produksi pangan untuk industri rumah tangga saus cabai ttg...dapat juga ditambahkan bahan pengawet...

30

Upload: others

Post on 23-Nov-2020

4 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan
Page 2: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

Saus Cabai

BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN

Produksi PanganUntuk Industri Rumah Tangga

PENYUSUNIr. Sutrisno Koswara, MP

Dra. Mauizzati Purba, M.KesDra. Dyah Sulistyorini, Apt., M.Sc

Anita Nur Aini, S.Si., Apt.,M.SiYanti Kamayanti Latifa, SP. M. Epid

Nur Allimah Yunita, STP., M.SiRatna Wulandari, SF, Apt., M.Sc

Devi Riani, S.T., M.SiCita Lustriane, STP., M.SiSiti Aminah, S.Farm, Apt

Nurita Lastri T., STPPuji Lestari, STP

Page 3: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

Buku Modul Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga :

Saus Cabai.Direktorat Surveilan dan Penyuluhan Keamanan Pangan, Deputi III,Badan POM RI, Jakarta

Jumlah halaman : 32 halamanUkuran : 14,8 x 21 cm

ISBN 978-602-6307-60-6

Diterbitkan Oleh :

DIREKTORAT SURVEILAN DAN PENYULUHAN KEAMANAN PANGANDEPUTI BIDANG PENGAWASAN KEAMANAN PANGAN DAN BAHAN BERBAHAYABADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN

Diperbanyak Oleh :

DIREKTORAT PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN PELAKU USAHADEPUTI BIDANG PENGAWASAN PANGAN OLAHANBADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN

Jl. Percetakan Negara No. 23, Jakarta Pusat 10560 - INDONESIATelp. (021) 428 78701, Fax. (021) 428 78701

[email protected]

Hak cipta dilindungi oleh undang-undang.Dilarang mengutip atau memperbanyak sebagian atau seluruh isi buku ini dalam bentuk elektronik, mekanik, rekaman atau cara apapunTanpa izin tertulis sebelumnya dari penerbit

Page 4: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

iii

Saus Cabai

KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur kita panjatkan kepada Allah SWT, karena atas berkat dan limpahan karunia-Nya maka kami dapat menyelesaikan Modul Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga : Saus Cabai.

Modul ini merupakan bagian dari Modul Serial Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga. Dengan modul ini diharapkan dapat memberi informasi dan panduan praktis terkait praktek keamanan pangan kepada para pelaku usaha. Dengan terinformasikannya keamanan pangan kepada para pelaku usaha pangan diharapkan produk pangan yang dihasilkan telah aman dan bermutu serta berdaya saing yang tinggi.

Kami mengucapkan terimakasih kepada pihak yang telah bekerja keras sehingga modul ini dapat tersusun. Saran dan kritik membangun dari pembaca sangat kami harapkan demi menyempurnakan modul ini.

Semoga modul ini dapat memberi manfaat bagi berbagai pihak yang memerlukan.

Jakarta, Agustus 2017Direktur Surveilan dan Penyuluhan

Keamanan Pangan

Mauizzati Purba

Page 5: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

iv

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

KATA PENGANTAR ................................................................................................. iii

Daftar Isi .................................................................................................................... iv

1. Pendahuluan ..................................................................................................... 1

2.. Keterangan.Lengkap.atau.Identifikasi.Tentang.Produk.yang.Dihasilkan 2

3. Formula dan Cara Pembuatan ....................................................................... 3

4. Alur atau Diagram Proses Produksi .............................................................. 5

5. Standar atau persyaratan bahan (terutama bahan baku dan bahan

pembantu) ......................................................................................................... 6

6. Penentuan Tahap-tahap Pengolahan Yang Harus Dikendalikan

Untuk Menghindari Bahaya (Penen tuan Tahap Pengendalian Kritis) .... 7

7. Manual Proses Produksi .................................................................................. 8

8. Peralatan Produksi .........................................................................................10

9. Layout Sarana Produksi ................................................................................11

Lampiran ..................................................................................................................12

DAFTAR ISI

Page 6: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

1

Saus Cabai

1. PENDAHULUAN

Saus atau saus cabai tergolong ke dalam hasil olahan bumbu. Saus

adalah saus yang dioperoleh dari pengolahan yang matang dan baik, dengan

penambahan bahan-bahan lain dan digunakan sebagai penyedap atau bumbu

masak. Produk saus cabai yang banyak beredar di pasaran terdiri atas kemasan

Botol dan kemasan plastik. Saus dalam kemasan botol biasanya dikemas dalam

kemasan botol besar (650 ml atau lebih) dan botol kecil (350 ml atau kurang).

Pada umumnya kualitas saus yang dikemas dalam botol kecil lebih baik atau

lebih tinggi dibandingkan dengan kualitas saus dalam botol besar. Saus dalam

botol besar pada umumnya ditujukan untuk konsumsi jajanan misalnya bakso

dan mie ayam, sedangkan saus cabai dalam botol kecil biasanya untuk konsumsi

rumah tangga.

Menurut Peraturan Kepala Badan POM Nomor 21 tahun 2016 tentang

Kategori Pangan, Saus cabai adalah produk saus siap konsumsi yang dibuat dari

cabai (Capsicum sp) atau turunannya, berbentuk cairan kental homogen, yang

telah mengalami proses pemanasan.

Modul produksi pangan Industri Rumah Tangga Pangan (IRTP) : Saus

Cabai ini dibuat dengan mengacu pada aspek Pengendalian Proses Produksi

sesuai Peraturan Kepala Badan POM Nomor HK 03.1.23.04.12.2206 Tahun

2012 Tentang Cara Produksi Pangan Yang Baik Untuk Industri Rumah

Tangga. Dalam Peraturan tersebut dijelaskan bahwa untuk menghasilkan

produk yang bermutu dan aman, proses produksi harus dikendalikan dengan

benar. Pengendalian proses produksi pangan industri rumah tangga pangan

dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut :

a). Penetapan.spesifikasi.bahan;

b). Penetapan.komposisi.dan.formulasi.bahan;

c). Penetapan.cara.produksi.yang.baku.;

d). Penetapan.jenis,.ukuran,.dan.spesifikasi.kemasan

e) Penetapan keterangan lengkap tentang produk yang akan dihasilkan

termasuk nama produk, kode produksi, tanggal kedaluwarsa.

Page 7: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

2

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

Untuk meningkatkan jaminan keamanan dan mutu produk dan menjadi

pedoman dalam proses produksi produk IRTP dalam modul ini ditambahkan

pula bahasan mengenai Penentuan Tahapan Pengendalian Kritis dalam

Proses Produksi dan Manual Proses Produksi.

2. KETERANGANLENGKAPATAUIDENTIFIKASITENTANGPRODUK YANG DIHASILKAN

a. Identitas atau Karakteristik Produk

Berikut ini diberikan Tabel Identitas atau Karakteristik Produk Saus

CabaiNo Karakteristik Produk Uraian1 Nama Produk Saus cabai2 Komposisi Produk Cabai, bawang putih, gula, garam, asam

cuka, tepung maizena, dan tomat3 Metode Pengawetan Pasteurisasi4 Pengemas Primer Botol gelas atau plastik5 Umur simpan (kedaluwarsa

produk)6 bulan

6 Saran khusus penyimpanan Simpan di tempat sejuk dan kering7 Metode dan kondisi

distribusiDengan kendaran roda dua/lebih, suhu ruang

8 Cara penyimpanan Suhu kamar9 Saran penggunaan Dikonsumsi langsung sebagai pendamping

camilan atau lauk10 Persyaratan yang ditetapkan SNI 01-2976-2006 tentang Saus Cabai

b. Kualitas Produk Jadi Yang Diinginkan

Kualitas atau mutu produk jadi harus ditentukan oleh produsen,

dicatat dan didokumentasi agar mutu produk dapat diukur,

terutama oleh karyawan yang memproduksinya. Standar produk

jadi meliputi warna, penampakan, tekstur, rasa dan kemasan yang

digunakan. Tabel di bawah ini merupakan contoh yang dapat

digunakan untuk memeriksa mutu produk akhir Saus Cabai. Untuk

Page 8: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

3

Saus Cabai

menyesuaikan dengan produk yang dihasilkan IRTP di lapangan,

perlu diisi kolom Hasil Pengamatan yang diperoleh berdasarkan

pengamatan saat proses produksi.

Pengamatan Produk Akhir

Mutu yang Diinginkan

Tampilan ProdukHasil

Pengamatan(Deskripsikan)*

Rasa Pedas aroma

dan agak asam

Aroma/bau Khas cabai

Tekstur Semi padat

Penampakan Homogen

Warna Merah cabai

*) diisi oleh penanggungjawab produksi

3. FORMULADANCARAPEMBUATAN

Saus cabai adalah saus yang diperoleh dari pengolahan cabai yang

matang dan berkualitas baik dengan tambahan bahan-bahan lain yang

digunakan sebagai bahan pembantu. Bahan-bahan tambahan yang digunakan

sangat bervariasi, tetapi yang umum ditambahkan ialah garam, gula, bawang

putih dan bahan pengental (pati jagung atau maizena dapat juga tapioka).

Pati digunakan sebagai bahan pengikat dan memberikan penampakan yang

mengkilap. Rasa dan mutu saus cabai sangat tergantung mutu dan varietas

cebe yang digunakan sebagai bahan baku utamanya. Jenis cabai yang

digunakan dalam pembuatan saus cabai antara lain jatilaba, tit super dan tit

paris. Cabai jatilaba adalah cabai lokal Indonesia yang berwarna merah agak

gelap, lurus, berkerut-kerut, tahan pecah dan ujungnya runcing. Tit paris dan

tit super mempunyai ciri yang sama yaitu berwarna merah menyala, ujungnya

runcing dan agak bengkok.

Suhu pemanasan dalam pembuatan saus cabai sangat berpengaruh

terhadap warna yang dihasilkan. Umumnya pemanasan tersebut dilakukan

Page 9: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

4

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

pada suhu 80 - 100 oC. Mutu saus cabai ditentukan oleh kadar air (maksimal

sekitar 83 persen), jumlah padatan 20 - 40 persen, kekentalan sekitar 24,143

centi poise, serta penilaian terhadap warna, bau dan rasa. Bau dan rasa

harus khas cabai. Di samping itu, dapat dilihat juga kandungan vitamin C-nya.

Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di

Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan bahan pengawet yang

diizinkan untuk makanan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Resep atau formula pembuatan Saus Cabai untuk satu kali produksi atau

satu batch dapat dilihat pada Tabel di bawah ini

BAHAN JUMLAH Cabai merah keriting segar : cabai merah besar (1:5)

15 kg

Bawang putih 800 gramGula pasir 600 gramGaram 700 gramTepung Maizena 500 gramCuka (konsentrasi 25%) 400 mlAir bersih 2 LTomat (bisa juga pure atau bubur tomat) 5 kg

Daftar Peralatan :

Pisau, blender, kompor semawar, pengaduk kayu, meja produksi, bak

pencucian botol, panic stainless steel, timbangan,penutup botol dan

meniris botol.

CARA PEMBUATAN :

1. Campur cabai merah keriting dan cabai merah besar yang telah

digiling halus bersama-sama dengan pure tomat, bawang putih giling

dan air.

2. Panaskan campuran bahan-bahan di atas sampai mendidih dan

biarkan mendidih selama 15 menit.

Page 10: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

5

Saus Cabai

3. Tambahkan garam, gula pasir, secara berurutan sambil diaduk dan

dimasak. Biarkan mendidih selama 10 menit.

4. Tambahkan cuka, didihkan kembali.

5. Campur 50 gram pati maizena dengan 250 ml air lalu campurkan ke

dalam wajan sambil diaduk, didihkan selama 10 menit (sampai kental)

6. Selagi panas, sambal cabai diisikan ke dalam botol gelas atau botol

plastik dengan bantuan corong dan sendok.

7. Apabila digunakan wadah botol gelas/botol plastik tahan panas,

dilakukan pasteurisasi 700C selama 20 menit.

4. ALUR ATAU DIAGRAM PROSES PRODUKSI

Gambar di bawah ini menjelaskan diagram alir pembuatan produk Saus

Cabai.

Penggilingan Cabai

Pemasakan 100 C, 15 menit

Cabe merah, bumbu-bumbu

Saus Cabai dalam Botol

Pemasakan 100 C, 10 menit (TPK 1)

Pemasakan 100 C, 10 menit sampai kental (TPK 2)

Pengemasan

Pasteurisasi 70 C, 20 menit (TPK 4)

Tomat, bawangputih giling

dan air

Garam, bula pasir,

cuka

50 gram pati

maizena + 250 ml

Pencucian dan perebusan Botol gelas 30 menit

(TPK 3)

Keterangan : TPK = Tahap Pengendalian Kritis

Page 11: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

6

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

5. STANDAR ATAU PERSYARATAN BAHAN (TERUTAMABAHANBAKUDANBAHANPEMBANTU)

Nama Bahan : Cabai

Persyaratan :1. Jenis Cabai merah besar dan cabai merah keriting dengan jumlah

sesuai formula2. Cabai masih segar, tidak rusak atau berlendir 3. Berasal dari pemasok cabai X atau Y di pasar A atau pasar B

Nama Bahan : Garam atau Gula

Persyaratan :1. Produk garam atau gula dengan merk X, Y, atau Z2. Mencantumkan dengan jelas nama produsen, tempat produksi, izin

edar (MD/ML), berat produk, komposisi, berat bersih, kode produksi dan tanggal kadaluarsa

Nama Bahan : bumbu-bumbu

Persyaratan :1. Tidak rusak, berjamur atau basah (berlendir)2. Mempunyai kesegaran dan bau/aroma yang sesuai dengan jenis

bumbunya.

Nama Bahan : Bahan Kemasan

Persyaratan :1. Botol gelas ukuran 330 ml, tahan suhu 100 C2. Berasal Pemasok botol gelas AA, BB, atau CC.

Tanggal berlaku :

Penanggung jawab (Nama dan Tanda tangan) :

Page 12: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

7

Saus Cabai

6. PENENTUAN TAHAP-TAHAP PENGOLAHAN YANGHARUS DIKENDALIKAN UNTUK MENGHINDARI BAHAYA (PENENTUANTAHAPPENGENDALIANKRITIS)

Penjelasan bagaimana cara penentuan tahap-tahap pengolahan kritis

dapat dilihat pada Lampiran 1.

A. Pemilihan Bahan

Bahan mentah yang digunakan : sayuran, yaitu tomat, cabai, bawang

putih, bawang merah à risiko tercemar bahan kimia seperti residu

pestisida. Karena ada tahap berikutnya, yaitu pencucian yang mungkin

mencegah masuknya cemaran residu pestisida, maka tahap pemilihan

bahan mentah bukan tahap yang kritis.

B. Tahap Formulasi

Apakah formulasi atau komposisi adonan penting untuk mencegah

timbulnya bahaya? Tahap formulasi dalam pembuatan Saus Cabai

tidak ditujukan untuk mencegah bahaya, maka tahap ini bukan tahap

pengendalian kritis.

C. Tahap Pengolahan

a. Pemasakan lanjut pada suhu 100C selama 15 menit dan 10 menit

adalah tahap pengendalian kritis karena tahap ini menjamin

berkurangnya mikroba. Meskipun sesudah tahap ini ada tahap

pemanasan/pasteurisasi pada suhu oC selama 20 menit, tahap

pemasakan lanjut tetap kritis mengingat bahan yang dimasak terdiri

dari campuran beragam bahan dengan jenis mikroba yang juga

beragam. Disamping itu, makin banyak bahan yang ditambahkan

makin besar kebutuhan panas untuk membunuh mikroba.

b. Pemanasan/pasteurisasi pada suhu 70 oC selama 20 menit (atau

70-80oC selama 5 menit) adalah tahap pengendalian kritis karena

sebelum tahap ini dilakukan ada sejumlah bahan ditambahkan ke

Page 13: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

8

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

dalam campuran, antara lain pati, pewarna, dan pengawet.

c. Pencucian botol dan perebusan botol selama 30 menit adalah

tahap pengendalian kritis karena dapat menurunkan bahaya baik

biologis,..kimia,.maupun.fisik,.dan.tidak.ada.lagi.sesudah.ini.tahap.

yang dapat menurunkan bahaya.

7. MANUAL PROSES PRODUKSI

Manual proses utuk menghasilkan Saus Cabai yang aman dan konsisten

mutunya.

Tahapan Tujuan ProsedurTindakan Perbaikan

Penerimaan Bahan Baku

Agar bahan baku cabai, tomat dan bahan lain yang diterima sesuai dengan.spesifikasi.dan persyaratan yang telah ditentukan

1. Pengecekan kebersihan dan mutu bahan baku (cabai, tomat), bumbu, tepung dan bahan kemasan

2. Pengecekan suhu jika diperlukan

Jika tidak sesuai dikembalikan ke suplayer atau dipisahkan

Pembersihan dan Pencucian

Agar bahan baku dan bahan pembantu terbebas terbebas dari kotoran atau bahan berbahaya

1. Bahan baku (cabai, tomat) dicuci menggunakan air bersih

2. Buang bagian bahan yang kotor, cuci menggunakan air, lalu dipisahkan.

3. Teliti kebersihan bahan

1. Jika bahan masih kotor harus dicuci sekali lagi.

2. Jika produk tepung kotor jangan digunakan

Penimbangan atau Formulasi

Agar formulasi sesuai.spesifikasi.formula, terutama penambahan pengawet sodium benzoate

1. Bahan baku ditimbang sesuai dengan standar resep

2. Bumbu dan tepung ditimbang sesuai takaran resep

3. Pengawet sodium benzoate ditimbang dengan teliti sesuai resep

Penyesuaian kesesuaian bobot

Page 14: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

9

Saus Cabai

Tahapan Tujuan ProsedurTindakan Perbaikan

Pencampuran Agar semua bahan tercampur dengan rata

1. Pencampuran adonan bisa menggunakan mesin pengaduk.

Jika kurang rata, aduk kembali sampai merata.

Pemasakan Agar dihasilkan saus cabai yang masak

Dilakukan proses pemasakan sesuai dengan cara pemasakan yang sudah ditetapkan. Gunakan suhu dan waktu pemasakan yang sesuai.

Jika belum matang, harus dimasak ulang.

Pencucian dan Perebusan Botol

Agar botol yang digunakan steril

1. Cuci botol sampai bersih menggunakan deterjen dan air bersih

2. Rebus botol sesuai suhu dan waktu yang telah ditentukan

Jika botol tidak bersih, pencucian diulangi.

Pasteurisasi Agar saus cabai bebas dari bakteri patogan

Lakukan Pasteurisasi pada suhu 70 oC, selama 20 menit

Jika waktu dan suhu tidak sesuai lakukan pemanasan ulang

Pengemasan Agar saus cabai dalam kemasan terhindar dari kontaminasi dan lebih terlindung dari kerusakan.

1. Kemas Produk sesuai dengan jenis kemasan, takaran atau isi bersih.

2. Simpan dalam suhu yang sesuai.

Jika pengemasan tidak sempurna, lakukan pengemasan ulang.

Distribusi Pemasaran 1. Kirim produk sesuai dengan pesanan

2. Gunakan wadah yang sesuai selama distribusi dan penjualan produk.

Tidak ada

Page 15: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

10

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

8. PERALATAN PRODUKSI

Nama Peralatan

Cara Penggunaan Pemeliharaan Trouble Shooting

Blender peng hancur bumbu

• Tombol Power blender ada dua bagian : ON untuk menghidupkan dan OFF untuk mematikan mesin.

• Colokkan mesin ke sumber listrik.

• Kemudian tekan tombol ON untuk menjalankan mesin dan jalankan lebih dulu dengan kecepatan rendah (LOW) untuk melakukan penghancuran pelan dan dan bisa dirubah ke HIGH untuk penghanceran dengan cepat dan keras.

• Pembersihan blender dilakukan rutin setelah dipakai dengan air hingga bersih.

• Saat membersihkan blender, harus dibuka bagian-bagiannya.

• Blender dipastikan dalam keadaan kering saat selesai digunakan dan disimpan.

• Jika blender tidak bisa jalan, cek colokan listrik apakah sudah sempurna?.

• Jika blender sudah menyala, tetapi tidak berjalan, cek apakah bahan terlalu banyak. Lakukan pemasukan bahan secara bertahap dan sesuai kapasitas.

• Jika ada bunyi atau gejala yang tidak normal, hentikan pemakaian blender, laporkan ke orang yang bertanggung jawab pada pemeliharaan alat.

Kompor Semawar

• Pastikan tabung gas dan regulator terpasang dengan sempurna ke kompor gas (semawar).

• Buka aliran gas dengan memutar panel gas per lahan, kemudian nyalakan kompor menggunakan alat pemantik khusus yang disediakan.

• Atur besar kecilnya api dengan memutar panel gas.

• Lakukan pemeriksaan sambungan regulator dan pipa gas sebulan sekali. Pastikan keadaannya baik dan tersambung sempurna (tidak bocor).

• Jaga kebersihan kompor, terutama tempat keluarya api.

• Jika kompor tidak menyala, pastikan gas keluar atau tidak habis.

• Jika petunjuk isi tekanan regulator tidak berfungsi, ganti dengan yang baru.

Timbangan Digital untuk BTP (sodium benzoate)

• Nyalakan alat dengan menekan.tombol.on/off

• Masukkan wadah penimbangan, lalu lakukan tera

• Masukkan bahan BTP sesuai berat dalam formula

• Jaga kebersihan timbangan sebelum penggunaan

• Jika betere habis harus diganti baru

Page 16: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

11

Saus Cabai

9. LAYOUT SARANA PRODUKSI

Layout sarana produksi atau alur proses produksi ditetapkan dengan

tujuan mengatur area kerja dan segala fasilitas produksi untuk dapat

beroperasi produksi dengan ekonomis, aman dan nyaman, sehingga dapat

meningkatkan semangat kerja dan hasil kerja karyawan. Sedangkan dari segi

keamanan pangan pengaturan tata letak fasilitas pabrik ditujukan untuk

menghindari adanya kontaminasi silang, terutama antara bahan baku dan

produk jadi atau kontaminasi silang dari karyawan ke produk yang sedang

diolah.

Secara lebih terperinci pola tata letak yang bisa digunakan dapat dilihat

pada Lampiran 3. Pada produk saus cabai ini sebagai contoh ditetapkan tata

letak dengan Bentuk U dengan tempat pencucian dan pemanasan botol di

luar ruangan produksi.

23

456

11. Penyimpanan bahan baku

dan bahan pembantu.2. Persiapan Bahan3. Pemasakan, pengemasan

dan pasteurisasi Saus Cabe

4. Pencucian dan sterilisasi botol.

5. Penyimpanan Produk jadi6. Display/Kios penjualan

Page 17: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

12

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

Lampiran 1:

PROSEDUR PENENTUAN TAHAP PENGENDALIAN KRITIS

Penjelasan berikut adalah bagaimana kita dapat menentukan Tahap-

tahap Pengolahan yang harus dikendalikan untuk menghindari bahaya

(Penentuan Tahap Pengendalian Kritis). Pelaku usaha Industri Rumah

Tangga harus mengetahui dan mewaspadai bahaya (biologis, kimia

dan fisik) yang mungkin datang dari proses produksi makanan yang

dihasilkannya, mulai dari bahan baku, formulasi sampai pengolahan.

1. Tahap Pengendalian Kritis

Tahap pengendalian kritis adalah tahap produksi yang dapat menurun-

kan bahaya sampai batas aman. Batas aman adalah batasan atau

standar yang masih diperbolehkan oleh peraturan dan standar yang

berlaku yang berkaitan dengan kandungan cemaran mikroba (kuman),

kimia dan fisik. Tahap-tahap pengolahan yang termasuk kritis adalah

sebagai berikut:

Pemilihan bahan mentah

• Memilih bahan mentah tidak mengandung bahaya bagi kesehatan

manusia, baik bahaya fisik, kimia maupun biologis.

• Memilih BTP yang terdaftar sesuai peraturan, dan BTP hanya

digunakan jika benar-benar diperlukan. Informasi secara lengkap

tentang bahan tambahan pangan dapat dilihat pada website :

http://jdih.pom.go.id/

LAMPIRAN

Page 18: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

13

Saus Cabai

Formulasi khusus

• Menggunakan BTP dengan takaran tidak melebihi takaran

maksimum yang diperbolehkan (tepat guna dan tepat sasaran).

Informasi secara lengkap tentang fungsi takaran bahan tambahan

pangan dapat dilihat pada website: http://jdih.pom.go.id/

• Mengatur pH asam yang sesuai untuk menekan pertumbuhan

bakteri, misalnya pada produk saus.

• Mengatur kadar gula tinggi untuk menekan pertumbuhan

mikroba, misalnya pada produk sirup.

• Mengatur kadar garam tinggi untuk menekan pertumbuhan

mikroba, misalnya pada produk ikan asin.

Proses pengolahan

• Pemanasan dengan suhu dan waktu yang tepat, misalnya pada

proses pasteurisasi atau sterilisasi untuk memusnahkan bakteri

pembusuk atau patogen.

• Mempertahankan suhu penyimpanan dingin dengan tepat (sekitar

4 oC) untuk menjaga agar tidak terjadi pertumbuhan mikroba.

• Mempertahankan suhu penyimpanan hangat (sekitar 65 oC) untuk

menjaga agar mikroba tidak tumbuh.

2. Prosedur Penentuan Tahap Pengendalian Kritis Di Industri Rumah

Tangga

Tahap Pemilihan Bahan Baku/Mentah

1. Apakah bahan mentah yang digunakan mungkin mengandung

bahan-bahan berbahaya (baik biologis, kimia maupun fisik)?

Tidak à bukan tahap pengendalian kritis

Ya à lanjut ke pertanyaan kedua

Page 19: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

14

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

2. Apakah ada tahap-tahap penanganan/pengolahan berikutnya

(termasuk cara mengkonsumsi) yang dapat menghilangkan atau

mengurangi bahaya tersebut?

Ya à bukan tahap pengendalian kritis

Tidak à merupakan tahap pengendalian kritis

Tahap Formulasi

Apakah formulasi atau komposisi adonan penting untuk

mencegah timbulnya bahaya?

Ya à merupakan tahap pengendalian kritis

Tidak à bukan tahap pengendalian kritis

Tahap Pengolahan

1. Apakah tahap pengolahan tersebut dilakukan khusus dengan

tujuan untuk menghilangkan bahaya sampai batas yang aman ?

Ya à merupakan tahap pengendalian kritis

Tidak à dilanjutkan dengan pertanyaan kedua

2. Apakah pada tahap ini bahaya masih mungkin terjadi atau

meningkat sampai melebihi batas aman yang ditetapkan ?

Tidak à bukan tahap pengendalian kritis

Ya à dilanjutkan dengan pertanyaan ketiga

3. Apakah tahap pengolahan selanjutnya dapat menghilangkan

bahaya sampai batas yang aman?

Ya à bukan tahap pengendalian kritis

Tidak à merupakan tahap pengendalian kritis

Page 20: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

15

Saus Cabai

Lampiran 2:

JENIS-JENIS BAHAYA KEAMANAN PANGAN

Pangan jika tidak dipilih, ditangani dan diolah dengan benar maka

pangan dapat membahayakan konsumen. Hal ini karena pangan dapat

tercemar oleh bahan-bahan berbahaya yang menimbulkan penyakit

atau keracunan. Ada beberapa jenis bahaya dalam pangan, yang dapat

dikelompokkan ke dalam tiga jenis, yaitu: bahaya biologis, bahaya kimia

dan bahaya fisik.

Pelaku usaha rumah tangga pangan harus menyadari adanya kemung-

kinan bahaya keamanan pangan dari produk pangan yang diproduksinya.

Bahaya keamanan pangan dapat dikelompokkan menjadi 3 golongan :

a. Bahaya Biologis.

• Bahaya biologis adalah bahaya berupa cemaran mikroba penyebab

penyakit (patogen),virus, dan parasit yang dapat menyebabkan

keracunan atau penyakit jika termakan oleh manusia. Cemaran

mikroba ini dapat berasal dari udara, tanah, air dan tempat-

tempat lainnya yang kotor. Umumnya cemaran mikroba dibawa

oleh hama yaitu serangga seperti lalat, kecoa dan binatang

pengerat seperti tikus, dan binatang pembawa penyakit lainnya.

• Cemaran bakteri/kuman dan jamur (penyebab penyakit,

misalnya Escherichia coli, salmonella, vibrio colerae, jamur yang

memproduksi racun seperti Aspergillus flavus dan kuman/bakteri/

jamur lainnya), virus (misal virus hepatitis), parasit (misal cacing)

yang dapat menyebabkan keracunan atau penyakit jika termakan

oleh manusia yang dapat berasal dari lingkungan yang kotor.

Page 21: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

16

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

Bahaya Biologis dapat dikelompokkan sebagai berikut :

NO Jenis bahaya biologis Contoh

1. Bakteri • Salmonella spp., • Clostridium perfringens, • Clostridium botulinum, • Listeria monocytogenes, • Campylobacter jejuni,• Staphylococcus aureus, • Vibrio cholerae, • Bacillus cereus

2. Fungi • Aspergillus flavus,• Fusarium spp.

3. Virus • Hepatitis A, • Rotavirus

4. Parasit, protozoa, dan cacing

• Protozoa (Giardia lamblia), • Cryptosporidium parvum• cacing bulat (Ascaris lumbricoides ), • cacing pita (Taenia saginata), • cacing pipih (Fasciola hepatica)

5. Algae (ganggang) • Dinoflagelata, • ganggang biru-hijau, • ganggang coklat emas

Sedangkan berdasarkan kemudahan diserang bahaya biologis, bahan

pangan digolongkan menjadi dua kelompok penting, yaitu mudah

diserang dan tidak mudah diserang bahaya biologis.

Bahan pangan yang mudah diserang bahaya biologis

• Daging dan produk olahnya

• Susu dan produk olahnya

• Unggas (daging dan telur) dan produk olahnya

Page 22: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

17

Saus Cabai

• Ikan (ikan, udang, kerang) dan produk olahnya

• Sayuran

Bahan pangan yang tidak mudah diserang bahaya biologis

• Garam

• Gula

• Pengawet, pengasam, pengembang, pengental (kecuali tepung

seperti tapioka) dan gum, pewarna buatan, antioksidan

• Bumbu berkadar gula/garam tinggi à seperti kecap, sirup, madu

• Lemak dan minyak (kecuali mentega)

• Buah-buahan asam

Menghindari Bahaya Biologis

• Untuk menghindari bahaya biologis, jauhkan atau lindungi bahan

pangan atau makanan dari cemaran mikroba, misalnya dengan

cara melindungi (menutup) bahan pangan atau makanan dari

serangan hama seperti lalat, kecoa, tikus dan binatang pembawa

penyakit lainnya.

• Memilih bahan pangan yang bermutu baik adalah suatu cara yang

paling utama dalam menghindari bahaya biologis.

b. Bahaya Kimia

• Bahaya Kimia adalah bahaya berupa cemaran bahan-bahan kimia

beracun yang dapat menyebabkan keracunan atau penyakit

jika termakan oleh manusia, seperti residu pestisida, logam

berbahaya, racun yang secara alami terdapat dalam bahan

pangan, dan cemaran bahan kimia lainnya.

• Pencemaran bahan kimia dapat terjadi dengan disengaja atau

tidak yang dapat menyebabkan keracunan atau penyakit jika

dikonsum si, dapat dari pengolahan, bahan yang digunakan

Page 23: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

18

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

maupun peralatan yang digunakan. Misalnya: penambahan bahan

berbahaya yang dilarang (boraks, formalin, pewarna tekstil),

pencemaran oli dan karat dari peralatan, pencemaran dari bahan

pencuci dan pembasmi hama.

Bahaya kimia dalam bahan pangan bisa berasal dari :

Bahan-bahan kimia pembersih – dari tempat persiapan makanan,

seperti deterjen.

Pestisida atau bahan pembasmi hama antara lain fungisida (pem-

basmi atau racun jamur), insektisida (pembasmi atau serangga),

herbisida (pembasmi racun untuk tanaman pengganggu),

rodentisida (racun tikus)

Alergen (zat yang menyebabkan alergi), misalnya biogenic amin

(histamine, triptamin) pada ikan

Logam beracun, terutama logam berat seperti Hg (merkuri), Pb

(timbal) dan Cd (cadmium).

Nitrit, nitrat dan senyawa N-nitroso, misalnya penggunaan

sendawa dalam proses pewarnaan daging.

Migrasi atau perpindahan komponen plastik dan bahan pengemas

ke produk pangan

Residu antibiotika dan hormon

Bahan tambahan pangan yang digunakan tidak sesuai peruntukan

dan melebihi batas maksimal penggunaan.

Cemaran kimia dari peralatan proses produksi

Filotoksin atau racun alami dalam bahan pangan nabati , seperti

sianida (HCN), diascorin (racun gadung dan estrogen

Zootoksin atau racun alami yang dalam pangan hewani misalnya

tetrodotoxin (racun ikan buntal)

Page 24: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

19

Saus Cabai

Bahan Pangan Atau Makanan Beresiko Bahan Kimia

• Bahan pangan atau makanan yang secara alami mengandung

racun (singkong, racun, ikan laut yang beracun, tempe bongkrek,

dsb.)

• Bahan pangan atau makanan yang tercemar pestisida, pupuk

kimia, antibiotika,logam berbahaya, dan cemaran kimia lainnya.

• Bahan tambahan yang terlarang atau bahan tambahan pangan

yang melebihi takaran maksimum yang diizinkan dalam

penggunaannya.

• Bahan pangan atau makanan yang tercemar racun kapang,

misalnya biji-bijian atau kacang-kacangan yang disimpan pada

kondisi penyimpanan salah. Penyimpanan yang salah adalah

penyimpanan pada ruangan yang terlalu lembab dan hangat.

c. Bahaya Fisik

Bahaya fisik adalah bahaya karena adanya cemaran-cemaran fisik

seperti benda-benda asing yang dapat membahayakan manusia jika

termakan, lidi, seperti pecahan gelas, pecahan lampu, pecahan logam,

potongan tulang, paku, potongan kawat, potongan plastik, kerikil, stapler,

bagian tubuh seperti kuku, rambut, sisik, dan bulu dan benda asing lainnya.

Untuk menghindari bahaya fisik, gunakan hanya bahan yang sudah

bersih dari kerikil, dan/atau cemaran fisik lainnya. Sortasi dan mencuci

adalah tahap-tahap pengolahan yang baik untuk menghindari bahaya fisik.

Page 25: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

20

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

Lampiran 3:

LAYOUT JENIS-JENIS TATA LETAK

ATAU POLA URUTAN PROSES PRODUKSI

a. Pengertian dan Fungsi Tata Letak atau Pola Urutan Proses Produksi

Tata letak memiliki banyak dampak strategis karena tata letak me-

nentukan daya saing perusahaan dalam hal kapasitas, proses, fleksibilitas,

dan biaya, serta kualitas lingkungan kerja, kontak pelanggandan citra

perusahaan. Tujuan strategi tata letak adalah membangun tata letak

ekonomis yang memenuhi kebutuhan persaingan perusahaan.

Secara garis besar tujuan utama ialah mengatur area kerja dan segala

fasilitas produksi untuk dapat beroperasi produksi dengan ekonomis,

aman dan nyaman, sehingga dapat menaikkan semangat kerja dan hasil

kerja karyawan. Sedangkan dari segi keamanan pangan pengaturan tata

letak fasilitas pabrik ditujukan untuk menghindari adanya kontaminasi

silang, terutama antara bahan baku dan produk jadi atau kontaminasi

silang dari karyawan ke produk.

Tata letak yang baik juga akan dapat memberikan keuntungan–

keuntungan dalam proses produksi, yaitu :1. Menaikkan hasil atau output produksi.2. Mengurangi waktu tunggu (delay).3. Mengurangi proses pemindahan bahan (material handling).4. Penghematan penggunaan areal untuk produksi, gudang dan

service.5. Pendayaguna yang lebih besar dari pemakaian mesin, tenaga

kerja dan/atau fasilitas produksi lainnya.6. Mengurangi bertumpuknya bahan setengah jadi. 7. Proses produksi menjadi lebih singkat. 8. Mengurangi risiko bagi kesehatan dan keselamatan kerja dari

operator.

Page 26: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

21

Saus Cabai

9. Memperbaiki moral dan kepuasan kerja.

10. Mempermudah aktivitas pengawasan atau supervisi.

11. Mengurangi kemacetan dan kesimpangsiuran proses dan produk

12. Mengurangi faktor yang bisa merugikan dan mempengaruhi

mutu dari bahan baku ataupun produk jadi.

b. Jenis-jenis Tata Letak atau Pola Urutan Proses Produksi

1. Proses Model Straight Line (Garis Lurus)

Pola aliran garis lurus digunakan untuk proses produksi

pendek dan sederhana.

Proses 1 Proses 2 Proses 3 Proses 4 Proses 5

Proses 1 Proses 4 Proses 5

Proses 2 Proses 3 Proses 6

Proses 1 Proses 2 Proses 3

Proses 6 Proses 5 Proses 4

Proses 1 Proses 2 Proses 3 Proses 4

Proses 5

Proses 6

2. Pola aliran bentuk L

Pola ini hampir sama dengan pola garis lurus, hanya saja pola ini

digunakan untuk akomodasi jika pola aliran garis tidak bisa

digunakan dan biaya bangunan terlalu mahal jika menggunakan

aliran lurus.

Proses 1 Proses 2 Proses 3 Proses 4 Proses 5

Proses 1 Proses 4 Proses 5

Proses 2 Proses 3 Proses 6

Proses 1 Proses 2 Proses 3

Proses 6 Proses 5 Proses 4

Proses 1 Proses 2 Proses 3 Proses 4

Proses 5

Proses 6

3. Diagram Proses Model Serpentine atau zig zag (S-Shaped) Pola aliran berdasarkan garis–garis patah atau seperti pola huruf

„S” sangat baik diterapkan bilamana aliran proses produksi lebih

panjang dibandingkan dengan luasan area yang tersedia. Untuk itu

Page 27: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

22

Produksi Pangan untuk Industri Rumah Tangga

aliran bahan akan dibelokkan untuk menambah panjangnya garis

aliran yang ada dan secara ekonomis hal ini akan dapat mengatasi

segala keterbatasan dari area, dan ukuran dari bangunan pabrik

yang ada

Proses 1 Proses 2 Proses 3 Proses 4 Proses 5

Proses 1 Proses 4 Proses 5

Proses 2 Proses 3 Proses 6

Proses 1 Proses 2 Proses 3

Proses 6 Proses 5 Proses 4

Proses 1 Proses 2 Proses 3 Proses 4

Proses 5

Proses 6

4. Diagram Proses Model U-Shaped

Pola aliran menurut U-Shaped akan dipakai bilamana dikehendaki

bahwa akhir dari proses produksi akan berada pada lokasi

yang sama dengan awal proses produksinya. Hal ini akan

mempermudah pemanfaatan fasilitas transportasi dan juga

sangat mempermudah pengawasan untuk keluar masuknya

material dari dan menuju pabrik.

Proses 1 Proses 2 Proses 3 Proses 4 Proses 5

Proses 1 Proses 4 Proses 5

Proses 2 Proses 3 Proses 6

Proses 1 Proses 2 Proses 3

Proses 6 Proses 5 Proses 4

Proses 1 Proses 2 Proses 3 Proses 4

Proses 5

Proses 6

5. Diagram Proses Model Circular

Pola aliran berdasarkan bentuk lingkaran (circular) sangat baik

dipergunakan bilamana dikehendaki untuk mengembalikan

material atau produk pada titik awal aliran produksi berlangsung.

Hal ini juga baik apabila departemen penerimaan dan pengiriman

Page 28: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan

23

Saus Cabai

material atau produk jadi direncanakan untuk berada pada lokasi

yang sama dalam pabrik yang bersangkutan. Pola ini juga dapat

diterapkan pada proses yang menempatkan prosespenerimaan

bahan bahan/ material dan pengiriman barang jadi pada areayang

sama.

Proses 2 Proses 4

Proses 1 Proses 5

Proses 3

Proses 6

Proses 2 Proses 3 Proses 6

Proses 1 Proses 4 Proses 5

6. Diagram Proses Model Odd-Angle

Pola aliran berdasarkan odd-angle ini tidaklah begitu dikenal

dibandingkan dengan pola–pola aliran yang lain. pada dasarnya

pola ini sangat umum dan baik digunakan untuk kondisi–kondisi

seperti :

a. Bilamana proses handling dilaksanakan secara mekanis.

b. Bilamana keterbatasan ruangan menyebabkan pola aliran

yang lain terpaksa tidak dapat diterapkan.

c. Bilamana dikehendaki adanya pola aliran yang tetap dari

fasilitas–fasilitas produksi yang ada.

Proses 2 Proses 4

Proses 1 Proses 5

Proses 3

Proses 6

Proses 2 Proses 3 Proses 6

Proses 1 Proses 4 Proses 5

Page 29: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan
Page 30: Produksi Pangan Untuk Industri Rumah Tangga Saus Cabai TTG...Dapat juga ditambahkan bahan pengawet yang diizinkan untuk makanan. Di Indonesia saus cabai disyaratkan dapat menggunakan