higene perusahaan dan kesehatan kerja

22
HIGENE PERUSAHAAN DAN KESEHATAN KERJA KELOMPOK IV DWI FERY HARYANTO ESTI ISTIKOMAH REZA PAHLEVI YUSUF TRI MUKHLISUL AMAL NIKOMANG PUTRI AYYUBI SIRABAYAN KUSNO RANI FAIRUS RHISMI DEA ISTINARI HARIF S NERANI DEKA

Upload: dwi-feri-hariyanto

Post on 29-Dec-2015

41 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

HIGENE PERUSAHAAN DAN KESEHATAN KERJA

KELOMPOK IV

DWI FERY HARYANTO

ESTI ISTIKOMAH

REZA PAHLEVI

YUSUF TRI

MUKHLISUL AMAL

NIKOMANG PUTRI

AYYUBI SIRABAYAN

KUSNO

RANI FAIRUS

RHISMI DEA ISTINARI

HARIF S

NERANI DEKA

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS MALAHAYATI

Page 2: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

BANDAR LAMPUNG

2010

ABSTRAK

Higine Perusahaan adalah spesialisasi dalam ilmu higine beserta prakteknya yang dengan mengadakan penilaian kepada factor-faktor penyebab penyakit kwalitatif dan kwantitatif dalam lingkungan kerja dan perusaan melalui pengukuran yang hasilnya di pergunakan untuk dasar tindakan korektif kepada lingkungan tersebut,serta bila perlu pencegahan agar pekerja dan masyarakat sekitar suatu perusahaan terhindar dari bahaya akibat kerja serta di mungkinkan mengecap derajat kesehatan setinggi-tingginya.

Maksud dan tujuan higene perusahaan adalah melindungi pekerja dan masyarakat sekitar suatu perusahaan atau industry dari bahaya-bahaya yang mungkin timbul.sasaran suatu kegiatan higine perusahaan adalah lingkungan dengan jalan pengukuran-pengukuran agar dapat mengetahui bahaya-bahaya yang ada atau akan timbul,dan dengan pengetahuan tentang bahaya tersebut di adakan usaha-usaha perbaikan serta pencegahan

Wewenang dan tanggung jawab dalam bidang higine perusahaan antara lain :

Departemen Tenaga Kerja Transmigrasi Koperasi Departemen Kesehatan

Sedangkan pelaksanaannya berada di setiap departemen,perusahaan-perusahaan,industry-industri.

Segi-segi Higine perusahaan menyangkut higine,kesehatan,keselamatan para pekerja adalah wewenang dan tanggung jawab departemen tenaga kerja,transmigrasi,dan koperasi.Sedangkan segi-segi yang menyangkut higine,kesehatan dan keselamata masyarakat umum adalah wewenang dan tanggung jawab departemen kesehatan.

Efek dari suatu perusahaan kepada masyarakat umum antara lain berupa pengotoran udara,air,makanan,perusakan harta kekayaan dan lain sebagainya.

Page 3: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kepada allah SWT,yang telah memberikan kesehatan

dan tuntunan kepada kami,sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini,makalah ini

merupakan tugas yang di berikan oleh Prof.Dr.dr.H.Rudi Sjarief Sumadilaga,Sp.FK

selaku dosen mata kuliah ilmu kedokteran kerja.

Tak lupa pula kami mengucapkan terima kasih kepada Prof.Dr.dr.H.Rudi Sjarief

Sumadilaga,Sp.FK karena telah member kesempatan pada kami untuk memahami

tentang higine perusahaan dan kesehatan,melalui makalah yang kami buat ini.

Makalah ini berisikan tentang penjelasan yang berkaitan dengan higige

perusahaan dan kesehatan kerja.

Kami menyadari selaku manusia,Kami tidak akan pernah luput dari

kekurangan.oleh karena itu,kami meminta maaf apabila pembaca merasa kurang

puas,atau informasi yang ada dalam makalah ini tidak sesuai dengan apa yang

pembaca harapkan.

Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi semua pihak,baik untuk kami selaku

penyusun makalahn ini maupun para pembaca.saran dan kritik yang membangun kami

harapkan demi kesempurnan makalah yang kami susun ini.

Bandar lampung13Maret 2010

Penyusun

Page 4: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

DAFTAR ISI

Halaman

Abstak ………………………...……………………………………………

BAB I ………………………….………………………………………..…

1.Pendahuluan ………………………………………………………………..…….

BAB II ….…………………………………………………………..………

2.Pembahasan …………………………………………………………..………….

A.Pengertian Higine Perusahaan …………………………………………..……………

B.Maksud Dan Tujuan ..……………………………………..……………….

C.Higine perusahaan dan kesehatan kerja di berbagai perusahaan .…………………

D.Proses-proses dalam mempelajari higine perusahaan ………..….…………………

BAB III penutu …………………..…………………………..………………………

A.Kesimpulan ………………..…………………………..…………………………

DAFTAR PUSTAKA ………………..………………………..……………………………

Page 5: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

BAB I

PENDAHULUAN

Higine Perusahaan adalah spesialisasi dalam ilmu higine beserta prakteknya yang dengan mengadakan penilaian kepada factor-faktor penyebab penyakit kwalitatif dan kwalitatif dalam lingkungan kerja dan perusaan melalui pengukuran yang hasilnya di pergunakan untuk dasar tindakan korektif kepada lingkungan tersebut,serta bila perlu pencegahan agar pekerja dan masyarakat sekitar suatu perusahaan terhindar dari bahaya akibat kerja serta di mungkinkan mengecap derajat kesehatan setinggi-tingginya.

Pokok Pembahasan :

1. Pengertian Higine Perusahaan2. Maksud Dan Tujuan3. Higine perusahaan dan kesehatan kerja di berbagai perusahaan4. Proses-proses dalam mempelajari higine perusahaan

Page 6: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

BAB II

PEMBAHASAN MATERI

1.Pengertian Higine Perusahaan

Higine Perusahaan adalah spesialisasi dalam ilmu higine beserta prakteknya yang dengan mengadakan penilaian kepada factor-faktor penyebab penyakit kwalitatif dan kwalitatif dalam lingkungan kerja dan perusaan melalui pengukuran yang hasilnya di pergunakan untuk dasar tindakan korektif kepada lingkungan tersebut,serta bila perlu pencegahan agar pekerja dan masyarakat sekitar suatu perusahaan terhindar dari bahaya akibat kerja serta di mungkinkan mengecap derajat kesehatan setinggi-tingginya.

2.Maksud dan tujuan

Maksud dan tujuan higene perusahaan adalah melindungi pekerja dan masyarakat sekitar suatu perusahaan atau industry dari bahaya-bahaya yang mungkin timbul.sasaran suatu kegiatan higine perusahaan adalah lingkungan dengan jalan pengukuran-pengukuran agar dapat mengetahui bahaya-bahaya yang ada atau akan timbul,dan dengan pengetahuan tentang bahaya tersebut di adakan usaha-usaha perbaikan serta pencegahan

Wewenang dan tanggung jawab dalam bidang higine perusahaan antara lain :

Departemen Tenaga Kerja Transmigrasi Koperasi Departemen Kesehatan

Sedangkan pelaksanaannya berada di setiap departemen,perusahaan-perusahaan,industry-industri.

Page 7: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

Segi-segi Higine perusahaan menyangkut higine,kesehatan,keselamatan para pekerja adalah wewenang dan tanggung jawab departemen tenaga kerja,transmigrasi,dan koperasi.

Sedangkan segi-segi yang menyangkut higine,kesehatan dan keselamata masyarakat umum adalah wewenang dan tanggung jawab departemen kesehatan.

Efek dari suatu perusahaan kepada masyarakat umum antara lain berupa pengotoran udara,air,makanan,perusakan harta kekayaan dan lain sebagainya.

3.Higine Perusahaan Dan Kesehatan Kerja Di Berbagai Perusahaan :

1.Higine Perusahaan Dan Kesehatan Kerja Di Pertambangan

A.Pandangan Umum

Ada dua hal utama mengenai higine perusahaan dan kesehatan dalam hubungan pertambangan,yaitu :

pertama pertamabangan dan pengelolaan hasil-hasilnya potensil berakibat pencemaran kepada lingkungan,baik lingkungan kerja maupun lingkungan umum,dengan berbagai akibatnya.

kedua pertambangan di tandai khusus oleh cara-cara kerja seperti di bawah tanah,di daerah ketinggian,di laut,dalam hal ini menyebabkan berbagai perhatian harus di berikan kepada mereka baik keselamatan kerja,maupun ergonomic.pencemaran lingkungan akibat kerja pertambangan mungkin di karenakan factor fisik,kimia,dan factor biologis.pencemaran biasanya banyak pada lingkungan kerja dari pada lingkungan umum.

Problematika higine perusahaan dan kesehatan kerja di sekitar pertambangan tergantung dari factor-faktor sebagai berikut :

Lokasi pyertambangan Jenis pertambanagn Prosedur kerja Kemampuan financial perusahaan pertambangan terhadap pencegahan dari

bahay-bahaya dan jaminan kesehatan bagi para pekerja

Page 8: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

B.KECELAKAAN-KECELAKAAN DALAM TAMBANG

Pertambangan penuh dengan bahaya-bahaya kecelakaan,baik jatuh atau tertimpa benda-benda yang jatuh,rubuh atau runtuh atap dan dinding lobang,ledakan-ledakan.

C.PENYAKIT-PENYAKIT AKIBAT KERJA

Penyakit-penyakit akibat kerja pertambangan ialah penyakit cacing ancylostomiasis yang di sebabkan oleh karena cacing ancylostomaduodenale,necator americanus,cacing-cacing tersebut memang di temukan pertama kali di daerah pertambangan,keracunan-keracunan gas-gas tambang,baik dari yang baru maupun dari ledakan-ledakan,dan penyakit oleh Karena debu tambang.

D.PENYEHATAN LINGKUNGAN

Lingkungan pertambangan terutama tempat kerja dapat di sehatkan dengan penerangan yang baik,ventilasi yang baik,sanitasi yang baik.

Lokakarya pemeliharaan kesehatan dalam lingkungan kerja pertambangan antara lain adalah menginventarisasi jenis-jenis pencemaran di lingkungan,perumusannya adalah sebagai berikut :

a. Pokok-pokok atau dasar-dasar pikiran dan pandangan tentang usaha-usaha kesehatan lingkungan kerja pertambangan.

b. Program umum pemeliharaan kesehatan lingkungan kerja pertambanganc. Perundang-undangan dan standarisasid. Organisasi untuk penanggulangan pencemaran oleh kegiatan-kegiatan

pertambangan e. Usaha-usaha pembinaan kesehatan lingkungan kerja pertambangan

Page 9: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

2.Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja Pertanian,Perkebunan Dan kehutanan

A.Pandangan Umum

Beberapa persoalan pokok mengenai higine perusahaan dan kesehatan kerja di lapangan pertanian,perkebunan,dan kehutanan.biasanya berada di daerah pedesaan,sehingga higine dan kesehatan desa langsung mempengaruhi keadaan higine dan kesehatan mereka.

Yang menjadi masalah pedesaan saat ini adalah kesehatan lingkungan,seperti masalah-masalah yang di alami oleh para petani pada umumnya,di samping itu para pekerja pertanian,perkebunan,dan kehutanan juga menghadapi berbagai penyakit yang di karenakan pekerjaannya antara lain : keracunan oleh obat pembasmi hama.

B.PENYAKIT-PENYAKIT AKIBAT PEKERJAAN

Tabakosis adala suatu jenis penyakit sebagai akibat pengaruh dari debu tembakau,debu tersebut dapat terhirup dan akan menyebab kan gangguan pada pernafasan.

Byssinosis selain terdapat di perusahaan pemitalan dan penenunan ternyata hinggap pula pekerja-pekerja di perkebunan kapas.yang memisahkan biji kapas dari seratnya,dan ini pula dapat menyebabkan gangguan pada paru-paru karena debu kapas tersebut dapat terhirup.

Bigassosis adalah penyakit paru-paru oleh karena bigase yaitu hampas tebu sesudah tebu dip eras dan di ambil gulanya,beggase yang di simpan dan di keringkan dapat menyebabkan penyakit radang pernafasan akut.

Ashma biasanya terdapat pada pekerja yang mengerjakan biji-bijian,butir-butir beras dan gandum,

Dermatitis yaitu suatu penyakit yang di sebabkan oleh Jamur seperti Sporotrichosis hidup di rumpun pohon,sehingga pekerja yang bersentuhan atau luka oleh duri rumpun,

Page 10: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

Kecelakaan biasanya di sebabkan karena jatuh dari pohon pada saat pengambilan hasil.

Keracunan seperti karena racun serangga,racun tikus,racun jamur,

C.USAHA-USAHA KESEHATAN

Perkebunan dapat di anggap sebagai satu masyarakat tertutup,sehingga usaha-usaha kesehatan pun harus di sesuaikan dengan sifat-sifat masyarakat demikian dalam arti menyelenggarakan sendiri untuk memenuhi kebutuhan sendiri.

Sudah dapat di duga,bahwa bagi pekerja-pekerja pertanian,perkebunan,dan kehutanan penyakit-penyakit oleh karena sanitasi buruk,dari kebersihan dan kesehatan lingkungan serta perseorangan sangat perlu,kesehatan lingkungan terutama meliputi masalah penyediaan air bersih/air minum,pembuangan kotoran manusia,air bekas,sampah,pemberantasan malaria.

Untuk mencegah penyakit-penyakit akibat kerja harus di ambil cara-cara pencegahan yang di sesuaikan dengan jenis-jenis bahaya menurut pekerjaannya,dan atas dasar itulah di rumuskan program-program pencegahan.

3.HIGINE PERUSAHAAN DAN KESEHATAN KERJA DALAM INDUSTRI MARITIM

A.PANDANGAN UMUM

Industri maritime adalah khusus oleh karena cara kerja di laut dan bersangkutan dengan produk-produk laut dan lautan,salah satu segi dari higine dan kesehatan dalam industry maritim ialah cara kerja di udara bertekanan tinggi,yang mungkin pengaruhnya akan menghinggapi antara lain penyelam yang mengambil mutiara,dan para nelayan.

B.Pencegahan

Higine perusahaan dan kesehatan kerja dalam inustri maritime harus di kembangkan sesuai dengan kebutuhan dan kemungkinan mengikuti perkembangan industry maritimnya.

Page 11: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

4.HIGINE PERUSAHAAN DAN KESEHATAN KERJA DALAM PERINDUSTRIAN TEKSTIL

A.Pandangan umum

Industri sandang,kian hari kian penting kedudukannya dalam perekonomian Negara ini.

Perindustrian tekstil di tinjau dari segi higine perusahaan dan kesehatan kerja memiliki segi khusus yang tidak di temui dalam industry yang lain,misalnya tentang kehususan penyakit byssinosis dan demam perusahaan kapas,selain itu kelelahan pun harus dapat perhatian.

B.Penyakit-penyakit khusus dalam perindustrian tekstil

Penyakit-penyakitnya seperti TBC paru-paru,bronchitis,influenza karena bekerja di dalam ruangan yang berdebu,kelelahan,namun selain penyakit ada pula kecelakaan yang di alami para pekerja tekstil ini seperti kebakaran,bahaya maut sebagai akibat dari pemakaian arus listrik,peledakan akibat penggunaan bejana-bejana bertekanan.

C.Pencegahan

Seharusnya di perhatikan seperti penggunaan masker untuk para pekerja untuk menghindari debu dari kain tersebut,misalnya di sediakan cukup tempat duduk agar tidak mudah kelelahan,dan di adakan alat pendingin udara dan juga memakai masker supaya debu tidak terhirup oleh para pekerja.

5.Higine Perusahaan Dan Kesehatan Kerja Dalam Industri Kimia

Usaha-usaha pencegahan lingkungan kerja di laksanakan sebagai berikut :

Unit-unit operasi yang menimbulkan gas atau uap ke udara harus memakai system tertutup dengan ventilasi keluar setempat,ventilasi umum dan dilusi biasaanya tidak di tandai.

Page 12: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

Corong ventilasi keluar setempat harus menutupi unit operasi sesempurna mungkin agar di hindari pencegahan bahan kepada pekerja di tempat lain bekerja.

Bahan-bahan harus di angkut dengan alat angkutan mekanik selama pengangkutan demikian mungkin di laksanakan.

Tempat-tempat pengolahan bahan-bahan berbahaya harus berlantai dan ber bangku kerja yang tak tembus agar semuanya mudah di bersihkan sehingga dapat di cegah penimbunan bahan-bahan padat atupun cair yang berbahaya,dan harus di buat saluran-saluran air agar tempat kerja tersebut mudah sering di cuci,

Bubuk-bubuk yang tumpah harus di ambil dengan alat penghisap vakum. Menyapu harus secara basah atau kadang-kadang di pakai minyak untuk

persenyawaan tertentu. Cairan yang tumpah harus di buang dengan mencuci. Untuk ventilasi umum harus di pakai udara segar,dan tidak di pakai udara

berulang kali. Sedapat mungkin di usahakan substitusi dengan bahan-bahan yang kurang

toksik. Suhu harus di atur apabila terdapat bahan-bahan yang mengalami dekomposisi

oleh karena panas.

Usaha Kesehatan yang baik

Pekerja-pekerja yang bekerja menghadapi bahaya harus di periksakan kesehatannya setiap 6 bulan sampai 1 tahun sekali,sebagai penilaian efek pekerjaan kepada mereka dan usaha-usaha pencegahan.

Alat-alat harus di periksa 1 minggu sekali atau 1 bulan sekali . Ruti untuk memeriksakan kesehatan tubuh.

Kesehatan kerja dari tenaga pimpinan

Tenaga pimpinan,baik di perusahaan maupun di masyarakat atau di tingkat Negara,memiliki segi-segi khusus dalam hal kesehatannya yang berkaitan dengan pekerjaan mereka.seperti darah tinggi,tukak lambung,depresi jiwa,penyakit psikosomatik.

Selain penyakit di atas pada tenaga-tenaga pimpinan sering terjadi gejala yang khas seperti migrant atu sakit kepala lainnya,gangguan pencernaan,dan kelelahan fisik.

Page 13: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

4.Proses-proses dalam mempelajari higine perusahaan

Pertama-tama yang harus di ketahui tentang perusahaan dalam rangka mempelajari higine perusahaan adalah proses-proses produksi di dalam perusahaan yang bersangkutan dari permulaan sampai akhir.Harus di ketahui pasti tentang bahan-bahan baku yang di pakai ,hasil-hasil antara yang terjadi,produk akhir,sampah-sampah,demikian pula tentang peralatannya seperti mesin,perkakas tangan,bengkel,pembangkit tenaga listrik.juga di ketahui tentang cara-cara kerja dari tiap kesatuan operasi dan masing-masing pekerja.Dan hal di atas dapat membantu mengetahui bahaya-bahaya yang dapat timbul baik kepada pekerja ataupun kepada masyarakat luas.

Apabila sudah dapat di ketahui dugaan kemungkinan bahaya yang akan terjadi barulah di adakan pengukuran-pengukuran baik di dalam ruang kerja maupun di dalam lingkungan luar.

Evaluasi lingkungan dengan pengukuran –pengukuran

Evaluasi lingkungan di tujukan kepada factor-fakror fisik,kimia.faktor fisik meliputi :

Suara Radiasi Suhu Tekanan Penerangan

sedangkan factor kimia meliputi :

Debu Uap Gas Larutan padat Larutan dan cair Awan Kabut

Page 14: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

Sebagai suatu factor fisik tempat kerja harus di evaluasi secara menyeluruh,setiap tempat kerja harus sedemikian baik sehingga terdapat efisiensi kerja yang maksimal.volume ruang kerja sadikit-dikitnya 10 meter kubik tinngi tempat kerja paling sedikit 3 meter.luas lantai sekurang-kurangnya 2 meter persegi,atap ruangan harus mampu melindungi pekerja dari pengaruh matahari dan pengaruh dari iklim yang buruk.dinding dan lantai tidak boleh licin,lembab,atau basah,namun apabila di perlukan untuk produksi harus di sertai dengan alat-alat pelindung.

KOREKSI TEMPAT KERJA

Koreksi tempat kerja terutama di maksudkan agar kadar factor-faktor penyebab penyakit dalam hubungan ini terutama penyebab-penyebab fisik .koreksi tersebut mungkin atas dasar telah terjadinya keracunan penyakit-penyakit akibat kerja atau kecelakaan.

Cara koreksi pertama di tujukan kepada proses dalam perusahaan sebagai berikut :

1. SubstitusiYaitu mengganti bahan-bahan yang lebih beracub dengan bahan-bahan yang kurang beracun,tanpa mengganggu malah dapat menguntungkan hasil produksi.dalam beberapa hal cara ini dapat di laksanakan misalnya fosfor merah sebagai pengganti dari pada fosfor putih di perusahaan korek api.

2. Pencegahan pengotoran tempat kerja oleh bahan-bahan seperti unit-unit operasi sangat membahayakan dan sebaiknya di tutup untuk melindungi.misalnya pengolahan radioaktif.

3. Cara basah terutama berguna untuk menentukan jumlah debu yang mengotori udara,misalnya dalam tambang arang batu atau dalam pabrik abses.

4. Tata kerumah tanggan perusahaan yang baik di sertai dengan perawatan yang cukup terutama hal ini di tujukan kepada pengaturan letak mesin-mesin dan perkakas pekerja,penyimpanan dan penimbunan bahan baku produk-produk industry,kantin.

Cara kedua adalah ventilasi yang terbagi menjadi dua macam yaitu :

1. Ventilasi umumdan dilusiVentilasi umum atau di maksudkan untuk menurunkan kadar bahan-bahan yang mungkin menimbulkan gangguan kepada kesehatan dan kenikmatan kerja.ventilasi umum dan dilusi di laksanakan dengan mengalirkan udara segar ke tempat kerja.

2. Ventilasi atau pompa keluar setempat

Page 15: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

Yaitu ventilasi yang menangkap bahan-bahan yang dapat mengganggu kesehatan sebelum bahan-bahan tersebut masuk ke udara ruang kerja.untuk itu di gunakan pipa dan corong.dan biasanya ventilasi ini sangat berguna untuk mengatasi bahaya uap logam,dan debu.

MELINDUNGI MASYARAKAT SEKITAR INDUSTRI DAN UMUM

Masyarakat sekitar suatu perusahaan dan umum harus di lindungi dari pengaruh-pengaruh buruk yang mungkin di timbulkan olleh suatu perusahaan.semua factor penyebab penyakit yang mungkin menghinggapi para pekerja dapat pula menimbulkan gangguan kepada masyarakat sekitar suatu perusahaan dan masyarakat umum.

Masyarakat harus terhindar dari bahaya-bahaya oleh udara yang keluar yang dapat mencemari lingkungan,udara,air,dan tempat sekitar.

Cara penanggulangannya yaitu :

Sebelum udara dari suatu industry di bebaskan keluar haruslah terlebih dahulu melalui pengolahan,proses pengolahannya antara lain :

Pembakaran Mencuci (schrubing method ) dengan mengalirkan udara kotor melelui air atau

larutan yang mudah bereaksi dan mampu mengikat gas dan uap. Di buat kamar pengendapan Saringan Perangkap kelembapan

Statistik dan riset dalam higine perusahaan dan kesehatan kerja

Page 16: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

Statistik

Evaluasi baik buruknya,berhasil atau tidaknya tingkat higine perusahaan dan kesehatan kerja pada akhirnya di lakukan dengan melihat data kesehatan dan penyakit dalam hubungan ini sangat penting angka sakit,kecelakaan.

Sebagaimana statistic pada umumnya,maka statistic higine perusahaan dan kesehatan kerja juga harus memakai sistim pelaporan harus di kumpul dan di analisis perusahaan-perusahaa biasanya melaporkan penyakit yang di susun oleh klinik kepada jawatan kesehatan setempat,sedangkan untuk penyakit akibat kerja belum ada pelapor yang khusus.sebaiknya penyakit-penyakit akibat kerja di laporkan kepada inspeksi higine perusahaan dan kesehatan kerja setempat,kecelakaan akibat kerja biasanya di laporkan kepada inspeksi keselamatan kesehatan setempat.

Riset dalam higine perusahaan dan kesehatan kerja

Seperti halnya untuk lapangan-lapangan lain riset dalam higine perusahaan dan kesehatan kerja mutlak perlu.

Riset dalam higine perusahaan dan kesehataan kerja meliputi segi-segi yang banyak dan luas,riset tersebut dapat di laksanakan dalam hubungan penyempurnaan diagnosis dan terapi penyakit akibat kerja.

Penelitian-penelitian dalam higine perusahaan dan kesehatan kerja yang perlu mendapat prioritas adalah :

Pendekatan problematika secara sektoral terutama pertanian(meliputi perkebunan,kehutanan)pertambangan dan industry.

Riset terpakai ke arah evaluasi standar-standar terutama N.A.B dari bahan-bahan kimia dan factor fisik.

Penelitian terhadap penyakit-penyakit akibat kerja yang paling prevalent. Penelitian karakteristik factor manusiawi dalam pekerjaannya yang meliputi

kemampuan kerja optimal sehubungan daerah-daerah fisiologis dan psikologis terhadap berbagai variable di dalam pekerjaan.

BAB III

Page 17: Higene Perusahaan Dan Kesehatan Kerja

PENUTUP

Kesimpulan

Higine Perusahaan adalah spesialisasi dalam ilmu higine beserta prakteknya yang dengan mengadakan penilaian kepada factor-faktor penyebab penyakit kwalitatif dan kwalitatif dalam lingkungan kerja dan perusaan melalui pengukuran yang hasilnya di pergunakan untuk dasar tindakan korektif kepada lingkungan tersebut,serta bila perlu pencegahan agar pekerja dan masyarakat sekitar suatu perusahaan terhindar dari bahaya akibat kerja serta di mungkinkan mengecap derajat kesehatan setinggi-tingginya.

Maksud dan tujuan higene perusahaan adalah melindungi pekerja dan masyarakat sekitar suatu perusahaan atau industry dari bahaya-bahaya yang mungkin timbul.sasaran suatu kegiatan higine perusahaan adalah lingkungan dengan jalan pengukuran-pengukuran agar dapat mengetahui bahaya-bahaya yang ada atau akan timbul,dan dengan pengetahuan tentang bahaya tersebut di adakan usaha-usaha perbaikan serta pencegahan

Segi-segi Higine perusahaan menyangkut higine,kesehatan,keselamatan para pekerja adalah wewenang dan tanggung jawab departemen tenaga kerja,transmigrasi,dan koperasi.

Sedangkan segi-segi yang menyangkut higine,kesehatan dan keselamata masyarakat umum adalah wewenang dan tanggung jawab departemen kesehatan.

Efek dari suatu perusahaan kepada masyarakat umum antara lain berupa pengotoran udara,air.

DAFTAR PUSTAKA