deskripsi mata ajaran ilmu komunikasi

24
DESKRIPSI MATA AJARAN WEDNESDAY, 01 APRIL 2009 07:18 Berikut ini disajikan deskripsi deskripsi singkat substansi masing masing mataajaran yang telah ditetapkan sebagai paket lengkap kurikulum Program Studi Ilmu Komunikasi, Departemen Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga. Deskripsi mata kuliah berurutan sesuai dengan struktur kurikulum : Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK), Matakuliah Keilmuan & Ketrampilan (MKK), Mata Kuliah Kehidupan Bermasyarakat (MKB),Matakuliah Kehidupan Belajar Bersama (MKBB). Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK) NOP101 Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan Setelah mengikuti matakuliah ini mahasiswa memiliki kemampuan pemahaman, konsep dan deskripsi situasi hal yang berkaitan dengan penguatan warga negara dalam implemantasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, penyikapan terhadap situasi aktual tentang ideologi, negara dan warga negara secara sekuensial dengan bahasan meliputi filsafat Pancasila, identitas nasional, hak dan kewajiban warga negara, negara dan konstitusi, demokrasi Indonesia, HAM dan the rule of law, geopolitik dan geostrategi Indonesia. Kerangka pembahasan dikaitkan dengan fenomena globalisasi, HAM dan demokrasi (politik dan ekonomi) serta dinamika keindonesiaan aktual. Dengan pemahaman serta refleksi terhadap realitas kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara diharapkan menjadi ilmuwan dan profesional yang memiliki rasa kebangsaan dan cinta tanah air; demokratis yang berkeadaban; menjadi warga negara yang memiliki daya saing, berdisiplin, dan berpartisipasi aktif dalam membangun kehidupan yang damai berdasarkan sistem nilai Pancasila. AGI001 Agama Islam I Mataajaran ini diawali dengan pemahaman tentang pengertian Agama Islam secara utuh dan menyeluruh. Selain masalah keimanan, akan dibahas pula ikhwal ibadah, baik yang bersifat khusus maupun yang bersifat umum, yaitu kaidah yang menyangkut hubungan antara manusia dengan Tuhan/Khaliknya, antara manusia dengan sesamanya, dan antara menusia dengan makhluk lain dan alam. Selain hendak diarahkan ke terbinanya kesadaran untuk melaksanakan ibadah dan memenuhi kewajiban

Upload: alfiyani-wulandari

Post on 16-Apr-2015

43 views

Category:

Documents


6 download

TRANSCRIPT

Page 1: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

DESKRIPSI MATA AJARAN

WEDNESDAY, 01 APRIL 2009 07:18

     Berikut ini disajikan deskripsi deskripsi singkat substansi masing masing

mataajaran yang telah ditetapkan sebagai paket lengkap kurikulum Program Studi

Ilmu Komunikasi, Departemen Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas Airlangga. Deskripsi mata kuliah berurutan sesuai dengan struktur

kurikulum : Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK), Matakuliah Keilmuan &

Ketrampilan (MKK), Mata Kuliah Kehidupan Bermasyarakat (MKB),Matakuliah

Kehidupan Belajar Bersama (MKBB). 

Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK)

NOP101 Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan 

Setelah mengikuti matakuliah ini mahasiswa memiliki kemampuan pemahaman,

konsep dan deskripsi situasi hal yang berkaitan dengan penguatan warga negara

dalam implemantasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan

bernegara, penyikapan terhadap situasi aktual tentang ideologi, negara dan warga

negara secara sekuensial dengan bahasan meliputi filsafat Pancasila, identitas

nasional, hak dan kewajiban warga negara, negara dan konstitusi, demokrasi

Indonesia, HAM dan the rule of law, geopolitik dan geostrategi Indonesia. Kerangka

pembahasan dikaitkan dengan fenomena globalisasi, HAM dan demokrasi (politik

dan ekonomi) serta dinamika keindonesiaan aktual. Dengan pemahaman serta

refleksi terhadap realitas kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara

diharapkan menjadi ilmuwan dan profesional yang memiliki rasa kebangsaan  dan

cinta tanah air; demokratis yang berkeadaban; menjadi warga negara yang

memiliki daya saing, berdisiplin, dan berpartisipasi aktif dalam membangun

kehidupan yang damai berdasarkan sistem nilai Pancasila.

AGI001 Agama Islam I

Mataajaran ini diawali dengan pemahaman tentang pengertian Agama Islam

secara utuh dan menyeluruh. Selain masalah keimanan, akan dibahas pula ikhwal

ibadah, baik yang bersifat khusus maupun yang bersifat umum, yaitu kaidah yang

menyangkut hubungan antara manusia dengan Tuhan/Khaliknya, antara manusia

dengan sesamanya, dan antara menusia dengan makhluk lain dan alam. Selain

hendak diarahkan ke terbinanya kesadaran untuk melaksanakan ibadah dan

memenuhi kewajiban kewajiban kepada Tuhan Yang Maha Esa, pembah¬san

pembahasan juga tertuju ke arah kewajiban kewajiban manusia kepada diri

sendiri, masyarakat, bangsa dan negaranya. Dengan mahasiswa diharapkan akan

kian dapat menunaikan tugas hidupnya dengan teratur dan tertib menurut tatanan

Page 2: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

yang berlaku. Berkaitan dengan materi di atas, ditekankan pula pembahasan sifat

umum ajaran Islam tentang keserasian dan keseimbangan antara pola hidup

duniawi dan ukhrawi.

AGP101 Agama Kristen Protestan I

Mataajaran ini dimaksudkan untuk membantu mahasiswa agar dapat bertumbuh

dan membentuk diri pribadi seutuhnya sebagaimana manusia ciptaan baru dalam

Yesus Kristus. Akan dikaji dan dibicarakan dalam mataajaran ini antara lain: dasar

dasar agama Kristen, pengertian dunia dan manusia, dasar dan akibat, rencana

keselamatan dan penggenapannya, iman dan pengabdi¬an, serta tanggung jawab

Kristen dalam dunia modern.

AGK101 Agama Katholik I

Mataajaran ini mengupayakan peningkatan  pemahaman mahasiswa akan konsep

dalam gereja, penghayatannya tentang misteri  gereja, pergumulannya pada

tugas dan kewajiban gereja, serta kesadarannya akan tugas dan

tanggung¬jawabnya sebagai anggota gereja. Dalam mataajaran ini tak hanya

paham gereja tentang struktur kepribadian manusia saja yang akan diungkapkan,

akan tetapi juga pahamnya tentang masyarakat adil makmur akan ikut dipaparkan

dan dibahas. Pada akhirnya para maha¬siswa  akan diajak   menyusun filsafat  

hidup pribadi yang sesuai dengan paham penggereja dam masyarakat.

AGH101 Agama Hindu Dharma I

Mataajaran ini mengajak mahasiswa untuk memperdalam   pemahaman dan

penghayatan keagamaan yang mantap, serta  mempertebal  keimanan dan

mengandalkan kebaktian kepada Sang Hyang Widhi/Tuhan YME. Lewat

pengalaman belajar dalam mataajaran ini para mahasiswa diharapkan akan

menguasai pengertian pengertian mengenai sumber dan ruang Agama Hindu dan

tatwa yang berorientasi pada asa spritual namun pragma¬tis. Mahasiswa

diharapkan akan juga mempelajari berbagai masalah kehidupan bermasyarakat

dan negara, serta dasar dasar kepemimpinan menurut pandangan agama Hindu.

AGB101 Agama Budha I

Mataajaran ini diacarakan secara khusus untuk membimbing mahasiswa yang

ingin memahami, menghayati dan mengamalkan Pancasila, khusus¬nya Sila

Pertama, lewat dharma dan kebaktian guna mempertebal iman (soddha) dalam

upaya menjaga kelangsungan hidup agama, bangsa dan negara Republik

Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

ETS102 Etika Sosial Politik 

Etika Sosial adalah cabang filsafat etika yang secara khusus hendak mendalami

Page 3: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

perilaku manusia (sebagai individu maupun sebagai makhluk sosial) menurut

konsepnya yang umum dan universal. Teori pokok etika berpusar di sekitar soal

determinisme dan indeterminisme perilaku manusia. Lewat mata kuliah ini dengan

lebih mengarahkan pandangannya ke masalah keterkaitannya kepada

perkembangan kebudayaan dalam berbagai konsteks kehidupan sosial manusia

(sosialisme, liberalisme, komunisme). Problem etika sosial dalam realitas

kehidupan sosial di Indonesia tentu saja tak akan diluputkan dari perhatian para

mahasiswa.

Mata Kuliah Keilmuan dan Ketrampilan (MKK) 

PHS101 Filsafat Ilmu 

Mata kuliah ini dimaksudkan untuk membantu para mahasiswa mengembangkan

kemampuan berpikir secara keilmuan. Lewat mata kuliah ini para mahasiswa akan

memahami perbedaan pengetahuan biasa (pengetahuan) dan pengetahuan ilmiah

(ilmu), sumber-sumber pengetahuan, dan teori-teori kebenaran. Para mahasiswa

juga akan dapat memahami dasar-dasar logika yang terdiri dari: term, konsep,

proposisi, dan inferensi (penyimpulan). Dua model penyimpulan deduktif dan

induktif serta berbagai sesat pikir dalam logika. Pada akhir kuliah ini para

mahasiswa diharapkan dapat memahami terapannya dalam ilmu sosial dan politik.

S0A100 Pengantar Antropologi 

Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai ruang lingkup dan konsep-

konsep dasar dalam antropologi. Pokok-pokok bahasan diawali tentang sejarah

perkembangan dan sub-sub disiplin antropologi, kemudian dilanjutkan dengan

bahasan tentang tinjauan aspek fisik manusia yang membicarakan tentang asal-

usul dan sejarah perkembangan manusia serta variasi fisik manusia. Selanjutnya

dibahas aspek-aspek sosial budaya manusia dengan penekanan pada konsep dan

karakteristik kebudayaan, aspek organisasi sosial, kekerabatan dan perkawinan,

religi, bahasa, dan kesenian, serta bidang sosial budaya lain dan relevansi

antropologi  dengan kehidupan masa kini.

MAS103 Pengantar Statistika Sosial 

Matakuliah ini memberikan dasar dasar pengetahuan statistika deskriptif kepada

para mahasiswa, yang tujuan utamanya adalah untuk mengantarkan mahasiswa

ke arah kemampuan menyusun data. Para mahasiswa diajak untuk mempelajari

beberapa pengetahuan dasar tentang statistika, seperti macam dan kegunaan

statistika dalam ilmu ilmu sosial, dan pengertian pengertian dasar, seperti proses

induksi, generalisasi, populasi, sampel, dan objektivitas. Kemudian, pembahasan

lain menyangkut matriks data dan variabel (yang kontinyu dan yang diskrit), dan

Page 4: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

proses pengukuran berikut skala skala yang dihasilkan (yang nomi¬nal, ordinal,

interval dan rasio). Para mahasiswa juga diajak untuk mengenali dan mampu

membuat tabel, gambar, grafik, ukuran pemusatan (central tendency) dan

sebaran (variance).

PNS104 Teknik Penulisan Ilmiah 

Menulis, baik ilmiah maupun populer, seringkali menjadi kendala, dan kelemahan,

utama bagi para mahasiswa dalam mengekspresikan berbagai ide dan atau

konsep/teori. Matakuliah ini dipersiapkan untuk memberi pemahaman teoritik

tentang beberapa model teknik penulisan, utamanya ilmiah. Selain itu, sejumlah

latihan menulis secara akademik diberikan porsi secara memadai, sehingga para

mahasiswa, setelah mengikuti matakuliah ini, mampu mengekspresikan ide,

konsep dan teori dalam bentuk tulisan secara benar dan baik.

PNS201 Dasar Metodologi Penelitian 

Melalui matakuliah ini para mahasiswa diharapkan dapat memperoleh bekal

pengetahuan metodologi yang memadai dalam bidang penelitian sosial. Di sini

para mahasiswa mempelajari pengertian penelitian dan dasar dasar metodologi,

model model (yang dikembangkan menurut tujuan dan kegunaannya), persi¬apan

pelaksanaan (meliputi pembatasan masalah dan perumusan hipotesis, pemilihan

disain pengujian, penarikan sampel, pemilihan teknik koleksi data dan pembuatan

instrumen untuk observasi dan pengukuran), pengenalan lapangan dan berbagai

perma¬salahan yang ditemukan di situ. Akhirnya, matakuliah ini juga mengajak

mahasiswa untuk mempelajari hal-hal pemilihan teknik pengolahan data serta

metode metode yang dapat dipilih untuk menganalisis data.

SOP111 Pengantar Ilmu Politik 

Setelah selesai mengikuti proses belajar mengajar dalam matakuliah ini, para

mahasiswa diharapkan akan mampu memahami konsep konsep dasar ilmu politik,

sebagai alat pokok mengenali, memahami, dan menjelaskan fenomena politik.

Untuk mencapai tujuan ini para mahasiswa akan diajak mempelajari konsep

konsep: politik, pemerintahan, kekuasaan, kewenangan, legitimasi, negara,

bangsa, integrasi politik, ideologi, partai politik, perwakilan kepentingan dan

politik, keputusan politik, konflik politik, perilaku politik, sistem politik (demokrasi,

totaliter, autokrasi), dan sistem ekonomi (kapitalisme, komunisme, dan sosialisme)

serta struktur dan peranan politik.

BAE 101 Bahasa Inggris I

Mataajaran ini untuk sebagian besar akan berupa  latihan latihan intensif guna

meningkatkan kemampuan para mahasiswa berbahasa Inggris, sekalipun secara

pasif, khususnya untuk keperluan baca membaca. Lewat mataajaran ini para

Page 5: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

mahasiswa akan banyak belajar memahami dan menganalisis struktur struktur

kalimat di dalam bahasa Inggris. Latihan latihan secara khusus ditujukan untuk

meningkatkan kecakapan mahasiswa   memahami pesan pesan yang disampaikan

kepadanya di dalam bahsa Inggris itu, baik lewat tulisan (bacaan) maupun secara

lesan dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia yang juga dikembangkan lewat

mataajaran ini.

PSS101  Pengantar Psikologi Sosial    

Matakuliah ini berisikan konsep konsep pokok tentang perilaku manusia, baik

perilaku yang individual maupun yang berlangsung dalam kelompok. Matakuliah

ini secara khusus membahas tentang bagaimana prilaku manusia dipengaruhi oleh

berbagai faktor, baik yang internal maupun yang eksternal. Selain itu, matakuliah

ini memaparkan proses proses perubahan perilaku yang disebabkan oleh faktor

faktor internal, faktor faktor penekanan, dan yang disebabkan oleh interaksi sosial.

Konsep yang bersangkutpaut dengan sikap—ciri ciri, perubahan dan proses

pembentukannya—prilaku massa, crowd dan publik, berikut ciri ciri serta

kemungkinan kemungkinan pengendaliannya, merupakan tema-tema bahasan

penting pada matakuliah ini.

    

SOS100 Pengantar Sosiologi 

Tujuan yang ingin dicapai lewat matakuliah Pengantar Sosiologi ini ialah

pemahaman mahasiswa mengenai konsep konsep dasar ilmu sosial, khususnya

sosiologi. Melalui matakuliah ini para mahasiswa diha¬rapkan dapat memperoleh

gambaran yang jelas tentang berbagai konsep sosiologik, seperti kehidupan

masyarakat, norma atau kaidah sosial, sanksi dan model kontrol sosial lainnya,

proses sosialisasi, pengelompokkan sosial dan bentuk struktural yang

dijadikannya, stratifikasi sosial yang melahirkan status, pembagian peran sosial,

proses prses sosial, perubahan sosial (berikut persoalan sebab serta akibatnya)

dan masalah kependudu¬kan. Setelah menguasai berbagai konsep dasar ini para

mahasiswa diharapkan dapat memiliki pijakan awal yang baik guna mendalami

lebih lanjut berbagai cabang kajian ilmu sosial, utamanya sosiologi, secara lebih

khusus.

MNU103 Asas Asas Manajemen 

Manajemen pada dasarnya adalah proses perencanaan, pengorganisasian

(termasuk penataan personil), pengarahan, dan pengendalian usaha manusia

yang tengah mendayagunakan sarana dan prasarana, demikian rupa sehingga

tujuan terorganisasi itu dapat tercapai dengan efektif dan efisien. Mataajaran ini

dimaksudkan untuk mengajak mahasiswa mengkaji dari berbagai sudut pandang

pengetahuan dan pengertian dasar mengenai kegiatan kegiatan manajemen itu,

mulai dari fungsinya yang pra pelaksana (perencanaan) sampai ke fungsinya yang

Page 6: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

pasca pelaksanaan (kontrol). 

HKD 104 Sistem Hukum Di Indonesia

Mata ajaran ini akan mengajak mahasiswa memahami hukum sebagai bagian

suatu kebudayaan, khususnya di Indonesia yang susunan masyarakatnya terdiri

dari berbagai suku bangsa, yang dapat disebut dalam keadaan pluralistis berlaku

berbagai sistem hukum.  Hukum di Indonesia sebagai suatu sistem menjelaskan

pengertian hukum sebagai acuan-acuan hidup beserta sumber-sumber hukum,

komponen-komponen lainnya yang bergerak di dalam suatu mekanisme, substansi

hukum (hukum in concrato dan hukum in abstracts), pembagian dan perbedaan

hukum yang berlaku di Indonesia sebagai hukum positif. Seluruh perbincangan itu

akan lebih jelas bila mahasiswa juga mengetahui sejarah hukum Indonesia yang

cukup unik.

MNM201 Manajemen Sumber Daya Manusia

Lewat mataajaran ini para mahasiswa akan berkenalan dengan pengertian

pengertian tentang pengelolaan sumber daya manusia dalam suatu organisasi. Ia

akan belajar bagaimana prinsip prinsip yang digunakan dalam memahami perilaku

manusia yang bekerja dalam suatu organisasi, dan bagaimana  sumber daya itu

dikembangkan. Topik topik yang akan dibicarakan di sini, antara lain, ialah:

manusia dan organisasi, motivasi dalam organisasi, kelompok-kelompok kerja

dalam organisasi, komunikasi dalam organisasi, pengaruh hadiah dan hukuman

pada perilaku kerja, pendayagunaan sumberdaya manusia dalam rangka

pencapaian tujuan, juga proses rekruitmen sampai dengan pelepasannya.

PNS203  Metode Penelitian Kuantitatif

Matakuliah Metode Penelitian Sosial Kuantitatif merupakan mata kuliah untuk

memberikan pemahaman praktis tentang penelitian sosial kuantitatif. Dalam

rangka ini, para mahasiswa diajak untuk membuat proposal penelitian, termasuk

menyusun argumentasi dn merumuskan masalah, menyusun kerangka berfikir

atau teori (theoretical framework), populasi dan penarikan sampel, proses

penggalian data, dan model analisis data. Sasaran utama mata kuliah ini adalah

untuk memberikan bekal kepada mahasiswa tentang bagaimana merencanakan,

mempersiapkan dan merancang suatu penelitian secara baik.

PNS202  Metode Penelitian Kualitatif

Matakuliah Metode Penelitian Sosial Kualitatif ini ditawarkan untuk memberi

pemahaman teoritik tentang paradigma dan atau perspektif metodologi sosial.

Selain itu, mahasiswa diajak untuk memahami berbagai varian penelitian

kualitatif. Sasaran utama matakuliah ini adalah untuk memberi bekal kepada

mahasiswa, utamanya menyangkut pemahaman tentang perspektif metodologi

Page 7: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

(kualitatif), interpretasi dan analisis data secara kualitatif. Karena itu, mahasiswa

yang mengambil matajaran ini dituntut telah mengambil dan atau memiliki

pengetahuan tentang teori-teori ilmu sosial termasuk sosiologi.

SOP212 Sistem Politik Indonesia 

Selesai mengikuti matakuliah ini secara aktif, mahasiswa akan mampu memahami

kehidupan politik Indonesia, baik dari segi kesejarahannya maupun berdasarkan

berbagai pendekatan/model model teoretik yang berkembang. Pendekatan

pendekatan yang diperbincangkan dan dipakai meliputi: pendekatan institusional,

pendekatan struktural fungsional, pendekatan struktural konflik, ekonomi politik,

pendekatan kekuasaan (patrionial, birokratik otoriter, politik birokratik, dan

korporatisme), dan tentu saja pendekatan sistem. Sistem politik Indonesia yang

dicakup dalam pembahasan ini meliputi pasang surut dan perubahan perubahan

sistem politik sejak Indonesia merdeka hingga kondisi terkini. Secara demikian,

mahasiswa mampu mengapresiasi, mengenali permasalahan, dan memiliki

kekayaan kerangka teoretik untuk memahami dan menjelaskan gejala yang

terjadi.

SOS 250 Sistem Sosial dan Budaya Indonesia

Matakuliah ini memberikan dasar-dasar untuk menganalisis sebuah masyarakat

yang sebelumnya telah dikonsepsikan sebagai suatu sistem kehidupan yang

terbuka dan penuh interaksi (baik interaksi internal yang terjadi antarkomponen di

dalam sistem maupun interaksi eksternal yang terjadi antara sistem dan

lingkungannya). Pokok pokok tradisi fungsionalisme, utamanya teori Talcott

Parsons, digunakan untuk membuat kerangka konseptual masyarakat sebagai

suatu sistem, baik dalam wujudnya yang statik dan dinamik maupun dalam gerak

gerak perubahan dan perkembangannya (meliputi gerak eksplosi, implosi dan

inovasi), serta mengenai perubahan sistem, dari tinjauan pengaruh masukan

energi, penduduk, teknologi dan informasi.

Mata Kuliah Keahlian Berkarya (MKB) 

SOK110 Pengantar Ilmu Komunikasi  

Materi bahasan mataajaran ini meliputi pengenalan dasar komunikasi sebagai ilmu

dan ilmu sosial yang bersifat multidisipliner, ruang lingkup, konsep konsep dasar

dan proses komunikasi dalam kehidupan manusia. Selain itu didiskusikan

perkembangan kajian komunikasi dari berbagai sudut pandang (transmisi dan

ritual), model-model komunikasi, serta kajian updated studi komunikasi, terutama

dari studi-studi kritis.

SOK202 Dasar-dasar Public Relations 

Page 8: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

Pembahasan mengenai pengertian, konsep konsep dasar, fungsi, ruang lingkup,

dan proses kegiatan public relations dalam upaya menciptakan citra positif dan

hubungan baik suatu organisasi dengan publik sasaran baik eksternal maupun

internal.

SOK210 Communication Texts 

Merupakan kelanjutan dan pendalaman dari apa yang telah dipelajari dalam mata

ajaran Bahasa Inggris I. Secara umum bertujuan untuk meningkatkan kemampuan

berkomunikasi (speaking, listening, writing dan reading). Secara khusus

mataajaran ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dalam membaca bahan

bahan kepustakaan ilmiah bidang ilmu komunikasi yang tertulis dalam bahasa

Inggris, terutama pemahaman tentang perkembangan istilah istilah dalam ilmu

komunikasi. 

SOK211 Teori Komunikasi 

Pembahasan mengenai pendekatan pendekatan yang dapat dipergunakan dalam

ilmu komunikasi, model sekaligus teori-teori yang menjelaskan tentang fenomena

komunikasi, terutama studi kritis yang berkaitan dengan kajian studi media. 

SOK220 Komunikasi & Psikologi Sosial 

Pembahasan mengenai pola pola perilaku individu dalam komunikasi. Topik

bahasan meliputi pemahaman tentang peristiwa peristiwa mental dan behavioral

dalam proses komunikasi, analisis perilaku individu dan faktor faktor yang

mempengaruhinya. Penjelasan tentang komunikasi intrapersonal (sensasi persepsi

memori dan berpikir) dan komunikasi interpersonal (persepsi konsep diri dan

atraksi), sistem dan efek komunikasi, psikologi komunikator, psikologi pesan dan

psikologi kelompok.

SOK240 Dasar Dasar Jurnalistik 

Mataajaran ini berisikan pengertian dan batasan berita, rumusan dan

bangunannya yang berkaitan pula dengan wawancara, menggunakan bahasa pers

dan metode pencarian berita. Mahasiswa juga akan diperkenalkan pada

pengetahuan tentang latihan membuat berita, laporan feature dan reportase

melalui media yang dipilih.

SOK360 Komunikasi Politik 

Berisi tentang pemahaman proses proses politik sebagai proses komunikasi,

mengkaji berbagai permasalahan politik dari sudut tinjau komunikasi. Pendalaman

materi akan diperoleh melalui pembahasan topik topik yang relevan dengan

permasalahan komunikasi politik, ikhwal pemimpin politik sebagai komunikator

politik, persuasi politik dan propaganda, macam saluran komunikasi yang vital

Page 9: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

untuk kepentingan politik, sistem pers dan sebagainya.

SOS224 Sosiologi Komunikasi

Komunikasi merupakan suatu fenomena yang tak terelakkan di era sekarang,

utamanya berkaitan dengan perkembangan teknologi informasi dan media secara

luar biasa. Para mahasiswa, tak pelak, dituntut untuk senantiasa mengikuti dan

atau memahami seluk-beluk perkembangan teknologi informasi dan komunikasi,

termasuk internet. Mata kuliah Sosiologi Komunikasi ini memfokuskan pada

pembahasan mengenai hubungan timbal balik antara media massa dan

masyarakat serta teori teori sosiologi yang menjelaskan tentang fungsi sosial,

eksistensi dan peran media massa dalam kehidupan dan perubahan sosial.

Pembahasan mengenai hubungan timbal balik antara media massa dan

masyarakat serta teori-teori sosiologi yang relevan dengan eksistensi dan peranan

media massa dalam kehidupan dan perubahan sosial.

SOK250 Komunikasi Pemasaran 

Mataajaran ini membahas strategi komunikasi dalam upaya "brand building" suatu

merk perusahaan untuk mencapai "brand equity", "positive corporate image",

"positive product image". Dalam konteks pemasaran, matajaran ini lebih banyak

membahas variabel Promosi dari variabel-variabel terkendali pemasaran setelah

Product, Price, dan Place. Pada akhir perkuliahan diharapkan mahasiswa mampu

membuat rekomendasi komunikasi pemasaran dalam tataran strategik maupun

taktis secara umum terhadap permasalahan yang dihadapi suatu merk produk dari

suatu perusahaan dalam situasi persaingan.

SOK260 Pengantar Kajian Media

Mata kuliah ini memberikan pemahaman dasar studi-studi media (media studies).

Dalam mata ajaran ini akan diperkenalkan key concepts atau konsep-konsep kunci

yang digunakan dalam teori-teori studi media. Dengan akar perspektif cultural

studies dari Birmingham School, mata kuliah ini akan memberikan pengantar

terhadap teori-teori dasar media studies

SOK350 Komunikasi Periklanan 

Mataajaran ini, idealnya bisa diambil oleh mahasiswa yang telah lulus matajaran

Komunikasi Pemasaran agar tidak kehilangan arah dalam konstek pemasaran.

Pembahasan meliputi pemahaman mengelola biro iklan (advertising agency) yang

terdiri dari divisi divisi dan fungsi-fungsi, account service, creative, media, finance

dan research. Pembahasan lebih banyak diarahkan dalam konteks perikalanan

sebagai salah satu alat promosi dari alat-alat komunikasi pemasaran. Berbagai

tujuan periklanan dalam konteks pemasaran, positioning dan riset iklan, serta

Page 10: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

kode etik periklanan akan dibahas, termasuk membahas beberapa iklan di dalam

negeri maupun luar negeri, sehingga mahasiswa punya pengetahuan teoritik dan

mampu memproduksi iklan dengan teknologi komunikaksi sederhana, namun

secara kreatif mampu membangun ekuitas suatu merek produk.

SOK360 Komunikasi & Modernitas 

Bertujuan untuk memahami posisi dan dinamika komunikasi dalam pembangunan

serta kemampuan untuk menunjang pembangunan. Pokok ajarannya meliputi

posisi komunikasi dalam teori teori pembangunan, pemahaman bahwa komunikasi

merupakan faktor integral dan penentu dalam pembangunan, kecuali itu terdapat

kendala status, kendala metodologis dan kendala psikososial yang ikut terlibat

dalam berbagai aspek komunikasi pembangunan.

SOK362  Riset-Riset Komunikasi 

Pembahasan mengenai berbagai metoda dan teknik penelitian komunikasi yang

mencakup penelitian sumber, media, pesan, khalayak, dampak dan jaringan

komunikasi. Secara khusus akan dibahas metode-metode khas penelitian kajian

komunikasi  baik yang kuantitatif (seperti readability, analisis jaringan, content

analysis, studi efek media). Riset-riset Komunikasi pemasaran  dan perilaku

konsumen juga akan diajarkan dalam mata kuliah ini. Pendekatan metode

kuantitatif lebih banyak ditawarkan dalam mata ajaran ini.

SOK363 Media & Cultural Studies Research Methodologies

Membahas model-model dan contoh-contoh penelitian komunikasi kualitatif,

seperti analisis tekstual, naratif analisis, analisis wacana, visual metodologi,

etnografi audience, dan kajian-kajian studi media dan komunikasi yang diteliti

dengan metode induktif, etnografi, dan penelitian grounded yang selama ini

dilakukan dalam tradisi studi media dan budaya 

SOK365 Teknologi Komunikasi & masyarakat 

Pembahasan mengenai perkembangan teknologi komunika¬si, bentuk bentuk

teknologi komunikasi yang ada dan karakteris¬tiknya masing masing, manfaat

serta implikasinya terhadap kehidupan sosial, ekonomi, budaya dan politik. Selain

itu, akan didiskusikan juga kemungkinan pengembangan ke masa depan dalam

dunia Ilmu Komunikasi serta wacana-wacana teoritis yang terjadi dalam

perkembangannya.

ETS410 Etika dan Filsafat Komunikasi 

Mata ajaran ini berisi tentang perspektif, persoalan, contoh contoh dan studi kasus

masalah etika dalam komunikasi insani. Juga mempelajari implikasi implikasi etis

mengenai keragaman jenis komunikasi insani, apakah itu lisan atau tulisan;

Page 11: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

komunikasi informatif, persuasif, ekspositori, argumentatif, retoris; atau

komunikasi interpersonal, kelompok kecil, publik dan massa. Filsafat komunikasi

membahas mengenai beberapa sudut pandang dalam penelaahan fenomena

komunikasi dari aspek aspek epistemologi,  ontologis,  aksiologis dan metodologis.

 

Matakuliah Keilmuan & Ketrampilan (MKK) Wajib Program Studi

PNS497 Penulisan Proposal Skripsi 

Seminar membahas permasalahan permasalahan komunikasi di berbagai bidang

kajian komunikasi seperti periklanan/komunikasi pemasaran, hubungan

masyarakat, jurnalistik serta komunikasi interpersonal, organisasi dan komunikasi

massa. Seminar ditekankan pada pembahasan menge¬nai aspek aspek teoritis,

konseptual dan metodologis, sehingga mahasiswa mampu merancang rencana

penelitian bidang komunikasi yang didasari penguasaan metodologi.

PNS499 Skripsi

Mata ajaran ini bertujuan untuk memberikan bekal bagi mahasiswa untuk

memahami fenomena komunikasi dengan berdasar pada bekal pemahaman atas

konsep dan teori yang dimiliki, dan menuangkannya ke dalam penulisan ilmiah.

Pengkajian fenomena tersebut didasarkan pada proses penelitian ilmiah dengan

mengikuti kaidah-kaidah metodologi penelitian. Selama menempuh mata ajaran

ini, mahasiswa diharapkan melalui proses ini secara mandiri, mulai dari

pengumpulan data, tinjauan pustaka sampai dengan interpretasi dan analisis atas

data tersebut melalui bimbingan seorang dosen. Data dapat diperoleh mahasiswa

melalui mataajaran Magang di tempat yang telah ditentukan (salah satu dari

industri  komunikasi) yang diambil sebelum atau bersamaan dengan pengambilan

mataajaran skirpsi ini. Mataajaran ini adalah salah syarat bagi penyelesaian studi

di program Ilmu Komunikasi.

SOK261 Fotografi 

Pembahasan dan praktek mengenai konsepsi, prinsip-prinsip, proses dan teknik-

teknik memproduksi foto sebagai karya jurnalistik, baik berdiri sendiri maupun

sebagai penunjang pemberitaan. Selain itu perlu mengetahui teknik dan

penggunaan alat foto. Berbagai jenis dan penggolongan foto, seperti foto salon,

artistik, human interest dan sebagainya. Perlu diketahui, dipahami, relevansinya

untuk di ekspose dalam mendukung berita dan untuk praktek fotografi di lapangan

(PKL), diperuntukan dengan berbagai sasaran (manusia, tanaman/bunga,

binatang, perkotaan/ pedesaan/industri, dan lain- lain).

SOK361 Komunikasi dan Multikulturalisme 

Membahas tentang analisis permasalahan permasalahan komunikasi yang

Page 12: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

berlangsung dalam konteks multikultur melalui pendekatan pendekatan yang

multidisiplin. Pembahasan akan berkisar pada permasalahan komunikasi yang

timbul akibat perbedaan kultur  dalam konteks lokal maupun global, serta

bagaimana mengelola keberagaman kultur tersebut (managing diversity) Akan

dibahas studi kasus dengan merujuk ke contoh contoh di Indonesia maupun

internasional.

SOK364 Media & Masyarakat 

Perkembangan Media sebagai institusi, kontennya, dan perannya dalam

masyarakat menjadi penting untuk dilihat. Sebagai institusi media massa

mempunyai peran untuk mengorganisasikan nilai, ideologi dan norma-norma

dalam masyarakat. Pada perkembangannnya institusi media dan industrinya

terikat dan tidak terlepas dengan kondisi & karakteristik sistem sosial, ekonomi

dan politik negara dimana media massa berkembang. Dalam mata kuliah ini

aspek-aspek media massa dan budaya popular mencerminkan kondisi dan tren

yang berkembang di masyarakat. Mata kuliah ini akan mengajarkan analisis kritis

terhadap isi media, peran organisasi dan fungsi media massa dalam

mengkonstruksi dan merepresentasikan budaya dan kondisi sosial masyarakat.

SOK366 Industri Media Massa 

Pembahasan mengenai pengelolaan lembaga media massa, baik media cetak,

audio, maupun audio visual dan media interaktif sebagai bentuk teknologi baru.

Topik bahasan meliputi konsep manajemen dan pemasaran yang diterapkan untuk

perusahaan media massa, perundang-undangan serta persoalan-persoalan terkini

dalam menajemen media massa.

SOK368 Desain Komunikasi Visual 1

Pembahasan teoritis disertai praktek tentang pembuatan disain komunikasi visual

yang meliputi pengenalan dan penggunaan simbol, teknik visualisasi, warna dan

huruf, proses berpikir kreatif dalam dunia visual.

SOK 371 Komunikasi Internasional 

Pembahasan mengenai tata informasi dan komunikasi internasional mulai dari

sejarah dan latar belakangnya, struktur dan pengaruhn¬ya terhadap sistem arus

informasi internasional. Termasuk di dalamnya masalah ketimpangan arus

informasi. Mata ajaran ini juga akan membahas berbagai implikasinya terhadap

berbagai bidang kehidupan, terutama bagi negara berkembang termasuk

Indonesia.

SOK450 Consumer Culture 

Mata ajaran ini merupakan kelanjutan dari mata ajaran komunikasi dan konsumen

Page 13: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

sehingga idealnya mata ajaran ini diambil oleh mahasiswa yang telah mengambil

dan atau telah lulus mata ajaran Komunikasi dan Konsumen. Dalam Consumer

Culture ini, akan dibahas lebih jauh mengenai faktor budaya yang mempengaruhi

proses konsumen dalam mengambil keputusan untuk membeli atau

mengkonsumsi suatu produk, jasa atau merek. Lebih jauh juga akan dibahas

mengenai perancangan promosi dalam konteks pemasaran secara umum dengan

menitikberatkan  pada aspek budaya.

SOK463 Kajian Sinema  

Mata kliah ini membahas film dari beragam perspektif . Mata kuliah ini

mengeksplorasi teori-teori utama dalam film melalui analisis kritis dan kajian

khusus terhadap film sebagai sebuah teks. Mata kuliah ini bertujuan untuk

membentuk pemahaman terhadap film sebagai text media kultur yang kompleks

melalui diskusi-diskusi mengenai pendekatan teoritis dan kritis. Pendekatan-

pendekatan ini bisa jadi meliputi teori realis, kritik genre, teori auteur,

structuralism, atau feminism. Dalam mata kuliah ini juga didiskusikan bagaimana

konteks sosial dan sejarah berperan besar dalam konstruksi makna dalam film

dengan memperhitungkan film sebagai sebuah bentuk seni dan sekaligus

bentukan budaya. 

SOK221 Komunikasi Antar Persona 

Pokok bahasan pada Komunikasi Antar Persona (KAP) mencakup bidang kajian

KAP,  definisi, teori, proses terjadinya hubungan,atau tahapan-tahapan dalam

suatu hubungan, strategi yang digunakan dalam memutuskan hubungan, dan

bagaimana cara mengatasi konflik. Pemahaman komunikasi  antar persona dalam

konteks  pertemanan, persahabatan dan percintaan serta bidang penelitian dalam

bidang komunikasi antar persona.

SOK 330 Public Speaking

Mata kuliah ini memberikan pemahaman tentang teori dan praktek berkomunikasi

lisan, seperti presentasi ilmiah, pidato formal dan informal. Materi meliputi

bagaimana mengidentifikasi audiens, merencanakan materi, memahami respon

audiens, mengevaluasi hasil.

SOK331 Komunikasi Organisasi 

Materi bahasan mencakup komunikasi organisasi secara teoritis dan aplikasinya.

Pemahaman komunikasi organisasi dari sudut pandang subyektif dan obyektif,

pendekatan-pendekatan dalam komunikasi organisasi, proses komunikasi

organisasi dan riset tentang komunikasi organisasi.

SOK332 Public Relations Advanced 

Page 14: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

Memberikan pemahaman lebih lanjut mengenai pengertian humas, salah satu

disiplin dalam ilmu komunikasi, terutama yang ada kaitannya dengan perusahaan

swasta. Humas dan Aplikasinya adalah suatu proses penggunaan sumber daya

secara efektif untuk mendapatkan suatu sikap yang berhubungan dengan sasaran

yang ditentukan. Konsep Humas dan Aplikasinya akan ditekankan pada sarana

dasar proses manajemen, baik mengenai manajemen umum, maupun manajemen

pemasaran, yang dicakup dalam ruang lingkup Humas dan Aplikasinya, baik dalam

kaitan dengan kegiatan ke dalam maupun ke luar (internal dan external

communication). Untuk matakuliah ini idealnya mahasiswa telah menempuh

matakuliah dasar-dasar PR.

SOK334 Komunikasi Bisnis 

Secara umum komunikasi bisnis membahas cara cara berkomunikasi yang efektif

dan efisien dalam konteks bisnis. Bahasan meliputi spoken business

communications (public speaking/presentation, business meeting) dan written

business communications (business letter dan business report serta publicity

materials/press release).

SOK335 Perencanaan Event (MICE) 

Berisi teori dan praktek tentang merencanakan dan mengelola  peristiwa peristiwa

atau kegiatan seperti pameran/eksibisi, konferensi, pertemuan/meeting, konvensi,

launching, serta perayaan/entertainment.  

SOK351 Komunikasi dan Perilaku Konsumen

Materi mataajaran ini dirancang dan disampaikan secara tatap muka dan diskusi

yang membahas tentang apa, mengapa dan bagaimana perilaku konsumen dalam

pembelian, baik yang berkaitan dengan perilaku pra pembelian, ketika tindakan

pembelian terjadi dan tindakan pasca pembelian. Pemahaman tentang konsumen

dan perilakunya, bagi perusahaan dan individu yang berorientasi pasar atau

khususnya yang bergerak di bidang komunikasi pemasaran, akan mengarahkan

strategi dan program penyampaian pesan mengenai suatu produk atau jasa yang

mampu menarik konsumen untuk membeli dan mempertahankan pelanggan

SOA 363 Budaya Korporat

Mata kuliah ini membahas tentang konsep, bentuk, jatidiri, model, fungsi dan

struktur budaya organisasi. Sebagai pengembangan dari Antropologi Ekonomi dan

Industri, mata kuliah ini termasuk dalam lingkup antropologi bisnis. Berbeda

dengan organisasi sosial, penekanan mata kuliah ini pada kegiatan ekonomi yang

terdiri dari produksi, distribusi dan konsumsi dan dilihat dalam perspektif budaya

organisasi bisnis. Dibahas pula dalam mata kuliah ini model organisasi bisnis

tradisional dan modern  baik yang diselenggarakan oleh pemerintah dan non

Page 15: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

pemerintah.

SOK430 PR Writing

Matakuliah ini memberikan pengetahuan dan ketrampilan mahasiswa dalam

menulis materi-materi Public Relations seperti press release, proposal kegiatan,

ILM, advertorial, laporan tahunan, company profile. Untuk itu mahasiswa harus

menempuh matakuliah dasar-dasar Public Relations.

SOS453 CSR & Community Development

Seiring dengan Millinium Development Goals (MDGs) Program, peran industri

terhadap pembangunan di masyarakat semakin diperlukan. Melalui mata kuliah ini

para mahasiswa akan diberikan pemahaman tentang latar historis problematika

hubungan industri dan masyarakat, tanggungjawab sosial perusahaan terhadap

stakeholders (pemangku kepentingan), program CSR dan PBL terhadap

pembangunan masyarakat, perencanaan pembangunan berbasis komunitas,

pengorganisasi komunitas dalam kerangka pemberdayaan masyarakat. 

SOK340 Media & Hukum 

Pembahasan mengenai Media Massa dan Hukum yang berlaku di Indonesia. Materi

bahasan menyangkut latar belakang filosofis tentang keten¬tuan hukum dan kode

etik media massa, kedudukan, peran dan kewajiban media massa, serta sistem

media massa di Indonesia. 

 

SOK341 Jurnalisme Media Cetak    

Mataajaran ini berisikan sejarah awal jurnalistik, pengertian dan batasan berita

media cetak, rumusan dan bangunannya yang berkaitan pula dengan teknik

pencarian berita, pengolahan data, dan penulisan berita untuk media cetak, layout

(perwajahan), dan penggunaan bahasa jurnalistik media cetak. Mahasiswa juga

akan diperkenalkan pada pengetahuan dasar tentang manajemen media cetak,

serta hukum dan kode etik jurnalistik. Untuk matakuliah ini idealnya mahasiswa

telah menempuh matakuliah dasar-dasar jurnalistik.

SOK342 Fotografi Jurnalistik

Mataajaran ini berisikan sejarah awal fotografi, pengertian dan jenis-jenis fotografi

jurnalistik pengenalan kamera digital (SLR maupun pocket), teknik pemotretan,

bahasa foto, pengolahan hasil foto, dan penyajian hasil foto (layout). Mahasiswa

juga akan diperkenalkan pada pengetahuan dasar tentang hukum dan kode etik

fotografi jurnalistik. Untuk matakuliah ini idealnya mahasiswa telah menempuh

matakuliah Fotografi.

SOK343 Jurnalisme OnLine    

Page 16: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

Mataajaran ini berisikan sejarah awal jurnalisme media online, pengertian dan

batasan berita media online, rumusan dan bangunannya yang berkaitan pula

dengan teknik pencarian berita, pengolahan dan update data, dan penulisan berita

untuk media online, layout (perwajahan) media online, dan penggunaan bahasa

jurnalistik media online. Mahasiswa juga akan diperkenalkan pada pengetahuan

dasar tentang manajemen media online, serta hukum dan kode etik jurnalistik

media online. Untuk matakuliah ini idealnya mahasiswa telah menempuh

matakuliah dasar-dasar jurnalistik.

SOK344 Produksi Media Cetak    

Mataajaran ini berisikan pengertian dan teknis produksi media cetak. Baik dalam

bentuk surat kabar, tabloid, majalah, newsletter. Mahasiswa juga akan

diperkenalkan pada pengetahuan tentang latihan membuat tata-letak (layout)

media cetak dari pengenalan dan praktek penggunaan sofware pengolahan

tataletak/perwajahan media (pagemaker, photoshop, freehand corell draw, dsb),

editing berita, percetakan, packaging (pengemasan) media, hingga pada

manajemen distribusi (sirkulasi) media.  

SOK345 Jurnalisme Media TV & Radio    

Mataajaran ini berisikan sejarah awal jurnalisme media TV dan radio, pengertian

dan batasan berita media elektronik, rumusan dan bangunannya yang berkaitan

pula dengan teknik pencarian berita, pengolahan data, dan penulisan berita untuk

media elektronik, penggunaan bahasa jurnalistik media elektronik, dan penyajian

berita media elektronik (praktikum sebagai presenter televisi atau penyiar radio

dan penggunaan kamera televisi atau peralatan studio radio). Mahasiswa juga

akan diperkenalkan pada pengetahuan dasar tentang manajemen media

elektronik, hukum dan kode etik jurnalistik media elektronik. Untuk matakuliah ini

idealnya mahasiswa telah menempuh matakuliah dasar-dasar jurnalistik.

SOK367 Media Anthropology

Perkembangan studi media dan pengaruh dari tradisi Antropologi telah banyak

dibahas. Kajian-kajian etnografi film dalam dokumenter dan visual antropologi

menjadi persentuhan antara studi media dalam tradisi komunikasi dan studi

budaya dalam kajian antropologi. Mata kuliah ini juga akan mempelajari tentang

kehidupan sehari-hari dan budaya penonton dan konsumen media dengan konteks

sosial budaya yang dijalaninya masing-masing

SOK462 Creative Art & Visual Culture 

Mata kuliah ini membahas kajian kritis terhadap imaji visual yang bermunculan

secara massif secara kuantitas, kualitas dan signifikansinya dalam kehidupan

modern dalam konteks ilmu komunikasi. Walau akarnya berasal dari sejarah seni,

Page 17: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

budaya visual kini ditempatkan dalam konteks komunikasi massa sebagai

konsekuensi logis peran media dan komunikasi, yang meliputi produk budaya

fotografi, televise, film, serta media baru seperti web, digital imaji, kemudian

desain grafis dan atau produk periklanan dan pemasaran. Studi ini menekankan

peran media visual dalam kehidupan dan signifikansi media visual dalam

meluncurkan pesannya da ruang public. 

SOK 460 Media, Gender dan Identitas

Permasalahan relasi perempuan dan laki-laki dalam masyarakat seringkali

dikonstruksi oleh media massa yang merupakan produk-produk budaya popular.

Saat ini representasi perempuan, konsepsi-konsepsi feminisme, maskulinisme, gay

dan lesbian dapat dibaca dari hasil produk-produk media tersebut. Mata kuliah ini

mengulas tentang representasi gender dalam media baik cetak maupun elektronik

serta bagaimana konstruksi identitas jender di media. Dalam kuliah ini akan lebih

banyak dilakukan diskusi dan analisis langsung terhadap produk-produk media

seperti film, radio, televisi, surat kabar, majalah, juga internet.

SOK461 Cyber Culture: Internet, Multimedia, dan Budaya 

Mata kuliah ini membahas bagaimana teknologi-teknologi baru (new technologies)

mempengaruhi dan membentuk praktik-praktik budaya dalam masyarakat.

Termasuk didalamnya pembahasan tentang konsep dasar cyberspace dan

cyberculture baik dalam konteks teoritis maupun teknologis seperti virtual

community, identitas, cyborg serta beberapa tema-tema khusus seperti popular

cyberculture, cybersubculture, cyberfeminism,serta cyberbodies 

Mata Kuliah Kehidupan Belajar Bersama (MKBB) 

IAD101 Ilmu Alamiah Dasar 

Mataajaran Ilmu Alamiah (IAD) bertujuan mengembangkan kepribadian mahasiswa

dan wawasan pemikirannya dalam kegiatan dengan ikhwal alam semesta. Lewat

pengalaman belajar IAD para mahasiswa diharapkan memiliki daya tanggap,

persepsi, dan penalaran tentang lingkungan alam semesta. Isi mataajaran ini

berkisar, antara lain, di seputar pengertian kejadian alam semesta, perkembangan

biologis manusia, penalaran tentang lingkungan alam semesta (sebagai pangkal

kelahiran ilmu pengetahuan alam dan penalaran induksi serta kelahiran teori

sistem tata surya), sistem bumi, perkembangan kehidupan di muka bumi, dan

akhirnya mengenai hal teknologi sebagai bagian dari upaya manusia mengolah

alam guna kepentingan hidupnya.

KKN 495 Belajar Bersama Masyarakat 

Mataajaran ini merupakan suatu kegiatan praktek di lapangan dan diintegrasikan

Page 18: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

ke dalam kegiatan kegiatan dharma ketiga perguruan tinggi, ialah dharma

pengabdian. Melalui mataajaran ini para mahasiswa akan melatih diri untuk

mengaplikasikan ilmu dan pengetahuan yang diperolehnya lewat pendidikan dan

penelitian guna kepentingan pembangunan masyarakat. Melalui mataajaran ini

pula para mahasiswa akan belajar bekerja dan berkarya secara mandiri (secara

individual ataupun dalam kelompok) dalam kerangka pemikiran interdisiplin untuk

mengembangkan aspek kognisi, afeksi dan psikomotor dirinya sebelum

meninggalkan kampus sebagai seorang sarjana.

 

SOK400 Internship 

Internship merupakan proses belajar mengajar yang dilakukan pada suatu

lembaga yang bergerak di industri komunikasi selama 3 bulan di bawah bimbingan

seorang dosen yang punya kompetensi dan ditunjuk, agar mahasiswa memperoleh

pengalaman praktis. Latihan memproduksi media cetak khususnya surat kabar,

majalah, leaflet dan poster. Sedangkan untuk praktikum media elektronik radio,

latihan memproduksi acara siaran radio dari mulai perencanaan acara siaran,

penulisan script sampai ke produksi dan penyiaran acara. Begitu pula untuk

praktikum audio visual, latihan memproduksi acara siaran TV dari mulai

perencanaan materi acara, penulisan script sampai ke produksi dan penyiaran

acara. Kegiatan Internship akan diselenggarakan di salah satu lembaga media

cetak, stasiun radio, dan stasiun televisi, kantor berita. 

SOA 211 Etnografi Indonesia

Mataajaran ini membahas keragaman dan keseragaman suku-suku bangsa di

Indonesia berdasarkan unsur-unsur budaya, nilai-nilai budaya, serta tipe-tipe

sosial-budaya berkaitan dengan lingkungan hidupnya. Keragaman dan

keseragaman suku-suku bangsa di Indonesia itu akan dipelajari berdasarkan

kategori tertentu, antara lain: adat, Jawa-luar Jawa, tipe-tipe sosial-budaya dan

ekologis, maupun masyarakat terasing/tidak terasing. Berdasarkan kategori

tersebut, dalam mempelajari mataajaran ini dapat dimulai dari pulau Sumatera

(Batak, Minangkabau, Nias, Mentawai, Sakai), Kalimantan (Dayak), Sulawesi

(Bugis, Makassar, Minahasa, Kepulauan Maluku), Irian Jaya (Biak, Dani, Asmat),

NTT –NTB (Timor, Sumba, Flores,  Sumbawa), Bali (Bali), hingga Jawa-Madura

(Madura, Jawa, Sunda, Baduy, Betawi). Melalui mataajaran ini mahasiswa

diharapkan dapat mendiskusikan serta mampu membuat peta etnografi suku-suku

bangsa di Indonesia tersebut. 

SOK320 Komunikasi Kesehatan 

Memberikan pemahaman tentang komunikasi kesehatan dan kependudukan yang

semakin berkembang dari berbagai segi, seperti komunikasi antara para penyuluh

kesehatan dengan masyarakat, bagaimana sistem sosial mempengaruhi

Page 19: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

penerimaan ide ide cara hiudp sehat. Juga membahas mengenai hubungan sistem

kesehatan tradisional dengan sistem kesehatan modern. Selanjutnya dibicarakan

mengenai masalah komunikasi kependudukan seperti bagaimana menyebarkan

nilai nilai keluarga berencana, NKKBS, transmigrasi dan segala aspek yang

berkaitan dengan kependudukan, memahami kendala yang dialami dalam upaya

menyebarkan dan menciptakan kondisi yang sehat di masyarakat serta

berhasilnya program kependudukan.

SOK321 Komunikasi Keluarga

Pokok bahasan dalam Komunikasi Keluarga meliputi  tentang definisi keluarga,

komunikasi dan komunikasi keluarga.  Teori yang berkaitan dengan komunikasi

keluarga, metoda penelitian serta konflik yang terjadi dalam keluarga dan cara

mengatasinya.Pemahaman Komunikasi Keluarga dalam konteks keluarga inti,

keluarga besar dan keluarga yang terdiri mereka yang tidak mempunyai hubungan

secara biologis, serta bidang penelitian dalam Komunikasi Keluarga. 

SOP331  Demokrasi & Demokratisasi

Matakuliah ini menawarkan perspektif, pendekatan dan teori tentang  demokrasi

sebagai sebuah ide politik beserta perdebatan-perdebatan kontemporernya dan

demokratisasi sebagai sebuah proses institusionalisasi praksis pengembangannya

dalam sistem politik. Sebagai ide, demokrasi dipahami secara ideal dan normatif.

Namun untuk memahaminya secara kritis, perlu diungkapkan bagaimana

perdebatan-perdebatan seputar ide demokrasi berkembang dan menimbulkan

kontroversi ketika demokrasi menjadi sebuah langkah praksis politik. Terlebih

ketika demokrasi diterangi sebagai sebuah kisah sukses negara-negara maju

secara politik dan ekonomi, maka demokrasi mendatangkan perdebatan baru

yaitu bagaimana kontekstualitas sistem politik non barat mampu

mengadaptasikan dengan ide-ide demokrasi dan demokratisasi.  Perspektif yang

ditawarkan adalah ide-ide demokrasi, pengembangan dan pelembagaan

demokrasi, agen-agen yang mengusung demokratisasi, konsolidasi dan

demokratisasi, kaitan demokrasi dan outcome pertumbuhan ekonomi, tantangan-

tantangan habituasi demokrasi dan demokratisasi di negara berkembang,

terkhusus kasus Indonesia pasca orde baru.

SOP351 Ekonomi Politik

Melalui matakuliah ini mahasiswa akan dibekali pengetahuan perihal

ketakterpisahan antara bidang politik dan bidang ekonomi dalam arti luas.

Beragam perspektif yang mengait langsung antara bidang politik dan bidang

ekonomi didalami bersama dalam proses belajar-mengajar. Di penghujung akhir,

mahasiswa diharapkan mampu menggunakan berbagai alternatif perspektif

ekonomi politik, seperti perspektif neo klasik/neo liberal, neo merkantilis, growth

Page 20: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

with equity dan/atau radikal, basic human needs, serta tata ekonomi dunia baru,

untuk menjelaskan berbagai permasalahan kemanusiaan. Keseluruhan perspektif

itu akan diurai dalam konteks dinamik perubahan-perubahan sosial besar yang 

bersifat global.

SOK353 Perencanaan Media 

Mataajaran ini membahas istilah-istilah pengukuran efektivitas media dalam

membangun suatu merek. Pembahasan penentuan media untuk periklanan,

kampanye dan pemasaran sosial. Topik bahasan terdiri dari penjelasan tentang

permasalahan produk yang akan dipasarkan, karakteristik media dan penggunaan

media yang efektif dan efisien untuk periklanan.

SOK354  Pencitraan Merk

Hal penting yang membedakan para ahli ekonom dan para komunikator

pemasaran adalah ahli ekonom lebih melihat pasar sebagai pembeli komoditi

sedang komunikator pemasaran melihat pasar sebagai kumpulan pembeli merek.

Komunikator pemasaran memahami bahwa konsumen bukan membeli sabun,

mobil, kecap, atau komputer tetapi membeli Lux, Vinolia, Lifebuoy. Toyota, Suzuki,

ABC, Bango, IBM, Toshiba dan sebagainya. Merek itulah yang membedakan satu

produk dengan lainnya. Dengan strategi merek yang baik, komunikator pemasaran

akan lebih mudah dalam mengkomunikasikan informasi-informasi yang berkaitan

dengan suatu produk atau jasa dan imbasnya perusahaan dapat lebih mudah

menguasai pasar. Selain itu, merek yang baik tak kalah pentingnya dengan harta

perusahan lainnya. Merek adalah equity yang mempunyai nilai penting bagi

peningkatan value bagi para pemegang saham.

SOK355 Perencanan Kreatif Periklanan 

Membahas mengenai pengertian kreatif, proses kreatif. Pengembangan pesan,

pengemabangan strategi kreatif, eksekusi kreatif, penulisan naskah iklan (copy

writing), produksi iklan dan evaluasi pesan.

SOA362 Perubahan Masyarakat dan Kebudayaan  

Dalam mata kuliah ini antara lain dibahas tentang konsep dasar, makna dan

dampak, level-level perubahan sosial-budaya, maupun bentuk perubahan

masyarakat dan kebudayaan dalam kehidupan yang empiris. Dalam kaitannya

dengan perubahan masyarakat dan kebudayaan, akan diperbincangkan pula

konsep dan teori: difusi, krisis budaya, proses-proses sosial-budaya secara khusus.

Dibahas juga perubahan sosial-budaya pada level kemasyarakatan, seperti

modernisasi, industrialisasi, urbanisasi, birokratis, dan sekularisasi. Melalui mata

kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memiliki rasa sensitivitas terhadap makna

dan dampak perubahan masyarakat dan kebudayaan tersebut dengan cara

Page 21: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

memperkenalkan dan mengkajirealitas empiris di lapangan.

SOK369 Desain Komunikasi Visual 2

Desain Komunikasi Visual 2 merupakan matakuliah lanjutan  Desain Komunikasi

Visual 1 dengan materi aplikasi-aplikasi desain dalam dunia industry komunikasi

massa. Dengan mempergunakan perangkat lunak dalam desain visual, mahasiswa

dituntut mampu mengeksekusi rancangan desain dengan baik dan  relevan.  

KKA404 Keasistenan Ilmu Komunikasi 

Mahasiswa yang telah memperoleh 110 SKS dan mempunyai IPK sekurang-

kurangnya 3.00 akan diberi kesempatan untuk membantu kegiatan salah seorang

dosen dalam tugas menyelenggarakan proses belajar mengajar, termasuk

menyusun satuan acara perkuliahan (SAP). Melalui pengalaman belajar seperti ini

para mahasiswa  akan berkesempatan melatih diri sebagai fasilitator proses

belajar mengajar bagi mahasiswa lain.

SOK464 Perencanaan & Penulisan Naskah Audio 

Pembahasan secara teoritik disertai praktek mengenai teknik penulisan naskah,

penyusunan program siaran serta bagaimana langkah langkah dan cara

memproduksinya sehingga siap untuk disiarkan.

SOK465 Produksi Program Audio

Mata kuliah ini merupakan mata kuliah lanjutan dari Perencanaan dan Penulisan

Naskah Program Audio Visual, dengan materi berupa aplikasi produksi  pesan-

pesan audio seperti program radio, iklan radio, drama radio, talkshow radio,

liputan radio. Untuk memperkuat pemahaman mahasiswa, matakuliah ini juga

memperkenalkan variasi program audio dan dinamika produksinya, dan

melakukan proses mini produksi sebagai aplikasinya. 

SOK466 Produksi Program Audio Visual

Matakuliah ini membahas aspek dasar produksi program audio visual antara lain

berupa film fiksi dan dokumenter, video klip, drama televisi, talkshow, liputan

lapangan. Aspek dasar ini adalah perencanaan produksi dan penulisan naskah

program audio visual.  Pada matakuliah ini mahasiswa dikenalkan dengan proses

pencairan ide, penulisan treatmen, synopsis, scenario, hingga proses casting,

manajemen produksi dan sekaligus mekanisme promosi dan distribusi. Untuk

memperkuat pemahaman mahasiswa, matakuliah ini juga memperkenalkan

variasi program audio visual dan dinamika produksinya, dan melakukan proses

mini produksi sebagai aplikasinya. 

SOK467 Perencanaan & Penulisan Naskah Audio Visual  

Page 22: Deskripsi Mata Ajaran Ilmu Komunikasi

Pembahasan secara teoritik disertai praktek mengenai kronologis produksi karya

artistik dan jurnalistik (pra produksi, produksi dan pasca produksi), jenis jenis

karya artistik dan jurnalistik, teknik pembuatan naskah artistik dan jurnalistik,

penyusunan/penulisan berita dan feature untuk televisi, outline/synopsis,

format/treatment, script/skenario serta story¬board.

SOK468 Produksi Foto Digital

Mataajaran ini berisikan pengertian dan teknis pengolahan foto digital. Mahasiswa

akan diperkenalkan pada pengetahuan dan praktek penggunaan sofware

pengolahan foto digital, editing (repro) foto digital, packaging (pengemasan) foto

digital, hingga pada manajemen produksi foto digital pada berbagai media.