roda dan Rem Tromola. Lepas mur yang menempel dengan brake drum no 17 sebanyak 2 buah dengan menggunakan kunci rachet handle sock no 17.b. Lepaskan baut neeple rem yng terhubung antara master cylinder dengan wheel cylinder yg berada d backing plate rem sebanyak 2 buah selang menggunakan kunci neeple no 10.c. Lepas brake drum dari tempatnya.d. Bersihkan brake shoe terlebih dahulu.e. Lepas pin penahan brake shoe sebanyak 2 buah kiri dan kanan menggunakan sst pelepas pin brake shoe jika ada jika tidak ada gunakan tang lancip. f. Lepaskan spring pengikat brake shoe di areal sekitar bawah yang mengikat dengan wheel cylinder dengan menggunakan tang dan obeng min.g. Kemudian lepas spring pengikat brake shoe di areal atas yang mengikat brake shoe dan penyetel rem tromol sebanyak 2 buah menggunakan sst pelepas spring brake shoe jika ada jika tidak ada gunakan tang dan obeng min. h. setelah sring terlepas semua kemuadian lepas satu persatu brake shoe. i. Kemudian lepas pengikat brake shoe dengan rem parkir yang menempel dengan cara menarik spring rem parkir yang menempel dengan brake shoe.j. Kemudian lepaskan backing plate pada rem tromol.

2. Lepas wheel cylinder.a. lepaskan 2 buah baut yang menempel di wheel cylinder dengan menggunakan kunci T wrench no 10.b. lepaskan piston cup yang menempel antara wheel cylinder.c. lepaskan 2 buah piston dan satu buah return spring yang ada di dalam wheel cylinder.d. bersihkan komponen piston dan return spring menggunakan majun agar tidak ada debu yang menempel di komponen tersebut.

3. Lepas Master Rema. Lepas flexible hose yang menghubungkan reservoir tank dengan master rem b. Sumbat selang yang menghubungkan reservoir tank dengan master rem agar minyak rem tidak keluar c. Lepas baut master rem yang menghubungkan dengan booster menggunakan kunci neeple no 10 d. Lepas flexible hose yang menghubungkan master rem dengan tromol dengan menggunakan kunci neeple no 10. e. Keluarkan snap ring dengan tang snap ring lurus yang berada didalam master rem f . Keluarkan piston master rem bersama return spring piston berjumlah 2 buah dan return spring sebanyak 1 buah g. Bersihkan dalaman master rem dari kotoran minyak.1. Pemasangan Rem Tromola. Pasang kembali backing plate pada rem tromol.b. Kemudian pasang kembali pengikat brake shoe dengan rem parkir yang menempel dengan cara memasukan spring rem parkir yang menempel dengan brake shoe masukan pada kaitan brake shoe..c. Pasang wheel cylinder bawah dan pasang kembali wheel cylinder atas menggunakan kunci t no 10d. setelah itu pasang satu persatu brake shoe pada dudulan wheel cylinder.e. Kemudian pasang spring pengikat brake shoe di areal atas yang mengikat brake shoe dan penyetel rem tromol sebanyak 2 buah menggunakan sst pemasang spring brake shoe jika ada jika tidak ada gunakan tang dan obeng min. f. pasang spring pengikat brake shoe di areal sekitar bawah yang mengikat dengan wheel cylinder dengan menggunakan tang dan obeng min.g. pasang kembali pin penahan brake shoe sebanyak 2 buah kiri dan kanan menggunakan sst pemasang pin brake shoe jika ada jika tidak ada gunakan tang lancip. h. Bersihkan brake shoe terlebih dahulu.i. pasang brake drum ke tempat semula .j. pasang baut neeple rem yng terhubung antara master cylinder dengan wheel cylinder yg berada d backing plate rem sebanyak 2 buah selang menggunakan kunci neeple no 10.k. pasang mur yang menempel dengan brake drum no 17 sebanyak 2 buah dengan menggunakan kunci rachet handle sock no 17.

2. pasang wheel cylinder.a. bersihkan komponen piston dan return spring menggunakan majun agar tidak ada debu yang menempel d komponen tersebut. b. Pasang kembali 2 buah piston dan satu buah return spring yang ada di dalam wheel cylinder.c. Pasang piston cup yang menempel antara wheel cylinder.d. Pasang 2 buah baut yang menempel di wheel cylinder dengan menggunakan kunci T wrench no 10.

3. Pasang Master Rema. Bersihkan dalaman master rem dari kotoran minyak. b. masukan piston master rem bersama return spring piston berjumlah 2 buah dan return spring sebanyak 1 buah.c. pasang snap ring dengan tang snap ring lurus yang berada didalam master rem.d. pasang flexible hose yang menghubungkan master rem dengan tromol dengan menggunakan kunci neeple no 10.e. Pasang baut master rem yang menghubungkan dengan booster menggunakan kunci neeple no 10f. Pasang flexible hose yang menghubungkan reservoir tank dengan master rem

Kesimpulan: Rem adalah alat yang digunakan untuk memperlambat dan atau menghentikan laju kendaraan. Adanya rem pada kendaraan sangat penting untuk keselamatan pengendara. Dan rem tromol yang digunakan merupakan berbagai kombinasi dari leading dan trailling shoes.Rem tromol pada kendaraan mobil biasanya dipakai pada roda bagian belakang, dengan komponen komponen yang terdiri dari backing plate, brake drum, brake shoe, linning pin penahan brake shoe, spring penahan brake shoe, master cyilinder, wheel cylinder. cara kerjanya adalah saat pengemudi menginjak pedal rem, pedal rem menekan push rod push rod menekan piston master cyilinder kemudian piston menekan fluida menuju ke piston pad Wheel cylinder , fluida menekanpiston pada wheel cylinder kemudian piston menekan brake shoe, kemudian brke shoe dan linning mengembang dan bergesekan dengan drum brake dan kemudian menimbulkan gesekan antara brake shoe dan linning bergesekan dengan brake drum dengan Gesekan inilah yang menyebabkan kendaraan melambat atau berhenti.

Saran:pemeriksaan sistem rem harus dilakukan secara berkala karena sistem rem merupakan sistem yang sangat vital jika komponen sistem rem tidak berfungsi maka nyawa dan keselamatan penumpang bisa melayang. Jadi perawatan berkala harus dilakukan supaya komponen sistem rem dalam keadaaan selalu good. Pemeriksaan harus dilakukan setiap 10.000 km meliputi pembersihan komponen rem dan penggantian brake shoe dan linning setiap 100.000 atau jika sudah habis. Pada Praktikum yang kami lakukan & laporan yang kami buat ini sesungguhnya masih banyak kekurangannya, diantaranya adalah kurang lengkapnya analisis terhadap pengambilan data beserta perhitungannya, sehingga masih terkesan rancu & hanya bersifat teoritis/logika. Untuk itu, diharapkan agar praktikum & laporan yang selanjutnya dapat lebih baik lagi dari ini.

Daftar Pustaka: 1. http://id.wikipedia.org/wiki/Rem_tromol2. dunia-otomotif-mobil.blogspot.com/2013/04/komponen-cara-kerja-dan-fungsi-rem.html?m=13. Toyota. New Step 1 Training Manual. : PT. Toyota Astra Motor, Jakarta, 2003.