pengaruh televisi terhadap siswa

2
PENGARUH TELEVISI TERHADAP SISWA Assalamualaikum wr wb, Yang terhormat Ibu Hana Indrawati selaku pengajar mata pelajaran Bahasa Indonesia, serta teman-teman yang berbahagia. Pertama-tama marilah kita memanjatkan puji syukur ke hadirat Allah swt, karena atas nikmat-Nya yang terlimpahkan kepada kita semua, sehingga pada hari yang berbahagia ini kita sekalian diberi kesempatan untuk berkumpul bersama di ruangan ini. Hadirin Yang Terhormat, Bila kita melihat secara umum pengaruh televisi terhadap siswa memang tampak sangat berguna dan bermanfaat karena media televisi ini merupakan sarana penyampaian informasi yang paling efektif dan efisien. Dengan media televisi wawasan dan ilmu pengetahuan seorang siswa dapat berkembang dengan pesat sejalan dengan perkembangan teknologi yang ada. Banyak hal positif yang dapat diambil dari adanya media televisi ini yakni diantaranya seperti, informasi mengenai berita terkini, ilmu pengetahuan umum, hiburan, dan lain sebagainya. Seorang siswa hendaknya selalu mengetahui informasi terkini yang terjadi didunia untk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan siswa, yang dapat ia gunakan untuk mengembangkan dirinya sesuai dengan perkembangan zaman, sedangkan untuk dari segi hiburan, hal ini dapat berfungsi untuk mengurangi rasa bosan pada setiap siswa didalam masa-masa belajarnya atau dalam menjalani rutinitasnya setiap hari sehingga dibutuhkan suatu kegiatan yang sifatnya menghibur/ refleksi sehingga pikirannya dapat segar(fresh) kembali. Sedangkan hal negatif yang timbul dari menonton televisi adalah timbulnya rasa malas. Malas adalah hal yang sering terjadi jika seorang siswa sudah terpengaruh oleh asyiknya menonton televisi sehingga melupakan belajarnya, dan hal ini

Upload: culesian

Post on 15-Dec-2015

47 views

Category:

Documents


9 download

DESCRIPTION

Tugas Makalah

TRANSCRIPT

Page 1: Pengaruh Televisi Terhadap Siswa

PENGARUH TELEVISI TERHADAP SISWA

Assalamualaikum wr wb,

Yang terhormat Ibu Hana Indrawati selaku pengajar mata pelajaran Bahasa Indonesia, serta teman-teman yang berbahagia. Pertama-tama marilah kita memanjatkan puji syukur ke hadirat Allah swt, karena atas nikmat-Nya yang terlimpahkan kepada kita semua, sehingga pada hari yang berbahagia ini kita sekalian diberi kesempatan untuk berkumpul bersama di ruangan ini.

Hadirin Yang Terhormat,

Bila kita melihat secara umum pengaruh televisi terhadap siswa memang tampak sangat berguna dan bermanfaat karena media televisi ini merupakan sarana penyampaian informasi yang paling efektif dan efisien. Dengan media televisi wawasan dan ilmu pengetahuan seorang siswa dapat berkembang dengan pesat sejalan dengan perkembangan teknologi yang ada. Banyak hal positif yang dapat diambil dari adanya media televisi ini yakni diantaranya seperti, informasi mengenai berita terkini, ilmu pengetahuan umum, hiburan, dan lain sebagainya.

Seorang siswa hendaknya selalu mengetahui informasi terkini yang terjadi didunia untk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan siswa, yang dapat ia gunakan untuk mengembangkan dirinya sesuai dengan perkembangan zaman, sedangkan untuk dari segi hiburan, hal ini dapat berfungsi untuk mengurangi rasa bosan pada setiap siswa didalam masa-masa belajarnya atau dalam menjalani rutinitasnya setiap hari sehingga dibutuhkan suatu kegiatan yang sifatnya menghibur/ refleksi sehingga pikirannya dapat segar(fresh) kembali.

Sedangkan hal negatif yang timbul dari menonton televisi adalah timbulnya rasa malas. Malas adalah hal yang sering terjadi jika seorang siswa sudah terpengaruh oleh asyiknya menonton televisi sehingga melupakan belajarnya, dan hal ini merupakan hal yang sangat merugikan bagi siswa itu sendiri karena dengan bermalas-malasan dia tidak akan mendapatkan apa-apa dan hanya membuang-buang waktunya yang berharga, oleh karena itu orang tua siswa harus membatasi waktu menonton televisi dan menyaring tayangan yang sesuai dengan kebutuhan sang anak, selain malas pengaruh buruk televisi terhadap tingkah laku anak yakni mencontoh hal-hal negatif seperti Kekerasan, gaya hidup seperti berpenampilan, bergaul, dan gaya-gaya berbicara yang kurang baik, dan lain sebagainya. Karena itu diperlukan kontrol dari orang tua untuk tayangan yang sifatnya dewasa seperti itu. Jika hal

Page 2: Pengaruh Televisi Terhadap Siswa

negatif tersebut dicontoh oleh para generasi muda kita maka itu akan sangat merugikan sekali bagi bangsa Indonesia.

Kesimpulannya bahwa, media televisi yang seharusnya digunakan untuk hal yang baik tetapi juga memiliki dampak negatif bagi sebagian orang dan atau fungsinya. Maka dari itu peranan orang tua untuk mendidik anak (siswa) sangatlah penting, serta kesadaran dari siswa itu sendiri haruslah tinggi dan bertanggung jawab atas segala perbuatannya.

Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih, akhirul kata, wassalamualaikum wr wb.