laporan pbl.pdf

Upload: irwan-sadega-chaseshadow

Post on 08-Mar-2016

250 views

Category:

Documents


14 download

TRANSCRIPT

  • LAPORAN PELAKSANAANPENGALAMAN BELAJAR LAPANGAN (PBL) IDI DESA JATI BARU KECAMATAN ASTAMBUL

    KABUPATEN BANJAR2-20 Juli 2014

    Penerapan Kawasan Tanpa Asap Rokok (KTR) Rumah Tangga SebagaiUpaya Mengurangi Frekuensi Merokok Dalam Rumah di Desa Jati Baru

    Tahun 2014

    Disusun Oleh :KELOMPOK III

    NAMA NIMIRWAN I1A112008M. NUR HIDAYAT I1A112027KHAIRUN NISA I1A112010MISDARI INTAN I1A112038REZKY MAULLYDIA I1A112066NORMA YUNITA I1A112086

    PROGRAM STUDI KESEHATAN MASYARAKATFAKULTAS KEDOKTERAN

    UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURATBANJARBARU

    2014

  • ii

    LAPORAN PELAKSANAANPENGALAMAN BELAJAR LAPANGAN (PBL) IDI DESA JATI BARU KECAMATAN ASTAMBUL

    KABUPATEN BANJARPos Rokok Terpadu Sebagai Upaya Mengurangi Risiko Penularan TB

    Paru di Desa Jati Baru Tahun 2014

    Disusun Oleh :KELOMPOK III

    NAMA NIMIRWAN I1A112008M. NUR HIDAYAT I1A112027KHAIRUNNISA I1A112010MISDARI INTAN I1A112038REZKY MAULLYDIA I1A112066NORMA YUNITA I1A112086

    Telah disahkan dan diterima dengan baik oleh :Pembimbing: Tanggal

    (DR. Qomariyatus Sholihah, ST, M.Kes)NIP. 19780420 2005012 2 002Penguji: Tanggal

    (Noor Ahda Fadillah, SKM, M.Kes (Epid))NIK. 1999.2014.1.114Mengetahui,Ketua PSKM FK UNLAM Tanggal

    (Lenie Marlinae, SKM, MKL)NIP. 19770412 200501 2 002

  • iii

    KATA PENGANTARPuji syukur penyusun ucapkan kehadirat Allah SWT, karena dengan

    rahmat dan karunia-Nya penyusun masih diberi kesempatan bekerjabersama untuk menyelesaikan tugas laporan ini. Dimana tugas inimerupakan salah satu dari tugas mata kuliah Pengalaman belajarlapangan (PBL).

    Dalam penuyusunan tugas ini penyusun merasa masih banyakkekurangan baik pada teknis penulisan maupun materi, mengingat akankemampuan yang dimiliki penyusun. Untuk itu kritik dan saran darisemua pihak sangat kami harapkan demi penyempurnaan pembuatanmakalah ini.

    Semoga materi ini dapat bermanfaat dan menjadi sumbanganpemikiran bagi pihak yang membutuhkan, khususnya bagi penyusunsehingga tujuan yang diharapkan dapat tercapai.

    Banjarbaru, 30 September 2014

    Penyusun

  • iv

    DAFTAR ISIHalaman

    JUDUL...................................................................................................... iLEMBAR PENGESAHAN... ................................................................. iiKATA PENGANTAR ............................................................................ iiiDAFTAR ISI. ........................................................................................... ivDAFTAR TABEL... ................................................................................. viBAB I. PENDAHULUAN

    A. Latar Belakang................................................................... 1B. Tujuan. ................................................................................ 4C. Manfaat............................................................................... 5

    BAB II. GAMBARAN UMUMA. Gambaran Umum Desa. .................................................. 7B. Gambaran Umum Desa Berdasarkan Wilayah

    Pelayanan Kesehatan........................................................ 13BAB III. DIAGNOSA KOMUNITAS

    A. Hasil Survei Kuisioner Kepala Rumah Tangga............ 39B. Hasil Survei Kuisioner Individu..................................... 61

    BAB IV. PEMETAAN MASALAH DAN PEMECAHAN MASALAHA. Identifikasi Masalah ......................................................... 84B. Penentuan Prioritas Masalah .......................................... 88C. Faktor Risiko...................................................................... 93D. Pemecahan Masalah ......................................................... 94E. Penentuan Prioritas Masalah .......................................... 95F. Rencana Kegiatan Intervensi (Plan Of Action) .............. 97

    BAB V. PENUTUPA. Kesimpulan........................................................................ 102B. Saran. .................................................................................. 103

    DAFTAR PUSTAKA

  • vDAFTAR TABELHalaman

    Tabel 2.1 Komposisi Penduduk Menurut Jenis Kelamin danRT di Desa Jati Baru Bulan Juli Tahun 2014... ................. 8

    Tabel 2.2 Komposisi Jumlah Kepala Keluarga Menurut RT diDesaJati Baru Bulan Juli Tahun 2014... ............................. 8

    Tabel 2.3 Distribusi Pendidikan Terakhir Penduduk Desa JatiBaruPada Bulan Juli Tahun 2014....................................... 10

    Tabel 2.4 Fasilitas yang ada di Desa Jati Baru.................................. 11Tabel 2.5 Jumlah penduduk yang menggunakan air bersih

    menurut desa tahun 2012... ................................................ 12Tabel 2.6 Sumber Daya Tenaga di Poskesdes Desa Jati Baru

    Kecamatan Astambul Pada Bulan Julitahun 2014... ......................................................................... 15

    Tabel 2.7 Komposisi Penduduk Menurut Jenis Kelamin danGolongan Umur di Kecamatan Astambultahun 2013............................................................................. 17

    Tabel 2.8 Desa-Desa yang menjadi wilayah KecamatanAtambul... ............................................................................. 18

    Tabel 2.9 Sumber Daya Tenaga pada UPT Puskesmas Astambultahun 2013... ......................................................................... 22

    Tabel 2.10 Sarana transportasi yang dimiliki UPT PuskesmasAstambul tahun 2013... ....................................................... 23

    Tabel 2.11 Hasil Kegiatan PKMPSM UPT PuskesmasAstambul Kecamatan Astambul Tahun 2013.................. 24

    Tabel 2.12 Hasil kegiatan Kesehatan Lingkungan UPTPuskesmas Astambul Kecamatan AstambulTahun 2013... ........................................................................ 25

  • vi

    Tabel 2.13 Hasil Kegiatan Program Pokok Kesehatan Ibu danAnak (KIA) UPT Puskesmas Astambul KecamatanAstambul Tahun 2013......................................................... 26

    Tabel 2.14 Hasil Kegiatan Pokok Usaha Kesehatan Gizi UPTPuskesmas Astambul Kecamatan AstambulTahun 2013... ........................................................................ 27

    Tabel 2.15 Hasil Kegiatan Pokok Imunisasi UPT PuskesmasAstambul Kecamatan Astambul Tahun 2013.................. 27

    Tabel 2.16 Hasil Kegiatan Pokok P2 Kusta UPT PuskesmasAstambul Kecamatan Astambul Tahun 2013.................. 28

    Tabel 2.17 Hasil Kegiatan Pokok P2 TB Paru UPT PuskesmasAstambul Kecamatan Astambul Tahun 2013.................. 29

    Tabel 2.18 Hasil Kegiatan Pokok P2 Malaria UPT PuskesmasAstambul Kecamatan Astambul Tahun 2013.................. 29

    Tabel 2.19 Hasil Kegiatan Pokok P2 ISPA UPT PuskesmasAstambul Kecamatan Astambul Tahun 2013.................. 30

    Tabel 2.20 Hasil Kegiatan Pokok P2 Diare UPT PuskesmasAstambul Kecamatan Astambul Tahun 2013.................. 30

    Tabel 2.21 Hasil Kegiatan Pokok P2 DBD UPT PuskesmasAstambul Kecamatan Astambul Tahun 2013.................. 31

    Tabel 2.22 Hasil Kegiatan Program Pengembangan UsahaKesehatan Sekolah UPT Puskesmas Astambultahun 2013............................................................................. 32

    Tabel 2.23 Hasil Kegiatan Program Pengembangan PerawatanKesehatan Masyarakat (Perkesmas) UPT PuskesmasAstambul tahun 2013... ....................................................... 33

    Tabel 2.24 Hasil Kegiatan Program Pengembangan UsahaKesehatan Kerja (UKK) UPT Puskesmas Astambultahun 2013............................................................................. 34

  • vii

    Tabel 2.25 Hasil Kegiatan Program Pengembangan UsahaKesehatan Gigi dan Mulut UPT Puskesmas Astambultahun 2013............................................................................. 34

    Tabel 2.26 Hasil Kegiatan Program Pengembangan KesehatanJiwa UPT Puskesmas Astambul Tahun 2013................... 35

    Tabel 2.27 Hasil Kegiatan Program Pengembangan KesehatanMata UPT Puskesmas Astambul Tahun 2013... .............. 36

    Tabel 2.28 Hasil Kegiatan Program Pengembangan KesehatanUsia Lanjut UPT Puskesmas Astambul tahun 2013... .... 36

    Tabel 2.29 Sepuluh Penyakit Terbanyak di UPT PuskesmasAstambul Kecamatan Astambul Tahun 2013.................. 37

    Tabel 2.30 Sepuluh Obat Terbanyak yang Digunakan UPTPuskesmas Astambul Kecamatan Astambultahun 2013............................................................................. 38

    Tabel 3.1 Distribusi Jenis Kelamin Responden di DesaJati Baru.................................................................................. 39

    Tabel 3.2 Distribusi Usia Responden di Desa Jati Baru... ................. 40Tabel 3.3 Distribusi Tingkat Pendidikan Responden di Desa

    Jati Baru................................................................................... 41Tabel 3.4 Distribusi Jenis Pekerjaan Responden di Desa

    Jati Baru................................................................................... 42Tabel 3.5 Distribusi LILA WUS Responden di Desa Jati Baru... ..... 43Tabel 3.6 Distribusi Responden Menurut Kejadian Mortalitas

    Sejak 2007-2014 di Desa Jati Baru........................................ 44Tabel 3.7 Distribusi Jarak yang ditempuh Rumah Tangga ke

    Sarana Pelayanan Kesehatan Terdekat dalam Waktu3 Bulan Terakhir di Desa Jati Baru...................................... 45

    Tabel 3.8 Distribusi Waktu yang ditempuh Rumah Tangga keSarana Pelayanan Kesehatan Terdekat dalam Waktu3 Bulan Terakhir di Desa Jati Baru...................................... 46

  • viii

    Tabel 3.9 Distribusi Rumah Tangga Menurut PemanfaatanPelayanan Kesehatan dalam Waktu 3 Bulan Terakhirdi Desa Jati Baru... ................................................................. 46

    Tabel 3.10 Distribusi Rumah Tangga Menurut Jenis Pelayananyang diterima dalam Waktu 3 Bulan Terakhir di DesaJati Baru................................................................................. 47

    Tabel 3.11 Distribusi Rumah Tangga Menurut Pemakaian AirUntuk Keperluan Rumah Tangga di DesaJati Baru................................................................................ 48

    Tabel 3.12 Distribusi Sumber Air yang Digunakan untuk KeperluanRumah Tangga dalam Waktu 3 Bulan Terakhir di DesaJati Baru................................................................................. 48

    Tabel 3.13 Distribusi Cara Rumah Tangga Mendapatkan Air yangBukan Berasal dari PDAM... .............................................. 49

    Tabel 3.14 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan KeberadaanSumber Pencemaran dalam Radius

  • ix

    Tabel 3.20 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Saluran AirLimbah dari Kamar Mandi/Tempat Cuci/Dapur diDesa Jati Baru... .................................................................... 55

    Tabel 3.21 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan KetersediaanTempat Pembuangan Sampah di luar Rumah di DesaJati Baru................................................................................. 55

    Tabel 3.22 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Jenis TempatPengumpulan/Penampungan Sampah Rumah Tanggadi luar Rumah di Desa Jati Baru... .................................... 56

    Tabel 3.23 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan KetersediaanTempat Penampungan Sampah Basah (Organik)di dalam Rumah di Desa Jati Baru... ................................ 57

    Tabel 3.24 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Jenis TempatPengumpulan/Penampungan Sampah Rumah Tanggadi luar Rumah di Desa Jati Baru... .................................... 57

    Tabel 3.25 Distribusi Rumah Tangga berdasarkan PenggunaanBahan Kimia Golongan Bahan Beracun dan Berbahaya(B3) di Desa Jati Baru... ....................................................... 58

    Tabel 3.26 Distribusi Rumah Tangga yang Memelihara Ternakdi Desa Jati Baru... ............................................................... 59

    Tabel 3.27 Distribusi Tempat Memelihara Ternak pada 34 RumahTangga di Desa Jati Baru... ................................................. 59

    Tabel 3.28 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan KeberadaanSumber Pencemaran di sekitar Rumah di DesaJati Baru................................................................................. 60

    Tabel 3.29 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Jenis SumberPencemaran di sekitar rumah pada 31 rumah tanggadi Desa Jati Baru... ............................................................... 61

    Tabel 3.30 Distribusi Responden Berdasarkan Penyakit Menulardi Desa Jati Baru... ............................................................... 62

    Tabel 3.31 Distribusi Responden Berdasarkan PengetahuanHIV/AIDS di Desa Jati Baru.............................................. 67

  • xTabel 3.32 Distribusi Responden di Desa Jati Baru... ........................ 68Tabel 3.33 Distribusi Responden Berdasarkan Riwayat Rawat

    Inap di Desa Jati Baru... ...................................................... 73Tabel 3.34 Distribusi Responden Berdasarkan Riwayat Berobat

    Jalan di Desa Jati Baru... .................................................... 73Tabel 3.35 Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan

    Mengenai Flu Burung di Desa Jati Baru... ...................... 74Tabel 3.37 Distribusi Responden Berdasarkan Perilaku CTPS

    di Desa JatiBaru... ................................................................ 76Tabel 3.38 Distribusi Reponden Berdasarkan Perilaku Masyarakat

    Mengenai Tempat BAB di Desa Jati Baru... ..................... 77Tabel 3.39 Distribusi Responden Berdasarkan Perilaku Menggosok

    Gigi Setiap Hari di Desa Jati Baru..................................... 78Tabel 3.40 Distribusi Responden Berdasarkan Waktu Menggosok

    Gigi pada 344 Responden di Desa Jati Baru.................... 78Tabel 3.41 Distribusi Responden Berdasarkan Perilaku Merokok

    1 Bulan Terakhir di Desa Jati Baru.................................... 79Tabel 4.1 Penentuan prioritas masalah... ............................................ 89Tabel 4.2 faktor risiko dan alternatif pemecahan masalah............... 94Tabel 4.3 Penentuan prioritas pemecahan masalah... ....................... 95Tabel 4.4 Penyusunan rencana kegiatan intervensi di Desa

    Jati Baru................................................................................... 97

  • DAFTAR LAMPIRANLampiran1. Lembar Catatan Kegiatan Pengalaman Belajar Lapangan (PBL) I2. Daftar Hadir pada Saat FGD (Focused Group Discussion)3. Lembar Evaluasi PBL I Oleh Pembimbing Fakultas4. Lembar Evaluasi PBL I oleh Penguji Fakultas5. Lembar Evaluasi PBL I oleh Pembimbing Lapangan (Desa)6. Lembar Evaluasi PBL I oleh UP PBL7. Dokumentasi Kegiatan PBL I Desa Jati Baru8. Lembar Konsultasi Ke Puskesmas9. Surat Undangan melakukan FGD (Focused Group Discussion)10. Lembar Kuesioner11. Entry Data Kuisioner

  • 1BAB IPENDAHULUAN

    A. Latar BelakangSalah satu permasalahan yang terdapat di Desa Jati Baru adalah

    penyakit tuberkulosis. Penyakit tuberkulosis merupakan penyakit infeksiyang disebabkan oleh mycobacterium tuberculosis yang sampai saat inimasih menjadi masalah kesehatan masyarakat. Pada tahun 1993, worldhealth organization (WHO) mencanangkan kedaruratan global penyakittuberkulosis karena pada sebagian besar negara di dunia, penyakittuberkulosis tidak terkendali. Ini disebabkan banyaknya penderita yangtidak berhasil disembuhkan, terutama penderita menular (Basil TahanAsam Positif). Seperti halnya masyarakat di Desa Jati Baru yang masihkurang memperhatikan keteraturan dalam minum obat (1).

    Masih tingginya prevalensi penderita tuberkulosis di Indonesiamenunjukkan bahwa angka keberhasilan pengobatan di Indonesia masihrendah. Untuk mencapai kesembuhan dibutuhkan keteraturan berobatbagi setiap penderita. Pengobatan yang tidak benar akan mengakibatkanterjadinya resistensi kuman TB terhadap obat yang diberikan. Sejauh iniketidakpatuhan penderita merupakan penyebab terpenting kegagalanpengobatan tuberkulosis. Faktor-faktor yang mempengaruhi keefektifankartu berobat seperti tingkat pendapatan, tingkat pengetahuan dankemudahan dalam menjangkau pelayanan kesehatan (1).

  • 2Keberhasilan pengobatan penderita TB paru dipengaruhi beberapa

    faktor yang meliputi faktor medis dan non-medis. Faktor medis meliputi:keluhan pertama sebelum pengobatan, penyakit penyerta, efek sampingdan retensi obat. Sedangkan, faktor nonmedis meliputi: umur, jenispekerjaan, Komunikasi Informasi Edukasi (KIE), sikap petugas kesehatan,kemudahan jangkauan berobat, PMO dan keteraturan minum obat (2).

    Separuh dari kematian karena TB paru pada laki-laki disebabkanmerokok, perokok berkembang menjadi penderita tuberkulosis paru.Kematian pada penderita TB paru adalah 4 kali lebih besar padakelompok merokok dibanding yang tidak merokok. Di Indonesiaprevalensi perokok 27,7%, dimana 70% dari mereka telah merokok diusiaanak-anak dan remaja. Merokok dapat menyebabkan kelainan fungsi paruobstruktif, pnemonia, influenza dan penyakit infeksi pernapasan akut.Merokok memberikan risiko tinggi terhadap timbulnya berbagai penyakitserta memberikan risiko kematian. Jenis rokok yang digunakan olehkelompok kasuspun sebagian besar jenis rokok kretek yang tanpa filter,hal ini sangat berbahaya karena semua zat berbahaya yang ada dalamrokok dimungkinkan terhirup. Perilaku merokok pada kelompok kasusini juga sudah dilakukan sejak lama. Merokok meningkatkan risiko infeksipnemonia, ISPA dan juga TB paru. Merokok dapat meningkatkan risikoinfeksi akut dengan beberapa mekanisme yang memungkinkan. Merokokjuga mempunyai dampak negatif pada fungsi -limposit membawa

  • 3kepada menurunnya produksi imunoglobulin. Secara ringkas merokokdapat meningkatkan risiko infeksi melalui efek yang bersifat merugikanpada struktur dan fungsi jalan pernapasan dan respon imunologis pejamuterhadap infeksi. Pada asap rokok terdapat 4000 zat kimia berbahayauntuk kesehatan. Komponen tersebut antara lain karbonmonoksida (CO),karbondioksida (CO2), oksigen (O2), hidrogen sianida, amoniak, nitrogen,senyawa hidrokarbon, nikotin, tar, benzopiren, fenol dan kadmium (3).

    Meningkatnya jumlah kasus TB paru BTA positif ini disebabkan olehadanya faktor risiko yang memicunya seperti faktor risiko lingkungan,demografi, sosial ekonomi, dan perilaku. Tinggal di rumah yangkondisinya tidak sehat akan mempercepat terjadinya penularan penyakitTB. Ventilasi yang tidak memenuhi syarat, padatnya penghuni rumah,dan kontak serumah dengan penderita TB paru merupakan faktor risikoterinfeksi kuman mycobacterium tuberculosis (4).

    Tujuan utama pembangunan nasional adalah peningkatan kualitassumber daya manusia (SDM) yang dilakukan secara berkelanjutan. Upayakesehatan diselenggarakan dalam rangka mewujudkan derajat kesehatanyang optimal. Salah satu bentuk upaya kesehatan dalam sistem kesehatannasional yang melibatkan peran serta masyarakat diselenggarakan dipuskesmas dan rumah sakit sebagai rujukannya (5).

    Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) sebagai ujung tombakpembangunan kesehatan mengemban misi untuk mendorong

  • 4kemandirian masyarakat dalam hal hidup sehat melalui pemberdayaanmasyarakat. Wujud nyata dari upaya pemberdayaan masyarakat adalahhadirnya berbagai bentuk Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat(UKBM) di setiap wilayah kerja Puskesmas. Upaya KesehatanBersumberdaya Masyarakat (UKBM) yang lebih nyata peranannya dantelah mampu berkembang di tengah masyarakat adalah Pos PelayananTerpadu atau Posyandu (6).

    B. Tujuan Kegiatan1. Tujuan Umum

    Tujuan umum dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkanpengetahuan dan kesadaran masyarakat terhadap penanggulanpermasalahan hubungan kebiasaan merokok di dalam rumah dengankejadian tuberkulosis di Desa Jati Baru Kecamatan Astambul.2. Tujuan Khusus

    Secara khusus tujuan kegiatan ini adalah:a. Memberikan pengetahuan dan meningkatkan kesadaran masyarakat

    tentang pentingnya keteraturan berobat.b. Mengajak dan mengingatkan masyarakat agar berpartisipasi dalam

    berperilaku hidup bersih dan sehat.c. Meningkatkan cakupan dan jangkauan pelayanan kesehatan dasar,

    terutama yang berkaitan dengan imunisasi dasar.

  • 5d. Mengetahui peningkatan pengetahuan dan kesadaran masyarakat

    setelah diberikannya intervensi.

    C. ManfaatManfaat yang diperoleh dalam Pengalaman Belajar Lapangan (PBL) I

    ini yaitu sebagai berikut:1. Bagi Mahasiswa

    a. Mengaplikasikan pengetahuan yang dimiliki dalam identifikasimasalah dan pemecahan masalah terkait permasalahan kebiasaanmerokok di dalam rumah dengan kejadian tuberkulosis di DesaJati Baru.

    b. Dapat melakukan intervensi terhadap masalah yang telahditemukan di Desa Jati Baru secara langsung dengan ilmukesehatan masyarakat yang telah diberikan.

    c. Berkembangnya kemampuan komunikasi terhadap masyarakatdalam menggali permasalahan di masyarakat.

    d. Meningkatnya kemampuan dalam melakukan evaluasi baikjangka pendek maupun jangka panjang terhadap intervensiprogram pos rokok terpadu yang dilakukan

  • 62. Bagi Masyarakat Desa Jati Baru

    a. Peningkatan kesadaran masyarakat untuk berperan aktif dalammelakukan pemantauan minum obat anti tuberkulosis terhadappenderita.

    b. Masyarakat memperoleh pengetahuan mengenai pentingnyamenjaga perilaku hidup bersih dan sehat.

    c. Memperoleh pengetahuan mengenai pentingnya berkunjung kePosyandu setiap bulan untuk melakukan dan memberikanimunisasi dasar kepada anak-anak mereka

    d. Masyarakat terbantu untuk memecahkan atau menanggulangipermasalahan kebiasaan merokok di dalam rumah.

    3. Bagi Pemerintah atau Instansi terkaita. Memperoleh masukan serta pemikiran dan tenaga dalam

    penentuan prioritas masalah kesehatan yang ada di masyarakatDesa Jati Baru.

    b. Memperoleh bantuan dalam mengenali permasalahan danmenanggulangi permasalahan kesehatan yang terjadi di wilayahkerja instansi terkait.

    c. Membantu Pemerintah daerah setempat dalam rangkapeningkatan derajat kesehatan masyarakat dalam menanggulangimasalah kebiasaan merokok di dalam rumah dengan kejadiantuberkulosis.

  • 7BAB IIGAMBARAN UMUM

    A. Gambaran Umum Desa1. Keadaan Geografis

    Desa Jati Baru merupakan salah satu dari 22 desa yang berada diKecamatan Astambul (Astambul Kota) dengan luas daerah sebesar 5 km2.Keadaan geografis Desa Jati Baru secara keseluruhan sama dengan desalainnya yang berada di Kecamatan Astambul yaitu berupa dataran rendahyang terdiri atas rawa-rawa dan tanah rendah (7).

    Jarak Desa Jati Baru ke Kecamatan Astambul berjarak 3 km denganwaktu tempuh 10 menit dan jarak ke Kabupaten Banjar (Martapura)sebesar 6 km dengan waktu tempuh 30 menit. Desa Jati Baru memilikibatas-batas wilayah desa dengan desa lain yaitu sebagai berikut (7):a. Sebelah Utara : berbatasan dengan Desa Munggu Rayab. Sebelah Timur : berbatasan dengan Desa Kelampayan Tengahc. Sebelah Selatan : berbatasan dengan Desa Tambangand. Sebelah Barat : berbatasan dengan Desa Akar Begantung2. Data Demografisa. Jumlah Penduduk

    Jumlah penduduk di Desa Jati Baru pada bulan Juli tahun 2014adalah 1879 jiwa dengan jumlah laki-laki sebesar 962 jiwa (51,20%) danperempuan sebesar 917 jiwa (48,80%). Komposisi penduduk menurut jenis

  • 8kelamin dan rukun tetangga (RT) di Desa Jati Baru pada bulan Juli tahun2014 dapat dilihat pada tabel 2.1 sebagai berikut (8):Tabel 2.1 Komposisi Penduduk Menurut Jenis Kelamin dan RT di Desa

    Jati Baru Bulan Juli Tahun 2014RT Pria Wanita Total Persentase (%)

    RT 1 172 155 327 17,40RT 2 206 226 432 23,00RT 3 320 300 620 33,00RT 4 264 236 500 26,60

    Jumlah 962 917 1879 100Sumber: Laporan Bulan Juli Tahun 2014 Balai Desa Jati Baru

    Berdasarkan tabel 2.1 menunjukan bahwa jumlah pendudukterbanyak berada pada RT 3 dengan jumlah 620 jiwa (33,00%) danpenduduk dengan jumlah yang paling rendah berada pada RT 1 denganjumlah 327 jiwa (17,40%).

    Jumlah Kepala Keluarga (KK) di Desa Jati Baru sebanyak 542 jiwa.Komposisi jumlah kepala keluarga menurut RT di Desa Jati Baru padabulan Juli tahun 2014 dapat dilihat pada tabel 2.2 sebagai berikut (8):Tabel 2.2 Komposisi Jumlah Kepala Keluarga Menurut RT di Desa Jati

    Baru Bulan Juli Tahun 2014RT Jumlah Kepala Keluarga Presentase (%)RT 1 98 18,08RT 2 122 22,51RT 3 167 30,81RT 4 155 28,60

    Jumlah 542 100Sumber: Laporan Bulan Juli Tahun 2014 Balai Desa Jati Baru

    Berdasarkan tabel 2.2 menunjukan bahwa jumlah kepala keluargaterbanyak berada pada RT 3 dengan jumlah 167 kepala keluarga (30,81%)

  • 9dan kepala keluarga dengan jumlah yang paling rendah berada pada RT 1dengan jumlah 98 kepala keluarga (18,08%).b. Kepadatan Penduduk

    Pada Bulan Juli tahun 2014 Desa Jati baru memiliki penduduksebanyak 1879 jiwa dengan luas daerah yang dihuni sebesar 5 km2

    Sehingga kepadatan penduduk Desa Jati Baru pada bulan Juli tahun 2014sebesar 375,8 jiwa/km2 (8) .c. Aparat atau Perangkat Desa

    Susunan aparat/perangkat desa di Desa Jati Baru yaitu terdiri darikepala desa, sekretaris desa, dan 4 ketua RT. Struktur pemerintahan DesaJati Baru dapat dilihat pada bagan 2.1 sebagai berikut (8):Bagan 2.1. Struktur Pemerintahan Desa Jati Baru Pada Bulan Juli Tahun

    2014

    Sumber: Laporan Bulan Juli Tahun 2014 Balai Desa Jati Baru

    e. Data PendidikanDistribusi pendidikan terakhir penduduk di Desa Jati Baru dapat

    dilihat pada tabel 2.3 berikut (8):

    Ketua RT IMurhan Ketua RT IIHusaini

    Ketua RT IIIH. Syarwani

    Kepala DesaH. Ahmad Baidawi

    Sekretaris DesaBaidawi

    Ketua RT IVH.Abdul Muis

  • 10Tabel 2.3 Distribusi Pendidikan Terakhir Penduduk Desa Jati Baru Pada

    Bulan Juli Tahun 2014No Pendidikan Terakhir Jumlah Persentase (%)1 Buta Aksara dan Angka 15 1,462 Tidak Tamat SD 46 4,473 Tamat SD/Sederajat 813 79,084 Tamat SMP/Sederajat 89 8,665 Tamat SMA/Sederajat 58 5,646 Tamat Akademi (D1/D3) - -7 Sarjana (S1/S2/S3) 7 0,69

    Jumlah 1028 100Sumber: Laporan Bulan Juli Tahun 2014 Balai Desa Jati Baru

    Berdasarkan tabel 2.3 menunjukan bahwa jumlah pendidikanterakhir paling banyak di Desa Jati Baru adalah tamat SD/sederajatdengan jumlah sebanyak 813 orang (79,08%) dan masih terdapatpenduduk yang buta aksara dan angka sebanyak 15 orang (1,46%).f. Sosial ekonomi

    Sebagian besar penduduk Desa Jati Baru bermata pencahariansebagai petani dan sebagian kecil bermata pencaharian sebagai pedagangatau yang lainnya seperti sopir angkot, buruh bangunan, dan lain-lain.Jadi, secara mendetail dari segi ekonomi terdiri dari petani (65 %),pedagang (10%), dan lain-lain (25%) (7).g. Budaya

    Desa Jati Baru berada di wilayah Kabupaten Banjar denganmayoritas penduduk bersuku Banjar, maka kebudayaan yang adamerupakan bagian dari kebudayaan Banjar pula, seperti selamatan,tampung tawar, baayunan anak, mandi-mandi, haulan, arwahan serta

  • 11tasmiyahan. Kebanyakan kebudayaan yang ada merupakan kebudayaan-kebudayaan yang bernuansa islami (7).3. Data Fasilitas Desa

    Fasilitas-fasilitas desa yang terdapat di Desa Jati Baru dapat dilihatpada tabel 2.5 (7):Tabel 2.4 Fasilitas Yang Ada di Desa Jati BaruNo Jenis Fasilitas Jumlah1 Kantor Desa 12 Poskesdes 13 Mushalla 44 Sekolahan 55 Jembatan 36 WC Umum 47 Lapangan Sepak Bola 28 Lapangan Badminton 1

    Sumber: Data Profil Desa Jati Baru

    Berdasarkan tabel 2.5 terdapat 8 fasilitas yang tersedia di Desa JatiBaru. Berdasarkan survei yang telah dilakukan, penduduk Desa Jati Barukurang memanfaatkan fasilitas WC umum yang telah tersedia di desanya.Hal ini dikarenakan sebagian besar penduduk lebih suka menggunakanjamban dibandingkan menggunakan WC umum.4. Data Penggunaan Air Bersih

    Data penggunaan air bersih menurut desa tahun 2012 padaKecamatan Astambul adalah sebagai berikut (9):

  • 12Tabel 2.5 Jumlah Penduduk Yang Menggunakan Air Bersih Menurut

    Desa Tahun 2012No Desa Jumlah Pelanggan1 Pinggiran Ilir -2 Pinggiran Ulu 13 Banua Anyar DS -4 Astambul Seberang 185 Astambul 1306 Jati 97 Danau Salak -8 Pasar Jati 1629 Sungai Alat 11510 Sungai Tuan Ulu 7311 Sungai Tuan Ilir 7212 Banua Anyar ST -13 Tambangan -14 Kelampayan Ilir -15 Munggu Raya -16 Kelampayan Tengah -17 Kelampayan Ulu -18 Kimamar -19 Lok Gabang -20 Kaliukan -21 Tambak Danau -22 Pematang Hambawang -

    Jumlah 580Sumber: Laporan Kecamatan Astambul Dalam Angka Tahun 2013 Kantor Kecamatanan

    Astambul

    Berdasarkan tabel 2.6 menunjukan bahwa penduduk Desa Jati Barumerupakan salah satu desa dari 8 Desa yaitu Desa Pinggiran Ulu,Astambul Seberang, Astambul, Pasar Jati, Sungai Alat, Sungai Tuan Uludan Sungai Tuan Ilir yang menggunakan air bersih dari PDAM untukkebutuhan air. Hanya 9 kepala rumah tangga di Desa Jati Baru yangmenggunakan air bersih dari PDAM untuk kebutuhan air (9). Berdasarkan

  • 13hasil survei yang dilakukan, penduduk Desa Jati Baru lebih banyakmemanfaatkan sumber air dari air sumur dan air sungai sebagai air bersihdan juga ada beberapa keluarga yang memanfaatkan untuk air minum.

    B. Gambaran Umum Desa Berdasarkan Wilayah Pelayanan Kesehatan1. Pos Kesehatan Desa (Poskesdes) Desa Jati Baru

    Poskesdes merupakan fasilitas kesehatan di Desa Jati Baru yangterletak di RT 2. Ruang lingkup kegiatan Poskesdes di Desa Jati Barumeliputi upaya kesehatan yang mencakup upaya promotif, preventif, dankuratif yang dilaksanakan oleh tenaga kesehatan (terutama bidan) denganmelibatkan kader kesehatan (10).

    Kegiatan Poskesdes utamanya adalah pelayanan kesehatan dasaryaitu layanan kesehatan untuk anak usia 0-11 bulan dan 1-5 tahun, ibuhamil, ibu menyusui, serta usia lanjut yang ada di wilayah desa Jati Baru.Adapun kegiatan/ pelayanan di poskesdes Jati Baru adalah (10):a. Posyandu Balita1) Persiapan sebelum pelaksanaan posyandu (H-)

    a) Sehari sebelumnya, memberitahukan kepada masyarakat akandilaksanakan kegiatan posyandu.

    b) Mempersiapkan alat dan bahan yang akan diperlukan untukposyandu.

    c) Pembagian tugas diantara kader posyandu.

  • 142) Pelaksanaan pada hari buka posyandu (H).

    a) Kegiatan I, yaitu pendaftaran balita, pendaftaran ibu hamil (ibuhamil setelah didaftar langsung saja menuju kegiatan IV).

    b) Kegiatan II, yaitu penimbangan balita.c) Kegiatan III, yaitu pencatatan.d) Kegiatan IV, yaitu memberikan penyuluhan kepada balita

    berdasarkan hasil penimbangan anaknya, dan memberikanpenyuluhan kepada ibu hamil.

    e) Kegiatan V, yaitu pelayanan imunisasi, KB, pemberian tablettambah darah, vitamin A, dan obat-obatan lainnya sertapemeriksaan kehamilan.

    f) Kegiatan sesudah hari buka posyandu, yaitu kegiatan kunjunganrumah sekaligus pemberian vitamin A kepada balita yangkebetulan tidak hadir ke posyandu.

    b. Posyandu Lansia1) Pemeriksaan aktifitas kegiatan sehari-hari/activity of daily living,

    meliputi kegiatan dalam dasar kehidupan, seperti makan/minum,berjalan, mandi, berpakaian, naik turun tempat tidur, dan buang airbesar dan kecil.

    2) Pemeriksaan status mental. Pemeriksaan ini berhubungan denganmental emosional, dengan menggunakan pedoman metode 2 menit(bisa dilihat KMS Usia Lanjut).

  • 153) Pemeriksaan status gizi melalui penimbangan berat badan dan

    pengukuran tinggi badan dan dicatat pada grafik indek massa tubuh.4) Pengukuran tekanan darah menggunakan tensi meter dan stetoskop.5) Rujukan ke puskesmas apabila ada keluhan/ditemukan kelainan pada

    pemeriksaan.6) Penyuluhan bisa dilakukan di dalam atau di luar kelompok dalam

    rangka kunjungan rumah dan konseling kesehatan dan gizi sesuaidengan masalah kesehatan yang dihadapi oleh individu dan ataukelompok lanjut usia.Sarana dan prasarana poskesdes Desa Jati Baru meliputi sebuah

    rumah yang ditempati bidan desa untuk dijadikan sebagai tempatpelayanan kesehatan, sebuah tempat tidur, alat kesehatan , dan obat-obatan (10).

    Keadaan tenaga Poskesdes di Desa Jati Baru pada bulan Juli tahun2014 dapat dilihat pada tabel 2.7 sebagai berikut:Tabel 2.6 Sumber Daya Tenaga di Poskesdes Desa Jati Baru Kecamatan

    Astambul Pada Bulan Juli Tahun 2014No Jenis Tenaga Kerja Jumlah1 Bidan Desa 12 Kader Kesehatan 4

    Sumber: Hasil Wawancara Bidan Desa Jati Baru

    Berdasarkan tabel 2.7 tenaga di Poskesdes Desa Jati Baru terdiri dari1 bidan desa dan 4 kader kesehatan. Berdasarkan petunjuk teknispengembangan dan penyelenggaraan pos kesehatan desa,

  • 16pengorganisasian suatu poskesdes harus didukung oleh tenaga poskesdesyang terdiri dari tenaga kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan diPoskesdes minimal 1 (satu) orang bidan dan kader kesehatan sekurang-kurangnya berjumlah 2 (dua) orang yang telah mendapatkanpelatihan/orientasi (11). Berdasarkan hal tersebut, pengorganisasian yangada di poskesdes Desa Jati Baru telah memenuhi kriteria yang telahditetapkan.2. UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambula. Keadaan Geografi

    Kecamatan Astambul dengan ibukotanya Astambul Kota berjarak 9 km dari ibukota Kabupaten Banjar (Martapura) dan dari ibukotaPropinsi Kalimantan Selatan (Banjarmasin) Jaraknya 50 km. Jarakmenuju Puskesmas Astambul dari Desa Jati Baru berjarak 3 km.Kecamatan Astambul memiliki batas-batas wilayah dengan kecamatanlain yaitu sebagai berikut (9):1) Sebelah Utara : berbatasan dengan Kecamatan Simpang Empat2) Sebelah Timur : berbatasan dengan Kecamatan Mataram dan

    Pengaron3) Sebelah Selatan : berbatasan dengan Kecamatan Karang Intan4) Sebelah Barat : berbatas dengan Kecamatan Martapura

  • 17Keadaan geografis Kecamatan Astambul berupa dataran rendah

    yang terdiri atas rawa-rawa dan tanah rendah di kiri kanan sepanjangsungai melewati wilayah Kecamatan Astambul (9).b. Data Demografis

    Jumlah penduduk Kecamatan Astambul pada tahun 2013 sebanyak33.427 jiwa, terdiri atas penduduk laki-laki 17.426 jiwa (52,1%) danpenduduk wanita 16.001 jiwa (47,8%). Komposisi penduduk menurut jeniskelamin dan golongan umur di Kecamatan Astambul tahun 2013 dapatdilihat pada tabel 2.8 sebagai berikut (9):Tabel 2.7 Komposisi Penduduk Menurut Jenis Kelamin dan Golongan

    Umur di Kecamatan Astambul tahun 2013

    No Golongan Umur(Tahun) Laki-laki Wanita JumlahPersentase

    (%)1 0-4 2.501 1.878 4.379 13,12 5-14 3.238 2.802 6.040 20,23 15-44 6.896 6.998 13.894 41,54 45-64 3.160 3.113 6.273 18,75 > 65 1.631 1.210 2.841 8,4

    Jumlah 17.426 16.001 33.427 100Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun

    2013

    Berdasarkan tabel 2.8 menunjukan bahwa jumlah pendudukterbanyak berada pada golongan usia produktif (15-44 tahun) yaitu 13.894jiwa (41,5%).c. Peta Wilayah Kerja Puskesmas

    Pusat Kesehatan Masyarakat Astambul atau UPT PuskesmasAstambul berada di Desa Sungai Alat RT 1 Kecamatan Astambul

  • 18Kabupaten Banjar Propinsi Kalimantan Selatan. Luas wilayah KecamatanAstambul 216,5 km2, terdiri atas 22 desa dan 102 Rukun Tetangga (RT).Desa-desa yang menjadi wilayah Kecamatan Astambul dapat dilihat padatabel 2.9 sebagai berikut (9):Tabel 2.8 Desa-Desa Yang Menjadi Wilayah Kecamatan AtambulNo Nama Desa1 Banua Anyar Danau Salak2 Danau Slak3 Pasar Jati4 Jati Baru5 Astambul Seberang6 Astambul Kota7 Pinggiran Ulu8 Pinggiran Ilir9 Sungai Alat10 Kaliukan11 Lok Gabang12 Tambak Danau13 Pematang Hambawang14 Sei Tuan Ulu15 Sungai Tuan Ilir16 Banua Anyar Sungai Tuan17 Kelampayan Tengah18 Kelampaian Ulu19 Limamar20 Kelampaian Ilir21 Tambangan22 Munggu Raya

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan AstambulTahun 2013

    Wilayah kerja UPT Puskesmas Astambul dapat ditempuh denganjalan darat, baik dengan kendaraan roda empat maupun roda dua.Sebagian besar jalan yang menghubungkan desa-desa di Kecamatan

  • 19Astambul sudah diaspal, walaupun kondisinya banyak yang rusak, danakan lebih rusak bila musim penguhujan karena dilanda banjir (9).d. Denah Alur Kerja

    Dalam melaksanakan pelayanan kesehatan, UPT PuskesmasAstambul memiliki alur kerja sebagai berikut (9):1) Loket Kartu

    Setiap pasien/klien yang berobat terlebih dahulu harus mendaftar diloket kartu dan memberitahukan tujuan berobat yaitu ke KIA, balaipengobatan, poli gigi atau untuk meminta surat keterangan pada tatausaha. Setelah mendaftar, pasien/klien diminta menuggu panggilan diruang tunggu dari masing-masing ruangan/poli.2) Balai Pengobatan (BP)

    Pada Balai Pengobatan pasien mendapatkan pelayananpemeriksaan/pengobatan, termasuk rujukan ke Rumah Sakit bilapelayanan di puskesmas tidak memungkinkan untuk penanganannya.Untuk mendapatkan hasil pengobatan/pelayanan kesehatan yangoptimal, BP dapat merujuk ke pasien/klien ke poli lain, yaitu poli gigi,KIA, pengelola TB paru atau menegakkan diagnosa pasien dirujuk kelaboratorium. Hasil rujukan dikembalikan ke BP.3) Poli Kesehatan Ibu Dan Anak (KIA)

    Pada poli KIA pasien mendapatkan pelayananpemeriksaan/pengobataan, termasuk rujukan ke rumah sakit. Bila

  • 20pelayanan di Puskesmas tidak memungkinkan untuk pelayanan ini. KIAdapat merujuk pasien/klien kepoli lain, yaitu ruang imunisasi, poli gigi,BP, KPMKK (Klinik Pemecahan Masalah Kesehatan Keluarga).4) Poli Gigi

    Pada Poli Gigi pasien mendapatkan pelayanan gigi, termasukrujukan ke rumah sakit bila di poli gigi tidak mampu menangani. Poli gigidapat merujuk pasien ke BP bila sakit gigi pasien perlu pengobatan lain.5) Klinik Pemecahan Masalah Kesehatan Keluarga (KPMKK)/Klinik

    SanitasiKlinik Pemecahan Masalah Kesehatan Keluarga (KPMKK)/ Klinik

    Sanitasi selain menerima rujukan dari BP dan KIA untuk konseling, jugamenerima pengunjung/klien yang ingin berkonsultasi mengenai masalahkesehatan lingkungan.6) Kamar Suntik

    Setelah mendapatkan pelayanan dimasing-masing ruangan pasienkemudian diberi resep untuk selanjutkan menuju kamar suntik, bilamenurut dokter bahwa pasien tersebut perlu mendapatkan suntikan. Bilatidak, pasien langsung menuju kamar obat.7) Kamar Obat

    Dari Kamar Suntik pasien menyerahkan resep untuk mengambilobat, setelah itu langsung pulang.

  • 218) Ruang Imunisasi

    Ruang Imunisasi khusus melaksanakan pelayanan Imunisasi, baikyang berasal dari KIA maupun imunisasi untuk mendapatkan keterangankesehatan calon pengantin. Untuk penghematan vaksin, khusus imunisasibayi dilaksanakan pada hari selasa dan rabu, sedangkan imunisasi TTcalon pengantin dilaksanakan setiap hari.9) Tata Usaha

    Ruang Tata Usaha memberikan pelayanan untuk mendapatkan suratketerangan, pemberian nomor surat keterangan sakit dan rujukan.Pelayanan yang akan diberikan surat keterangan kesehatan diperiksa dilaboratorium, kemudian hasilnya diberikan ke balai pengobatan. SetelahBP menyatakan klien memenuhi syarat kesehatan, barulah bagian tatausaha membuat surat keterangannya.e. Data Ketenagaaan

    Data keadaan tenaga di UPT Puskesmas Astambul pada tahun 2013dapat dilihat pada tabel berikut (9):Tabel 2.9 Sumber Daya Tenaga pada UPT Puskesmas Astambul Tahun

    2013No Jenis Tenaga Jumlah1 Kepala UPT Puskesmas Astambul 22 Kasubbag TU 13 Dokter Umum 14 Dokter Gigi 05 Perawat 146 Perawat Gigi 2

  • 22No Jenis Tenaga Jumlah7 Apoteker 28 Bidan Puskesmas 49 Bidan Desa 1610 Analis 211 Sanitarian 212 Pelaksana Gizi 113 Staf 114 TKS (Tenaga Kerja Sukarela) 8

    Jumlah 51Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun

    2013

    Berdasarkan tabel diatas dimana keadaan tenaga di UPT PuskesmasAstambul sampai tanggal 31 Desember 2013, tenaga yang masih dirasakankurang adalah dokter gigi karena dokter gigi yang ada sedang sekolah.f. Fasilitas Kesehatan

    Fasilitas kesehatan yang ada di Kecamatan Astambul sebagai berikut(9):1) Puskesmas Induk 1 Buah.2) Puskesmas Pembantu 5 buah yang terdiri atas:

    a) Puskesmas Pembantu Pasar Jati di Desa Pasar Jati.b) Puskesmas Pembantu Sei Tuan di Desa Sei Tuan Ilir.c) Puskesmas Pembantu Kelampaian Tengah di Desa Kelampaian

    Tengah.d) Puskesmas Pembantu Kelampaian Ilir di Desa Kelampaian Ilir.e) Puskesmas Pembantu Pingaran Ulu di Desa Pingaran Ulu.

    3) Puskesmas Keliling 1 unit mobil dengan nomor plat DA 947 BE.

  • 23g. Sarana Transportasi

    Adapun sarana transportasi yang dimiliki UPT Puskesmas AstambulTahun 2013 dapat dilihat pada tabel 2.11 sebagai berikut (9):Tabel 2.10 Sarana Transportasi Yang Dimiliki UPT Puskesmas Astambul

    Tahun 2013No Jenis Sarana Tranportasi Jumlah1. Roda Empat 12. Sepeda Motor 5

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan AstambulKabupaten Banjar Tahun 2013

    h. Kegiatan Program Wajib dan Pengembangan PuskesmasUpaya-upaya kesehatan wajib dilaksanakan oleh UPT Puskesmas

    Astambul Kecamatan Astambul adalah (9):1) Penyuluhan kesehatan masyarakat/peran serta masyarakat (PKM-

    PSM)Hasil kegiatan program pokok PKMPSM pada tahun 2013 UPT

    Puskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.12 sebagai berikut (9):Tabel 2.11 Hasil Kegiatan PKMPSM UPT Puskesmas Astambul

    Kecamatan Astambul Tahun 2013No Variabel Kegiatan Sasaran Target Real %1 Penyuluhan di Dalam Gedung 408 kali 408 282 652 Penyuluhan Melalui Pameran 4 Desa 4 1 253 Penyuluhan Melalui MediaTradisional 4 Desa 4 0 04 Penyuluhan Keliling 12 Desa 12 12 1005 Pembinaan Desa PKMD 22 Desa 22 22 1006 Pembinaan Posyandu 34 Desa 34 34 1007 TOGA 8 Desa 22 10 458 Pembinaan Kader TOGA 110 Kader 110 50 409 Dana Sehat 2 Desa 22 12 60

  • 24No Variabel Kegiatan Sasaran Target Real %10 Pembinaan Batra 24 Orang 10 10 100

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.12, diketahui bahwa ada beberapa kegiatan yangbelum terlaksana dan masih kurang dari target yang ditetapkan, yaitupada kegiatan penyuluhan didalam gedung, penyuluhan melaluipameran, penyuluhan melalui media tradisional, pendekatan TOGA,pembinaan kader TOGA dan dana sehat masih tidak memenuhi target100%.2) Kesehatan Lingkungan

    Hasil kegiatan program pokok Kesehatan Lingkungan pada tahun2013 UPT Puskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.13 sebagaiberikut (9):Tabel 2.12 Hasil kegiatan Kesehatan Lingkungan UPT Puskesmas

    Astambul Kecamatan Astambul Tahun 2013No Variabel Kegiatan Sasaran Target Real %1 Cakupan Air Bersih (Jiwa) 33427 21728 15112 45,22 Inspeksi SAB (Buah) 1041 677 356 52,53 Cakupan Jaga (Jiwa) 33427 21728 6169 18,54 SPAL (Rumah) 7720 5018 252 3,35 Sanitasi Rumah (Rumah) 7720 5018 1325 17,26 Sanitasi TTU (Kali) 164 328 328 1007 Pemeriksaan TPM (Kali) 113 226 226 1008 Pemeriksaan Industri (Kali) 9 18 18 1009 Pemeriksaan TP2 (Kali) 1 2 2 100

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

  • 25Berdasarkan tabel 2.13 dapat diketahui bahwa kegiatan yang telah

    mencapai target yaitu sanitasi TTU, pemeriksaan TPM, pemeriksaanIndustri dan pemeriksaan TP2. Sedangkan ada beberapa kegiatan yangbelum terlaksana dan masih kurang dari target yang ditetapkan (100%),yaitu cakupan air bersih, inspeksi SAB, cakupan jaga, SPAL dan sanitasirumah.3) Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) dan Keluarga Berencana (KB)

    Hasil kegiatan program pokok Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) padatahun 2013 UPT Puskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.14sebagai berikut (9):Tabel 2.13 Hasil Kegiatan Program Pokok Kesehatan Ibu dan Anak (KIA)

    UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Bumil K 1 777 777 644 83,422 Bumil K 4 777 734 566 77,13 Nakes (Resti Bumil) 154 123 26 21,14 Masyarakat (Resti Bumil) 154 124 22 14,35 Persalinan tenaga kesehatan 777 656 656 90,26 Kunjungan Neonatal 737 652 673 91,37 Kunjungan Bayi 702 632 534 76,68 Kunjungan Balita 3.677 3310 3144 85,5

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.14 menunjukan bahwa semua kegiatan KIAbelum mencapai target, namun ada beberapa kegiatan yang mendapatkanpersentase lebih dari 90% yaitu persalinan tenaga kesehatan dankunjungan neonatal. Sedangkan kegiatan lainnya memiliki presentase

  • 26dibawah 90% yaitu kegiatan bumil K 1, Bumil K 4, nakes (resti bumil),masyarakat (resti bumil), persalinan tenaga kesehatan, kunjunganneonatal, kunjungan bayi dan kunjungan balita.4) Usaha Kesehatan Gizi

    Usaha Kesehatan Gizi yaitu program kegiatan pelayanan kesehatan,perbaikan gizi masyarakat di puskesmas. Hasil kegiatan program pokokUsaha Kesehatan Gizi pada tahun 2013 UPT Puskesmas Astambul dapatdilihat pada tabel 2.15 sebagai berikut (9):Tabel 2.14 Hasil Kegiatan Pokok Usaha Kesehatan Gizi UPT Puskesmas

    Astambul Kecamatan Astambul Tahun 2013No Variabel Kegiatan Sasaran Target Real %1 Fe 1 772 695 710 91,92 Fe 3 772 695 569 73,73 SF Bufas 737 663 669 90,74 Vitamin A Bufas 737 663 669 90,75 Vitamin A Bayi 351 351 681 1946 Vitamin A Balita 4677 3309 3901 106

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.15 diketahui bahwa kegiatan yang sudahmemenuhi target adalah vitamin A bayi dan vitamin A balita. Sedangkankegiatan yang belum terlaksana dan masih kurang dari target yangditetapkan, yaitu pemberian Fe 1, Fe 3, SF bufas dan vitamin A bufas.

  • 275) Pemberantaasan Penyakit Menular (P2M)

    Pemberantasan Penyakit Menular (P2M) yaitu program pelayanankesehatan puskesmas untuk mencegah dan mengendalikan penularpenyakit menular/infeksi (9).

    a) ImunisasiHasil kegiatan Program Pokok Imunisasi pada tahun 2013 UPT

    Puskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.16 sebagai berikut (9):Tabel 2.15 Hasil Kegiatan Pokok Imunisasi UPT Puskesmas Astambul

    Kecamatan Astambul Tahun 2013No Imunisasi Sasaran Target Real %1 BCG 626 598 590 96,32 DPT 1 626 598 586 95,23 DPT 2 626 598 605 96,64 DPT 3 626 572 570 91,15 Polio 4 626 572 585 93,56 Campak 626 572 579 92,57 Caten TT 1 301 278 285 94,78 Caten TT 2 301 278 29 9,69 Bumil TT 1 772 688 31 4,010 Bumil TT 2 772 688 374 48,411 Hepatitis B I 636 598 605 96,612 Hepatitis B II 626 598 605 96,613 Hepatitis B III 626 572 570 91,1

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.16 diketahui ada beberapa kegiatan yang telahmemenuhi target dengan persentase 90% adalah pemberian BCG, DPT 1,DPT 2, DPT 3, polio 4, campak, caten TT 1, hepatitis B I, hepatitis B II dan

  • 28hepatitis B III. Sedangkan kegiatan yang memiliki presentase dibawah10% adalah caten TT2 dan bumil TT2.b) P2 Kusta

    Hasil kegiatan Program Pokok P2 Kusta pada tahun 2013 UPTPuskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.17 sebagai berikut (9):Tabel 2.16 Hasil Kegiatan Pokok P2 Kusta UPT Puskesmas Astambul

    Kecamatan Astambul Tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Jumlah Penderita tipe MB 3 3 3 1002 Jumlah Penderita diobati(PB dan MB) 5 5 3 603 Jumlah Penderita Sembuh 5 5 1 20

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.17 diketahui ada kegiatan atau hasil kegiatanyang belum terlaksana dan masih kurang dari target yang ditetapkan,yaitu jumlah penderita diobati (PB dan MB) dan jumlah pendertiasembuh.c) P2 TB Paru

    Hasil kegiatan Program Pokok P2 TB Paru pada tahun 2013 UPTPuskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.18 sebagai berikut (9):Tabel 2.17 Hasil Kegiatan Pokok P2 TB Paru UPT Puskesmas Astambul

    Kecamatan Astambul Tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Tersangka TB 33427 702 59 8,42 BTA (+) 33427 70 44 62,83 Ronthen Positif 70 23 20 86,94 Jumlah Penderita Sembuh 70 70 70 100

  • 29Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun

    2013

    Berdasarkan tabel 2.18 dapat diketahui semua kegiatan belummemenuhi target yang telah ditetapkan.d) P2 Malaria

    Hasil kegiatan Program Pokok P2 Malaria pada tahun 2013 UPTPuskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.19 sebagai berikut (9):Tabel 2.18 Hasil Kegiatan Pokok P2 Malaria UPT Puskesmas Astambul

    Kecamatan Astambul Tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Penderita Klinis (1,7/1000Penduduk) 33.427 57 37 64,92 Pemeriksaan Klinis 33.427 57 21 36,83 Penderita Positif - - 12 -

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.19 dapat diketahui ada beberapa kegiatan atauhasil kegiatan yang belum terlaksana dan masih kurang dari target yangditetapkan, yaitu penderita klinis, pemeriksaan klinis.e) P2 ISPA

    Hasil kegiatan Program Pokok P2 ISPA pada tahun 2013 UPTPuskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.20 sebagai berikut (9):Tabel 2.19 Hasil Kegiatan Pokok P2 ISPA UPT Puskesmas Astambul

    Kecamatan Astambul Tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Jumlah PenderitaPneumonia 3677 368 72 15,6

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

  • 30Berdasarkan tabel 2.20 diketahui bahwa bahwa hasil kegiatan

    penemuan penderita pneumonia masih belum memenuhi target yangsudah ditentukan dengan presentase sebesar 15,6%.f) P2 Diare

    Hasil kegiatan Program Pokok P2 Diare pada tahun 2013 UPTPuskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.21 sebagai berikut (9):Tabel 2.20 Hasil Kegiatan Pokok P2 Diare UPT Puskesmas Astambul

    Kecamatan Astambul Tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Diare 33427 1103 528 47,8

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.21 diketahui bahwa hasil kegiatan masih belummemenuhi target yang sudah ditentukan dengan presentase 47,8%.g) P2 DBD

    Hasil kegiatan Program Pokok P2 DBD pada tahun 2013 UPTPuskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.22 sebagai berikut (9):Tabel 2.21 Hasil Kegiatan Pokok P2 DBD UPT Puskesmas Astambul

    Kecamatan Astambul Tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 PJB (Rumah) 4.355 880 340 38,62 Abatisasi Selektif 73 PSN 11 11 8 72,2

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

  • 31Berdasarkan tabel 2.22 dapat diketahui kegiatan Pemeriksaan Jentik

    Berkala (PJB) tiap rumah dari target terlaksana dengan persentase 38,6%.Kegiatan abatiasi selektif terlaksana kegiatan 7 kali. KegiatanPemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dari target terlaksana denganpersentase 72,2%. Berdasarkan jumlah tersebut, diketahui bahwa hasilkegiatan masih belum memenuhi target yang sudah ditentukan.

    Upaya-upaya kesehatan pengembangan yang dilaksanakan olehUPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul adalah sebagai berikut(9):1. Usaha Kesehatan Sekolah (UKS)

    Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) yaitu pembinaan kesehatanmasyarakat yang dilakukan petugas Puskesmas di sekolah-sekolah (SD,SMP, dan SMA) di wilayah kerja puskesmas. Hasil kegiatan ProgramPengembangan UKS pada tahun 2013 UPT Puskesmas Astambul dapatdilihat pada tabel 2.23 sebagai berikut (9):Tabel 2.22 Hasil Kegiatan Program Pengembangan Usaha Kesehatan

    Sekolah UPT Puskesmas Astambul tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Kunjungan staf ke SD 37 252 244 96,82 Penjaringan kelas 1 SD 692 692 692 1003 Penjaringan Kelas 1SMP/SMA 581 0 487 04 Pelatihan Dokter Kecil(Jumlah SD) 36 10 8 80

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

  • 32Berdasarkan tabel 2.23 dapat diketahui bahwa kunjungan ke SD dari

    target terlaksana dengan persentase 96,8%. Kegiatan penjaringan kelas 1SD dari target terlaksana dengan persentase 100%. Kegiatan penjaringankelas 1 SMP/SMA tidak memiliki target. Dan kegiatan pelatihan dokterkecil dari target terlaksana dengan persentase 80%.2. Perawatan Kesehatan Masyarakat (Perkesmas)

    Perawatan Kesehatan Masyarakat (Perkesmas) yaitu programpelayanan penanganan kasus tertentu dari kunjungan puskesmas akanditindak lanjuti atau dikunjungi ketempat tinggalnya untuk dilakukanasuhan keperawatan individu dan asuhan keperawatan keluarga. Hasilkegiatan program pengembangan Perkesmas pada tahun 2013 UPTPuskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.24 sebagai berikut (9):Tabel 2.23 Hasil Kegiatan Program Pengembangan Perawatan Kesehatan

    Masyarakat (Perkesmas) UPT Puskesmas Astambul tahun2013

    No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Keluarga Rawan 936 749 890 118,82 Resti Maternal 201 201 340 169,23 Resti Bayi 181 181 199 109,94 Resti Balita 371 371 299 80,65 Usila 114 114 186 163,26 Penyakit kronis 13 13 93 715,47 Tindak lanjut kasus 57 57 142 249

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan AstambulTahun 2013

  • 33Berdasarkan tabel 2.24 dapat diketahui ada beberapa kegiatan atau

    hasil kegiatan yang belum terlaksana dan masih kurang dari target yangditetapkan, yaitu resti balita.3. Usaha Kesehatan Kerja (UKK)

    Usaha Kesehatan Kerja (UKK) yaitu program pelayanan kesehatankerja puskesmas yang ditunjukan untuk masyarakat pekerja informalmaupun formal di wilayah kerja puskesmas dalam rangka pencegahandan pemberantasan penyakit serta kecelakaan yang berkaitan denganpekerjaan dan lingkungan kerja. Hasil kegiatan Program PengembanganUsaha Kesehatan Kerja (UKK) pada tahun 2013 UPT Puskesmas Astambuldapat dilihat pada tabel 2.25 sebagai berikut (9):Tabel 2.24 Hasil Kegiatan Program Pengembangan Usaha Kesehatan

    Kerja (UKK) UPT Puskesmas Astambul tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Pos UKK berfungsi baik 1 1 0 02 Pos UKK menuju SIMASKER 1 1 0 03 Pelayanan kesehatan oleh nakespada pekerja di pos UKK 1 1 0 0

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.25 dapat diketahui bahwa hasil kegiatan yangtidak terlaksana adalah pos UKK berfungsi baik, pos UKK menujuSaresahan Informasi munuju Norma Sehat dalam Bekerja (SIMASKER)dan pelayanan kesehatan nakes bekerja di pos UKK.

  • 344. Usaha Kesehatan Gigi dan Mulut

    Usaha kesehatan gigi dan mulut yaitu program pelayanan kesehatangigi dan mulut yang dilakukan puskesmas kepada masyarakat baikdidalam maupun diluar gedung. Hasil kegiatan program pengembanganusaha kesehatan gigi dan mulut pada tahun 2013 UPT PuskesmasAstambul dapat dilihat pada tabel 2.26 sebagai berikut (9):Tabel 2.25 Hasil Kegiatan Program Pengembangan Usaha Kesehatan Gigi

    dan Mulut UPT Puskesmas Astambul tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Kunjungan rawat jalan baruSD 3.443 1.617 217 13,42 Kunjungan rawat jalan baruBumil 785 31 34 109,73 Kunjungan rawat jalan baruMasyarakat 33.427 1,357 1.567 115,54 Kunjungan rawat jalan anakpra sekolah 3.707 17 210 142,95 Sikat gigi massal SD 36 36 39 108,36 Jumlah murid kelas selektifyang mendapat pengobatan 527 264 211 79,97 Masyarakat yang mendapatpengobatan oleh kader 14,796 5.913 386 6,5

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan AstambulTahun 2013

    Berdasarkan tabel 2.26 dapat diketahui ada kegiatan atau hasilkegiatan yang belum terlaksana dan masih kurang dari target yangditetapkan, yaitu hasil kegiatan masyarakat yang mendapat pengobatanoleh kader dengan persentase 6,5%.

  • 355 Kesehatan Jiwa

    Kesehatan jiwa yaitu kegiatan program pelayanan kesehatan jiwayang dilaksanakan oleh tenaga puskesmas. Hasil kegiatan programpengembangan kesehatan jiwa pada tahun 2013 UPT PuskesmasAstambul dapat dilihat pada tabel 2.27 sebagai berikut (9):Tabel 2.26 Hasil Kegiatan Program Pengembangan Kesehatan Jiwa UPT

    Puskesmas Astambul Tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Kesehatan Jiwa 33.427 835 38 5,7

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.27 dapat diketahui bahwa kegiatan kesehatanjiwa terlaksana dari target dengan persentase 5,7%.6 Kesehatan Mata

    Kesehatan mata yaitu program pelayanan kesehatan mata terutamapemeliharaan kesehatan dibidang mata oleh tenaga puskesmas. Hasilkegiatan program pengembangan kesehatan mata pada tahun 2013 UPTPuskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.28 sebagai berikut (9):Tabel 2.27 Hasil Kegiatan Program Pengembangan Kesehatan Mata UPT

    Puskesmas Astambul Tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Kesehatan Mata 33.427 2.995 528 17,6

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.28 dapat diketahui bahwa kegiatan kesehatanmata terlaksana dari target dengan persentase 17,6%

  • 367 Kesehatan Usia Lanjut

    Kesehatan usia lanjut yaitu program pelayanan kesehatan usia lanjutatau upaya kesehatan khusus yang dilaksanakan oleh tenaga puskesmas.Hasil kegiatan program pengembangan kesehatan usia lanjut pada tahun2013 UPT Puskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.29 sebagaiberikut (9):Tabel 2.28 Hasil Kegiatan Program Pengembangan Kesehatan Usia

    Lanjut UPT Puskesmas Astambul tahun 2013No Hasil Kegiatan Sasaran Target Real %1 Pengobatan Usia Lanjut 5.682 1.989 1.277 22,52 Posyandu Usila 2.841 710 5.716 201,2

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.29 dapat diketahui bahwa kegiatan pengobatanusia lanjut terlaksana dari target dengan persentase sebesar 22,5%.Kegiatan poyandu Usila terlaksana dari target dengan persentase sebesar201,2%.i. Cakupan Pelayanan Kesehatan1. Data Sepuluh Penyakit Terbanyak

    Data sepuluh penyakit terbanyak pada bulan Mei tahun 2013 diUPT Puskesmas Astambul dapat dilihat pada tabel 2.30 sebagai berikut(9):

  • 37Tabel 2.29 Sepuluh Penyakit Terbanyak di UPT Puskesmas Astambul

    Kecamatan Astambul Tahun 2013

    No Nama Penyakit Jumlah Persentase (%)1 Dispepsia 2.139 18,562 Infeksi saluran pernapasan bagian atas 1.817 15,773 Influenza, virus tidak teridetifikasi 1.753 15,214 Rhematoid Arthritis lain 1.240 10,765 Penyakit gusi dan jaringan periodontal 1.209 10,496 Hipertensi primer 1.183 10,267 Gout Arthritis 738 6,408 Gangguan gigi dan erupsi 533 4,629 Diare 523 4,5410 Penyakit kontak alergi 390 3,38

    Jumlah 11.525 100Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun

    2013

    Berdasarkan tabel 2.30 diketahui bahwa dari data sepuluh penyakitterbanyak, penyakit dispepsia memiliki jumlah penderita terbanyak padatahun 2013 sebesar 2.139 jiwa (18,56%).2. Data Sepuluh Obat Terbanyak

    Obat terbanyak digunakan pada UPT Puskesmas Astambul tahun2013 dapat dilihat pada tabel 2.31 sebagai berikut (9):Tabel 2.30 Sepuluh Obat Terbanyak yang Digunakan UPT Puskesmas

    Astambul Kecamatan Astambul tahun 2013No Nama Obat Jumlah1 Parasetamol Tablet 500 Mg 77.1002 Klorfeniramin Maleat (Ctm) Tablet 4 Mg 65.0003 Amoxicillin 500 Mg 44.2004 Antasida Doen Tablet Kombinasi 39.6005 Vitamin B Complex 32.0006 Vitamin B1 32.0007 Vitamin B6 31.0008 Vitamin C 50 Mg 29.000

  • 38No Nama Obat Jumlah9 Gliseri Guakolat Tab 100 Mg 25.00010 Dexametason 17.800

    Sumber: Laporan Tahunan Puskesmas UPT Puskesmas Astambul Kecamatan Astambul Tahun2013

    Berdasarkan tabel 2.31, obat yang paling banyak digunakan adalahobat parasetamol dengan jumlah 77.100 buah.

  • 39

    BAB IIIDIAGNOSA KOMUNITAS

    A. Hasil Survei Kuesioner Kepala Rumah Tangga1. Karakteristik responden

    Responden dalam penelitian ini dibagi menjadi empat RT yangterdiri dari RT 1 sebanyak 15 rumah tangga dengan anggota keluargasebanyak 51 orang, RT 2 sebanyak 20 rumah tangga dengan anggotakeluarga sebanyak 88 orang, RT 3 sebanyak 27 rumah tangga dengananggota keluarga sebanyak 117 orang, dan RT 4 sebanyak 23 rumahtangga dengan anggota keluarga sebanyak 112 orang. Sehingga jumlahresponden adalah 85 rumah tangga yang terdiri dari 368 anggotakeluarga. Sebelum dideskripsikan karakteristik responden secara singkat,terlebih dahulu disajikan data hasil penelitian setiap variabel yang dikajidalam penelitian ini. Karakteristik tersebut meliputi jenis kelamin, usia,tingkat pendidikan, jenis pekerjaan dan LILA WUS.a. Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis KelaminTabel 3.1 Distribusi Jenis Kelamin Responden di Desa Jati BaruNo Jenis Kelamin Frekuensi Persentase (%)1. Laki-laki 185 50,272. Perempuan 183 49,73

    Jumlah 368 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

  • 40Berdasarkan tabel 3.1 diketahui bahwa distribusi responden menurut

    jenis kelamin di Desa Jati Baru paling tinggi adalah laki-laki sebanyak 185responden (50,27%). Data yang paling rendah adalah perempuansebanyak 183 responden (49,73%). Berdasarkan data tersebut terlihatbahwa jumlah laki-laki dan perempuan hampir seimbang.b. Karakteristik Responden Berdasarkan UsiaTabel 3.2 Distribusi Usia Responden di Desa Jati BaruNo Kategori Umur Frekuensi Persentase (%)1. Bayi (65 tahun) 26 7,07

    Jumlah 368 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.2 data terbagi menjadi 9 kategori usia, yaitubayi, balita, anak-anak, remaja, dewasa awal, dewasa akhir, lansia awal,lansia akhir, dan manula. Diketahui bahwa distribusi usia responden yangpaling tinggi adalah dewasa awal (25-34 tahun) sebanyak 62 responden(16,85%), dan yang paling rendah adalah bayi (

  • 41c. Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat PendidikanTabel 3.3 Distribusi Tingkat Pendidikan Responden di Desa Jati BaruNo Pendidikan Terakhir Frekuensi Persentase (%)1. Tidak Sekolah 61 16,582. TK 6 1,633. Tidak tamat SD 3 0,814. Tamat SD 171 46,475. SD 22 5,986. Tidak tamat SMP 2 0,547. Tamat SMP 36 9,788. SMP 15 4,089. Tamat SMA 35 9,5110. SMA 15 4,0811. S1 2 0,54

    Jumlah 368 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.3 diatas diketahui bahwa pendidikan seluruhresponden yang paling banyak adalah tamat SD sebanyak 171 responden(46,47%), dan yang paling sedikit adalah S1 dan tidak tamat SMP yaitusebanyak 2 responden (0,54%). Data tersebut juga menunjukkan bahwaada 60 responden (16,30%) yang masih aktif bersekolah, dimulai daritingkat TK, SD, SMP, SMA, dan S1. Hasil ini menggambarkan bahwatingkat pendidikan di Desa Jati Baru masih rendah.d. Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis PekerjaanTabel 3.4 Distribusi Jenis Pekerjaan Responden di Desa Jati BaruNo Jenis Pekerjaan Frekuensi Persentase (%)1. Tidak bekerja 146 39,672. Ibu Rumah Tangga (IRT) 75 20,383. Bidan 1 0,274. Petani 51 13,86

  • 42No Jenis Pekerjaan Frekuensi Persentase (%)5. Supir 12 3,266. Guru 3 0,827. Pedagang 58 15,768. PNS 1 0,279. Swasta 21 5,71

    Jumlah 368 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.4 diatas diketahui bahwa banyak respondenyang tidak bekerja yaitu 146 responden (39,67%), dan yang paling sedikitadalah PNS dan bidan yaitu 1 orang (0,27%). Responden yang masihbersekolah (pelajar) dikategorikan ke dalam responden yang tidakbekerja, oleh sebab itu persentasi responden tidak bekerja cukup tinggi.Jenis pekerjaan yang tertinggi kedua adalah Ibu Rumah Tangga (IRT)sebanyak 75 responden (20,38%), dan tertinggi kedua adalah pedagangsebanyak 58 responden (15,76%). Para pedagang di Desa Jati Baru inibiasanya menjual kopi, kerupuk gandum dan kue bawang. Berdasarkanhasil wawancara dengan kepala desa setempat, Desa Jati Baru inimerupakan desa penghasil kopi, kerupuk gandum, dan kue bawang,hanya saja masih skala rumah tangga.e. Karakteristik Responden Berdasarkan LILA WUSTabel 3.5 Distribusi LILA WUS Responden di Desa Jati BaruNo LILA WUS Frekuensi Persentase (%)1. Normal 59 86,762. Tidak Normal 9 13,24

    Jumlah 68 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

  • 43LILA sering kali dikaitkan dengan ibu hamil dan wanita usia subur.

    Menurut Lubis (2003) bahwa di Indonesia ambang batas Lingkar LenganAtas dengan risiko KEK adalah 23,5 cm. Dikatakan normal jika LILA >23,5 cm, dan tidak normal < 23,5 cm (12).

    Berdasarkan tabel 3.5 diatas diketahui bahwa WUS di Desa Jati Barusebanyak 68 responden. Setelah dilakukan pengukuran LILA diketahuibahwa WUS yang memiliki LILA normal sebanyak 59 responden (86,76%)dan WUS yang memiliki LILA tidak normal sebanyak 9 responden(13,24%). Sehingga dapat disimpulkan bahwa LILA WUS di Desa Jati Barurata-rata berdistribusi normal.

    LILA pada wanita usia subur dan ibu hamil merupakan salah satufaktor penentu berat badan bayi lahir. Bayi dengan berat lahir yangnormal terbukti mempunyai kualitas fisik, intelegensia maupun mentalyang lebih baik dibanding bayi dengan berat lahir kurang, sebaliknya bayidengan berat lahir rendah (kurang dari 2500 gram) akan mengalamihambatan perkembangan dan kemunduran pada fungsi intelektualnya.Hal ini karena bayi BBLR memiliki berat otak yang lebih rendah,menunjukkan defisit sel-sel otak sebanyak 8-14 % dari normal, yangmerupakan pertanda anak kurang cerdas dari seharusnya (12).

  • 442. MortalitasTabel 3.6 Distribusi Responden Menurut Kejadian Mortalitas sejak 2007-

    2014 di Desa Jati BaruNo RT Frekuensi Persentase (%)1. RT 1 0 02. RT 2 1 33,333. RT 3 2 66,674. RT 4 0 0

    Jumlah 3 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.6 ditemukan kejadian mortalitas sejak 2007-2014sebanyak 3 kali. Mortalitas terjadi paling tinggi di RT 3 yaitu 2 responden(66,67%), penyebab dari kematian tersebut adalah penyakitsendi/rematik/encok dan hamil/bersalin/nifas. Sedangkan, mortalitasterendah terjadi di RT 2 yaitu 1 responden (33,33%), penyebab kematiantersebut adalah kanker/tumor. Berdasarkan data tersebut tingkatmortalitas di Desa Jati Baru cukup rendah dan jarang terjadi.3. Akses dan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan

    Akses adalah kemudahan penggunaan fasilitas pelayanan kesehatanoleh individu dengan kebutuhan akan pelayanan kesehatan. Kebutuhandiukur sebagai gangguan kesehatan atau kesakitan yang dikeluhkansendiri oleh individu yang bersangkutan. Akses pelayanan kesehatan diDesa Jati Baru belum merata. Ketidakmerataan pelayanan kesehatan dasardi Desa Jati Baru ini terjadi karena masih terdapatnya perbedaan

  • 45kesempatan mendapatkan akses dan pemanfaatan akses terhadappelayanan kesehatan (13).Tabel 3.7 Distribusi Jarak yang ditempuh Rumah Tangga ke Sarana

    Pelayanan Kesehatan Terdekat dalam Waktu 3 Bulan Terakhirdi Desa Jati Baru

    No Jarak Frekuensi Persentase (%)1. >2 Km 30 35,292. 1-2 Km 0 03. 2 km yaitu sebanyak 30rumah tangga (35,29%). Sarana Pelayanan Kesehatan yang terdapat diDesa Jati Baru yaitu Bidan Desa yang berada di tengah desa. Saranapelayanan Kesehatan yang lain adalah UPT Puskesmas Astambul, yangberada di muara desa.Tabel 3.8 Distribusi Waktu yang ditempuh Rumah Tangga ke Sarana

    Pelayanan Kesehatan Terdekat dalam Waktu 3 Bulan Terakhirdi Desa Jati Baru

    No Waktu Frekuensi Persentase (%)1. >30 menit 0 02. 15-30 menit 0 03.

  • 46Berdasarkan tabel di atas diketahui bahwa semua responden dapat

    menempuh menuju sarana pelayanan kesehatan terdekat selama < 15menit (100%). Angkutan umum tersedia di Desa Jati Baru, biasanyaresponden memanfaatkan taksi yang menuju ke arah pasar. Ada sebagianresponden yang memiliki pekerjaan sebagai seorang supir taksi sehinggacukup banyak tersedia taksi yang melintas di Desa tersebut. Oleh karenaitu, akses responden ke pelayanan kesehatan cukup mudah.Tabel 3.9 Distribusi Rumah Tangga Menurut Pemanfaatan Pelayanan

    Kesehatan dalam Waktu 3 Bulan Terakhir di Desa Jati Baru

    NoMemanfaatkan Pelayanan Kesehatan(Posyandu/Poskesdes/Polindes/BidanDesa) dalam Waktu 3 Bulan Terakhir

    Frekuensi Persentase(%)1. Ya 57 67,062. Tidak 28 32,94

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.9 diketahui dalam waktu 3 bulan terakhirterdapat 57 rumah tangga (67,06%) yang menggunakan fasilitas pelayanankesehatan, dan yang tidak menggunakan pelayanan kesehatan dalamwaktu 3 bulan terakhir sebanyak 28 rumah tangga (32,94%). Respondenyang tidak menggunakan fasilitas pelayanan kesehatan disebabkan tidakmerasa sakit sehingga tidak memeriksakan kesehatannya ke pelayanankesehatan. Alasan lain karena menggunakan pengobatan sendiri atautradisional. Responden di Desa Jati Baru cukup baik dalam memanfaatkan

  • 47pelayanan kesehatan. Adapun jenis pelayanan yang diterima sebagaiberikut:Tabel 3.10 Distribusi Rumah Tangga Menurut Jenis Pelayanan yang

    diterima dalam Waktu 3 Bulan Terakhir di Desa Jati Baru

    No Jenis Pelayanan yang diterima Frekuensi Persentase (%)1. Konsultasi Risiko Penyakit 1 1,752. Pengobatan 23 40,353. Penimbangan 19 33,334. Imunisasi 10 17,555. Pemeriksaan Kehamilan 2 3,526. Pemeriksaan Bayi 1 1,757. Pemeriksaan lansia 1 1,75

    Jumlah 57 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.10 diketahui bahwa jenis pelayanan yang palingbanyak diterima oleh 57 rumah tangga yang memanfaatkan pelayanankesehatan dalam 3 bulan terakhir adalah pengobatan yaitu sebanyak 23rumah tangga (40,35%). Sedangkan, yang paling sedikit adalahpemeriksaan bayi, pemeriksaan lansia, dan konsultasi risiko penyakityaitu masing-masing 1 rumah tangga (1,75%). Biasanya responden tidakhanya menggunakan satu jenis pelayanan saja, tetapi berbagai jenispelayanan dalam satu rumah tangga.4. Sanitasi Lingkungan

    Berikut jumlah pemakaian air untuk keperluan rumah tangga dari 85rumah tangga:

  • 48Tabel 3.11 Distribusi Rumah Tangga Menurut Pemakaian Air untuk

    Keperluan Rumah Tangga di Desa Jati BaruNo Pemanfaatan Air (Liter) Frekuensi Persentase (%)1. 45-90 11 12,942. 135-180 33 38,823. 225-270 32 37,654. 315-360 7 8,245. > 361 2 2,35

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.11 diketahui bahwa pemakaian air untuk keperluanrumah tangga paling banyak adalah 135-180 L yaitu 33 rumah tangga (38,82%),dan yang paling sedikit adalah > 361 L yaitu 2 rumah tangga (2,35%). Banyaknyapemakaian ini tergantung pada jumlah anggota rumah tangga tiap kepalakeluarga. Semakin banyak jumlah anggota keluarga maka semakin banyak jugapemakaian air yang diperlukan, begitu pula sebaliknya.Tabel 3.12 Distribusi Sumber Air yang Digunakan untuk Keperluan

    Rumah Tangga dalam Waktu 3 Bulan Terakhir di Desa JatiBaru

    No Sumber Air Frekuensi Persentase (%)1. Sumur 28 32,942. Sungai 52 61,183. PDAM 1 1,184. PDAM, sungai 1 1,185. Sungai, sumur 3 3,54

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.12 diketahui bahwa sumber air yang digunakanoleh rumah tangga berasal dari sumur, sungai, dan PDAM. Sumber airyang paling banyak digunakan oleh rumah tangga adalah sungai yaitu 52rumah tangga (61,18%). Sedangkan, sumber air yang paling sedikit

  • 49digunakan oleh rumah tangga yaitu PDAM dan sungai, dan hanya PDAMsebanyak 1 responden (1,18%). Lokasi Desa Jati Baru berada di pinggirananak sungai Martapura sehingga kebanyakan responden lebih banyakmenggunakan sungai sebagai sumber air nya. Alasan responden memilihsungai karena murah dan telah menjadi sebuah kebiasaan. Ketikadiberikan pilihan untuk beralih ke PDAM, sebagian responden kurangsetuju karena alasan tersebut. Sedangkan, responden yang berada agakjauh dari sungai lebih memilih menggunakan sumur sebagai sumber air.Alasan responden tersebut karena jarak tempuh ke sungai cukup jauh daripada sumur.Tabel 3.13 Distribusi Cara Rumah Tangga Mendapatkan Air yang Bukan

    Berasal dari PDAMNo Cara Mendapatkan Air Frekuensi Persentase (%)1. Menggunakan Mesin Pompa Air 61 72,622. Secara Langsung 23 27,38

    Jumlah 84 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.13 diketahui bahwa cara mendapatkan air palingbanyak menggunakan mesin pompa air yaitu sebanyak 61 rumah tangga(72,62%), dan 23 rumah tangga (27,38%) mengambil secara langsung disungai. Pengambilan air secara langsung di sungai kira-kira berjarak

  • 50sungai pun menggunakan pompa. Berikut distribusi keberadaan sumberpencemaran dalam radius
  • 51No Kemudahan Akses Air Frekuensi Persentase (%)

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.15 diketahui bahwa rumah tangga yangmemiliki kemudahan akses air sepanjang tahun sebanyak 78 rumahtangga (91,76%), sedangkan rumah tangga yang mengalami kesulitandalam mengakses air saat musim kemarau sebanyak 7 rumah tangga(8,24%). Kemudahan ini dipengaruhi oleh pasang surut air di sungaimaupun di sumur. Biasanya ketika musim penghujan, air di desa tersebutmengalami peningkatan, sedangkan ketika musim kemarau mengalamipenurunan jumlah air. Adanya perubahan kondisi air tersebut membuatkualitas fisik air sering berubah-ubah. Berikut distribusi kualitas air fisikpada rumah tangga adalah:Tabel 3.16 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Kualitas Fisik Air

    Minum di Desa Jati BaruNo Kualitas Fisik Air Minum Frekuensi Persentase (%)1. Keruh 67 78,822. Berbau 1 1,183. Berbusa 1 1,184. Bersih 7 8,235. Jernih 9 10,59

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.16 diketahui bahwa kualitas fisik air minumyang dikonsumsi oleh rumah tangga terbanyak yaitu keruh sebanyak 67rumah tangga (78,82%), dan yang paling sedikit adalah berbau danberbusa yaitu 1 rumah tangga (1,18%). Kekeruhan air tersebut jika

  • 52melebihi batas > 5 NTU maka akan berbahaya bagi kesehatan. Air yangberbau termasuk kedalam parameter fisik air minum, sedangkan airberbusa tidak termasuk kedalam parameter tersebut. Air minum yangaman bagi kesehatan apabila memenuhi persyaratan fisik, mikrobiologis,kimia dan radioaktif. Jika hanya salah satu parameter yang diukur makahasilnya pun kurang valid. Dalam penelitian ini pun hanya berdasarkanhasil wawancara kepada responden, tidak melakukan pemerikasaankualitas air minum di laboratorium (14).Tabel 3.17 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Jenis Sarana/Tempat

    Penampungan Air Minum Sebelum dimasak di Desa Jati Baru

    No Sarana/Tempat Penampungan AirMinum FrekuensiPersentase

    (%)1. Tidak ada/langsung dari sumber 4 4,712. Wadah/tandon terbuka 16 18,823. Wadah/tandon tertutup 65 76,47

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.17 diketahui bahwa jenis sarana/tempatpenampungan air minum sebelum dimasak yang paling banyakdigunakan adalah wadah/tandon tertutup sebanyak 65 rumah tangga(76,47%), dan yang paling sedikit adalah tidak ada/langsung dari sumberyaitu 4 rumah tangga (4,71%). Artinya rumah tangga tersebut telahmemiliki temapat penampungan air minum yang baik, yaitu di wadahyang tertutup. Wadah yang tertutup ini dimaksudkan agar air terhindardari jentik nyamuk dan bahan berbahaya lainnya. Sangat penting juga

  • 53cara pengolahan air minum tersebut sebelum dikonsumsi. Berikutdistribusi rumah tangga berdasarkan cara pengolahan air minum sebelumdiminum adalah:Tabel 3.18 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Cara Pengolahan Air

    Minum Sebelum di Minum di Desa Jati BaruNo

    Pengolahan Air Minum SebelumDiminum/digunakan Frekuensi

    Persentase(%)

    1. Didiamkan 3 3,532. Dimasak 33 38,823. Diberi bahan kimia lalu dimasak 42 49,414. Diberi bahan kimia lalu diamkan 2 2,355. Didiamkan dan dimasak 1 1,186. Diberi bahan kimia, didiamkan, dandimasak 4 4,71

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.18 diketahui bahwa cara pengolahan air minumsebelum diminum/digunakan yang terbanyak yaitu diberi bahan kimialalu dimasak sebanyak 42 rumah tangga (49,41%), dan yang paling sedikityaitu didiamkan lalu dimasak sebanyak 1 rumah tangga (1,18%).

    Berikut distribusi rumah tangga berdasarkan saluran pembuanganair limbah dari kamar mandi/dapur/tempat cuci adalah:Tabel 3.19 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Penampungan Air

    Limbah dari Kamar Mandi/Tempat Cuci/Dapur di Desa JatiBaru

    No Penampungan Air Limbah dariKamar Mandi/Dapur/Tempat Cuci FrekuensiPersentase

    (%)1. Penampungan tertutup dipekarangan/SPAL 1 1,182. Penampungan terbuka di pekarangan 8 9,413. Penampungan di luar pekarangan 4 4,71

  • 54

    No Penampungan Air Limbah dariKamar Mandi/Dapur/Tempat Cuci FrekuensiPersentase

    (%)4. Tanpa penampungan (ditanah) 5 5,885. Langsung ke got/sungai 67 78,82

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.19 diketahui bahwa sarana/tempatpenampungan air limbah yang digunakan di Desa Jati Baru yangterbanyak yaitu langsung ke got/sungai sebanyak 67 rumah tangga(78,82%), dan yang paling sedikit yaitu penampungan tertutup dipekarangan/SPAL sebanyak 1 rumah tangga (1,18%). Berikut distribusirumah tangga berdasarkan saluran pembuangan air limbah dari kamarmandi/dapur/tempat cuci adalah:Tabel 3.20 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Saluran Air Limbah

    dari Kamar Mandi/Tempat Cuci/Dapur di Desa Jati Baru

    No Saluran Pembuangan Air Limbah Frekuensi Persentase(%)1. Saluran Terbuka 6 7,062. Saluran Tertutup 3 3,533. Tanpa Saluran 76 89,41

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.20 diketahui bahwa saluran pembuangan airlimbah terbanyak yaitu tanpa saluran sebanyak 76 rumah tangga (89,41%),dan yang paling sedikit adalah saluran tertutup yaitu sebanyak 3 rumahtangga (3,53%). Artinya rata-rata saluran pembuangan air limbah dari

  • 55kamar mandi/dapur/tempat cuci masih kurang baik karena banyak yangtidak menggunakan saluran.Tabel 3.21 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Ketersediaan Tempat

    Pembuangan Sampah di luar Rumah di Desa Jati Baru

    No Ketersediaan Tempat MembuangSampah di luar Rumah FrekuensiPersentase

    (%)1. Ya 12 14,122. Tidak 73 85,88

    Total 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.21 diketahui bahwa terdapat 73 rumah (85,88%)yang tidak memiliki tempat membuang sampah di luar rumah, sedangkanrumah tangga yang memiliki tempat membuang sampah di luar rumahsebanyak 12 rumah tangga (14,12%). Jenis tempat pembuangan sampahdari 12 rumah tangga tersebut adalah terbuka. Data tersebutmenunjukkan bahwa sebagian besar responden belum memiliki tempatpembuangan sampah di luar rumah.Tabel 3.22 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Jenis Tempat

    Pengumpulan/Penampungan Sampah Rumah Tangga di luarRumah di Desa Jati Baru

    No Jenis Tempat Pengumpulan/Penampungan Sampah FrekuensiPersentase

    (%)1. Tempat sampah tertutup 0 02. Tempat sampah terbuka 12 100

    Jumlah 12 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.22 diketahui bahwa keseluruhan rumah tanggayang memiliki tempat pembuangan sampah di luar rumah memiliki jenis

  • 56tempat pengumpulan/penampungan sampah terbuka (100%). Perilakuresponden ini merupakan sebuah kebiasaan yang mungkin akan sulituntuk diubah. Oleh karena itu, diperlukan sebuah pemberianpengetahuan tentang bahaya sampah yang dibiarkan terbuka tersebut.

    Berikut ketersediaan tempat penampungan sampah basah (organik)di dalam rumah adalah:Tabel 3.23 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Ketersediaan Tempat

    Penampungan Sampah Basah (Organik) di dalam Rumah diDesa Jati Baru

    No NoKetersediaan Tempat PenampunganSampah Basah (organik) di dalam

    RumahFrekuensi Persentase(%)

    1. Ya 26 30,592. Tidak 59 69,41

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.23 diketahui bahwa rumah tangga yangmemiliki tempat penampungan sampah basah (organik) di dalam rumahhanya 26 rumah tangga (30,59%). Sedangkan, rumah tangga yang tidakmemiliki tempat penampungan sampah basah (organik) di dalam rumahyaitu 59 rumah tangga (69,41%). Biasanya responden tidak menampungsampah tersebut secara khusus, melainkan langsung dibakar dipekarangan rumah atau langsung dibuang ke sungai. Jenis tempatpengumpulan/penampungan sampah basah (organik) di dalam rumahsebagai berikut:

  • 57Tabel 3.24 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Jenis Tempat

    Pengumpulan/Penampungan Sampah Rumah Tangga di luarRumah di Desa Jati Baru

    NoJenis Tempat Pengumpulan/Penampungan Sampah Basah(organik) di dalam Rumah

    Frekuensi Persentase(%)1. Tempat sampah tertutup 1 3,852. Tempat sampah terbuka 25 96,15

    Jumlah 26 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.24 diketahui bahwa rumah tangga yangmemiliki tempat pembuangan sampah basah (organik) di dalam rumahmemiliki jenis tempat pengumpulan/penampungan sampah terbukasebanyak 25 rumah tangga (96,15%), sedangkan jenis tempatpengumpulan/penampungan sampah tertutup sebanyak 1 rumah tangga(23,85%). Responden merasa dengan menampung sampah tersebut secaraterbuka akan mempermudah pekerjaan mereka. Kurang nya pengetahuantentang pengelolaan sampah ini juga mendukung perilaku tersebutdilakukan oleh responden.

    Berikut distribusi rumah tangga yang sebulan lalu menggunakanbahan kimia yang termasuk dalam golongan bahan berbahaya danberacun (B3) di dalam rumah:Tabel 3.25 Distribusi Rumah Tangga berdasarkan Penggunaan Bahan

    Kimia Golongan Bahan Beracun dan Berbahaya (B3) di DesaJati Baru

    No Golongan Bahan Beracun danBerbahaya (B3) FrekuensiPersentase

    (%)1. Pengharum ruangan (spray) 1 5,88

  • 58

    No Golongan Bahan Beracun danBerbahaya (B3) FrekuensiPersentase

    (%)2. Pengkilap kaca/kayu/logam 1 5,883. Penghilang noda pakaian 14 82,364. Racun serangga/pembasmi hama 1 5,88

    Jumlah 17 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.25 dapat diketahui bahwa dari 85 rumah tanggahanya terdapat 17 rumah tangga yang menggunakan bahan beracunberbahaya (B3). Penggunaan terbanyak dalam sebulan terakhir adalahpenghilang noda pakaian sebesar 14 rumah tangga (82,36%). Sedangkan,penggunaan yang paling sedikit adalah pengharum ruangan (spray),pengkilap kaca/kayu/logam, dan racun serangga/pembasmi hamasebanyak 1 rumah tangga (5,88%). Berdasarkan data, dari 85 rumahtangga terdapat 68 rumah tangga yang tidak menggunakan B3. Padakegiatan diagnosa komunitas ini, terdapat rumah tangga yangmenggunakan B3 lebih dari 1 jenis.

    Berikut distribusi rumah tangga yang memelihara ternak:Tabel 3.26 Distribusi Rumah Tangga yang Memelihara Ternak di Desa Jati

    BaruNo Status Kepemilikan Ternak Frekuensi Persentase (%)1. Ya 34 402. Tidak 51 60

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.26 diketahui bahwa rumah tangga yangmemelihara ternak sebanyak 34 rumah tangga (40%), sedangkan rumah

  • 59tangga yang tidak memelihara ternak sebanyak 51 rumah tangga (60%).Jenis ternak 34 rumah tangga tersebut adalah unggas(ayam/bebek/burung). Berikut tempat memelihara ternak pada 34 rumahtangga yang memelihara ternak:Tabel 3.27 Distribusi Tempat Memelihara Ternak pada 34 Rumah Tangga

    di Desa Jati BaruNo Tempat Memelihara Ternak Frekuensi Persentase (%)1. Kandang dalam rumah 1 2,942. Kandang luar rumah 29 85,293. Luar rumah tanpa kandang 4 11,77

    Jumlah 34 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Menurut penelitian Herawati dan Sukoco, memlihara unggas adakecenderungan terkena ISPA sebesar 99%, daripada yang tidakmemelihara unggas. Berdasarkan tabel 3.27 dapat diketahui bahwadiantara 34 rumah tangga, tempat memelihara ternak terbanyak adalahkandang di luar rumah sebanyak 29 rumah tangga (85,29%). Jikamemelihara unggas di luar rumah maka akan memiliki risiko terkenaISPA sebesar 1,04 kali. Sedangkan, tempat memelihara ternak yang palingsedikit adalah kandang dalam rumah sebanyak 1 rumah tangga (2,94%).Responden tersebut akan memiliki kecenderungan terkena ISPA tertinggiyaitu 1,14 kali. Pada responden yang memelihara unggas di luar rumahtanpa kandang berisiko sebesar 1,01 kali (15).

  • 60Berikut keberadaan sumber pencemaran di sekitar rumah:

    Tabel 3.28 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Keberadaan SumberPencemaran di sekitar Rumah di Desa Jati Baru

    No Keberadaan Sumber Pencemaran Frekuensi Persentase (%)1. Ya 31 36,472. Tidak 54 63,53

    Jumlah 85 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.28 diketahui bahwa terdapat sumberpencemaran di sekitar rumah pada 31 rumah tangga (36,47%), dan tidakterdapat sumber pencemaran di sekitar rumah pada 54 rumah tangga(63,53%). Berikut jenis sumber pencemaran di sekitar rumah:Tabel 3.29 Distribusi Rumah Tangga Berdasarkan Jenis Sumber

    Pencemaran di sekitar rumah pada 31 rumah tangga di DesaJati Baru

    No Jenis Sumber Pencemaran Frekuensi Persentase (%)1. Jalan raya 8 25,812. Peternakan 12 38,713. Jalan raya, peternakan 11 35,48

    Jumlah 31 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Berdasarkan tabel 3.29 diketahui bahwa jenis sumber pencemaranyang berada di sekitar rumah terbanyak berasal dari jalan raya yaitu 12rumah tangga (38,71%). Sedangkan, jenis yang paling sedikit yaitupeternakan sebanyak 8 rumah tangga (25,8). Pencemaran yang terjadi dijalan raya akibat dari rumah responden yang dekat dengan jalan raya,sebagian kecil jalan raya tersebut masih berupa tanah sehingga ketikakering akan menimbulkan debu. Pencemaran bersumber dari peternakan

  • 61ini hanya sebagian responden yang merasa terganggu, hal ini mungkinkarena reponden telah terbiasa atau karena kandang ternak tersebutberada jauh dari rumah responden. Kebanyakan sumber pencemaran iniberjarak > 10 m dari rumah reponden.

    B. Hasil Survei Kuesioner Individu1. Penyakit menular

    Berdasarkan diagnosa komunitas yang dilakukan pada 85 rumahtangga dan 368 anggota keluarga maka didapatkan hasil sebagai berikut:Tabel 3.30 Distribusi Responden Berdasarkan Penyakit Menular di Desa

    Jati Baru

    No Penyakit Menular Frekuensi Persentase(%)1. Demam Typhoid 1 1,562. Diare/Mencret 7 10,933. Campak/Morbili 9 14,064. Tuberkulosis Paru 6 9,385. Hepatitis/Sakit Liver/Sakit Kuning 1 1,566. Asma/Mengi/Bengek 6 9,387. Gigi dan Mulut 34 53,13

    Jumlah 64 100Sumber: Hasil Survei Diagnosa Komunitas Mahasiswa PSKM FK Unlam tahun 2014

    Penyakit menular paling sedikit adalah demam typhoid sebanyak 1responden (1,56%). Manusia adalah satu-satunya penjamu yang alamiahdan merupakan reservoir untuk Salmonella typhi. Di Indonesia, insidendemam tifoid banyak dijumpai pada populasi yang berusia 3-19 tahun.Selain itu, demam tifoid di Indonesia juga berkaitan dengan rumah

  • 62tangga, yaitu adanya anggota keluarga dengan riwayat terkena demamtifoid, tidak adanya sabun untuk mencuci tangan, menggunakan piringyang sama untuk makan, dan tidak tersedianya tempat buang air besardalam rumah (16).

    Diagnosis dini demam tifoid dan pemberian terapi yang tepatbermanfaat untuk mendapatkan hasil yang cepat dan optimal sehinggadapat mencegah terjadinya komplikasi. Pengetahuan mengenai gambaranklinis penyakit sangat penting untuk membantu mendeteksi dini penyakitini. Pada kasus-kasus tertentu, dibutuhkan pemeriksaan tambahan darilaboratorium untuk membantu menegakkan diagnosis (16).

    Diare/mencret dimiliki oleh 7 orang responden (10,93%). Penyakitini dapat menyerang siapa saja, pada penderita bayi dan balita akansangat berbahaya karena menyebabkan dehidrasi yang berakhir padakematian. Salah satu faktor risiko yang sering diteliti adalah faktorlingkungan yang meliputi sarana air bersih (SAB), sanitasi, jamban,saluran pembuangan air limbah (SPAL), kualitas bakterologis air, dankondisi rumah. Sanitasi yang buruk dituding sebagai penyebabbanyaknya kontaminasi bakteri E.coli dalam air bersih yang dikonsumsimasyarakat (17).

    Secara klinis penyebab diare dapat dikelompokkan dalam 6golongan besar yaitu infeksi (disebabkan oleh bakteri, virus atau infestasiparasit), malabsorpsi, alergi, keracunan, imunodefisiensi dan sebab-sebab

  • 63lainnya. Jenis diare sendiri ada dua, yaitu diare akut, persisten ataukronik. Diare akut adalah diare yang berlangsung kurang dari 14 hari,sementara diare persisten atau kronis adalah diare yang berlangsung lebihdari 14 hari (18).

    Pencegahan yang dapat dilakukan dan efektif adalah memberikanASI eksklusif selama 6 bulan dan diteruskan sampai 2 tahun pada bayi.Memberikan makanan pendamping ASI sesuai umur juga dapatmencegah terjadinya diare pada anak. Memberikan minum air yangsudah direbus dan menggunakan air bersih yang cukup, hal ini dilakukanuntuk menghindari kuman berkembang biak pada minuman. Mencucitangan dengan air dan sabun sebelum makan dan sesudah buang airbesar. Buang air besar di jamban, membuang tinja bayi dengan benar, danmemberikan imunisasi campak merupakan cara mencegah terjadinyadiare (18).

    Penderita campak/morbili yang ditemukan sebanyak 9 responden(14,06%). Penyakit ini banyak ditemukan pada balita, dan orangtuaresponden beranggapan bahwa itu adalah hal yang biasa. Oleh karena itu,orangtua responden hanya melakukan pengobatan secara tradisional.Berdasarkan wawancara dengan bidan desa, kemung