pengaruh pengetahuan pedagang tentang produk...

92
PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK PERBANKAN SYARIAH DALAM MENINGKATKAN MINAT MENGGUNAKAN JASA PERBANKAN SYARIAH (Studi Pada Pedagang Pasar Simpang Pulai Jambi) SKRIPSI Di Ajukan Untuk Melengkapi Syarat Syarat Guna Memperoleh Gelar Serjana Strata (S1) Dalam Ilmu Ekonomi Syariah Pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Oleh : ADIBAH MARDIAH SES.141203 JURUSAN EKONOMI ISLAM/MANAJEMEN PERBANKAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTHAN THAHA SAIFUDDINJAMBI TAHUN 2018

Upload: others

Post on 10-Mar-2021

4 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK

PERBANKAN SYARIAH DALAM MENINGKATKAN MINAT

MENGGUNAKAN JASA PERBANKAN SYARIAH (Studi Pada Pedagang

Pasar Simpang Pulai Jambi)

SKRIPSI

Di Ajukan Untuk Melengkapi Syarat – Syarat Guna Memperoleh Gelar

Serjana Strata (S1) Dalam Ilmu Ekonomi Syariah

Pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam

Oleh :

ADIBAH MARDIAH

SES.141203

JURUSAN EKONOMI ISLAM/MANAJEMEN PERBANKAN

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI

SULTHAN THAHA SAIFUDDINJAMBI

TAHUN 2018

Page 2: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

ii

Page 3: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

iii

Page 4: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

iv

Page 5: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

v

MOTTO

ض رأ ا في الأ م ات و او م ا في الس له م ل و

حيط ا م ء يأ ش ل ك ب ه الل ان ك و

Artinya: Dan milik Allah-lah apa yang ada di langit dan apa yang ada di

bumi, dan (penegetahuan) Allah meliputi segala sesuatu. “(QS. An-

Nisa : 126)1

1QS. An-Nisa: 126

Page 6: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

vi

PERSEMBAHAN

Sebagai ucapan terima kasih, cinta dan kasih sayang yang tulus, kupersembahkan

skripsi ini Untuk:

Sebuah persembahan bhakti bagi kedua orangtuaku tercinta, Ibunda Terhebatku

(Sriwati), Ayah Terhebatku (Bul Efendi), dan juga kakak ku Tersayang (Khairil

Anam, ihyaruddin,Ririana yang telah membiyai pendidikan saya selama ini dan

membiayai seluruh kebutuhan saya ) kakak-kakak iparku yang tersayang (Novi,

Lisa, indra) dan adikku tercinta (fitri), dan terimakasih buat kakanda ku yang

selama ini udah menyemangati aku ( Bisri Altasrip),Untuk setiap tetes keringat

dan lantunan doa yang tiada henti dengan tulus kalian curahkan selama ini, terima

kasih juga untuk kasih sayang, nasehat dan dukungan nya dalam proses

penyelesaian skripsi ini.

Page 7: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

vii

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran Pengetahuan pedagang

pasar simpang pulai jambi tentang produk perbankan syari’ah dan minat

menggunakan jasaperbankan syariah dan untuk mengetahui besaran Pengaruh

pengetahuan pedagang pasar simpang Pulai Jambi tentang produk perbankan

syari’ah terhadap minat menggunakan jasa perbankan syariah. Jenis dan

sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, yaitu data

yang diperoleh melalui hasil kuesioner yang disebarkan kepada sejumlah

Pedagang Pasar Simpang Pulai Jambi yang menjadi sampel atau responden

dalam penelitian ini. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah

pedagang pasar simpang pulai jambi yang berjumlah 76 orang. Berdasarkan

hipotesis dan tujuan penelitian yang ingin dicapai, maka digunakan metode

analisis descriptive yakni suatu analisis untuk melihat pengaruh-pengaruh

pengetahuan pedagang Pasar Simpang Pulai Jambi tentang produk perbankan

syari’ah terhadap minat menggunakan jasa perbankan syariah. Uji validitas

digunakan untuk menguji keabsahan butir instrument penelitian, sebab suatu

instrumen penelitian yang valid mempengaruhi validitas tinggi, sebaliknya

suatu instrumen yang kurang valid berarti memiliki validitas rendah, Uji

reliabilitas digunakan untuk menguji keandalan butir instrument penelitian,

pengujian reliabilitas terhadap butir instrument penelitian yang reliabel jika

nilai cronbach alpha di atas 0,60.Analisis regresi linear, suatu analisis untuk

menguji signifikansi pengaruh pengetahuan pedagang Pasar Simpang Pulai

Jambi tentang produk perbankan syari’ah terhadap minat menggunakan jasa

perbankan syariah.

Kata Kunci : Pengetahuan Pedagang, dan minat pedagang

Page 8: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

viii

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang mana dalam

penyelesaian skripsi ini penulis selalu di berikan kesehatan dan kekuatan, sehingga

dapat menyelesaikan skripsi ini dengan baik. Di samping itu, tidak lupa iringan

sholawat serta salam penulis sampaikan kepada junjungan Nabi Muhammad SAW.

Skripsi ini diberi judul “Pengruh Pengetahuan Pedagang Tentang Produk

Perbankan Syariah Dalam Meningkatkan Minat Menggunakan Jasa

Perbankan Syariah (Studi Pada Pedagang Pasar Simpang Pulai jambi)”

disusun untuk memenuhi persyaratan penyelesaian program Sarjana Ekonomi

Syariah Strata Satu Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri

Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Kemudian dalam penyelesaian skripsi ini, penulis akui tidak sedikit hambatan

dan rintangan yang penulis temui baik dalam pengumpulan data maupun dalam

penyusunannya. Dan berkat adanya bantuan dari berbagai pihak, terutama bantuan

dan bimbingan dari pembimbing I yaitu Prof. Dr. H. Ahmad Syukri, SS., M.Ag dan

bapak pembimbing II Drs. Badaruddin, M.Sy maka skripsi ini dapat terselesaikan

dengan baik. Oleh karena itu hal yang pantas penulis ucapkan kata terimakasih,

maka dalam kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapan terimakasih

kepada:

1. Bapak Dr. H. Hadri Hasan, MA., selaku Rektor UIN Sulthan Thaha Saifuddin

Jambi.

2. Bapak Dr. Subhan, M.Ag, selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam

UIN STS Jambi.

3. Ibu Dr. Rafidah, SE., M.EI, selaku Wakil Dekan I Bidang Akademik Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam UIN STS Jambi.

4. Bapak Dr. Novi Mubyarto, SE.,ME, selaku Wakil Dekan II Bidang

Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Islam UIN STS Jambi.

Page 9: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

ix

Page 10: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

x

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .............................................................................................. i

PERNYATAAN KEASLIAN ............................................................................... ii

NOTA DINAS ...................................................................................................... iii

PENGESAHAN PANITIA UJIAN ..................................................................... iv

MOTTO .................................................................................................................. v

PERSEMBAHAN ................................................................................................. vi

ABSTRAK ........................................................................................................... vii

KATA PENGANTAR ......................................................................................... vii

DAFTAR ISI ........................................................................................................... x

DAFTAR TABEL .............................................................................................. xii

BAB I PENDAHULUAN ................................................................................... 1

A. Latar Belakang Masalah ................................................................... 1

B. Batasan Masalah ............................................................................... 7

C. Perumusan Masalah ........................................................................... 7

D. Tujuan dan Kegunaan Penelitian ....................................................... 7

E. KerangkaTeori ................................................................................... 8

F. Tinjauan Pustaka ............................................................................. 30

BAB II METODE PENELITIAN .................................................................... 32

A. Pendekatan Penelitian ..................................................................... 32

B. Jenis dan Sumber Data ................................................................... 32

C. Instrumen Pengumpulan Data ........................................................ 33

D. Variabel Penelitian ......................................................................... 35

E. Definisi Operasional Variabel ........................................................ 35

F. Populasi dan Sampel....................................................................... 37

G. Uji Coba Statistik / Instrumen ........................................................ 37

H. Teknik Analisis Data ...................................................................... 39

I. Hipotesis ......................................................................................... 41

J. Pengujian Hipotesis ........................................................................ 41

K. Sistem Matika Penulisan ................................................................ 42

Page 11: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

xi

BAB III GAMBARAN LOKASI PENELITIAN ............................................ 44

A. Letak Geografis .............................................................................. 44

B. Sejarah Singkat Pasar Tradisional Simpang Pulai .......................... 44

C. Keadaan dan Aktifitas Pasar ........................................................... 46

D. Akses Menuju Pasar ....................................................................... 49

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN .................................. 52

A. Data Karakteristik Responden ........................................................ 52

B. Hasil Analisis Data ......................................................................... 53

BAB V PENUTUP ......................................................................................... 60

A. Kesimpulan .................................................................................. 60

B. Saran ............................................................................................. 61

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN-LAMPIRAN

CURICULUM VITAE

Page 12: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

xii

DAFTAR TABEL

Tabel 1 Data Pedagang Pasar Simpang Pulai Berdasarkan Jenis Usaha ................. 4

Tabel 2 Perbedaan Bank Konvensional dan Bank Syariah .................................... 21

Tabel 3 Perbedaan Bunga dan Bagi Hasil .............................................................. 22

Tabel 4 Definisi Operasional dan Indikator ........................................................... 36

Tabel 5 Responden Berdasarkan Usia.................................................................... 52

Tabel 6 Responden Berdasarkan Jenis Kelamin .................................................... 53

Tabel 7 Hasil Perhitungan Uji Validitas Pengetahuan ........................................... 54

Tabel 8 Hasil Perhitungan Uji Validitas Minat ...................................................... 55

Tabel 9 Hasil Pengujian Uji Realibilitas Pengetahuan .......................................... 56

Tabel 10 Hasil Pengujian Linier Sederhana ........................................................... 57

Tabel 11 Hasil Pengujian T .................................................................................... 58

Tabel 12 Hasil Uji Determinasi (R Square) ........................................................... 59

Page 13: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Bank bukanlah suatu hal yang asing bagi masyarakat di negara maju.

Masyarakat di negara maju sangat membutuhkan keberadaan bank. Bank

dianggap sebagai suatu lembaga keuangan yang aman dalam melakukan

berbagai macam aktivitas keuangan. Bank merupakan salah satu lembaga yang

mempunyai peran penting dalam mendorong pertumbuhan perekonomian suatu

negara, bahkan pertumbuhan bank di suatu negara dipakai sebagai ukuran

pertumbuhan perekonomian negara tersebut.2

Layaknya dalam suatu perekonomian apapun, sistem ekonomi yang

dipakai hubungan antara pihak yang melakukan kegiatan ekonomi akan berakhir

dengan transaksi. Dalam sistem ekonomi yang berparadigma Islam, transaksi

senantiasa harus dilandasi oleh aturan hukum Islam.

Perbankan Islam memberikan layanan bebas bunga kepada para

nasabahnya. Pembayaran dan penarikan bunga dilarang dalam semua bentuk

transaksi. Islam melarang kaum muslimin menarik atau membayar bunga (riba).

Pelarangan inilah yang membedakan sistem perbankan Islam dengan sistem

perbankan konvensional. Secara teknis, riba adalah tambahan pada jumlah

pokok pinjaman dan jumlah pinjamannya.3

2 Ismail, Manajemen Perbankan Dari Teori Menuju Aplikasi, (Jakarta: Kencana, 2010), h.1 3 Latifa M. Alqaoud dan Mervyn K. Lewis, Perbankan Syariah, (Jakarta: PT Serambi Ilmu

Semesta, 2001), hal. 11

Page 14: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

2

Bank-bank Islam dikembangkan berdasarkan prinsip yang tidak

membolehkan pemisahan antara hal yang temporal (keduniaan) dan keagamaan.

Prinsip ini mengharuskan kepatuhan kepada syari’ah sebagai dasar dari semua

aspek kehidupan.4

Bank syari’ah merupakan lembaga keuangan yang berfungsi mempelancar

mekanisme ekonomi disektor rill melalui aktivitas kegiatan usaha (investasi, jual

beli, atau lainnya) berdasarkan prinsip syariah, yaitu aturan perjanjian

berdasarkan hukum Islam antara bank dan pihak lain untuk penyimpanan dana

dan atau pembiayaan kegiatan usaha, atau kegiatan lainnya yang dinyatakan

sesuai dengan nilai-nilai syari’ah.

Di Kota Jambi Perbankan Syariah sudah mulai berkembang, terbukti

dengan adanya Bank Muamalat, Bank Syariah Mandiri, Bank BRI Syariah,

BTPN Syariah, Bank 9 Jambi Syariah dan Bank Mega Syariah. Dengan

berkembangnya bank-bank syari’ah di Kota Jambi menandai akan semakin luas

lagi perkembangan perbankan syari’ah di Indonesia. Pada umumnya bank

syari’ah sudah banyak diminati masyarakat terutama pedagang Simpang Pulai

Jambi.

Jadi, untuk meningkatkan perbankan syariah di Kota Jambi atau pun

dikalangan masyarakat supaya bank syriah lebih dikenal dan lebih unggul atau

maju di mata mereka, perlu adanya usaha yang kuat dari pihak perbankan syariah

selain dari harus promosi yang baik juga harus merubah pandangan masyarakat

tentang bank syariah selama ini.

4 Muhammad Syafi’I Antonio, Bank Syariah Dari Teori Ke Praktek, (Jakarta: Gema Insani

Press, 2001), hal. 200

Page 15: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

3

Kebanyakan masyarakat memang sudah mengetahui apa itu bank syariah,

tetapi mereka tidak tahu produk-produk yang ditawarkan bank syariah, sehingga

masyarakat yang tidak tahu istilah produk-produk bank syariah tentunya tidak

akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka

menganggap, bahwa fasilitas penunjang yang diberikan masih kalah dengan

fasilitas yang ditawarkan oleh bank konvensional, kecuali orang yang

mempunyai keingnginan kuat menabung pada bank syariah dikarenakan

menghindari unsur riba.5 Pemahaman dan pengetahuan masyarakat tentang bank

syariah juga akan mempengaruhi pandangan masyarakat mengenai bank syariah

itu sendiri. Secara mudahnya, pandangan masyarakat terhadap bank syariah

tergantung dengan apa yang mereka ketahui. Jika pengetahuan tentang bank

syariah rendah maka dalam memandang bank syariah pastinya rendah pula.6

Berdasarkan observasi awal peneliti di Pasar Simpang Pulai Kota Jambi

diketahui, bahwa Pasar Simpang Pulai banyak pedagang menjual beragam

kebutuhan masyarakat tidak hanya sayur mayur saja, namun terdapat juga

pedagang yang menjual sembako serta terdapat toko grosiran sembako sebagai

penyalur bagi pedagang kecil, selain itu juga terdapat toko yang menjual

peralatan rumah tangga dan pedagang pakaian dengan jumlah pedagang

mencapai 76 orang, dengan rincian sebagaimana terlihat pada tabel di bawah ini:

5 Wawancara awal dengan beberapa pedagang pada Pasar Simpang Pulai pada tanggal 23

Desember 2017 6 Latifa M. Alqaoud dan Mervyn K. Lewis, Op.Cit

Page 16: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

4

Tabel 1

Data Pedagang Pasar Simpang Pulai berdasarkan Jenis Usaha

No Jenis Usaha Jumlah Pedagang Keterangan

1 Sayur Mayur 31

2 Sembako Kecil 11

3 Sembako Besar 9

4 Pakaian 8

5 Kaki Lima 7

6 Peralatan Rumah Tangga 2

7 Bangunan 1

8 Dan lain-lain 7

Sumber : Pengurus Pasar Simpang Pulai Jambi, 2018

Hasil wawancara diketahui, bahwa minat pedagang dalam menggunakan

jasa perbankan syariah cukup baik, hal ini terlihat dari adanya perhatian dan

kesadaran masyarakat terhadap produk perbankan syariah yang ditawarkan

perbankan, dimana mereka mulai perhatian pada jasa perbankan yang tidak

menggunakan bunga dalam kegiatan usahanya, selain itu adanya sikap dari

pedagang yang mencoba mencari informasi terhadap produk perbankan syariah.

Salah satu faktor paling mendasar dalam mengembangkan produk

perbankan syariah di kalangan masyarakat adalah pengetahuan. Pengetahuan

merupakan pengalaman aktual yang tersimpan dalam kesadaran manusia.

Pengetahuan adalah informasi, informasi bisa diperoleh melalui berbagai media,

seperti iklan pada majalah, televisi, koran, radio, pamphlet, bahkan bisa juga

Page 17: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

5

melalui pengalaman seseorang.7 Pengetahuan sangat penting sebagai referensi

utama bagi masyarakat dalam menimbulkan minat membeli atau menggunakan

suatu produk, termasuk di dalamnya adalah produk perbankan syariah.8

Umumnya pedagang pada Pasar Simpang Pulai beragama Islam, meskipun

terdapat beberapa pedagang sayur yang berasal dari etnis suku batak dan

beragama non Muslim. Mengingat dengan perkembangan bank syariah di Kota

Jambi, maka sejauh mana pengaruh pengetahuan mengetahui dan memahami

produk-produk bank syariah terutama pedagang yang berada di Simpang Pulai

Jambi. Berdasarkan wawancara awal peneliti dengan beberapa pedagang di

pasar Simpang Pulai Kota Jambi diperoleh informasi bahwa minat pedagang

untuk menggunakan jasa perbankan syariah cukup tinggi, hal ini dikarenakan

bank syariah tidak menggunakan bunga, hanya saja pedagang belum mengetahui

secara detail produk yang ditawarkan perbankan syariah tersebut.9

Penelitian mengenai pengaruh pengetahuan masyarakat terhadap produk

perbankan syariah penting dilakukan, karena sesungguhnya tampilan perilaku

seseorang itu adalah sebagai produk dari respon atas stimuli sensual. Dalam

kontek yang lebih spesifik, perilaku masyarakat (nasabah) yang berkaitan

dengan minat menggunakan produk, sesungguhnya akan sangat dipengaruhi dan

ditentukan oleh pengaruh pengetahuan mereka tentang apa dan bagaimana

produk bank syari’ah itu.

7 https://www.kompasiana.com/ahmadzamronikbm/pesantren-merupakan-lahan-

pengembangan-ekonomi-islam. 8Ibid 9Ibid.

Page 18: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

6

Penelitian tentang perilaku, karakteristikdan persepsi masyarakat terhadap

perbankan syari’ah, khususnya di Indonesia masih sangat terbatas. Namun

penelitian pendahuluan yang dilakukan Wibisana di Jawa Timur secara

sederhana dapat memberikan gambaran yang lebih empiris tentang perilaku dan

persepsi masyarakat terhadap perbankan syari’ah. Penelitian tersebut juga

menunjukkan adanya keberagaman persepsi masyarakat terhadap bank syari’ah.

Pemahaman tentang bunga bank, menunjukkan bahwa sebagian besar (55%)

masyarakat (responden) mengatakan halal dalam transaksi pada perbankan

syariah. Persepsi tersebut didukung oleh sebagian ulama dan santri yang

mengatakan bahwa bunga bank hukumnya halal. Dari seluruh responden yang

berjumlah 60 orang, hanya 10% yang mengatakan haram untuk digunakan,

selebihnya mengatakan subhat dan tidak tahu. Temuan di atas sebetulnya tidak

jauh berbeda dengan yang dilakukan oleh Bank Indonesia dan Lembaga

Penelitian IPB tentang persepsi masyarakat terhadap bank syari’ah di Jawa

Barat.10

Berdasarkan latar belakang diatas penulis tertarik untuk mengangkat

sebuah penelitian yang berjudul: “PENGARUH PENGETAHUAN

PEDAGANG TENTANG PRODUK PERBANKAN SYARI’AH DALAM

MENINGKATKAN MINAT MENGGUNAKAN JASA PERBANKAN

SYARIAH (Studi Pada Pedagang Pasar Simpang Pulai Jambi).”

10 M. Yusuf, Wibisana, Iwan Triyuwono, Nurkholis, A. Erani Yustika, “Studi Pendahuluan

Persepsi Masyarakat tentang Bank Perkreditan Rakyat Syari’ah”, Malang: Centre for Business and

Islamic Economics Studies – Faculty of Economics Brawijaya University dan Bank Indonesia

Jakarta, 1999, hlm. 10

Page 19: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

7

B. Batasan Masalah

Agar peneliti ini lebih terarah, maka perlu diadakan pembatasan masalah

yang akan diteliti. Penelitian ini di fokuskan pada pengaruh pengetahuan

pedagang Pasar Simpang Pulai Jambi tentang produk perbankan syari’ah

terhadap minat menggunakan jasa perbankan syariah.

C. Perumusan Masalah

Berdasarkan penelitian yang penulis lakukan dan latar belakang masalah

yang dikemukakan diatas dapat dirumuskan permasalahan, yakni:

1. Bagaimana gambaran pengetahuan pedagang Pasar Simpang Pulai Jambi

tentang produk perbankan syari’ah dan minat menggunakan jasa perbankan

syariah?

2. Seberapa besar pengaruh pengetahuan pedagang Pasar Simpang Pulai Jambi

tentang produk perbankan syari’ah terhadap minat menggunakan jasa

perbankan syariah?

D. Tujuan dan Kegunaan Penelitian

1. Tujuan Penelitian

a. Ingin mengetahui gambaran pengetahuan pedagang Pasar Simpang

Pulai Jambi tentang produk perbankan syari’ah dan minat

menggunakan jasa perbankan syariah.

b. Ingin mengetahui besaran pengaruh pengetahuan pedagang Pasar

Simpang Pulai Jambi tentang produk perbankan syari’ah terhadap

minat menggunakan jasa perbankan syariah.

Page 20: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

8

2. Kegunaan Penelitian

a. Ingin memberikan masukan informasi kepada masyarakat mengenai

produk perbankan syariah serta meningkatkan minat pedagang

menggunakan jasa perbankan syariah.

b. Menambah pengalaman penulis dalam menetapkan teori-teori yang

berhubungan dengan perbankan syariah.

c. Untuk bahan referensi bagi pihak-pihak yang memerlukan.

E. Kerangka Teori

1. Pengetahuan

Pengetahuan didefinisikan sebagai segala sesuatu yang diketahui, atau

segala sesuatu yang diketahui berkenaan dengan suatu hal.11 Pengetahuan

adalah informasi yang telah dikombinasikan dengan pemahaman dan

potensi untuk menindaki yang lantas melekat di benak seseorang.

Dalam Al–Quran (surah Yusuf Ayat 55):

علأني قال ض خزائن على اجأ رأ عليم حفيظ إن ي الأ

Artinya :Dia (Yusuf) berkata, jadikanlah aku bendaharawan negeri

(Mesir); karena sesungguhnya aku adalah orang yang pandai

menjaga, dan berpengetahuan." (QS. Yusuf: 55 12).

11 Kamus Besar Bahasa Indonesia 12QS. Yusuf: 55

Page 21: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

9

Menurut Kottler, pengetahuan adalah suatu perubahan dalam perilaku

suatu individu yang berasal dari pengalaman.13

2. Pengertian Produk

Manusia memenuhi kebutuhan dan keinginan mereka dengan barang

dan jasa. Produk menurut Philip Kotler adalah: “segala sesuatu yang

ditawarkan ke pasar untuk memuaskan kebutuhan dan keinginan”.14 Basu

Swastha dan Irawan, menyatakan bahwa produk adalah: ”suatu sifat

kompleks, baik dapat diraba maupun tidak diraba, termasuk bungkus, warna,

harga, prestise perusahaan, pelayanan pengusaha dan pengecer, yang diterima

pembeli untuk memuaskan keinginan dan kebutuhan”. 15

Fandy Tjiptono mengartikan produk sebagai: “segala sesuatu yang

ditawarkan produsen untuk diperhatikan, diminta, dicari, dibeli,

digunakan/dikonsumsi pasar sebagai pemenuh kebutuhan/keinginan pasar

yang bersangkutan”.16 Produk yang ditawarkan tersebut meliputi: barang

fisik, jasa, orang/pribadi, organisasi, dan ide. Secara lebih rinci, konsep

produk meliputi: barang, kemasan, merk, warna, label, harga, kualitas,

pelayanan dan jaminan.

Selama ini banyak perusahaan atau produsen melakukan kesalahan

dengan memberikan perhatian lebih banyak pada produk fisik daripada

manfaat yang dihasilkan dari produknya. Mereka menempatkan diri lebih dari

13 Philip Kotler, Manajemen Pemasaran, edisi bahasa Indonesia, jilid 2 Jakarta, Prenhalindo,

2000, hlm 401 14 Kotler, Philip, 2002, Manajemen Pemasaran, Jilid 1, Edisi Milenium, Jakarta, 15 Basu Swastha dan Irawan, 2007, Manajemen Pemasaran Modern, FE UGM: Yogyakarta 16 Fandy Tjiptono, hal. 95

Page 22: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

10

sebagai penjual dari pada memberikan pemecahan kebutuhan. Padahal

perusahaan harus berpusat pada kebutuhan pelanggan, bukan hanya pada

keinginan yang sudah ada. Berdasarkan uraian di atas maka dapat dipahami

bahwa produk bank syariah adalah pelayanan bank syariah terhadap

keinginan nasabah mendapatkan kemudahan dalam bertransaksi sesuai

dengan prinsip syariah.

3. Bank Syari’ah

a. Pengertian Bank Syariah

Menurut ketentuan Undang-undang Nomor 21 tahun 2008 pasal 1

ayat 2 Pengertian bank: “Bank adalah usaha yang menghimpun dana dari

masyarakat dalam bentuk simpanan dan mennyalurkannya kepada

masyarakat dalam bentuk kredit dan/ atau bentuk lainnya dalam rangka

meningkatkan taraf hidup rakyat.”17

Bank Syariah adalah bank yang dapat melaksanakan aktivitasnya

dalam pemberian jasa dan lainnya berdasarkan prinsip syariah Islam,

seperti menghindari penggunaan instrument bunga (riba) dan beroperasi

dengan prinsip bagi hasil, sedangkan menurut Undang-Undang Nomor 21

Tahun 2008 pasal 1 ayat 7 disebutkan bahwa “Bank Syariah adalah bank

yang menjalankan kegiatan usahannya berdasarkan prinsip syariah dan

menurut jenisnya terdiri atas bank Bank Umum Syariah dan Bank

Pembiayaan Rakyat Syariah.”

17 Undang-Undang Republik Indonesia. Nomor 21 Tahun 2008 Tentang Perbankan Syariah.

Page 23: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

11

Pengertian bank Syariah Menurut Sudarsono yaitu : “Lembaga

keuangan yang usaha pokoknya memberikan kredit atau pembiayaan dan

jasa-jasa lainnya dalam lalu lintas pembayaran serta peredaraan uang yang

pengoperasiannya, disesuaikan dengan prinsip–prinsip Syariah.”18

Sedangkan defenisi bank Syariah menurut Ascarya yaitu:“ Bank

dengan pola bagi hasil yang merupakan landasan utama dalam segala

operasinya, baik dalam produk pendanaan, pembiayaan, maupun dalam

produk-produk lainnya.”19

b. Prinsip Operasional Bank Syariah

Kegiatan operasional bank Syariahharuslah berlandaskan kepada

prinsip syariah berdasarkan Al-Qur’an danhadist,sehingga bank ini tidak

mengandalkan bunga melainkan bagi hasil.

Hal ini diperjelaskan dalam Al–Quran ( suarah Al–Imran Ayat 130):

أكلوا ل آمنوا الذين أيها يا با تأ عاف ا الر تفألحون لعلكمأ الله واتقوا مضاعفة أضأ

Artinya: “Wahai orang-orang yang beriman, janganlah kamumemakan

riba denganberlipat gandadan bertakwalah kepada Allah agar

kamu beruntung.”( QS. Al – Imran 130 ).20

Hal ini diperjelaskan dalam Hadits yang berbunyi:

با آكل -وسلم عليه الله صلى- الله رسول لعن سواء همأ وقال وشاهديأه وكاتبه وموكله الر

Artinya: “Rosulullah Saw melaknat orang memakan riba, yang memberi

makan riba, penulis, dan dua orang saksinya. Beliau bersabda;

Mereka semua sama”. (HR Muslim)21

18 Sudarsono, Heri. Bank dan Lembaga Keuangan Syariah. Edisi Keempat. Yogyakarta :

Ekonisia, 2012. hal. 29 19 Ascarya. Akad dan Produk Bank Syariah. Jakarta. PT. Raja Grafindo. 2007. Persada, hal.

2 20QS. Al – Imran 130 21HR Muslim

Page 24: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

12

Dalam keuangan Syariah harus pula dipenuhi ketentuan

menghindari gharar maysir (aktivitas seperti berjudi), objek dan

keseluruhan proses investasi harus halal, serta menjamin terlaksananya

konsep kemaslahatan mulai dari proses investasi yang dilakukan dalam

menjalankan aktivitasnya, menurut Yusdani bank Syariah menganut

prinsip-prinsip sebagai berikut:22

1) Prinsip keadilan

Prinsip ini tercermin dari penerapan imbalan atas dasar bagi hasil dan

pengambilan margin keuntungan yang disepakati bersama antara bank

dengan nasabah.

Hal ini diperjelaskan dalam Al–Quran (Surah Al–Imran Ayat 18):

ه ل أنه الله شهد ا الأعلأم وأولو والأملئكة هو إل إل ه ل بالأقسأط قائم الأحكيم الأعزيز هو إل إل

Artinya: Allah menyatakan bahwa tidak ada tuhan selain dia; ( demikian

pula) para malaikat dan orang berilmu yang menegakkan

keadilan, tidak ada tuhan selain dia, yanag maha perkasa, maha

bijaksana. (QS. Al – Imran: 18)23

2) Prinsip Kesederajatan

Bank Syariah Menempatkan posisi nasabah penyimpan dana, pengguna

dana, maupun bank pada kedudukan yang sama dan sederajat. Hal ini

tercermin dalam hak, kewajiban, resiko dan keuntungan yang

berimbang antara nasabah penyimpan dana, nasabah pengguna dana

maupun bank.

22 Yusdani. 2005. Perbankan Syariah Berbasis Floating Market. Millah. Vol. IV,. No. 2 23QS. Al – Imran: 18

Page 25: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

13

3) Prinsip Ketentraman

Produk bank Syariah telah sesuai dengan prinsip dan kaidah muamalah

Islam. Antara lain tidak ada unsur riba serta penerapan zakat harta.

Hal ini diperjelaskan dalam Al–Quran (surah An–Nisa Ayat 57 ):

الحات وعملوا آمنوا والذين خلهمأ الص ري جنات سندأ تها منأ تجأ نأهار تحأ الأ

ا فيها خالدين واج فيها لهمأ أبد رة أزأ خلهمأ مطه ظليل ظل وندأ

Artinya: Adapun orang–orang yang beriman dan mengerjakan

kebajikan, kelak akan kami masukkan kedalam surga yang mengalir

dibawahnya sungai–sungai, mereka kekal didalamnya selama–

lamanya. Disana mereka mempunyai pasangan–pasangan yang

suci, dan kami masukkan mereka ketempat yang teduh lagi nyaman.

(QS. Annisa: 57)24

c. Fungsi dan Peran Bank Syariah

Bank Syariah mempunyai fungsi yang berbeda dengan Bank

Konvensional. Fungsi dan Peran bank Syariah diantaranya tercantum

dalam pembukaan standar akutansi yang dikeluarkan oleh AAOIFI

(Accounting and Auditing Organization for Islamic Financial Institution)

Sudarsono sebagai berikut:25

1) Manajer investasi, bank syariah dapat mengelola investasi dana

nasabah.

2) Investor, sebagai investor bank syariah melakukan penyaluran dana

melalui kegiatan investasi dengan prinsip bagi hasil, jual beli atau sewa.

24QS. Annisa: 57 25Sudarsono, Op.Cit., hal. 45

Page 26: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

14

3) Penyedia jasa keuangan dan lalu lintas pembayaran, bank syariah dapat

melakukan kegiatan-kegiatan, atau jasa-jasa layanan perbankan

sebagaimana lazimnya.

4) Pelaksanaan kegiatan sosial sebagai ciri yang melekat pada keuangan

syariah berfungsi sebagai pengelola dana sosial untuk menghimpun dan

penyaluran zakat sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

d. Tujuan Bank Syariah

Menurut Sudarsono Bank Syariah mempunyai beberapa tujuan

diantaranya sebagai berikut:26

1) Mengarahkan Kegiatan ekonomi umat untuk bermuamalat secara

Islam, khususnya Muamalah yang berhubungan dengan perbankan,

agar terhindar dari praktek-praktek riba atau jenis usaha lainnya yang

mengandung unsu Gharar (tipuan).

2) Untuk menciptakan suatu keadilan di bidang ekonomi dengan jalan

meratakan pendapatan melalui kegiatan investasi, agar tidak terjadi

kesenjangan yang amat besar antara pemilik modal dengan pihak yang

membutuhkan dana.

3) Untuk meningkatkan kualitas hidup umat dengan jalan membuka

peluang berusaha yang lebih besar terutama kelompok miskin, yang

diarahkan kepada kegiatan usaha yang produktif menuju terciptanya

kemandirian usaha.

26Ibid.

Page 27: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

15

4) Untuk menangulangi masalah kemiskinan, yang pada umumnnya

merupakan program utama dari negara-negara yang sedang

berkembang.

5) Untuk menjaga kestabilitas ekonomi dan moneter. Dengan aktivitas

bank syariah akan mampu menghindari pemanasan ekonomi

diakibatkan adanya inflasi.

6) Untuk menyelamatkan ketergantungan umat Islam terhadap bank

Non-Syariah.

e. Ciri-ciri Bank Syariah

Bank syariah mempunyai ciri-ciri berbeda dengan bank konvesional

menurut Sudarsono adapun ciri-ciri bank syariah adalah: 27

1. Beban biaya yang disepakati bersama pada waktu akad perjanjian

diwujudkan dalam bentuk jumlah nominal, yang besarnya tidak kaku

dan dapat dilakukan dengan kebebasan untuk tawar-menawar dalam

batas wajar. Beban biaya tersebut hanya dikenakan sampai batas waktu

sesuai dengan kesepakatan dalam kontrak.

2. Penggunaan presentase dalam hal kewajiban untuk melakukan

pembayaran selalu dihindari, karena presentase bersifat melekat pada

sisa utang meskipun batas waktu perjanjian telah berakhir.

3) Di dalam kontrak-kontrak pembiayaan proyek, bank syariah tidak

menerapkan perhitungan berdasarkan keuntungan yang pasti yang

27 Sudarsono, Heri. 2012. Bank dan Lembaga Keuangan Syariah. Edisi Keempat. Yogyakarta

: Ekonisia, hal. 46

Page 28: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

16

ditetapkan di muka, karena pada hakikatnya yang mengetahui tentang

ruginya suatu proyek yang dibiayai bank hanyalah Allah semata.

4) Pengerahan dana masyarakat dalam bentuk deposito tabungan oleh

penyimpan dianggap sebagai titipan (al-wadiah) sedangkan bagi

bank dianggap sebagai titipan yang diamanatkan sebagai penyertaan

dana pada proyek-proyek yang dibiayai bank yang beroperasi sesuai

dengan prinsip syariah sehingga pada penyimpan tidak dijanjikan

imbalan yang pasti.

5) Dewan Pengawas Syariah (DPS) bertugas untuk mengawasi

operasionalisasi bank dari sudut syariahnya. Selain itu manajer dan

pimpinan bank Islam harus menguasai dasar-dasar muamalah Islam.

6) Fungsi kelembagaan bank syariah selain menjembatani antara pihak

pemilik modal dengan pihak yang membutuhkan dana, juga

mempunyai fungsi khusus yaitu fungsi amanah, artinya berkewajiban

menjaga dan bertanggung jawab atas keamanan dana yang disimpan

dan siap sewaktu-waktu apabila dana diambil pemiliknya.

4. Produk pada Bank Syariah

a. Al-Wadi’ah

Pada dasarnya titipan atau simpanan Al-Wadi’ah memiliki

kesamaan dengan tabungan atau deposito pada umumnya. Perbedaan Al-

Wadi’ah dengan simpanan atau titipan lain terletak pada pemanfaatan dana

yang dititipkan. Al-Wadiah merupakan titipan murni di mana keutuhan

harta titipan wajib dijaga sehingga tidak memperbolehkan dana titipan

tersebut dimanfaatkan oleh pihak yang dititipi.

Page 29: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

17

b. Mudharabah

Berbeda dengan Al-Wadi’ah, Mudharabah merupakan dana titipan

atau simpanan yang dapat dikelola oleh pihak yang mendapat titipan.

Meski dapat dikelola, resiko yang terjadi atas pengelolaan uang yang

dititipkan berdasarkan Mudharabah tidak boleh dibebankan kepada

pemilik uang, melainkan menjadi tanggung jawab pihak yang mendapat

titipan. Sedangkan keuntungan yang diperoleh dari hasil pengelolaan

boleh dibagi menurut nisbah yang telah disepakati. Simpanan

Mudharabah terdiri atas Mudharabah Mutlaqah dan Mudharabah

Muqayyadah. Pada Mudharabah Muqayyadah, pemilik dana dapat

menetapkan dana yang titipan untuk dipergunakan pada bisnis tertentu.

c. Al-Mudharabah

Selain dipakai sebagai prinsip dalam titipan atau simpanan dana,

Mudharabah juga dipakai dalam perjanjian antara pemilik dana (investor)

dan pelaksana usaha (pengusaha) dengan bank sebagai perantaranya.

Dalam perjanjian ini, investor dan pengusaha dapat melakukan perjanjian

ketentuan jenis kegiatan usaha, pelaksanaan dan bagi hasil, sedangkan

bank sebagai pihak yang telah mempertemukan dan memfasilitasi

perjanjian mendapat komisi.

d. Al-Muzara’ah

Al-Muzara’ah pada dasarnya adalah perjanjian antara pemilik tanah

dan pekerja ladang untuk menanami tanahnya, kemudian mendapat upah

atas pekerjaannya. Dalam Perbankan Syariah, Al-Muzara’ah merupakan

alternatif pinjaman modal untuk keperluan peningkatan produksi kepada

Page 30: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

18

petani. Petani yang telah mendapat pinjaman modal kemudian akan

mengembalikan modal dengan prinsip bagi hasil yang hampir menyerupai

Al-Mudharabah. Saat ini, produk Al-Muzara’ah tidak hanya dapat

dinikmati oleh petani, namun juga peternak dan pengusaha tambak pun

dapat meminjam modal dengan Al-Muzara’ah.

e. Bai’ Al-Murabahah

Bai’ Al-Murabahah pada dasarnya merupakan sebuah produk

pengkreditan berbasis Syariah. Dalam Bai’ Al-Murabahah, bank membeli

barang yang ditentukan atau dipesan oleh pembeli, kemudian menjualnya

dengan keuntungan tertentu yang telah disepakati antara penjual atau

produsen dengan pihak bank. Pembeli dapat membayar secara keseluruhan

atau kredit.

f. Bai’ As-Salam

Bai’ As-Salam merupakan kebalikan dari Bai’ Al-Murabahah, di

mana bank memberi atau meminjankan sejumlah uang untuk membeli

suatu produk (misalnya hasil pertanian) yang dimaksudkan untuk

membantu petani dalam penjualan produknya sehingga petani segera

mendapat modal untuk melanjutkan usahanya. Pada Bai’ As-Salam,

pembayaran harus dilakukan di muka oleh pihak bank. Pihak bank

berperan sebagai perantara antara pembeli dan penjual. Pada aplikasinya,

Bai’ As-Salam dapat pula dilakukan pada berbagai barang produksi yang

lain yang secara riil berwujud..

Page 31: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

19

g. Al-Ijarah Al Muntahia Bit-Tamlik

Istilah ini berasal dari Bahasa Arab Al-ijarah yang berarti imbalan

atas sesuatu dan At-tamlik yang berarti menjadikan seseorang memiliki

sesuatu barang yang berwujud. Pada Al-Ijarah Al Muntahia Bit-Tamlik,

nasabah dapat menyewa suatu barang atau jasa (contohnya rumah) yang

sudah disepakati antara nasabah dengan pemilik atau penyedia barang,

yang kemudian di akhir perjanjian sewa, rumah tersebut berpindah hak

milik dari bank ke nasabah.

h. Al-Wakalah

Al-Wakalah merupakan perwakilan kegiatan pengelolaan keuangan

seperti pembukuan, transfer, pembelian dan sebagainya yang diberikan

pemilik uang kepada bank. Pihak bank kemudian berhak untuk medapat

komisi dari Al-Wakalah ini sebagai balas jasa atas pengelolaan keuangan

yang telah dipercayakan kepada bank

i. Ar-Rahn

Ar-Rahn merupakan produk gadai dengan prinsip-prinsip Syariah.

Perbedaan Ar-Rahn dengan gadai konvensional terletak pada tidak adanya

riba. Meski begitu, pada Ar-Rahn nasabah wajib untuk membayar jasa

simpan Rp 90 per Rp 10.000 dari pinjaman untuk setiap sepuluh hari masa

gadai beserta biaya administrasi sesuai kesepakatan. Selain itu, jangka

waktu maksimal dari pinjaman adalah empat bulan, jika setelah empat

bulan tidak mampu membayar, maka barang yang digadaikan akan dijual,

untuk mengganti pinjaman yang telah diberikan Kemudian jika terdapat

kelebihan harga antara harga jual dan pokok pinjaman, maka kelebihan

Page 32: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

20

harga tersebut dapat diambil oleh pembeli atau diserahkan ke Badan Amlil

Zakat.

J. Al-Qardh

Al-Qardh merupakan Jasa Perbankan Syariah yang berupa

pinjaman uang ataupun barang. Aplikasi qardh dalam perbankan

biasanya dalam empat hal, yaitu : 1) Sebagai pinjaman talangan haji,

dimana nasabah calon haji diberikan pinjaman talangan untuk

memenuhi syarat penyetoran Biaya perjalanan haji. Nasabah akan

melunasinya sebelum keberangkatannya ke haji. 2) Sebagai pinjaman

tunai (cash advanced) dari produk kartu kredit syariah, dimana nasabah

diberi keleluasaan untuk menarik uang tunai milik bank melalui ATM.

Nasabah akan mengembalikannya sesuai waktu yang ditentukan. 3)

Sebagai pinjaman kepada pengusaha kecil, dimana menurut

perhitungan bank akan memberatkan si pengusaha bila diberikan

pembiayaan dengan skema jual beli, ijarah, atau bagi hasil.4) Sebagai

pinjaman kepada pengurus bank, dimana bank menyediakan fasilitas ini

untuk memastikan terpenuhinya kebutuhan pengurus bank. Pengurus

bank akan mengembalikannya secara cicilan melalui pemotongan

gajinya.28

28Ibid

Page 33: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

21

5. Perbedaan Bank Konvensional dan Bank Syariah

Perbedaan Bank Konvensional dan Bank Syariah dapat dilihat pada

tabel 2 berikut ini:

Tabel 2.

Perbedaan Bank Konvensional dan Bank Syariah

No Perbedaan Bank Syari’ah Bank

konvensional

1 Falsafat Tidak berdasarkan

bunga, spekulasi dan

ketidak jelasan

Berdasarkan

bunga

2 Operasionalisasi - Dana masyarakat

berupa titipan dan

investasi yang baru

akan mendapatkan

hasil jika diusahakan

terlebih dahulu

- Penyaluran pada usaha

yang halal dan

menguntungkan

- Danmasarakat

berupa

simpanan

yang harus

dibayar

bunganya

pada saat

jatuh tempo.

- Penyaluran

pada sektor

yang

menguntungk

an aspek halal

tidak menjadi

pertimbangan

utama

3 Aspek sosial

Dinyatakan secara tegas Tidak diketahui

secara tegas

4 Organisasi Memiliki Dewan

Pengawas Syariah

Tidak memiliki

Dewan

Pengawas

Syariah

Page 34: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

22

Dari tabel diatas adapula perbedaan antara bunga dan bagi hasil

Menurut Burhanuddin:29

Tabel 3.

Perbedaan bunga dan bagi hasil

;Bunga

Bagi hasil

Penentuan bunga dibuat pada saat

permulaan akad dengan asumsi selalu

mendapatkan keuntungan

Penentuan besarnya rasio atau

nisbah bagi hasil pada saat akad

dengan memperhatikan

kemungkinan terjadinya untung

rugi

Besarnya persentase (%) keuntungan

ditentukan sepihak berdasarkan pada

jumlah uang (modal) yang

dipinjamkan dikali dengan tingkat

suku bunga yang berlaku

Besarnya nisbah bagi hasil

ditentukan berdasarkan pada

jumlah keuntungan atau hasil

usaha yang diperoleh sesuia

dengan kesepakatan

Penarikan bunga dilakukan tanpa

memperhatikan apakah usaha yang

dijalanikan oleh pihak nasabah

untung dan rugi

Pembagian hasil dilakukan

berdasarkan keuntungan dari

usaha yang dijalankan. Namun

bila terjadi kerugian akan

ditanggung bersama oleh kedua

belah pihak

Pemberian bunga kepada nasabah

bersifat tetap meskipun tingkat

keuntungan bank mengalami

peningkatan

Bagi hasil dengan nasabah

menigkat sesuai dengan

peningkatan jumlah

keuntungan yang diperoleh

pihak bank

Bunga (riba) bertentangan dengan

prinsip Syariah

Bagi hasil sesuai dengan pihak

syariah

29 Burhanuddin 2010, hal.43

Page 35: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

23

6. Teori Nasabah

a. Pengertian Nasabah

Menurut Kamus Perbankan, nasabah adalah orang atau badan

yang mempunyai rekening simpanan atau pinjaman pada bank.30 Pada

tahun 1998 melalui Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998

diintroduksilah rumusan masalah nasabah dalam pasal 1 angka 16, yaitu

pihak yang menggunakan jasa bank. Rumusan ini kemudian diperinci

pada angka berikutnya, sebagai berikut: Nasabah penyimpan dana adalah

nasabah yang menempatkan dananya di bank dalam bentuk simpanan

berdasarkan perjanjian bank dengan nasabah yang bersangkutan. (Pasal

1 angka 17 Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998).

Nasabah debitur adalah nasabah yang memperoleh fasilitas kredit

atau pembiayaan berdasarkan prinsip syariah atau yang dipersamakan

dengan itu berdasarkan perjanjian bank dengan nasabah yang

bersangkutan (Pasal 1 angka 18 Undang-Undang Nomor 10 Tahun

1998).31

Adapun pihak-pihak yang termasuk sebagai nasabah adalah:

a. Orang

Nasabah bank terdiri dari orang yang telah dewasa dan orang yang

belum dewasa. Nasabah orang dewasa hanya diperbolehkan untuk nasabah

kredit dan atau nasabah giro. Sedangkan nasabah simpanan dan atau jasa-

30Saladin Djaslim, Manajemen Pemasaran, (Bandung: PT. Linda Karya, 2002), hal. 7 31 Thy Widiyono, Aspek Hukum Operasional Transaksi Produk Perbankan Di Indonesia,

(Bogor: Ghalia Indonesia, 2006), hal. 30

Page 36: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

24

jasa bank lainnya dimungkinkan orang yang belum dewasa, misalnya

nasabah tabungan dan atau nasabah lepas (working customer) untuk

transfer dan sebagainya. Terhadap perjanjian yang dibuat antara bank

dengan nasabah yang belum dewasa tersebut telah disadari konsekuensi

hukum yang diakibatkannya. Konsekuensi hukum tersebut adalah tidak

dipenuhinya salah satu unsur sahnya perjanjian seperti yang termuat dalam

pasal 1320 KUH Perdata, maka perjanjian tersebut dapat dibatalkan,

artinya perjanjian tersebut dapat dibatalkan oleh pihak yang dapat

mewakili anak yang belum dewasa itu, yaitu orang tua atau walinya

melalui cara gugatan pembatalan. Dengan kata lain, selama orang tua atau

wali dari orang yang belum dewasa tersebut tidak melakukan gugatan,

maka perjanjian tersebut tetap berlaku dan mengikat terhadap para pihak.

Nasabah kredit dan rekening giro bisanya diwajibkan bagi nasabah yang

telah dewasa. Hal ini disebabkan karena resiko bank yang sangat besar jika

dalam pemberian kredit dan atau pembukaan rekening giro diperbolehkan

bagi nasabah yang belum dewasa.

b. Badan Hukum

Untuk nasabah berupa badan, perlu diperhatikan aspek legalitas

dari badan tersebut serta kewenangan bertindak dari pihak yang

berhubungan dengan bank. Hal ini berkaitan dengan aspek hukum

perseorangan. Berkaitan dengan kewenangan bertindak bagi nasabah yang

bersangkutan, khususnya bagi “badan”, termasuk apakah untuk perbuatan

hukum tersebut perlu mendapat persetujuan dari komisaris atau Rapat

Umum Pemegang Saham (RUPS) agar diperhatikan anggaran dasar dari

Page 37: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

25

badan yang bersangkutan. Subjek hukum yang berbentuk badan, tidak

otomatis dapat berhubungan dengan bank. Untuk dapat berhubungan

dengan bank, harus juga dilihat peraturan perundang-undangan yang

berlaku dan bagaimana ketentuan internal yang berlaku pada bank yang

bersangkutan.32

b. Perilaku Nasabah

Nasabah atau konsumen mempunyai perilaku pembelian yang

berbeda dalam mengambil untuk mengkonsumsi atau menggunakan suatu

produk atau jasa dan memiliki proses yang cukup pelik dan berbeda,

dikarenakan produk atau jasa tersebut ada yang memang dibutuhkan dan

ada yang diinginkan. Para pemasar (pihak manajemen) harus dapat

memahami konsumen melalui pengalaman penjualan yang dilakukan setiap

hari kepada mereka, faktor dominan apa yang mempengaruhi konsumen

dalam melakukan pembelian, Tujuan pembelian ini dapat dipengaruhi oleh

beberapa faktor seperti faktor sikap orang lain dan keadaan yang tidak

terduga, atau jasa juga dipengaruhi oleh jasa-jasa ekonomi, teknologi,

politik dan budaya, dan karakteristik konsumen itu sendiri. Hal ini

merupakan landasan bagi pihak manajemen untuk mengetahui dan

memahami konsumen.

32Ibid., hlm. 24

Page 38: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

26

Titik tolak memahami pembeli adalah model rangsangan-tanggapan

(stimulus-respons model). Rangsangan pemasaran dan lingkungan masuk

kedalam kesadaran pembeli. Karakteristik dan proses pengambilan

keputusan pembeli menghasilkan keputusan pembelian tertentu.

Rangsangan-rangsangan (stimulasi) pemasaran dan stimulasi

pemasaran lainnya masuk ke dalam kesadaran pembeli (nasabah).

Kemudian dilanjutkan kepada karakteristik nasabah dan proses keputusan

nasabah. Di tahapan inilah sebenarnya proses yang paling menentukan itu

terjadi dimana nasabah berupaya untuk memutuskan membeli atau tidaknya

membeli suatu produk dan jasa bank tertentu. Dari proses tersebut, pada

akhirnya menghasilkan keputusan membeli yang tentunya didasarkan pada

rangsangan-rangsangan pemasaran yang mempengaruhinya.

Secara garis besar, faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan

konsumen terdiri dari faktor eksternal dan faktor internal. Faktor eksternal

terdiri dari stimulasi pemasaran diantaranya: produksi, harga, tempat dan

promosi (bisa dikendalikan pihak manajemen perusahaan). Selain itu,

stimulasi lainnya diluar kendali pihak manajemen perusahaan, seperti

kondisi perekonomian, politik, budaya, dan tekhnologi. Sedangkan faktor

internal adalah karakteristik dari konsumen tersebut. Faktor-faktor tersebut

merupakan dasar untuk melakukan proses selanjutnya yaitu keputusan

untuk membeli suatu produk atau jasa.

Page 39: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

27

7. Minat

a. Pengertian Minat

Minat adalah suatu perangkat mental yang terdiri dari suatu

campuran dari perasaan, harapan, pendirian, prasangka, rasa takut atau

kecenderungan-kecenderungan lain yang mengarahkan individu kepada

suatu pilihan tertentu.33 Minat muncul apabila individu tertarik kepada

sesuatu karena sesuai dengan kebutuhannya atau merasakan bahwa

sesuatu yang akan dipelajari dirasakan berarti bagi dirinya. Kebutuhan

disini yaitu seperti kebutuhan akan aktualisasi diri, kebutuhan estetis,

kebutuhan kognitif, kebutuhan akan penghargaan, kebutuhan cinta dan

rasa memiliki, kebutuhan akan keamanan dan kebutuhan fisiologi.34

Dilihat dari segi bahasa minat berarti "Kecenderungan hati yang

tinggi terhadap sesuatu; gairah; keinginan". Dalam ensiklopedi umum

disebutkan bahwa minat adalah "kecenderungan bertingkah laku yang

terarah pada obyek kegiatan atau pengalaman tertentu. WJS.

Poerwadarminta dalam Kamus Umum Bahasa Indonesia menyatakan

bahwa minat adalah perkataan atau ungkapan, kesukaan (kecenderungan

hati) kepada sesuatu.35

33 Andi Mappiare, Psikologi Remaja, Surabaya:Usaha Nasional, 1982, h. 62. 34 Nigel C. Benson dan Simon Grove, Mengenal Psikologi For Beginners, (Bandung: Mizan,

2000), cet. Ke- 1, hal. 110 35 Tim Penyusun Kamus, Kamus Besar Bahasa Indonesia, (Jakarta: Balai Pustaka, 1990),

cet. Ke-3, hal. 583

Page 40: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

28

Sedangkan minat rnenurut istilah, penulis kemukakan dari

beberapa ahli psikologi sebagai berikut :

1) Menurut Mahfudh Shalahuddin minat ada1ah "Perhatian yang

mengandung unsur-unsur perasaan, minat adalah suatu sikap yang

menyebabkan seseorang berbuat aktif dalam suatu pekerjaan. Dengan kata

lain minat dapat menjadi sebab dari suatu kegiatan”.36

2) Menurut Alisuf Sabri minat adalah "Suatu kecenderungan untuk selalu

memperhatikan dan mengingat sesuatu secara terus menerus”.

3) Menurut Muhibbin Syah minat adalah " Kecenderungan dan kegairahan

yang tinggi atau keinginan yang besar terhadap sesuatu”.

Dari beberapa pendapat yang dikemukakan para ahli psikologi diatas

dapat disimpulkan bahwa minat adalah suatu kecenderungan yang erat

kaitannya dengan perasaan terutama perasaan senang (positif) terhadap

sesuatu yang dianggapnya berharga atau sesuai kebutuhan dan memberi

kepuasan kepadanya. Sesuatu itu dapat berupa aktifitas, orang, pengalaman

atau benda yang dapat dijadikan sebagai stimuli atau rangsangan yang

memerlukan respon terarah. Apabila sesuatu itu dianggapnya sesuai dengan

kebutuhan atau menyenangkan baginya maka sesuatu itu akan dilaksanakan.

Namun sebaliknya, apabila sesuatu itu tidak menyenangkan maka sesuatu itu

akan ditinggalkannya.

36 Mahfudh Shalahuddin, Pengantar Psikologi Pendidikan, (Surabaya: PT. Bina lImu, (1990),

hal. 95

Page 41: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

29

b. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Minat

Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi minat, antara lain :

1) Dorongan dari dalam individu.

Misal dorongan untuk makan. Dorongan untuk makan akan

membangkitkan minat untuk bekerja atau mencari penghasilan, minat

terhadap produksi makanan dan lain-lain.

2) Motif sosial.

Motif sosial dapat menjadi faktor yang membangkitkan minat untuk

melakukan suatu aktivitas tertentu.

3) Faktor emosional.

Minat mempunyai hubungan yang erat dengan emosi. Dengan

demikian maka dapat dikatakan bahwa minat adalah dorongan kuat bagi

seseorang untuk melakukan segala sesuatu dalam mewujudkan pencapaian

tujuan dan cita-cita yang menjadi keinginannya. Selain itu minat dapat

timbul karena adanya faktor eksternal dan juga adanya faktor internal.37

c. Indikator minat.

Setiap individu memiliki perbedaan dalam beberapa hal, misalnya saja

pada minatnya. Perbedaan itu dapat diketahui melalui gejala-gejala yang

ditampakkan oleh individu itu sendiri. Bebarapa Indikator minat terhadap

penggunaan jasa perbankan syariah sebagai berikut:38

37Ibid, hal. 110 38M Alisuf Sabri, Penganfar Psikologi Umum & Perkembangan, (Jakarta: Pedoman ilmu

Jaya, (1993), cet. Ke- I, hal. 43

Page 42: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

30

1) Adanya perhatian dan kesadaran terhadap suatu benda atau objek

Apabila mencurahkan perhatian pada suatu benda atau obyek, maka

disadari benda itu sepenuhnya. Artinya pada saat itu hanya benda itulah

yang paling disadari, sedang benda-benda lain disekitarnya memang

sedikit banyak masih disadari, meskipun tingkatan derajatnya tidak sama.

2) Adanya perasaan (biasanya perasaan senang)

Perasaan berkaitan erat dengan pengenalan, dialami oleh setiap individu

dengan rasa suka atau tidak suka, duka atau gembira dalam bermacam

gradasi atau derajat tingkatan. Perasaan yang merupakan indikator minat

yang menunjang belajar adalah perasaan senang, suka, gembira ketika

individu melakukan proses pengenalan terhadap obyek yang dituju.

3) Adanya dorongan (Motivating Force)

Dorongan untuk menggunakan jasa perbankan syariah yang timbul pada

diri individu akan berperan sebagai "Motivating Force" yaitu sebagai

kekuatan yang akan mendorong pedagang untuk menggunakan jasa

perbankan syariah.

4) Adanya sikap

Setiap perilaku dapat mencerminkan seorang apakah ia berminat pada

objek tertentu atau ia kurang berminat bahkan tidak berminat. Sikap

bukanlah dibawa sejak lahir tetapi dipelajari dan dikembangkan melalui

pengalaman-pengalaman yang dialami oleh individu. Oleh sebab itu

tidaklah mengherankan apabila kualitas sikap dari segi intensitasnya

berbeda-beda, karena daya atau kekuatan stimulasi dan keadaan fisik serta

jiwa (emosi dan motivasi) individu tidak sama.

Page 43: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

31

F. Tinjauan Pustaka

1. Merly Wahyuni. 2013. Pengaruh Pengetahuan Nasabah Tentang

Perbankan Syariah Terhadap Keputusan Pemanfaatan Produk Gadai

(Rahn) Pada Nasabah Bank Danamon Syariah Cabang Pekiringan

Cirebon). Berdasarkan hasil penelitian, pengaruh pengetahuan nasabah

tentang perbankan syariah terhadap keputusan pemanfaatan produk gadai

(rahn) di Bank Danamon Syariah pengetahuan nasabah mempunyai

pengaruh yang positif terhadap keputusan pemanfaatan produk gadai

syariah, hal ini dapt dilihat dari persamaan linear 25.661+ 0.382X dari

persamaan tersebut diketahui nilai kostanta sebesar 25.661 , nilai koefisien

pengetahuan nasabah sebesar 0.382 dan jika dilihat dari perhitungan SPSS

20 antara thitung dan ttabel untuk pengetahuan nasabah adalah thitung

2.786> ttabel 1.671 artinya H0 ditolak dan Ha diterima artinya pengetahuan

nasabah tentang perbankan syariah berpengaruh signifikan terhadap

keputusan pemanfaatan produk gadai syariah rahn .

2. Anita Rahmawaty, 2014.Pengaruh Persepsi Tentang Bank Syari’ah

Terhadap Minat Menggunakan Produk di BNI Syari’ah Semarang. Temuan

penelitian ini menunjukkan bahwa: pertama, persepsi tentang bunga bank

berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap minat menggunakan

produk bank syariah. Kedua, persepsi tentang sistem bagi hasil berpengaruh

secara positif dan signifikan terhadap minat menggunakan produk bank

syariah. Ketiga, persepsi tentang produk bank syariah tidak berpengaruh

terhadap minat menggunakan produk bank syariah.

Page 44: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

32

BAB II

METODE PENELITIAN

A. Pendekatan Penelitian

Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan

kuanti-deskritif. Metode Kuantitatif adalah data dalam penelitian berupa angka-

angka dan mengunakan analisis statistic.39 Sementara metode deskritif adalah

mendeskriftifkan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana

adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau

generelisasi.40

B. Jenis dan Sumber Data

1. Jenis Data

Secara umum jenis data dapat diklasifikasikan menjadi dua bagian

yaitu:

a. Data primer adalah data yang di peroleh atau dikumpulkan langsung

oleh orang yang melakukan penelitian atau yang bersangkutan yang

memerlukannya. Adapun data primer dalam penelitian ini adalah data

yang penulis langsung dari sumbernya, yaitu data yang diambil dari

hasil penyebaran angket (kuesioner) tengtang Pengaruh pengetahuan

pedagang tentang produk perbankan syariah dalam meningkatkan minat

39 Hariwijaya, Pedoman penulisan ilmiah Proposal Dan Skripsi – Landasan Teori,

Hipotesis, Analisis Statistik, Pedoman Teknik, Bahasa Ilmiah Pendadaran dan Yudisium,

(Yogyakarta: Tugu Pyblisher, 2008), hlm. 50-51.

40 Usman Husaini dan Akbar Setiady Purnomo, Pengantar Statistika, (Jakarta:PT. Bumi

Askara, 2008). Hln.3

Page 45: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

33

menggunakan jasa perbankan syariah (studi pada pedagang pasar

simpang pulai jambi).

b. Data sekunder yaitu data yang telah ada dan tidak perlu dikumpulkan

sendiri oleh peneliti, beberapa sumber data sekunder antara lain bulletin

statistik, publikasi pemerintah, informasi yang dipublikasikan dari

dalam atau luar perusahaan, data yang tersedia dari penelitian

sebelumnya, studi kasus dan dokumen perpustakaan, data online dan

internet.

2. Sumber Data

Sumber data adalah subjek dari mana data dapat di peroleh .41sesuai

dengan metode yang digunakan, maka yang menjadi sumber data dalam

penelitian ini adalah hal-hal yang menyangkut Pengaruh pengetahuan

pedagang tentang produk perbankan syariah dalam meningkatkan minat

mengunakan jasa perbankan syariah (studi pada pedagang pasar simpang

pulai jambi).

C. Instrument Pengumpulan Data

Instrumen pengumpulan data adalah alat yang digunakan untuk

mengumpulkan data dan fakta penelitian.42

1. Angket (Kuesioner)

Kuesioner adalah pengumpulan data dengan cara menggunakan

daftar pertanyaan yang diajukan kepada responden untuk dijawab dengan

41 Suharsini Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, (Jakarta: Rineka

Cipta, 2006), hlm. Saifuddin Jambi, Cet. Pertama, 2010), hlm. 25

42 Tim Penyusun, Pedoman Penulisan Skripsi, (Jambi: Syariah Press Fakultas Syariah IAIN

Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, Cet. Pertama, 2010), hlm.25

Page 46: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

34

memberikan angket.43 Jenis angket (kuesioner) yang digunakan bersifat

terbuka, yang disajikan dalam bentuk pertanyaan-pertanyaan, sehingga

responden diminta untuk memilih satu jawaban yang sesuai dengan

memberikan tanda checklist.

Butir-butir pertanyaan yang terdapat dalam kuesioner diberikan

bobot dengan pengukuran menggunakan skala Likert. Pertanyaan yang

diberikan, disediakan lima alternative jawaban untuk pengetahuan: poin 1

sangat tidak tau, poin 2 tidak tau, poin 3 kurang tau, poin 4 tau, poin 5 sangat

tau. Dan untuk Minat: poin 1 sangat tidak setuju, poin 2 tidak setuju, poin 3

kurang setuju, poin 4 setuju, poin 5 sangat setuju.

2. Dokumentasi

Dokumentasi adalah teknik pengumpulan data dengan

memanfaatkan data sekunder yang telah tersedia dalam perpustakaan, dari

instasi yang diteliti atau dari tempat lain yang dijamin kebenarannya.

3. Observasi

sebagai metode ilmiah, observasi biasanya diartikan sebagai

pengamatan dan pencatatan sistematis atas fenomena-fenomena yang

diselidiki44

4. Wawancara

Wawancara dapat dipandang sebagai metode pengumpulan data

dengan jalan Tanya jawab sepihak yang dikerjakan dengan sistematis dan

43 Danang Sunyoto, Metode Penelitian Akuntansi, (Bandung: PT. Refika Aditama, 2013),

hlm.23

44 Sutrisno Hadi, Metodologi Riset, (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2015) , hlm. 186

Page 47: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

35

berlandaskan kepada tujuan jawab penyelidikan. Pada umumnya dua orang

atu lebih, biasanya hadir secara fisik dalam proses Tanya jawab itu dan

masing-masing pihak dapat menggunakan saluran-saluran komunikasi

secara wajar dan lancer.45

D. Variabel Penelitian

1. Variabel Independen

Variabel Independen adalah variabel bebas atau penjelas yang

mempengaruhi atau yang menjadi sebab berubahnya variabel dependen.

Variabel independen pada penelitian ini adalah tingkat pengetahuan (X) adalah

pengetahuan tentang produk- produk perbankan Syariah.

2. Variabel Dependen

Variabel dependen adalah variabel yang tercakup dalam hipotesis

yang dipengaruhi oleh variabel lainnya. Variavel dependen dalam penelitian

ini adalah minat menggunakan jasa perbankan syariah.

E. Definisi Operasional Variabel

Definisi operasional adalah definisi praktis operasional tentang

variabel atau istilah lain dalam penelitian yang dipandang penting. Definisi

operasional dalam penelitian ini sebagai berikut.

45 ibid

Page 48: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

36

Tabel 4

Definisi Operasional Variabel dan Indikator

No

Variabel

Definisi Operasional

Variabel

Indikator

Skala

Ukur

1. Pengetahuan Pengetahuan adalah

informasi yang telah di

kombinasikan dengan

pemahanan dan potensi

untuk menindaki yang

lantas melekat di benak

seseorang.46

1. 1. Produk Perbankan

syariah

2. 2. Sistem Perbankan

Syriah

3. 3 .Pelayanan Perbankan

syariah

Skala

Likert

2. Minat Minat adalah suatu

perangkat mental yang

terdiri dari suatu

campuran dari

perasaan, harapan,

pendirian, prasangka,

rasa takut, atau

kecenderungan-

kecenderungan lain

yang mengarahkan

individu kepada suatu

pilihan tertentu.47

1. 1. Menjadi nasaba

Perbankan Syariah

2. 2. Perpindahan

Rekening tabungan

3. Menjadikan

Bank utama

4. Memudahkan

Prosedur

5. Sesuai dengan

Kebutuhan

Skala

Likert

46 Kamus Besar bahasa indonesia

47 Andi Mappiare, Psikologi Remaja, Surabaya:Usaha Nasional, 1982, h. 62.

Page 49: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

37

F. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau

subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang di tetapkan

oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya, seluruh

objek peneliti. Yang menjadi populasi pada penelitian ini adalah pedagang

pasar simpang pulai jambi yang berjumlah 76 orang.48

2. Sampel

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki

oleh populasi tersebut. Dengan demikian, maka jumlah sampel yang

digunakan dalam penelitian ini penulis tentukan sebanyak 76 Responden

dianggap telah memenuhi syarat. Dengan teknik sampling yang di gunakan

melalaui total sampling. Total sampling adalah teknik pengambilan sampel

dimana jumlah sampel sama dengan populasi.49

G. Uji Coba Statistik / Instrumen

Setelah instrument penelitian disusun maka langkah selanjutnya adalah

melakukan uji coba terhadap instrument penelitian tersebut, uji coba ini

dilakukan sebelum dilaksanakan penelitian sesungguhnya. Tujuan uji coba

adalah untuk melihat validitas dan realibilitas instrument yang digunakan

dalam penelitian ini.

48 Pengurus Pasar Simpang Pulai Jambi, 2018

49 Fuad Mas’ud, “Survai Diagnosis Organisasional”, Badan Penerbit. Universitas

Diponorogo, Semarang, 2004), hal. 15

Page 50: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

38

1. Uji validitas

Uji validitas digunakan untuk mengukur valid tidaknya suatu

kuesioner. Suatu kuesioner dikatakan valid jika pertanyaan pada kuesioner

mampu untuk mengungkapkan sesuatu yang akan diukur oleh kuesioner

tersebut. Jadi, validitas ingin mengukur apakah pertanyaan dalam kuesioner

yang sudah di buat betul-betul dapat mengukur apa yang hendak diukur.50

Pengambilan keputusanya bahwa setiap indikator valid apabila nilai r

hitung lebih besar atau sama dengan r tabel atau r hitung berada dibawah

0,05. Untuk menentukan nilai r hitung, dibantu dengan progam SPSS yang

dinyatakan dengan nilai correted item total correlation. Dapat pula

digunakan rumus teknik korelasi product moment:51

r = koefisien korelasi

n = jumlah obsevasi/responden

X = skor pertanyaan

Y = skor total

2. Uji Reabilitas

Reliabilitas menunjukkan bahwa suatu instrument cukup dapat

dipercaya untuk digunakan sebagai alat pengumpulan data karena instrumen

50Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS, Edisi. Keempat,

(Penerbit Universitas Diponegoro, Semarang, 2009), hal. 117 51Husein Umar, Metode Penelitian untuk Skripsi dan Tesis, (Jakarta: Rajawali, 2013), hlm.

275

Page 51: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

39

sudah baik.52 Reliabilitas menunjukkan sejauh mana suatu instrument dapat

memberi hasil. Pengukuran yang konsisten apabila pengukuran dilakukan

berulang-ulang terhadap gejala yang sama dengan alat pengukuran yang

sama. Uji reliabilitas ini hanya dilakukan pada data yang dinyatakan valid.

Untuk menguji reliabilitas digunakan teknik croancbach alpha > 0,60,

Dimana pada pengujian ini menggunakan bantuan komputer progam SPSS.

Rumus croanbach alpha adalah sebagai berikut:

Keterangan :

r11 = reliabilitas

k = banyaknya butir pertanyaan

ab2 = jumlah varian butir

αt2 = varian total

H. Teknik Analisis Data

Analisis data yang dimaksud adalah analisis untuk melakukan

pengujian hipotesis dan menjawab rumusan masalah yang telah diajukan. Data-

data yang diperoleh, akan dioalah dengan menggunakan teknik kuantitatif-

deskriptif. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan rumus statisti,

yakni program Microsoft excel dan program spss.

52Ghozali Imam,Op.Cit., hal.

Page 52: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

40

1. Analisis Regresi Linear Sederhana

Untuk mengetahui pengaruh pengetahuan pedagang tentang produk

perbankan syariah dalam meningkatkan minat menggunakan jasa produk

perbankan syariah (studi pada pedagang pasar simpang pulai jambi).

Rumus sebagai berikut:

Y=a+bx

Keterangan :

Y= Minat

X= penegtahuan

a= Konstanta

b = Koefisien Regresi

2. Uji Parsial

Uji statistik t pada dasarnya menunjukan seberapa jauh pengaruh

variabel penjelas atau independen secara individual dalam menerangkan

variasi variabel dependen. Pengujian ini menggunakan tingkat signifikansi

5% dan melakukan perbandingan antara thitung dengan ttabel. Jika nilai

thitung> t tabel maka setiap variabel bebas yang diteliti berpengaruh

signifikan terhadap variabel terikat. Sebaliknya jika nilai thitung < t tabel

maka setiap variabel bebas yang diteliti tidak berpengaruh signifikan

terhadap variabel terikat.

Page 53: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

41

3. Uji Koefisien Determinasi (R2)

Pada regresi linier sederhana, kontribusi variabel independen secara

bersama-sama terhadap variabel dependen dapat diketahui dengan melihat

besaran koefisien determinasi totalnya (R2). Jika nilai (R2) yang diperoleh

mendekati 1 maka hubungan variabel independen terhadap variabel

dependen semakin kuat. Sebaliknya jika nilai (R2) yang diperoleh

mendekati 0 maka hubungan variabel independen terhadap variabel

dependen semakin lemah. Nilai (R2) dapat naik atau turun apabila satu

variabel independen ditambah ke dalam model.

I. Hipotesis

Berdasarkan kerangka teori dan tinjauan pustaka maka dapat disusun

hipotesis sebagai berikut : Di duga pengetahuan pedagang tentang produk

perbankan syariah berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat

menggunakan jasa perbankan. Adapun rumusan hipotesis statistiknya adalah

sebagai berikut :

1. Ho ; b = 0, artinya variabel independen (X) secara individual tidak

berpengaruh terhadap variabel dependen Y

2. H1 ;b ≠ 0, artinya variabel independen (X) secara individual

berpengaruh terhadap variabel dependen Y

Page 54: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

42

J. Pengujian Hipotesis

Pembuktian hipotesis tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan uji

statistik, sebagai berikut:(Uji t) untuk pengujian hipotesis secara parsial. Uji ini

adalah untuk mengetahui apakah pengaruh variabel bebas terhadap variabel

terikat apakah bermakna atau tidak. Pengujian dilakukan dengan

membandingkan antara nilai thitung masing-masing variabel bebas dengan nilai

ttabel dengan derajat kesalahan 5% dalam arti (α = 0.05). Apabila nilai thitung ≥

ttabel, maka berarti variabel bebas berpengaruh signifikan terhadap variabel

terikat.

K. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan mengenai garis besar proposal skripsi ini,

dimaksudkan untuk mempermudah pemahan tentang garis besar isi skripsi ini

secara keseluruhan. Skripsi terbagi kedalam lima bab sebagi berikut:

BAB I : PENDAHULUAN

Berisi Latar Belakang Masalah, Batasan Masalah, Tujuan

dan Kegunaan Penelitian, Kerangka Teori, dan Tinjauan

Pustaka.

BAB II : METODE PENELITIAN

Tempat dan Waktu Penelitian, Pendekatan Penelitan,

Populasi dan Sampel, Jenia-Jenis Data, dan Metode

Analisis Data.

Page 55: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

43

BAB III : GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

Terdiri dari Gambaran umum penelitian dari bab ini akan

membahas tentang geografis, topografis, sejarah singkat

tentang pasar simpang pulai jambi.

BAB IV : HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Dalam bab ini penulis memaparkan hasil dari penelitian

yang akan diteliti oleh penulis mengenai pengaruh

pengetahuan pedagang tentang produk perbankan syariah

dalam meningkatkan minat menggunakan jasa perbankan

syariah (studi pada pedagang pasar simpang pulai jambi).

BAB V : PENUTUP

Meliputi Kesimpulan dan Saran.

Page 56: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

44

BAB III

GAMBARAN UMUM PASAR TRADISIONAL SIMPANG PULAI KOTA

JAMBI

A. Letak Geografis

Pasar Tradisional Simpang Pulai berada di wilayah Kecamatan

Telanaipura bagian dari Kota Jambi yang mempunyai luas wilayah sekitar

7,75 Km² dengan ketinggian wilayah 30 meter di atas permukaan laut, Pasar

Tradisional Simpang Pulai persis berada di Kelurahan Broni dan Simpang

Pulai, Ampera dan Pos Polisi No 05, dengan luas wilayah 0,8 Luas/Ha.

Secara geografis, di sebelah Utara berbatasan dengan Kelurahan

Legok Kecamatan Danau Sipin berbatasan langsung dengan Kecamatan

Pasar Ditinjau dari jarak antara kantor kelurahan dan kantor kecamatan,

kantor Kelurahan Tegal Sari III memiliki jarak terjauh dari kantor Kecamatan

Telanaipura yaitu sekitar 3 km.

B. Sejarah Singkat Pasar Tradisional Simpang Pulai

Pasar Simpang Pulai di kota Jambi pertama kali berfungsi untuk

mensuplai kebutuhan konsumen daging lemak, yang dibangun pada tahun

1992 terletak di Jalan Perdagangan. Kemudian pasar diperluas untuk

mensuplai kebutuhan konsumsi ikan segar, sampai ke Jalan pembelian

(sekarang menjadi Pasar Ikan Lama). Dengan bertambahnya jumlah

penduduk, kebutuhan akan komoditi khususnya makanan pokok juga

bertambah. Maka pada tahun 1995 dibangunlah Pasar Sayur untuk keperluan

penjualan sayur-mayur yang terletak di Jalan belakang Pos Polisi Lalu Lintas

(sekarang dikenal dengan Pasar Simpang Pulai). Adapun untuk penjualan alat

Page 57: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

45

perkakas dapur maka pada tahun 1995 dibangun pasar di Petisah dan ketika

itu orang lebih mengenalnya dengan sebutan Pasar Pulai. Pada tanggal 29

April 1999 dalam sidangnya Gemeenteraad (Pemerintah Kota Jambi). Pada

awalnya pasar ini dijadikan sebagai tempat berkumpulnya pedagang kecil

pada hari-hari pasar, akan tetapi dengan semakin ramainya pasar dan

banyaknya jumlah pedagang yang melebihi kapasitas tempat dagang yang

telah ditentukan sehingga menyebabkan kondisi pasar yang sangat semrawut,

untuk mengatasi hal tersebut dilakukanlah perluasan pasar, dan didorong

dengan meluasnya masyarakat ke berbagai sudut kota Jambi. Pasar-pasar ikut

serta mendampingi perekonomian masyarakat.

Pasar sebagai pusat pertemuan pedagang dan pembeli ataupun

sebaliknya, biasanya berada di tempat-tempat yang strategis, yakni tempat

yang mudah dicapai baik oleh pihak penjual maupun oleh pihak pembeli.

Tempat yang tidak jauh dari tempat hunian, tempat yang aman dari gangguan

umum, misalnya di pinggir belahan sungai, dekat persimpangan jalan, dan

sebagainya.

Pasar Tradisional Simpang Pulai memiliki keunikan tersendiri dari

pasar yang lain, nama pasar sekaligus nama jalan dimana Pasar Tradisional

Simpang Pulai tersebut berada. Pada tahun 1997 Pasar Tradisional Simpang

Pulai berdiri dengan cara budaya gotong royong, seiring dengan

perkembangan dan bertumbuhnya penduduk, maka bertambah pula para

pedagang yang berjualan di Pasar Tradisional Simpang Pulai . Mengingat

kencenderungan jumlah penduduk yang semakin bertambah, sangatlah

membutuhkan yang namanya pasar untuk memperoleh kebutuhan ekonomi

Page 58: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

46

dan juga kebutuhan rumah tangga. Menurut wawancara peneliti dengan

Bapak S. Sihombing53 beliau sudah berdagang di Pasar Tradisional Simpang

Pulai sejak 18 tahun yang lalu. Sesuai dari informasi yang peneliti dapatkan

dari beliau pasar tersebut bertumbuh dari satu, dua tiga orang pedagang yang

semakin lama waktupun mengawal hingga berkembang.

C. Keadaan dan Aktifitas Pasar

Sebuah pasar terdiri dari pelanggan potensial dengan kebutuhan atau

keinginan tertentu yang mungkin mau dan mampu untuk ambil bagian dalam

jual beli guna memuaskan kebutuhan atau keinginan tersebut. Karena itu

besar kecilnya suatu pasar tergantung pada jumlah orang yang menunjukkan

kebutuhan, mempunyai sumber daya yang menarik bagi orang lain, dan mau

menyediakan sumber daya tersebut untuk memperoleh apa yang mereka

inginkan. Terbentuknya pasar ada dua macam, 1) Pasar sebagai lembaga atau

tempat orang berjual beli, terjadi secara kebetulan saja, misalnya pedagang

berhenti disuatu tempat dan mejajakan barang dagangannya lalu beberapa

orang pembeli datang dan terjadi transaksi jual beli.Jika hal itu terjadi secara

berkesinambungan maka tempat tersebut sudah biasa dikatakan sebuah pasar.

2) Pasar terjadi berdasarkan perencanaan. Masyarakat merasa kekurangan

dalam memenuhi kebutuhan ekonominya dalam kehidupan sehari-hari karena

di daerah tempat tinggalnya belum terdapat sebuah pasar.Maka sejumlah

masyarakat mengusulkan kepada pemerintah setempat untuk membangun

dan mendirikan pasar didaerah tersebut. Masyarakat bersama aparat

53 Hasil Wawancara dengan Bapak S. Sihombing Tanggal 22 Juli 2018 Jam 13.00

Page 59: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

47

pemerintah setempat bermufakat untuk mendirikan pasar di tempat yang telah

direncanakan dan disepakati bersama. Pasar itu terbentuk karena adanya

kerjasama diantara sesama manusia.

Dalam kehidupan manusia sehari-hari khususnya di kota Jambi jual

beli suatu barang disebut dengan pajak, akan tetapi hal tersebut hanya berlaku

dalam komunikasi sehari-hari saja, sedangkan kata yang bakunya adalah

pasar. Pajak adalah nama khas untuk menyebut pasar tradisional yang ada di

kota Jambi. Menurut kamus besar Bahasa Indonesia pengertian dari pajak

adalah pungutan wajib, hak untuk mengusahakan sesuatu dengan membayar

sewa kepada Negara sedangkan pasar adalah tempat orang melakukan jual

beli.

Pasar sebagai pusat pertemuan pedagang dan pembeli, biasanya

berada dalam tepat-tempat yang strategis, yaitu tempat yang mudah dicapai

baik oleh penjual dan pembeli, berada di tempat yang dekat dengan

pemukiman masyarakat, tempat yang sering dilalui orang dan jauh dari

gangguan umum misalnya dipinggiran belahan sungai, dekat persimpangan

jalan dan sebagainya. Dengan dibangunnya jalan raya keberadaan Pasar

Tradisional Simpang Pulai semakin berkembang karena lokasinya yang

begitu strategis berada tepat di Jalan Simpang Pulai No. 05 yang sangat dekat

dengan pemukiman masyarakat.

Menurut Suherman54, pedagang yang berdagang sudah cukup lama di

Pasar Tradisional Simpang Pulai menyataka bahwa pada tahun 1993 pasar

54Hasil Wawancara dengan Bapak S. Sihombing Tanggal 22 Juli 2018 Jam 13.00

Page 60: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

48

tersebut sudah beroprasi dari pagi sampai sore hari. Karena lokasi pasar yang

letaknya sangat strategis, pasar ini selalu ramai dikunjungi para

konsumen.Pada saat itu para pedagang menjajakan barang dagangannya

belum ditentukan tempat berjualannya atau belum memiliki aturan yang

benar-benar mengikat diantara sesama pedagang. Aturan yang berlaku

hanyalah suatu peraturan yang bersifat lisan saja, terutama tidak saling

merugikan diantara mereka para pedagang. Jenis dagangan yang di

perdagangkan berupa kebutuhan hidup sehari-hari seperti: sayur mayur, ikan,

cabai, dan bawang serta kebutuhan sehari-hari lainnya. Para pedagang hanya

mengunakan meja-meja yang dibuat dari kayu tetapi ada juga yang

menggunakan gerobak sebagai tempat meletakkan barang dagangannya, jika

sudah selesai maka gerobaknya dibawa kembali pulang, dan 1-5 orang yang

sudah memiliki kios untuk menyimpan barang dagangannya.

Para pedagang tidak dikutip biaya apapun karena sebagian besar

pedagang tersebut penduduk yang menetap disekitar Pasar Tradisional

Simpang Pulai dan juga karena pasar ini berdiri dengan apa adanya dengan

cara gotong royong masyarakat sekitar. Keadaan pasar tersebut belum

terorganisasi dengan baik, dimana belum terdapat petugas penjaga kebersihan

dan penjaga malam yang sah.Tetapi beberapa para pedagang sering

menggunakan jasa orang yang untuk membersihkan sampah sisa-sisa jualan

mereka dengan memberikan upah sekedarnya saja. Pengunjung pasar

kebanyakan mereka yang menetap di Kelurahan Broni, selain itu ada juga

yang datang dari luar wilayah ini. Pada masa itu Pasar Tradisional Simpang

Pulai adalah pasar yang aktif dari pagi sampai sore hari untuk menyediakan

Page 61: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

49

kebutuhan sehari-hari. Sehingga para pedagang dan pembeli sangat ramai

sekali bila dibandingkan dengan wilayah pasarnya yang relatif kecil.

D. Akses Menuju Pasar

Faktor transfortasi merupakan faktor yang sangat penting dalam

perkembangan sosial ekonomi masyarakat. Demikian juga dengan

masyarakat Kelurahan Broni dan Murni, sudah bisa dikatakan sarana

transportasi sangat lancar di daerah tersebut sehingga untuk mencapai Pasar

Tradisional Simpang Pulai, sudah bisa dikatakan sarana transportasi sangat

lancar di daerah tersebut sehingga untuk mencapai Pasar Tradisional Simpang

Pulai pendatang yang datang dari luar daerah tidak mengalami kesulitan lagi.

Sarana jalan yang sdah memadai memudahkan para pedagang untuk

mengadakan transaksi jual beli secara langsung. Jalan-jalan yang menuju ke

areal Pasar tersebut pada umumnya sudah dapat dijangkau oleh kendaraan

besar maupun kecil. Bagi penduduk yang tinggal di pinggiran jalan atau

sedikit jauh dari jalan umum biasanya mempergunakan jasa angkutan umum.

Sedangkan bagi penduduk yang tinggal lebih jauh kepedalaman, mereka

kebanyakan menggunakan becak sebagai alat transportasi, namun tidak

sedikit penduduk yang tinggal di sekitar pasar hanya berjalan kaki saja.

Alat transportasi yang digunakan para pedagang maupun para

pembeli untuk menjangkau pasar antara lain kendaaraan umum, kendaraan

pribadi, pickup maupun motor. Kendaraan umum dapat digunakan untuk

areal pasar pada waktu yang sudah ditentukan agar tidak mengganggu

aktivitas jual beli. Hal ini sangat menguntungkan para pedagang yang bisa

secara langsung membawa barang dagangannya dikarenakan angkutan kota

Page 62: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

50

yang sangat banyak jumlahnya dan pada umumnya penumpangnya

merupakan para pedagang yang membawa barang-barang dagangannya untuk

dijual di pasar Simpang Pulai.

Semakin lancarnya transportasi serta jalan yang dilalui tentu

komunikasi dengan masyarakat luar juga semakin lancar. Komunikasi yang

lancar antara masyarakat suatu daerah dengan masyarakat derah lainnya akan

saling bertukar informasi dan bisa menerima masukan-masukan dari

masyarakat pendatang sebagai bahan perbandingan dengan apa yang telah

dilakukan selama ini. Tidak jarang hal-hal yang dibawa masyarakat

pendatang memberi semangat baru kepada masyarakat setempat untuk

meningkatkan hasil produksi maupun cara mereka berdagang. Semakin

majunya sebuah pasar tentu membawa pengaruh yang besar bagi kemajuan

perekonomian masyarakat sekitarnya.

Pertumbuhan penduduk merupakan salah satu pemicu perkembangan

pasar karena dengan semakin bertambahnya penduduk, tentu kebutuhan yang

diperlukan semakin banyak sehingga mendorong pasar untuk meningkatkan

jumlah dan variasi barang yang diperjual-belikan. Hal ini tidak terlepas dari

pengaruh lancarnya sarana transportasi, dengan kendaraan umum yang cukup

banyak melintasi pasar tersebut membuat para pedagang maupun pembeli

sangat mudah dan cepat untuk sampai ke pasar tersebut. Pasar Tradisional

Simpang Pulai adalah pasar yang berkembang dengan baik dan cukup pesat

karena lokasinya yang strategis untuk tempat berdagang. Jadi dapat

disimpulkan bahwa sarana jalan yang telah memadai ini mendorong dan

memberi kesempatan bagi perkembangan ekonomi masyarakat dan juga

Page 63: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

51

memudahkan jalur komunikasi dengan masyarakat dari luat pasar tersebut.

Tidak dapat dipungkiri sarana transportasi inilah yang memicu pesatnya

perkembangan Pasar Tradisional Simpang Pulai sehingga para pedagang dan

pembeli betah melakukan transaksi jual beli di pasar tersebut.

Page 64: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

52

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Data Karakteristik Responden

Untuk mengetahuin gambaran penelitian ini penulis menguraikan

data-data yang diperlukan. Data penelitian dikumpulkan dengan cara

membagikan kuesioner secara langsung kepada responden yang berhasil

ditemui. Kuesioner diperoleh dengan peneliti menemui langsung responden

dan memberikan kuesioner untuk diisi oleh para responden yang merupakan

pedagang pasar simpang pulai jambi angakatan 2016. pengumpulan data

dilakukan dengan mengambil sampel responden sebanyak 76 responden.

Berikut ini penyajian hasil mengenai karakteristik responden.

1. Karakteristik Responden Berdasarkan Usia

Tabel 5

responden berdasarkan usia

Usia Frekuensi Presentase

20-30 Tahun 21 28%

31-40 Tahun 30 39%

>50 Tahun 25 33%

Total 76 100%

Sumber: Hasil olah data

Usia responden dapat dikelompokkan pada tabel di atas dan dari hasil

pengelompokan terlihat kelompok terbesar responden adalah yang berusia

dibawah 31-40 tahun sebanyak 39% sedangkan kelompok terkecil responden

Page 65: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

53

adalah usia diatas 20-30 tahun sebanyak 28%. Umur bisa menentukan tingkat

kedewasaan seseorang sehingga hal ini bisa mempengaruhi dalam perilaku dan

cara pemikirannya.

2. Karakteristik Responden berdasarkan jenis kelamin

Tabel 6

Responden berdasarkan Jenis Kelamin

Jenis Kelamin Frekuensi Presentasi

Laki-laki 40 53%

Perempuan 36 47%

Total 76 100%

Sumber: Hasil olah data

Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui jumlah responden berjenis

kelamin laki-laki berjumlah 53% dan perempuan berjumlah 47% responden

ini adalah untuk pedagang pasar simpang pulai jambi.

B. Hasil Analisis Data

1. Uji Validitas Instrumen

Uji validitas digunakan untuk mengukur sah atau valid tidaknya suatu

kuesioner. Kuesioner dikatan valid jika pertanyaan pada suatu kuesioner

mampu untuk mengungkapkan suatu yang akan diukur oleh kuesioner tersebut.

Pengujian untuk menentukan valid atau tidaknya dengan membandingkan nilai

r hitung dengan nilai r tabel.. r hitung > r tabel jika r hitung lebih besar dari r tabel maka

butir pertanyaan/pernyataan tersebut dikatan valid.

Page 66: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

54

a. Penegtahuan (X)

Tabel 7

Hasil Perhitungan Uji Validitas Pengetahuan

Butir

Pertanyaan

Perbandingan r hitung dengan r tabel

r hitung r tabel Keterangan Validitas

P_1 0.532

0.225

r hit > r tab Valid

P_2 0.539 r hit > r tab Valid

P_3 0.271 r hit > r tab Valid

P_4 0.471 r hit > r tab Valid

Sumber: Hasil Perhitungan Lampiran 3

Berdasarkan hasil pengujian pada tabel 7 setiap pernyataan

menghasilkan koefisien korelasi Rhitung yang lebih besar dari Rtabel.

Dengan kata lain, instrument penelitian yang berjumlah 4 pernyataan

untuk pengetahuan (X) dinilai semua butir pernyataan adalah valid.

Page 67: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

55

b. Minat (Y)

Tabel 8

Hasil Perhitungan Ui Validitas Minat

Butir

Pertanyaa

n

Perbandingan r hitung dengan r tabel

r

hitung r tabel Keterangan Validitas

M_1 0.584

0.225

r hit > r tab Valid

M_2 0.244 r hit > r tab Valid

M_3 0.508 r hit > r tab Valid

M_4 0.477 r hit > r tab Valid

M_5 0.456 r hit > r tab Valid

Sumber : Hasil Perhitungan Lampiran 3

Berdasarkan hasil pengujian pada tabel 8 setiap pernyataan

menghasilkan koefisien korelasi Rhitung yang lebih besar dari Rtabel.

Dengan kata lain, instrument yang berjumlah 5 pernyataan untuk

minat (Y) dinilai butir pernyataan adalah valid.

2. Uji Realibilitas

Uji Realibilitas dimaksudkan untuk melihat apakah sebuah kuesioner

mempunyai derajat konsistensi dari waktu ke waktu. Artinya, sebuah kuesioner

dikatakan reliabel atau handal jika jawaban seseorang terhadap pernyataan

adalah konsisten dari waktu ke waktu. Menurut Ghozali (2005;42), terdapat

beberapa cara untuk mengukur reliabilitas, satu diantaranya yang digunakan

disini adalah dengan pengukuran sekali saja, yakni pengukuran hanya sekali

Page 68: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

56

dan kemudian hasilnya dibandingkan dengan pertanyaan lain atau mengukur

korelasi antara jawaban pertanyaan. Perangkat SPSS 19 telah menyediakan

fasilitas untuk mengukur reliabilitas dengan uji statitik Cronbach Alpha (α),

sebuah variabel dikatakan reliabel jika memberikan nilai cronbach alpha > 0,60.

Adapun hasil-hasil nilai cronbach alpha untuk masing-masing variabel

dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 9

Hasil Pengujian Uji Realibilitas Pengetahuan

Variabel item pernyataan Cronbach alpha ( )

Pengetahuan 4 0.638

Minat 5 0.610

Sumber : Hasil Perhitungan Lampiran 4

Hasil pengujian terhadap realibilitas kuesioner menghasilkan angka

Cronbac’s Alpha sebesar 0,638. Hal ini dapat dinyatakan bahwa semua

pernyataan dari pengetahuan (X) teruji realibilitasnya sehingga dinyatakan

reliabel.

Hasil pengujian terhadap realibilitas kuesioner menghasilkan angka

Cronbac’s Alpha sebesar 0,610. Hal ini dapat dinyatakan bahwa semua

pernyataan dari minat (Y) teruji realibilitasnya sehingga dinyatakan reliabel.

Page 69: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

57

3. Uji Hipotesis

a. Analisis Regresi Linier Sederhana

Metode analisis data dalam penelitian ini adalalah analisis dengan

menggunakan regresi linier sederhana. Tujuannya yaitu untuk menguji

hubungan sekaligus pengaruh dari varabel bebas (independent variabel)

terhadap variabel terikat (dependen variabel) yang dipilih oleh peneliti.

Untuk mengetahui apakah hubungan itu positif atau negative ditentukan

oleh koefisien arah regresi yang berlambangkan huruf b jika positif maka

hubungannya positif pula. Artinya semakin naik (tinggi) nilai X, semakin

pula nilai Y. Demikian pula sebaliknya.

Tabel 10

Hasil Pengujian Regresi Linier Sederhana

Coefficientsa

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

T Sig.

Correlations

Collinearity

Statistics

B Std. Error Beta

Zero-

order Partial Part Tolerance VIF

1 (Constant) 9.515 2.019 4.713 .000

Pengetahuan .393 .134 .322 2.931 .090 .322 .322 .322 1.000 1.000

a. Dependent Variable: Minat

Berdasarkan tabel maka dapat disusun persamaan regresi sederhana

sebagai berikut :

Y= a+Bx+e

Y= 9.515+0,393 (X)+e

Page 70: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

58

Dari persamaan regresi tersebut dapat diterjemahkan bahwa setiap

terjadi peningkatan skor pengetahuan tentang produk perbankan syariah

pedagang di pasar Simpang Pulai Kota Jambi, maka minat menggunakan

jasa perbankan syariah juga akan mengalami peningkatan sebesar 393

satuan, namun demikian apabila diasumsikan tidak terjadi perubahan

pengetahuan tentang produk perbankan syariah pedagang di pasar Simpang

Pulai Kota Jambi maka minat menggunakan jasa perbankan syariah juga

akan tetap ada sebesar 9,515 satuan.

4. Uji T

Hasil uji T ini dimaksudkan untuk mengetahui pengaruh variable secara

indivindu (persial) varabel-variabel independen (pengetahuan) terhadap

variable dependen (minat) atau menguji signifikansi konstanta dan variable

dependen. Hasil pengujian T dapat dikemukakan pada table berikut ini :

Tabel 11

Hasil Pengujian T

Coefficientsa

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

T Sig.

Correlations

Collinearity

Statistics

B Std. Error Beta

Zero-

order Partial Part Tolerance VIF

1 (Constant) 9.515 2.019 4.713 .000

Pengetahuan .393 .134 .322 2.931 .090 .322 .322 .322 1.000 1.000

a. Dependent Variable: Minat

Untuk mengetahui besarnya pengaruh masing-masing variabel

independen (pengetahuan) terhadap variabel dependen (minat) dapat dilihat

dari nilai setiap variabel.

Page 71: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

59

Dari hasil perhitungan data pada tabel 11 variabel pengetahuan

berpengaruh signifikan terhadap minat kerena nilai thitung>ttabel 2.931>1,665 dan

nilai signifikan yang dihasilkan 0.000 lebih kecil 0,05. Maka hal ini berarti Ha

diterima Ho ditolak dengan kata lain bahwa variabel pengetahuan berpengaruh

signifikan terhadap pola minat.

5. Koefisien Determjnasi (R) square

Dari hasil pengujian sebagaimana terlampir pada lampiran 2

diperoleh koefisien determinasi (R2) sebagai berikut :

Tabel 12

Hasil Uji Determinasi (R Square)

Model Summaryb

Model R

R

Square

Adjusted R

Square

Std. Error of

the Estimate

Change Statistics

R Square

Change

F

Change df1 df2

Sig. F

Change

1 .444a .176 .092 2.44637 .104 8.588 1 74 .000

a. Predictors: (Constant), Pengetahuan

b. Dependent Variable: Minat

Berdasarkan tabel di atas diperoleh nilai koefisien determinasi sebesar

0,176 hal ini menunjukkan bahwa 17,6% minat menggunakan jasa perbankan

syariah mampu dijelaskan oleh variabel pengetahuan tentang produk

perbankan syariah pedagang pasar Simpang Pulai Kota Jambi, sementara

sisanya sebesar 82,4% dijelaskan oleh variabel lainnya yang tidak dijelaskan

dalam model.

Page 72: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

60

Di sisi lain dari tabel di atas diperoleh nilai koefisien korelasi sebesar

0,444. Artinya hubungan antara variabel pengetahuan tentang produk

perbankan syariah pedagang pasar simpang pulai kota jambi terhadap minat

menggunakan jasa perbankan syariah adalah positif dan sangat kuat, yaitu

sebesar 0,444.

Page 73: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

61

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan penelitian yang dilakukan, maka kesimpulan yang dapat

di ambil dari hasil penelitian adalah:

1. Variabel pengetahuan berpengaruh signifikan terhadap minat kerena nilai

thitung>ttabel 2.931>1,665 dan nilai signifikan yang dihasilkan 0.000 lebih

kecil 0,05. Maka hal ini berarti Ha diterima Ho ditolak dengan kata lain

bahwa variabel pengetahuan berpengaruh signifikan terhadap pola minat.

2. Penelitian dilakukan dengan menggunakan persamaan regresi linier

sederhana. Penelitian ini menunjukan adanya pengaruh antara pengetahuan

(X) terhadap pola minat (Y) pada pedagang di pasar simpang pulai kota

jambi dengan persamaan Y= 9.515+0,393 (X)+e. Nilai koefisien

determinasi adalah sebesar 0,176 hal ini menunjukkan bahwa 17,6% minat

menggunakan jasa perbankan syariah mampu dijelaskan oleh variabel

pengetahuan tentang produk perbankan syariah pedagang pasar Simpang

Pulai Kota Jambi, sementara sisanya sebesar 82,4% dijelaskan oleh

variabel lainnya yang tidak dijelaskan dalam model. Nilai koefisien

korelasi sebesar 0,444. Artinya hubungan antara variabel pengetahuan

tentang produk perbankan syariah pedagang pasar simpang pulai kota

jambi terhadap minat menggunakan jasa perbankan syariah adalah positif

dan sangat kuat, yaitu sebesar 0,444.

Page 74: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

62

B. Saran

Berdasarkan uraian di atas maka ada beberapa saran yang dapat

diberikan, yaitu sebagai :

1. Pihak Bank Syariah Cabang Jambi sebaiknya secara intensif

memperkenalkan berbagai produk kepada masyarakat, khususnya kepada

pedagang mengenai produk perbankan Syariah Mandiri Cabang Jambi.

2. Pihak perbankan syariah secara terus menerus melaksanakan pengenalan

produk dengan melakukan kegiatan terprogram pengenalan produk

syariah,

Page 75: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

DAFTAR PUSTAKA

A. Literatur

Ismail, Manajemen Perbankan Dari Teori Menuju Aplikasi, (Jakarta:

Kencana, 2010), h.1

aoud dan Mervyn K. Lewis, Perbankan Syariah, (Jakarta: PT Serambi Ilmu

Semesta, 2001), hal. 11

yafi’I Antonio, Bank Syariah Dari Teori Ke Praktek, (Jakarta: Gema Insani

Press, 2001), hal. 200

Latifa M. Alqaoud dan Mervyn K. Lewis, Op.Cit

M. Yusuf, Wibisana, Iwan Triyuwono, Nurkholis, A. Erani Yustika, “Studi

Pendahuluan Persepsi Masyarakat tentang Bank Perkreditan Rakyat Syari’ah”,

Malang: Centre for Business and Islamic Economics Studies – Faculty of

Economics Brawijaya University dan Bank Indonesia Jakarta, 1999, hlm. 10

Kamus Besar Bahasa Indonesia

QS. Yusuf: 55

Philip Kotler, Manajemen Pemasaran, edisi bahasa Indonesia, jilid 2

Jakarta, Prenhalindo, 2000, hlm 401

Kotler, Philip, 2002, Manajemen Pemasaran, Jilid 1, Edisi Milenium,

Jakarta,

Basu Swastha dan Irawan, 2007, Manajemen Pemasaran Modern, FE UGM:

Yogyakarta

Fandy Tjiptono, hal. 95

Undang-Undang Republik Indonesia. Nomor 21 Tahun 2008 Tentang

Perbankan Syariah.

Sudarsono, Heri. Bank dan Lembaga Keuangan Syariah. Edisi Keempat.

Yogyakarta : Ekonisia, 2012. hal. 29

Ascarya. Akad dan Produk Bank Syariah. Jakarta. PT. Raja Grafindo. 2007.

Persada, hal. 2

QS. Al – Imran 130

HR Muslim

Page 76: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

QS. Al – Imran: 18

QS. Annisa: 57

Sudarsono, Op.Cit., hal. 45

Sudarsono, Heri. 2012. Bank dan Lembaga Keuangan Syariah. Edisi Keempat.

Yogyakarta : Ekonisia, hal. 46

Burhanuddin 2010, hal.43

Saladin Djaslim, Manajemen Pemasaran, (Bandung: PT. Linda Karya, 2002),hal.

7

Thy Widiyono, Aspek Hukum Operasional Transaksi Produk Perbankan Di

Indonesia, (Bogor: Ghalia Indonesia, 2006), hal. 30

Andi Mappiare, Psikologi Remaja, Surabaya:Usaha Nasional, 1982, h. 62.

Nigel C. Benson dan Simon Grove, Mengenal Psikologi For Beginners, (Bandung:

Mizan, 2000), cet. Ke- 1, hal. 110

Tim Penyusun Kamus, Kamus Besar Bahasa Indonesia, (Jakarta: Balai Pustaka,

1990), cet. Ke-3, hal. 583

Mahfudh Shalahuddin, Pengantar Psikologi Pendidikan, (Surabaya: PT. Bina lImu,

(1990),

M Alisuf Sabri, Penganfar Psikologi Umum & Perkembangan, (Jakarta: Pedoman

ilmu Jaya, (1993), cet. Ke- I, hal. 43

Hariwijaya, Pedoman penulisan ilmiah Proposal Dan Skripsi – Landasan Teori,

Hipotesis, Analisis Statistik, Pedoman Teknik, Bahasa Ilmiah Pendadaran dan

Yudisium, (Yogyakarta: Tugu Pyblisher, 2008), hlm. 50-51.

Usman Husaini dan Akbar Setiady Purnomo, Pengantar Statistika, (Jakarta:PT.

Bumi Askara, 2008). Hln.3

Suharsini Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, (Jakarta:

Rineka Cipta, 2006), hlm. Saifuddin Jambi, Cet. Pertama, 2010), hlm. 25

Tim Penyusun, Pedoman Penulisan Skripsi, (Jambi: Syariah Press Fakultas Syariah

IAIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, Cet. Pertama, 2010), hlm.25

Danang Sunyoto, Metode Penelitian Akuntansi, (Bandung: PT. Refika Aditama,

2013), hlm.23

Page 77: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

Sutrisno Hadi, Metodologi Riset, (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2015) , hlm.

186.

Kamus Besar bahasa indonesia

Andi Mappiare, Psikologi Remaja, Surabaya:Usaha Nasional, 1982,

h. 62.

Pengurus Pasar Simpang Pulai Jambi, 2018

Fuad Mas’ud, “Survai Diagnosis Organisasional”, Badan Penerbit.

Universitas Diponorogo, Semarang, 2004), hal. 15

Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS,

Edisi. Keempat, (Penerbit Universitas Diponegoro, Semarang, 2009), hal.

117

Husein Umar, Metode Penelitian untuk Skripsi dan Tesis, (Jakarta:

Rajawali, 2013), hlm. 275

Ghozali Imam,Op.Cit., hal.

B. Sumber Lainnya

Yusdani. 2005. Perbankan Syariah Berbasis Floating Market. Millah. Vol. IV,. No.

2

https://www.kompasiana.com/ahamdzamronikbm/pesantren-

merupakan-lahan-pengembangan-ekonomi-islam.

Page 78: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

LAMPIRAN 1

KUESIONER

Responden yang terhormat,

Adapun kuesioner ini dibuat dalam rangka penyusunan skripsi yang

berjudul "PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK

PERBANKAN SYARI'AH TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN JASA

PERBANKAN SYARIAH (Studi Pada Pedagang Pasar Simpang Pulai Jambi) yang

merupakan syarat penyelesaian studi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam pada

Univeristas Islam Negeri Sulthan Thaha Syaifuddin Jambi.

Oleh karena itu, saya (peneliti) mengharapkan partisipasi dan kesediaan dari

Bapak/Ibu/Saudara/i untuk mengisi lembar kuisioner ini dengan pilihan yang

menurut anda tepat, karena jawaban yang Bapak/Ibu/Saudara/i berikan akan sangat

membantu dalam penulisan tugas akhir ini.

Seluruh informasi yang tekumpul pada kuisioener ini hanya akan digunakan

untuk penelitian semata yang bersifat rahasia, bukan untuk konsumsi publik.

Demikianlah permohonan ini, atas perhatian dan kesediaan dari

Bapak/Ibu/Saudara/i saya ucapkan terima kasih.

Horma saya,

Adibah Mardiah

Ses 141203

Page 79: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

PROFIL RESPONDEN

Petunjuk Pengisian

Beri tanda checklist (√) pada profil responden sebelum Bapak/Ibu/Saudara/i

menjawab pertanyaan dalam kuesioner

Usia : 20-25 tahun 26-30 tahun

31-35 tahun 36-40 tahun

41-45 tahun 46-50 tahun >50 tahun

Jenis Kelamin : Laki-laki Perempuan

Lama Berusahan : ……………………………

Ketentuan Menjawab:

1. Jawablah pernyataan berikut dengan memberikan tanda checklist (√) pada salah

satu kolom pilihan yang telah disediakan.

2. Jawablah penyataan dengan memberikan 1 jawaban pada masing-masing

pernyataan.

3. Jawablah pernyataan dengan yang tepat menurut Bapak/Ibu/Saudara/i.

Keterangan Jawaban :

Pengetahuan :

Page 80: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

Sangat Tahu ST 5

Tahu T 4

Kurang Tahu KT 3

Tidak Tahu TT 2

Sangat Tidak Tahu STT 1

Minat :

Sangat Setuju SS 5

Setuju S 4

Kurang Setuju KS 3

Tidak Setuju TS 2

Sangat Tidak Setuju STS 1

Page 81: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

1. Pengetahuan (X)

NO PERNYATAAN ST T KT TT STT

5 4 3 2 1

1 Produk Perbankan Syariah halal dan sesuai dengan syariat

Islam

2 Perbankan syariah menggunakan system bagi hasil

3 Perbankan Syariah memiliki layanan perbankan yang

lengkap

4 Perbankan Syariah diawasi oleh Dewan Pengawas

Syariah dalam kegiatan operasionalnya

2. Minat (Y)

NO PERNYATAAN SS S KS TS STS

5 4 3 2 1

1 Saya berminat menjadi nasabah Perbankan Syariah

2 Saya berminat memindahkan rekening tabungan saya ke

Perbankan Syariah

3 Saya berminat menjadikan Perbankan Syariah sebagai

Bank utama saya

4 Saya berminat menjadi nasabah Perbankan Syariah

karena kemudahan prosedur dan administrasinya

5 Saya berminat menjadi nasabah Perbankan Syariah

karena sesuai dengan kebutuhan saya

LAMPIRAN 2 : Tabulasi Data Penelitian

Page 82: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

NO RES PENGETAHUAN TOTAL MINAT TOTAL

1 2 3 4 1 2 3 4 5

1 3 3 3 4 13 4 3 4 4 4 19

2 3 3 4 5 15 3 4 4 3 4 18

3 3 4 4 4 15 4 4 4 3 5 20

4 4 3 4 3 14 4 4 4 4 3 19

5 3 3 3 3 12 4 4 4 3 4 19

6 5 3 4 3 15 3 4 4 4 5 20

7 3 3 3 4 13 5 3 5 5 5 23

8 3 3 3 5 14 4 4 4 3 4 19

9 3 4 3 4 14 4 4 3 5 5 21

10 3 4 4 2 13 4 3 4 5 4 20

11 4 3 2 3 12 5 4 3 4 5 21

12 5 4 3 4 16 4 4 4 4 3 19

13 3 3 5 5 16 4 4 4 4 5 21

14 5 2 4 4 15 3 4 4 5 4 17

15 4 4 3 5 16 3 5 4 5 4 21

16 3 4 2 4 13 4 4 4 5 3 20

17 4 2 5 4 15 5 3 4 4 5 21

18 3 4 3 2 12 4 5 4 5 3 21

19 3 4 2 4 13 4 4 4 3 4 19

20 3 3 3 5 14 5 3 5 4 5 22

21 5 3 4 5 17 3 5 5 4 3 20

22 3 4 4 3 14 5 3 5 5 4 22

Page 83: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

23 4 4 4 4 16 4 5 5 4 4 22

24 3 3 3 5 14 4 5 4 4 3 20

25 5 3 3 3 14 5 4 4 5 4 22

26 3 5 3 4 15 4 5 4 5 4 22

27 3 3 3 4 13 4 5 4 4 3 20

28 5 3 4 4 16 5 4 5 5 5 24

29 3 4 4 3 14 5 4 5 4 4 22

30 4 4 4 4 16 4 4 4 3 5 20

31 3 3 3 3 12 5 4 5 4 4 22

32 5 3 4 5 17 4 5 4 4 5 22

33 3 3 3 4 13 4 4 5 5 4 22

34 5 4 4 4 17 4 5 4 4 5 22

35 4 4 3 4 15 5 5 5 5 4 24

36 5 2 4 3 14 5 4 4 4 5 22

37 3 4 5 4 16 4 5 5 5 4 23

38 4 4 5 4 17 5 4 4 4 5 22

39 5 4 5 4 18 4 4 5 5 4 22

40 4 5 3 4 16 4 4 4 4 5 21

41 4 5 4 4 17 4 5 5 5 4 23

42 2 4 4 4 14 5 4 4 4 5 22

43 4 3 5 3 15 5 5 5 5 4 24

44 5 4 4 4 17 5 4 4 4 5 22

45 3 4 5 4 16 4 4 5 5 4 22

46 4 3 4 3 14 4 5 3 5 5 22

Page 84: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

47 3 4 4 3 14 5 4 4 5 4 22

48 4 3 5 4 16 4 5 5 4 5 23

49 3 4 5 4 16 5 4 4 4 5 22

50 4 3 4 3 14 4 5 4 4 4 21

51 4 3 5 2 14 5 4 4 5 4 22

52 3 4 2 4 13 4 5 4 5 5 23

53 4 5 3 3 15 4 4 4 5 4 21

54 5 4 5 4 18 5 4 5 5 5 24

55 4 4 5 5 18 5 4 4 5 4 22

56 5 5 5 5 20 4 4 5 5 4 22

57 4 5 5 4 18 4 5 4 5 4 22

58 4 4 5 5 18 5 5 5 4 5 24

59 5 4 5 4 18 4 4 4 3 4 19

60 3 4 5 5 17 5 3 5 5 5 23

61 4 5 5 4 18 4 4 4 3 4 19

62 4 5 5 3 17 5 5 5 4 4 23

63 5 3 5 2 15 5 4 4 5 4 22

64 5 3 5 4 17 4 5 5 4 4 22

65 2 5 3 4 14 5 4 4 5 5 23

66 5 2 5 5 17 4 3 5 5 5 22

67 4 4 3 4 15 4 4 4 5 4 21

68 5 3 3 2 13 4 5 4 5 5 23

69 3 2 5 4 14 5 3 5 4 5 22

70 5 2 5 3 15 3 5 4 5 5 22

Page 85: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

71 3 2 5 4 14 5 5 5 4 5 24

72 3 4 3 4 14 4 4 5 4 4 21

73 4 4 3 5 16 4 5 5 4 5 23

74 4 2 5 3 14 5 4 5 4 5 23

75 5 4 3 5 17 4 5 4 4 5 22

76 4 3 5 4 16 5 4 5 4 5 23

LAMPIRAN 3 : Uji Validitas

Variabel Pengetahuan

Correlations

item_1 item_2 item_3 item_4

skor_

total

P_1 Pearson

Correlation 1 -.164 .284* -.039 .539**

Sig. (2-tailed) .157 .013 .737 .000

N 76 76 76 76 76

P_2 Pearson

Correlation -.164 1 -.139 .110 .372**

Sig. (2-tailed) .157 .232 .346 .001

N 76 76 76 76 76

P_3 Pearson

Correlation .284* -.139 1 .021 .615**

Sig. (2-tailed) .013 .232 .857 .000

N 76 76 76 76 76

P_4 Pearson

Correlation -.039 .110 .021 1 .507**

Page 86: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

Sig. (2-tailed) .737 .346 .857 .000

N 76 76 76 76 76

skor_total Pearson

Correlation .539** .372** .615** .507** 1

Sig. (2-tailed) .000 .001 .000 .000

N 76 76 76 76 76

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Variabel Minat

Correlations

item_1 item_2 item_3 item_4 item_5 skor_total

M_1 Pearson

Correlation 1 -.309** .241* .103 .298** .584**

Sig. (2-

tailed) .007 .036 .377 .009 .000

N 76 76 76 76 76 76

M_2 Pearson

Correlation -.309** 1 -.030 .037 -.161 .244*

Sig. (2-

tailed) .007 .794 .752 .165 .033

N 76 76 76 76 76 76

M_3 Pearson

Correlation .241* -.030 1 .112 -.009 .508**

Sig. (2-

tailed) .036 .794 .334 .940 .000

Page 87: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

N 76 76 76 76 76 76

M_4 Pearson

Correlation .103 .037 .112 1 -.069 .477**

Sig. (2-

tailed) .377 .752 .334 .552 .000

N 76 76 76 76 76 76

M_5 Pearson

Correlation .298** -.161 -.009 -.069 1 .456**

Sig. (2-

tailed) .009 .165 .940 .552 .000

N 76 76 76 76 76 76

skor_total Pearson

Correlation .584** .244* .508** .477** .456** 1

Sig. (2-

tailed) .000 .033 .000 .000 .000

N 76 76 76 76 76 76

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

Page 88: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

LAMPIRAN 4 : Uji Realibilitas

Variabel Pengetahuan

Reliability Statistics

Cronbach's

Alpha N of Items

.638 5

Variabel Minat

Reliability Statistics

Cronbach's

Alpha N of Items

.610 6

Page 89: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

LAMPIRAN 5 : Hasil Pengujian Regresi

Descriptive Statistics

Mean

Std.

Deviation N

Minat 15.39 2.066 76

Pengetahuan 14.97 1.697 76

Correlations

Minat Pengetahuan

Pearson

Correlation

Minat 1.000 .322

Pengetahuan .322 1.000

Sig. (1-tailed) Minat . .002

Pengetahuan .002 .

N Minat 76 76

Pengetahuan 76 76

Variables Entered/Removeda

Model

Variables

Entered

Variables

Removed Method

1 Pengetahuanb . Enter

a. Dependent Variable: Minat

b. All requested variables entered.

Page 90: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

Model Summaryb

Model R

R

Square

Adjusted

R Square

Std.

Error of

the

Estimate

Change Statistics

R

Square

Change

F

Change df1 df2

Sig. F

Change

1 .444a .176 .092 2.44637 .104 8.588 1 74 .000

a. Predictors: (Constant), Pengetahuan

b. Dependent Variable: Minat

ANOVAa

Model

Sum of

Squares df

Mean

Square F Sig.

1 Regression 33.292 1 33.292 8.588 .004b

Residual 286.866 74 3.877

Total 320.158 75

a. Dependent Variable: Minat

b. Predictors: (Constant), Pengetahuan

Page 91: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardiz

ed

Coefficien

ts

t

Si

g.

Correlations

Collinearit

y Statistics

B Std. Error Beta

Ze

ro-

ord

er

Par

tial

Pa

rt

Toler

ance

VI

F

1 (Constan

t)

9.5

15 2.019

4.7

13

.0

00

Pengetah

uan .39

3 .134 .322

2.9

31

.0

00

.32

2

.32

2

.3

22 1.000

1.0

00

a. Dependent Variable: Minat

Coefficient Correlationsa

Model

Pengeta

huan

1 Correla

tions

Pengetahuan 1.000

Covaria

nces

Pengetahuan .018

a. Dependent Variable: Minat

Page 92: PENGARUH PENGETAHUAN PEDAGANG TENTANG PRODUK …repository.uinjambi.ac.id/96/1/Adibah_Mardiah_(SES...akan berminat untuk menggunakan jasa bank syariah, karena mereka menganggap, bahwa

Collinearity Diagnosticsa

Model Dimension

Eigenvalu

e

Condition

Index

Variance Proportions

(Constant) Pengetahuan

1 1 1.994 1.000 .00 .00

2 .006 17.822 1.00 1.00

a. Dependent Variable: Minat

Casewise Diagnosticsa

Case Number

Std.

Residual Minat

Predicted

Value Residual

1 3.748 22 14.62 7.380

a. Dependent Variable: Minat

Residuals Statisticsa

Minimu

m

Maximu

m Mean

Std.

Deviation N

Predicted Value 14.23 17.37 15.39 .666 76

Residual -3.798 7.380 .000 1.956 76

Std. Predicted

Value -1.752 2.962 .000 1.000 76

Std. Residual -1.929 3.748 .000 .993 76

a. Dependent Variable: Minat