proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfproposal bisnis tk islam kasih ibu 1-7 disusun oleh :...

14
PROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar SEKOLAH PEMIMPIN MASA DEPAN JARINGAN SEKOLAH ISLAM INSAN KAMIL

Upload: hanhan

Post on 20-Mar-2019

224 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

 

PROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7

disusun oleh : andri zulfikar

 

   

SEKOLAH PEMIMPIN MASA DEPAN

JARINGAN SEKOLAH ISLAM INSAN KAMIL

Page 2: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 2  

DESKRIPSI UMUM USAHA

NAMA USAHA : TK ISLAM KASIH IBU

GRAND LAUNCHING : TAHUN AJARAN BARU JUNI 2019

BENTUK : SEKOLAH

JENIS : PENDIDIKAN

IMPIAN

MENJADI SEKOLAH UNGGULAN 10 BESAR DI INDONESIA

TARGET PENDIRIAN SEKOLAH

2019

30 CABANG DI KALIMANTAN BARAT

120 CABANG SE KALIMANTAN (TIAP PROVINSI 30 CABANG)

2020-2022

30 CABANG DI SELURUH PROVINSI SE INDONESIA

TOTAL CABANG TAHUN 2020-2022 SEBANYAK 1.020 CABANG

Page 3: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 3  

"That's one small step for man, one giant leap for mankind." Neil Armstrong

Ucapan Neil Armstrong saat pertama kali mendaratkan kakinya di bulan, yang bermakna, “Itu hanyalah sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah lompatan raksasa untuk kemanusiaan”

PENDAHULUAN

Pendidikan adalah salah satu pilar penting dalam pembangunan SDM Indonesia di Masa Depan, KI Hajar Dewantara Bapak Pendidikan Indonesia mendirikan sekolah pertama di negeri ini untuk anak-anak Pribumi Indonesia, dimana dahulu sekolah dibedakan atas kelas-kelas dalam Masyarakat. Sejak Indonesia merdeka 17 Agustus 1945 yang diproklamirkan oleh Ir. Soekarno dan DR. Moh. Hatta kesempatan bagi rakyat Indonesia untuk maju menggenggam pendidikan yang lebih luas kian lebar, apalagi UUD 1945 di Pasal 33 telah mengatur [Pasal 1] Setiap warga negara berhak mendapat pendidikan, [Pasal 2] Setiap warga negara wajib mengikuti pendidikan dasar dan pemerintah wajib membiayainya, [Pasal 3] pemerintah mengusahakan dan menyelenggarakan satu sistem pendidikan nasional, yang meningkatkan keimanan dan ketakwaan, serta akhlak mulia dalam rangka mencerdaskan bangsa yang diatur dengan undang-undang [Pasal 5] Pemerintah memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan persatuan bangsa untuk kemajuan peradaban serta kesejahteraan umat manusia.

Akan tetapi fenomena hari ini, pendidikan berkualitas membutuhkan biaya yang sangat mahal, sehingga banyak sekali anak-anak di negeri ini yang semestinya memperoleh haknya untuk pendidikan yang berkualitas sejak dini, tidak memperolehnya dengan optimal, karena faktor ekonomi, ditambah lagi kurikulum yang disuguhkan sudah jarang disesuaikan dengan perkembangan dan tuntutan zaman yang semestinya bisa diantisipasi sejak jauh-jauh hari.

Maka atas dasar itulah kami dari Yayasan Amaratul Zaman yang berisikan tenaga-tenaga dengan latar belakang beraneka ragam berangkat melalui visi yang sama menyuguhkan pendidikan berkualitas dengan biaya yang terjangkau, hadir di tengah-tengah masyarakat Indonesia untuk menjawab kebutuhan tersebut sambil bersinergi dengan lembaga sosial keummatan memberdayakan zakat infaq sedekah untuk melahirkan insan muslim beriman, berakhlak, kreatif, cendikia, bermanfaat bagi orang banyak dan siap untuk menghadapi tantangan zaman.

Page 4: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 4  

LATAR BELAKANG

Adapun latar belakang didirikannya usaha ini adalah :

1) Masyarakat sangat membutuhkan sekolah yang berkualitas dengan biaya terjangkau.

2) Mengembalikan jati diri sekolah sebagai tempat aktifitas keseharian yang menyenangkan, penuh dengan muatan keteladanan, kaya dengan pengembangan diri dan potensi anak serta menjadi rumah kedua yang ramah bagi anak

3) Menjadikan sekolah sejak dini sebagai wadah untuk melahirkan pemimpin-pemimpin yang sangat cinta dengan ibu bapaknya, sayang dengan lingkungannya dan hormat kepada para pahlawan yang telah berjasa membangun negeri ini.

VISI USAHA

Menjadikan sekolah sebagai sarana mewujudkan para pemimpin yang akan membawa perubahan positif bagi negara, bangsa dan ummat di Indonesia

MISI USAHA

Dengan berjalannya proses pendidikan di sekolah maka akan tercapai misi :

1. Anak tumbuh belajar mengenal ibu bapaknya, mencintai mereka, menghormati mereka, berbicara dengan santun kepada mereka, bersikap sopan di depan maupun di belakang mereka

2. Anak terbiasa untuk bisa membaca dan menulis BAHASA INDONESIA dengan baik dan benar.

3. Anak mengenal asal muasal negeri Indonesia ini, mengenal bagaimana Islam menyebar melalui dakwah WALISONGO yang indah, dan mengenal para pahlawan yang berjasa memperjuangkan kemerdekaan Indonesia ini.

4. Anak belajar untuk terbiasa cinta dengan KEBERSIHAN dan menyadari bahwa sendi agama ini adalah KESUCIAN

5. Anak terbiasa bersabar dalam menjalankan sholat, sabar saat antri berwudhu, sabar menyempurnakan wudhu, sabar menyempurnakan sholat.

6. Anak terbiasa berinfaq menyisihkan uang untuk memajukan pendidikan Islam di hari esok, mengajak sanak familinya juga untuk berinfaq bagi perkembangan institusi pendidikan Islam

Page 5: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 5  

7. Anak memiliki 10 ketrampilan yang diajarkan Rasulullah seperti berenang dan memanah, mengenal 8 ketrampilan lainnya seperti silat, menari, kuliner, berkomunikasi, mengatur uang, mengarang, menghafal bacaan sholat, menghafal 10 surah al Quran

TUJUAN USAHA

Adapun tujuan usaha ini adalah :

1. FONDASI DASAR untuk pendirian jenjang berikutnya yakni SD, SMP, SMA dan Universitas

2. PEMBUKA jaringan untuk terwujudnya JARINGAN SEKOLAH ISLAM INSAN KAMIL SE INDONESIA

3. WADAH untuk mewujudkan KREATIFITAS GENERASI MUDA MUSLIM dalam MENGHADAPI TUNTUTAN ZAMAN

MANFAAT USAHA

1. Mampu memenuhi kebutuhan masyarakat akan sekolah berkualitas dengan biaya terjangkau

2. Menciptakan lapangan pekerjaan bagi tenaga-tenaga pendidikan dan mereka yang memiliki keahlian dengan Gaji Rata-rata UMR

3. Meningkatkan pendapatan dan memperoleh keuntungan melalui jaringan yang dibangun

DESKRIPSI USAHA

TK Islam yang kami rintis ini mengedepankan pendidikan melalui perpaduan

antara teori dan praktek. Disampaikan dengan gembira dan penuh semangat untuk

membentuk jiwa-jiwa yang peka dengan dirinya sendiri, peka dengan keluarganya,

dengan lingkungan sekitarnya, diramu dengan nilai-nilai luhur untuk bekal sebagai

CALON PEMIMPIN DI MASA DEPAN. Didalamnya anak-anak akan diajak untuk bisa

membaca dan menulis sejak dini sebagai perwujudan Wahyu Pertama dan Kedua yakni

IQRA’ DAN AL-QALAM dua SURAH yang menginspirasi dunia untuk membuka

gerbang INFORMASI AYAT-AYAT ALLOH YANG TAK TERBATAS.

ASPEK PRODUK USAHA TK ISLAM KASIH IBU

PRODUK USAHA

Page 6: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 6  

Produk Usaha ini adalah sekolah TK Islam yang akan didirikan di Ibukota Provinsi Kalimantan Barat dan sekitarnya, serta beberapa Ibukota Kabupaten di Kalimantan Barat.

JUMLAH TK ISLAM KASIH IBU YANG AKAN DIBUKA

Rencana Pembukaan TK Islam Kasih Ibu ini dibuka dalam 4 (empat) tahap

TAHAP LOKASI KONDISI

1 TK ISLAM KASIH IBU 1 JL. TABRANI KOMPLEKS ARI KARYA INDAH 9 NO. 46 KEL. PAL 5 KEC. PONTIANAK BARAT

TK ISLAM KASIH IBU 2 JL. 28 OKTOBER-LAPAN-DWI RATNA-KOMPLEKS GADING PERMAI NO. 6 KEL. SIANTAN HULU KEC. PONTIANAK UTARA

SUDAH DIBUKA PENDAFTARAN

2 TK ISLAM KASIH IBU 3 JALAN PADAT KARYA KOMPLEKS STAR BORNEO 7 KEL. SAIGON KEC. PONTIANAK TIMUR

TK ISLAM KASIH IBU 4 JALAN SEPAKAT 2 KOMPLEKS VILLA SEPAKAT KEL. BANSIR DARAT KEC. PONTIANAK TENGGARA

PROSES NEGOSIASI SEWA

3 TK ISLAM KASIH IBU 5 JALAN NIRBAYA Gg. SUKA DAMAI DALAM KEL. PARIT TOKAYA KEC. PONTIANAK SELATAN

TK ISLAM KASIH IBU 6 JALAN PUTRI CHANDRAMIDI GANG TRIJAYA KEL. SUNGAI BANGKONG KEC. PONTIANAK KOTA

PROSES NEGOSIASI SEWA

4 TK ISLAM KASIH IBU 7 JALAN PARIT HAJI MUKSIN KOMP. PAWAN PERMAI DESA SEI. RAYA KAB KUBU RAYA

PROSES NEGOSIASI SEWA

Page 7: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 7  

TOTAL TK yang akan dibuka dalam Tahap 1-4 adalah sebanyak 7 (Tujuh Buah)

WAKTU KEGIATAN PENDAFTARAN TK

Pembukaan Pendaftaran TK Islam Kasih Ibu akan dilakukan sejak tanggal 22 Desember 2018 – 22 April 2019

JUMLAH TENAGA YANG DIBUTUHKAN

TOTAL SDM yang dibutuhkan adalah sebanyak 21 ORANG

PERLENGKAPAN YANG DIPERLUKAN

Perlengkapan yang diperlukan untuk 2 buah sekolah (Tahap 1)

Nama Perlengkapan

Jumlah Harga satuan Total

Meja 60 100.000,00 6.000.000,00

Plang Nama 2 800.000,00 1.600.000,00

Tiang Bendera 2 400.000,00 800.000,00

Mainan Kreatif 2 1.000.000,00 2.000.000,00

Bahan Kurikulum 2 500.000,00 1.000.000,00

Belanja ATK 2 1.000.000,00 2.000.000,00

Buku Bacaan 2 1.000.000,00 2.000.000,00

Alat kebersihan 2 200.000,00 400.000,00

Prosotan 2 2.500.000,00 5.000.000,00

Dekorasi ruangan 2 1.000.000,00 2.000.000,00

Sewa Tempat 2 15.000.000,00 30.000.000,00

Baju 60 250.000,00 15.000.000,00

Jumlah Rp. 67.800.000,00

Terbilang : Enam puluh tujuh juta delapan ratus ribu rupiah

Jadi jika dirata-ratakan maka biaya rata-rata pendirian TK Kasih Ibu adalah sebesar Rp. 33.900.000,00

Page 8: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 8  

PROSES PEMBUKAAN TK

Proses pembukaan TK ini adalah sebagai berikut:

1. Menentukan titik lokasi per kecamatan untuk di ibukota Provinsi dengan syarat Tidak terlalu dekat dengan TK yang sudah ada, berada di lokasi dekat dengan Surau/Masjid

2. Setelah bertemu titik lokasi dan sudah ok, budget sewa juga masuk, maka dilanjutkan dengan perekrutan Kepala Sekolah dan Guru dengan pendidikan minimal S1 (Sarjana)

3. Pembersihan lokasi dan Pengecatan sesuai arahan dari TIM KURIKULUM DAN KREATIFITAS.

4. Penyebaran Brosur dan Pembukaan Pendaftaran 5. Tim Pendaftaran di target 30 anak usia 4-5 tahun

RENCANA PERLUASAN USAHA

Rencana Perluasan Usaha tahap 1-4 sampai April 2019, rencana perluasan tahap 5-10 setelah sekolah dibuka yakni Juni 2019.

ASPEK PEMASARAN

SEGMEN PASAR

Target konsumen TK adalah masyarakat di daerah sekitar TK dalam radius minimal 1 km dari TK.

STRATEGI PEMASARAN

Dalam pemasaran TK Islam Kasih Ibu ini ada beberapa strategi yang digunakan yaitu :

• Menetapkan harga yang terjangkau untuk biaya pendaftaran agar semua masyarakat dapat menjangkaunya yakni sebesar Rp. 1.500.000,00 (Satu juta lima ratus ribu rupiah)

• Lokasi yang strategis. • Melakukan jemput bola kepada keluarga, sahabat dan handai taulan.

PROMOSI

Page 9: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 9  

• Dengan memasang spanduk TK di lokasi strategis. • Dari mulut ke mulut yang dilakukan oleh Guru dan Yayasan. • Menggunakan media online seperti Facebook, Twitter, Instagram, Website

PENETAPAN ONGKOS PENDIDIKAN

Penetapan ongkos biaya pendidikan per bulannya adalah sebesar Rp. 100.000,00 (seratus ribu rupiah)

SISTEM PEMASARAN

Sistem pemasaran TK ini adalah secara langsung bertemu dan tidak langsung melalui telp/whatsap serta website yang ada.

ASPEK TEKNIS

DISPLAY

Display luar bangunan TK dilakukan dengan menampilkan gambar anak-anak yang gembira bermain dengan kupu-kupu, kucing dan hewan-hewan lainnya yang lucu dan dihias dengan hiasan yang menarik.

KEBUTUHAN PERLENGKAPAN

Kebutuhan untuk Display TK ini adalah CAT, Kuas, Pensil tembok, Amplas dan Pembersih Tembok

BAHAN BAKU DAN PEMBANTU

Bahan baku yang dibutuhkan adalah Cat yang warna warni sebanyak 7 warna sesuai dengan pelangi, dan cat yang berwarna netral, seperti putih dan hitam.

ORGANISASI DAN MANAJEMEN

TIM MANAJEMEN

Page 10: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 10  

Diperlukan Supervisi dari PERINTIS-PENGGAGAS IDE untuk melakukan langkah-langkah tahap 1 hingga tahap 4 untuk itu dibentuklah TIM sebagai IMPLEMENTATOR dari VISI MISI USAHA

TENAGA KEPALA SEKOLAH : 7 ORANG

TENAGA GURU PEMBANTU KEPALA SEKOLAH : 7 ORANG

TIM PENDIRI : 3 ORANG

BIDANG KURIKULUM DAN KREATIFITAS : 1 ORANG

BIDANG RUMAH TANGGA DAN PEMBANGUNAN : 1 ORANG

BIDANG KEUANGAN : 1 ORANG

BIDANG UMUM DAN KEPEGAWAIAN 1 ORANG

INFORMASI PARTNER USAHA

Untuk pengembangan usaha ini. Kami akan menjalin kerjasama dengan berbagai pihak yang dapat mendukung usaha ini, meliputi :

1) Bank milik pemerintah ataupun swasta yang mendukung financial.

2) BUMN

3) Lembaga Sosial dan Kemasyarakatan

BEBERAPA KELEMAHAN ATAU HAMBATAN YANG TIMBUL

Ada beberapa kelemahan yang akan menjadi hambatan usaha, seperti :

1) Sekolah TK sudah ramai dipasaran.

2) Kapasitas kuota jumlah pendaftar TK yang terbatas

3) Dukungan financial yang terbatas

Page 11: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 11  

4) Kurangnya sarana promosi dan jaringan pemasaran

Selain kelemahan, ada ancaman yang harus segera diatasi. Ancaman tersebut adalah :

1. Belum adanya hak paten nama sekolah dan yayasan 2. Kemungkinan duplikasi ide kami di pasaran yang ada.

TINDAKAN ALTERNATIF

Untuk mengatasi kelemahan dan ancaman usaha, kami berusaha untuk :

1. Mengadakan penelitian, pengembangan model kurikulum dan pengembangan jaringan sekolah.

2. Menjalin kerjasama dengan pihak lain yang dapat membantu mengatasi masalah tersebut.

Untuk itu upaya penelitian kami adalah :

1) Mengadakan survey tentang model TK yang dibutuhkan masyarakat.

2) Mengadakan survey tentang hal-hal yang sedang trend.

3) Mengadakan survey tentang kondisi sosial kemasyarakatan yang ada.

Variasi kegiatan di TK juga akan menjadi unggulan kami, salah satunya adalah dengan membangun kemampuan Bahasa. Ada 20 (dua puluh) bahasa asing dan daerah yang akan kami kenalkan kepada anak-anak sehingga mereka dapat mengenal sejak dini lingkungan di dekat mereka dan yang jauh dari mereka

ASPEK YURIDIS

Dalam melaksanakan usaha diperlukan aspek-aspek yuridis meliputi Surat Rekomendasi dari Departemen Pendidikan Nasional yang akan kami urus saat TK berjalan di Juni 2019

ASPEK FINANCIAL

SUMBER MODAL

1. Sumber modal usaha ini adalah modal sendiri

Page 12: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 12  

2. Bangunan 3. Perlengkapan

Total modal Rp 9.900.000,00

ANALISIS BREAK EVENT POINT

Jumlah biaya yang diperlukan :

• Biaya awal Pendirian Tahap 1 Rp. 67.800.000,00 • Uang Masuk dari Pendaftaran TK Rp. 1.500.000,00

• Target Murid untuk mencapai BEP

Total Biaya

Rp67.800.000,00 :

Rp.1.500.000,00

Jumlah minimal pendaftar 45,2 dibulatkan 45 orang

Jadi jumlah minimal pendaftar untuk mencapai BEP adalah sebanyak 45 orang agar kembali modal. Atau dari 7 buah TK yang didirikan dari tahap 1-4, minimal 7 orang murid per sekolahnya. Atau dengan kata lain 21% dari target maksimal anak-anak 210 anak.

PERHITUNGAN LABA RUGI

Penerimaan

• 7 buah TK x 30 murid @ Rp 1.500.000,00 Rp 315.000.000,00

Pengeluaran

• Alokasi Biaya per TK : 7 x @ Rp. 33.900.00,00 Rp. 237.300.000,00

Laba Kotor Rp. 77.700.000,00

Page 13: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 13  

Alokasi dari Rp. 77.700.000,00

• Cadangan Pengembalian Investasi sebesar 50% • Cadangan Investasi TK Baru 40% • Cadangan Modal Kerja 10%

KESIMPULAN

Berdasarkan perhitungan biaya dan estimasi dari paparan diatas, maka apabila ada 45 orang murid yang mendaftar dari 210 orang yang ditargetkan dari tahap 1-4, dengan asumsi biaya pengeluaran per TK dipertahankan dikisaran tidak melebihi 75% dari keseluruhan penerimaan, maka akan diperoleh keuntungan kotor 25% dari biaya pendaftaran yang dipatok pada saat pendaftaran.

Dengan asumsi cadangan pengembalian investasi 45% dari laba kotor, cadangan investasi TK baru sebesar 45% dan cadangan modal kerja sebesar 10% maka alokasi untuk pembagian keuntungan ke INVESTOR, apabila mereka mengalokasikan dananya sebesar Rp.30.000.000,00, besaran maksimal yang bisa diberikan kepada investor adalah dikisaran 10-11% per tahunnya dari nilai yang diinvestasikan, atau di kisaran angka Rp. 3.000.000,00 – Rp. 3.300.000,00. Atau rata-rata 4-5x nilai depositio tahunan perbankan

PENUTUP

Demikianlah PROPOSAL BISNIS ini kami ajukan dengan harapan, semoga dapat dijadikan acuan untuk mempertimbangkan INVESTASI bagi calon INVESTOR yang berminat menanamkan MODALNYA untuk KEMAJUAN DUNIA PENDIDIKAN ISLAM.

Akhir kata kami mohon maaf sekiranya ada hal-hal yang kurang berkenan dalam PROPOSAL ini, harapannya, adalah dapat teralin mOu dengan PARA INVESTOR untuk kerjasama selama 1 tahun ke depan.

Page 14: proposal bisnis - amaratulzaman.com bisnis.pdfPROPOSAL BISNIS TK ISLAM KASIH IBU 1-7 disusun oleh : andri zulfikar !! ! ... sebuah langkah kecil untuk seorang manusia, namun ia sebuah

Proposal Bisnis TK Islam Kasih Ibu | 14  

Pontianak, 28 Desember 2018/20 Rabiul Akhir 1440 H

PENGGAGAS IDE TK ISLAM KASIH IBU

H. Andri Zulfikar

PROFIL SINGKAT PENGGAGAS IDE

H. Andri Zulfikar, lahir di Pontianak 10 Januari 1972, malang melintang di dunia pendidikan TK sejak tahun 2002-2014, selama 12 tahun menjadi perintis dan pendiri TKIT Al Mumtaz, dari awal murid 8 orang, kini TKIT Al Mumtaz sudah 16 kali meluluskan anak-anak TK. Beliau juga merintis pendirian SDIT Al Mumtaz (2003), dan SMPIT Al Mumtaz (2009). Mengalir darah pendidikan dari Datuk sebelah Ibu dan Bapaknya yang berprofesi sebagai Guru dan Ulama dari Sumatera Barat, Ibu dan Bapak yang juga berlatar Guru, dan sudah diajak ibunya sejak SMA untuk membantu di TK Aisyah Gang Camar, Martadinata dan Gang Tebu, 3 (tiga) buah TK yang dirintis oleh ibunya, kini beliau fokus di dunia Pendidikan. Berniat menjalankan sendiri konsep TK yang merupakan pengembangan dari TK IT yang sudah ada dengan nama JSIIK (Jaringan Sekolah Islam Insan Kamil), sebuah Jaringan besar Nasional yang akan beliau bangun bersama teman-temannya dari level TK, SD, SMP, SMA hingga Universitas seluruh Indonesia. Merupakan Jaringan sekolah unggulan berbasis Insan Kamil dengan biaya yang terjangkau di masyarakat tapi Guru-gurunya digaji minimal UMR, sekolah dengan Guru serta kurikulum berkualitas untuk memenuhi tuntutan zaman. Demikian profil singkat dan impiannya

Beliau bisa dihubungi di email : [email protected] hp. 0812 55 170 161 whatsap. 0878 7328 2199. Twitter : @zul_muttaqien. Instagram. @Andrizulfikar1972. Linked. @Andri Zulfikar. Pinterest. @technokoe