membuat website personal menggunakan cms mambo

12
BSW – IntegrateDigitaLearning Page1 Membuat Website Personal Menggunakan CMS Joomla / Mambo Joomla / Mambo adalah sebuah aplikasi Content Management System yang profesional dari produk open source. Aplikasi ini dapat digunakan secara free untuk pengelolaan website mulai dari yang paling sederhana hingga sebuah website komersial yang kompleks. Beberapa keuntungan dari penggunaan Joomla / Mambo sebagai aplikasi CMS antara lain adalah : Mudah dalam melakukan set up maupun penggunaanya Mempunyai interface sistem Administrasi yang unik dalam pengelolaan konten sebuah website Cukup fleksible untuk membuat desain website menggunakan sistem template yang tersedia Mudah dalam menambah konten dan images Desain rancangan website sangat fleksible untuk dapat digunakan mulai dari pengelola website pemula hingga Webmaster profesional. Apa Itu Opensource? Anda mungkin bertanya apa itu opensource, Opensource merupakan istilah dunia komputer yang berarti kode sumber aplikasi dapat diakses, dilihat dan dimodifikasi oleh umum sesuai dengan aturan yang ditentukan. Opensource tidak selalu berarti gratis. Ada kala Anda perlu membayar untuk dapat tetap menggunakan aplikasi opensource jika Anda telah mencapai suatu titik yang telah disetujui dalam aturan yang telah ditentukan. Untuk menggunakan Joomla Anda tidak perlu membayar sepeser pun. Joomla gratis! Created On April 2010, by : Agus Tavip Mukti

Upload: agus-tavip-mukti

Post on 19-Jun-2015

578 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Panduan Installasi joomla on PC local

TRANSCRIPT

Page 1: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page1

Membuat Website Personal Menggunakan CMS Joomla / Mambo

Joomla / Mambo adalah sebuah aplikasi Content Management System yang

profesional dari produk open source. Aplikasi ini dapat digunakan secara free untuk

pengelolaan website mulai dari yang paling sederhana hingga sebuah website

komersial yang kompleks. Beberapa keuntungan dari penggunaan Joomla / Mambo

sebagai aplikasi CMS antara lain adalah :

• Mudah dalam melakukan set up maupun penggunaanya

• Mempunyai interface sistem Administrasi yang unik dalam pengelolaan

konten sebuah website

• Cukup fleksible untuk membuat desain website menggunakan sistem

template yang tersedia

• Mudah dalam menambah konten dan images

• Desain rancangan website sangat fleksible untuk dapat digunakan mulai

dari pengelola website pemula hingga Webmaster profesional.

Apa Itu Opensource?

Anda mungkin bertanya apa itu opensource, Opensource merupakan istilah dunia

komputer yang berarti kode sumber aplikasi dapat diakses, dilihat dan dimodifikasi

oleh umum sesuai dengan aturan yang ditentukan.

Opensource tidak selalu berarti gratis. Ada kala Anda perlu membayar untuk dapat

tetap menggunakan aplikasi opensource jika Anda telah mencapai suatu titik yang

telah disetujui dalam aturan yang telah ditentukan. Untuk menggunakan Joomla

Anda tidak perlu membayar sepeser pun. Joomla gratis!

Created On April 2010, by : Agus Tavip Mukti

Page 2: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page2

Sejarah Singkat Joomla

Mungkin ada yang sudah mengetahui mengenai CMS Mambo Opensource. Nah,

Joomla ini adalah kembarannya. Kode aplikasi yang digunakan Joomla sama dengan

yang digunakan Mambo. Bahkan pengembangnya juga dari Mambo dan sekarang

fokus di Joomla Mereka membentuk Joomla karena mereka percaya dengan prinsip

bahwa Joomla tetap harus fokus sebagai aplikasi opensource dan tidak ingin

terkontaminasi oleh hal yang berbau komersial. Nama Joomla sendiri diambil dari

bunyi kata “Jumla” yang berasal dari bahasa Swahili yang berarti “all together” atau

“as a whole” atau “bersama-sama”.

Fitur Joomla

Joomla mempunyai banyak fitur dan dapat ditambah. Di bawah ini adalah fitur-fitur

standar dari instalasi Joomla.

• Archive Manager

• Banner Manager

• Category Manager

• Contact Manager

• Content Items Manager

• Control Panel

• Frontpage Manager

• Global Check-in

• Global Configuration

• Install/Uninstall

• Language Manager

• Mambot Manager

• Mass Mail Users

• Media Manager

• Menu Manager

• Module Manager

• Module Positions

• News Feeds Manager

• Poll Manager

• Search Engine Text

• Section Manager

• Static Content Manager

• Syndication

• Template Manager

• Trash Manager

• User Manager

• Web Link Manager

Page 3: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page3

Instalasi Joomla CMS Pada Web Server Lokal

Sebelum anda memulai instalasi Joomla CMS pada web server lokal, terlebih dulu

anda menyiapkan beberapa aplikasi dan tentunya sumber file instalasi Joomla CMS.

Tujuan instalasi Joomla CMS secara lokal adalah agar lebih

mudah dalam melakukan perubahan-perubahan yang kita

inginkan terhadap Joomla CMS yang akan kita gunakan untuk

sebuah portal/website, jika sudah tampak seperti yang kita

inginkan maka berikutnya kita akan melakukan upload ke

server hosting yang telah kita siapkan agar bisa dilihat oleh

orang diluar sana.

Berikut ini beberapa rekomendasi server web lokal yang merupakan paket lengkap

PHP, MySql dan Apache , diantaranya adalah :

1. XAMPP : Aplikasi webserver yang sudah terpaket menjadi satu ini cukup menjadi

favorit dikalangan para penggunanya, perkembangan update ke versi terbaru pun

cukup cepat dibandingkan aplikasi web server lokal lainnya. Xampp juga dapat

berjalan pada beberapa flatform sistem operasi.

2. XAMPP Lite : Versi lite dari Xampp ini sangat memudahkan pengguna yang ingin

menggunakan web server secara mobile. Jadi anda dapat menginstall web server

lokal pada mobile hard disk/flashdisk.

3. X!J : webserver yang dikembangkan lebih lanjut dari XAMPP ini memang didesain

khusus untuk Joomla CMS.

Dalam tutorial kali ini Kita menggunakan XAMPP Lite versi 1.6.7, versi tersebut

sudah cukup update jika kita bandingkan dengan beberapa server hosting yang ada

dipasaran.

Page 4: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page4

Installasi Xampp

Bila Anda telah mendownload Xampp : Anda dapat langsung melakukan Install

dengan melakukan double klik pada file Xampp Win32 Installer.

Maka akan tampil seperti pada Gb.1. untuk mulai tahapan Installasi Xampp tersebut

ikuti tahapan tersebut hingga Xampp selesai ter-Install pada PC / notebook Anda.

Gb.1. Tampilan tahapan pertama Installasi Xampp.

Dan setelah di install, maka jalankan XAMPP Control Panel dan aktifkan opsi Apache

Server dan MySQL Server, kemudian aktifkan browser anda dan ketikkan url

http://localhost, maka tampilan pertama kali adalah sebagai berikut :

Gb.2. Tampilan Control Panel dari Xampp

Page 5: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page5

Jika telah muncul tampilan seperti diatas, maka XAMPP web server anda telah

sukses di install.

Berikutnya anda harus mendownload source Joomla CMS agar dapat melakukan

tahapan instalasi. Versi Joomla CMS yang terbaru hingga saat ini adalah 1.5. Anda

dapat mendownload CMS Joomla Fullpakage tersebut pada URL :

http://www.joomla.org/download

Instalasi Joomla CMS

Jalankan Xampp, kemudian ekstrak source Joomla CMS ke direktori /xampp/htdocs

Jika anda tidak ingin menginstal Joomla CMS ke root direktori (htdocs) xampp maka

anda harus membuat satu folder baru.

Contoh : /xampp/htdocs/joomla

Maka root direktori dari Joomla CMS anda adalah direktori tempat anda menginstal

joomla cms.

Jalankan browser anda dan ketikkan alamat http://localhost atau

http://ip_lokal_anda, maka akan tampil seperti tampilan berikut :

Gb.3. Index Of Joomla File

Klik pada direktori Joomla, maka anda akan dibawa menuju ke tampilan awal

instalasi Joomla CMS sebagai berikut :

Page 6: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page6

Gb.4. Tampilan awal Installasi Joomla

Tekan tombol “Next” untuk melanjutkan ke tahap berikutnya

Gb.5. Tampilan Pre Installation Check

Page 7: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page7

Gb.6. Tampilan License

Baca terlebih dulu policy penggunaan Joomla CMS agar anda memahami aturan-

aturan dari lisensi Joomla CMS, jika sudah klik tombol “Next”.

Gb.7. Tampilan Database Configuration

Atur konfigurasi Instalasi Joomla CMS berdasarkan parameter yang telah

disediakan, berikut ini contoh konfigurasi :

Page 8: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page8

Host Name : localhost

My SQL user Name : root

My SQL Password : biarkan kosong (jika anda menggunakan xampp)

My SQL Database Name : joomla (isi sesuai dengan nama database yang anda

inginkan)

Jika sudah maka anda klik tombol “next” untuk melanjutkan ke tahap berikutnya.

Gb.7. Tampilan FTP Configuration

Klik Yes pada pilihan Basic Setting, abaikan pengisian form untuk instalasi pada

lokal PC / Notebook. Klik Next untuk melanjutkan.

Page 9: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page9

Gb.8. Tampilan Main Configuration

Isi tampilan diatas dengan nama joomla website yang anda buat, misalnya “Website

Joomla” atau nama lain yang ingin anda gunakan. Isi alamat email kemudian sesuai

email yang anda miliki kemudian lakukan Ganti password default yang merupakan

kode acak dari sistem joomla dengan password yang mudah anda hafal, dan

abaikan terlebih dahulu opsi “File Permission”, karena nantinya jika website Joomla

anda telah online anda dapat mengaturnya lebih lanjut.

Klik pilihan “Install Sample Data” untuk memudahkan anda yang baru pertama kali

menginstal Joomla, karena telah tersedia data-data contoh yang akan membantu

anda untuk mengetahui cara kerja Joomla CMS nantinya. Klik Next untuk

melanjutkan Installasi Joomla Anda.

Page 10: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page10

Gb.8. Tampilan Finish

Sampai pada tahap ini berarti anda telah berhasil menginstal joomla, seperti tampa

pada Gb.8. (tampilan di atas).

Gb.9. Tampilan akhir untuk masuk ke site Joomla

Pesan pada tampilan diatas cukup jelas, bahwa anda diwajibkan menghapus

direktori “Installation” pada direktori root joomla website anda. Setelah anda

menghapus maka anda Klik pada pesan Click here when the directory has been

Page 11: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page11

Remove. Kemudian Anda sudah dapat melihat tampilan awal untuk frontend dan

backend Joomla CMS anda,seperti tampilan dibawah ini :

Gb.10. Tampilan Frontend Joomla CMS setelah instalasi pertama

Gb.11. Tampilan Form Login ke Backend Joomla CMS

Page 12: Membuat Website Personal Menggunakan CMS Mambo

BSW – IntegrateDigitaLearning

Page12

Gb.12.Tampilan Backend Administrasi Joomla CMS