negarawan

Upload: jamil-misbah

Post on 08-Oct-2015

216 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Diskusi Negarawan Muda di UI Depok

TRANSCRIPT

NegarawanMudaPosted on28 Agustus 2013 byJejak DestinasiHari ini. Dompet Dhuafa menyelenggarakan kegiatan bertajuk Negarawan Muda. Negarawan Muda yang sedang belajar merawat Indonesia. Kegiatan tersebut berupatalkshowyang menghadirkan politisi-politisi yang tidak asing di negeri ini. Mereka di antaranya Muarar Sirait (PDIP), Didi Irawadi (Demokrat), Fadli Zon (Gerindra), dan Fachri Hamzah (PKS), serta Yudi Latif selaku pengamat politik. Tampil sebagai moderator Alfito Deanova (Presenter TvOne). Kegiatan ini berlangsung di ruangan yang memuat sekitar 400 lebih para penerima Beastudi Indonesia DD.

Acara nampak ramai ketika Muarar Sirait meminta peserta untuk bertanya dengan pertanyaan yang tajam dan kritis. Hal itu juga ditekankan oleh moderator. Akhirnya terpilih dua orang untuk bertanya. Satu pertanyaan dari mahasiswa mengkritisi para pembicara yang menjawab pertanyaan sebelumnya kemana-kemana, tidakto the point. Serentak tepuk tangan membahana. Pak Muarar juga salut. Satu orang lagi yang bertanya, seorang mahasiswi yang mengkritisi para pejabat yang tidak tegas dalam mengambil keputusan. Terlalu lama untuk melaksanakan suatu kebijakan yang akan mendukung kemajuan Indonesia seperti pembangunan kilang minyak kerjasama dengan Pemerintah Iran.

Pak Muarar Sirait menjelaskan tentang perjuangan mahasiswa yang berpanas-panas di luar ruangan, sama halnya dengan tidak mudahnya anggota DPR memperjuangkan kesejahteraan rakyat di ruangan yang nyaman, penuh AC, dan banyak godaan uang tentunya. Para wakil rakyat dan mahasiswa berjuang bersama-sama untuk kepentingan rakyat, tandasnya.Acara ini sendiri begitu antusias diikuti mahasiswa berbagai universitas, tentunya yang menerima manfaat beasiswa Beastudi Indonesia. Ketika salahsatu pembicara mencoba menjawab pertanyaan yang banyak dari peserta. Beberapa mahasiswa mengacungkan tangan ingin menginterupsi atau bertanya. Tetapi, moderator berhasil menguasai suasana dengan apik.Berbicara negarawan. Yudi Latif mengungkapkan, seorang negarawan memikirkan bagaimana kontribusi dia untuk negara sedangkan seorang politisi memikirkan sebaliknya. Tentu ini sebagai bahan kritisi saja.

Fachri Hamzah sedang mengungkapkan buah pikirannya tentang Negarawan Muda.

Fachri Hamzah mengungkapkan bahwa seorang negarawan harus memiliki karakter yang kuat dan keyakinan yang kuat pula. Harus tangguh bertarung dalam jihad yang paling besar pahalanya menurut dia. Orang yang yakin benar dengan apa yang dia pegang, apa yang dia yakini, maka akan berkerumunanlah orang-orang di sekitarnya.#Depok, 27 Agustus 2013