ltm_pbl1_penyebab banjir oleh alam

4
Laporan Tugas Mandiri Judul : Penyebab Banjir oleh Alam Nama : Adinda Kemala Eka NPM : 1406605742 Data Publikasi : Banjir Jakarta: Antara kodrat alam dan ulah manusia Disarikan dari: Kompas, Sabtu 26 Januari 2013; Peta Konsep :

Upload: mauhibahyumna

Post on 03-Feb-2016

26 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

LTM PBL 1 Adinda Kemala Eka

TRANSCRIPT

Page 1: LTM_PBL1_Penyebab Banjir Oleh Alam

Laporan Tugas Mandiri

Judul : Penyebab Banjir oleh Alam

Nama : Adinda Kemala Eka

NPM : 1406605742

Data Publikasi : Banjir Jakarta: Antara kodrat alam dan ulah manusia

Disarikan dari: Kompas, Sabtu 26 Januari 2013;

Peta Konsep :

Page 2: LTM_PBL1_Penyebab Banjir Oleh Alam
Page 3: LTM_PBL1_Penyebab Banjir Oleh Alam

Uraian Peta Konsep:

Banjir di Jakarta disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satu faktor penyebab banjir

yang paling utama adalah oleh alam, penyebab oleh alam sendiri dibagi menjadi dua,

yaitu faktor kondisi alam dan faktor alam.

Faktor kondisi alam adalah faktor penyebab banjir yang diakibatkan oleh keadaan

alam atau lingkungan yang berubah. Contoh penyebab banjir akibat faktor kondisi

alam antara lain:

1. Rusaknya hutan di daerah Bogor

Jakarta dilalui oleh beberapa sungai yang berasal atau berhulu di Bogor.

Kerusakan hutan di daerah Bogor menyebabkan hutan yang harusnya berfungsi

menjadi penahan dan resapan air menjadi terganggu, sehingga air langsung

mengalir ke permukaan.

2. Pembangunan yang mengabaikan lingkungan

Pembangunan yang mengabaikan lingkungan seperti pembangunan mall, gedung

pencakar langit ataupun pembangunan infrastruktur lain di atas daerah resapan air

mengakibatkan hujan yang turun di Jakarta seluruhnya mengalir ke sungai tanpa

ada yang diserap oleh tanah, sehingga volume air yang mengalir ke sungai

meningkat drastis saat hujan turun.

3. Pendangkalan sungai dan tersumbatnya got

Pendangkalan sungai menyebabkan turunnya kemampuan sungai untuk

menampung air, sehingga apabila terjadi hujan meskipun hanya terjadi dalam

waktu yang singkat bisa menyebabkan air meluap dan terjadi banjir karena sungai

tidak mampu menampung air hujan. Tersumbatnya got menyebabkan air got

meluap dan menyebabkan genangan air saat terjadi hujan.

4. Penurunan muka tanah

Penurunan muka tanah yang diakibatkan oleh penyedotan air tanah yang

berlebihan menyebabkan permukaan tanah Jakarta dengan permukaan laut makin

dekat, sehingga potensi terjadinya banjir rob di daerah pesisir akan lebih besar.

Page 4: LTM_PBL1_Penyebab Banjir Oleh Alam

Faktor alam faktor penyebab banjir yang diakibatkan oleh kondisi geografis alam itu

sendiri. Contoh penyebab banjir akibat dari faktor alam adalah:

1. Curah hujan tinggi

Pada saat-saat tertentu, curah hujan di Jakarta dan sekitarnya meningkat. Curah

hujan yang tinggi menyebabkan volume air sungai meningkat dengan cepat dan

apabila kapasitas air sungai tidak mencukupi air sungai bisa meluap dan bisa

terjadi banjir.

Curah hujan tinggi juga diakibatkan keberadaan Gunung Salak dan Gunung

Pangrango menghambat awan yang membawa uap air dari laut, kemudian turun

berupa hujan di kawasan Bogor dan sekitarnya.

2. Kondisi Geografis

Beberapa keadaan geografis Jakarta yang menyebabkan Jakarta rawan banjir

antara lain:

- Jakarta termasuk kota yang terletak di daerah dataran rendah: hanya 7 meter di

atas permukaan laut. Bahkan, 40 persen wilayah Jakarta masuk kategori

dataran rendah (lowland).

- Jakarta dilintasi oleh 13 sungai yang semuanya bermuara di Jakarta. Sungai-

sungai itu yang menjadi penyebab banjir atau genangan air, terutama karena

kondisinya yang tak terurus serta sistem drainase kota yang tidak memadai.

- Kontur wilayah Jakarta yang tidak rata (cekung) sehingga menyulitkan air

mengalir sampai ke hilir, sehingga air yang gagal megalir ke hilir akan

tertambat di suatu tempat dan lama kelamaan akan menggenang dan

mengakibatkan banjir.