artikel -...

9
ARTIKEL PENINGKATAN KEMAMPUAN MELENGKAPI CERITA RUMPANG DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE PADA SISWA KELAS IV SDN 5 NGUNUT KABUPATEN TULUNGAGUNG TAHUN PELAJARAN 2016/2017 IMPROVING CAPABILITY ABILITY WITH GRASS STORY USING PICTURE AND PICTURE LEARNING MODELS IN CLASS IV STUDENTS SDN 5 NGUNUT TULUNGAGUNG DISTRICT LESSONS YEAR 2016/2017 Oleh: HESTI AGUS EKASARI NPM: 13.1.01.10.0472 Dibimbing oleh: 1. Dra. Endang Sri Mujiwati, M.Pd. 2. Abdul Aziz Hunaifi, S.S.,MA. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP) UNIVERSITAS NUSANTARA PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA UN PGRI KEDIRI 2019

Upload: others

Post on 09-Sep-2019

15 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: ARTIKEL - simki.unpkediri.ac.idsimki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2019/13.1.01.10.0472.pdfkelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan

ARTIKEL

PENINGKATAN KEMAMPUAN MELENGKAPI CERITA RUMPANG DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND

PICTURE PADA SISWA KELAS IV SDN 5 NGUNUT KABUPATEN TULUNGAGUNG TAHUN

PELAJARAN 2016/2017

IMPROVING CAPABILITY ABILITY WITH GRASS STORY USING PICTURE AND PICTURE LEARNING MODELS IN CLASS IV STUDENTS SDN 5 NGUNUT

TULUNGAGUNG DISTRICT LESSONS YEAR 2016/2017

Oleh:

HESTI AGUS EKASARI

NPM: 13.1.01.10.0472

Dibimbing oleh:

1. Dra. Endang Sri Mujiwati, M.Pd.

2. Abdul Aziz Hunaifi, S.S.,MA.

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP)

UNIVERSITAS NUSANTARA PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA

UN PGRI KEDIRI 2019

Page 2: ARTIKEL - simki.unpkediri.ac.idsimki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2019/13.1.01.10.0472.pdfkelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

Hesti Agus Ekasari | 13.1.01.10.0472 P

FKIP – PGSD

simki.unpkediri.ac.id || 1||

SURAT PERNYATAAN

ARTIKEL SKRIPSI TAHUN 2019

Yang bertanda tangan di bawah ini saya:

Nama : Hesti Agus Ekasari

NPM : 13.1.01.10.0472 P

Telepon/HP : 085790903079

Alamat Surel : [email protected]

Judul Artikel : Peningkatan Kemampuan Melengkapi Cerita Rumpang dengan

Menggunakan Model Pembelajaran Picture And Picture Pada

Siswa Kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten Tulungagung Tahun

Pelajaran 2016/2017

Fakultas – Program Studi : FKIP/ PGSD

Nama Perguruann Tinggi : UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI

Alamat Perguruan Tinggi : Kampus 1 Jl.K. Achmad Dahlann No.76 Kediri

Dengan ini Menyatakan Bahwa :

a. Artikel yang saya tulis merupakan karya saya pribadi (bersama tim penulis ) dan bebas

plagiarisme.

b. Artikel telah diteliti dan disetujui untuk diterbitkan oleh Dosen Pembimbing I dan II.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya. Apabila di kemudian hari

ditemukan ketidaksesuaian data dengan pernyataan ini dan atau ada tuntutan dari pihak lain,

saya bersedia bertanggung jawab dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Mengetahui Kediri, 3 Juli 2019

Pembimbing I,

Dra. Endang Sri Mujiwati, M.Pd.

NIDN. 0725076201

Pembimbing II,

Abdul Aziz Hunaifi, S.S.,MA

NIDN. 0704078402

Penulis,

Hesti Agus Ekasari

NPM : 13.1.01.10.0472 P

Page 3: ARTIKEL - simki.unpkediri.ac.idsimki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2019/13.1.01.10.0472.pdfkelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

Hesti Agus Ekasari | 13.1.01.10.0472 P

FKIP – PGSD

simki.unpkediri.ac.id || 2||

PENINGKATAN KEMAMPUAN MELENGKAPI CERITA RUMPANG DENGAN

MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE PADA

SISWA KELAS IV SDN 5 NGUNUT

KABUPATEN TULUNGAGUNG TAHUN

PELAJARAN 2016/2017

HESTI AGUS EKASARI

13.1.01.10.0472

FKIP-PGSD

[email protected]

Dra. Endang Sri Mujiwati, M.Pd.1 dan Abdul Aziz Hunaifi, S.S.,MA.

2

UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi hasil observasi pada siswa kelas IV SDN 5 Ngunut menunjukkan bahwa, kesulitan menentukan kata atau kalimat yang tepat untuk mengisi bagian cerita yang kosong pada materi melengkapi cerita rumpang. Hal ini dibuktikan dari hasil ulangan harian hanya 40% siswa yang mencapai KKM. Hal ini disebabkan guru hanya menggunakan metode ceramah. Salah satu model pembelajaran yang dapat digunakan untuk mengetahui masalah pada materi melengkapi cerita rumpang yaitu model picture and picture. Permasalahan dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana kemampuan melengkapi cerita rumpang dengan menggunakan model pembelajaran Picture and Picture pada siklus 1 siswa kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten Tulungagung Tahun Ajaran 2016/2017? 2) Bagaimana kemampuan melengkapi cerita rumpang dengan menggunakan model pembelajaran Picture and Picture pada siklus 2 siswa kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten Tulungagung Tahun Ajaran 2016/2017? 3) Bagaimana peningkatan kemampuan menulis cerita rumpang menggunakan model pembelajaran Picture and Picture pada siswa kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten Tulungagung Tahun Ajaran 2016/2017? Penelitian ini berjenis penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan model Kemmis dan Taggart yang terdapat dalam Yuliawati, Fitri dkk (2012: 24) mencakup 2 siklus. Kedua siklus ini dengan tahapan: rencana tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Subyek penelitian ini siswa kelas IV SDN 5 Ngunut sebanyak 30 siswa. Teknik pengumpulan data berupa tes dan angket dengan teknik penilaian hasil karya. Teknik analisis ini adalah deskriptif kuantitatif berupa nilai rata-rata dan ketuntasan klasikal ≤ 75 tidak tuntas dan ≥ 75 tuntas.

Kesimpulan hasil penelitian ini adalah: 1) Kemampuan melengkapi cerita rumpang dengan menggunakan model pembelajaran Picture and Picture pada siklus 1 siswa kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten Tulungagung Tahun Ajaran 2016/2017, kurang maksimal. Hal ini dibuktikan dari nilai rata-rata kelas sebesar 71,67 dari jumlah siswa 30, hanya 13 siswa yang berhasil mencapai KKM sedangkan 17 siswa belum mencapai KKM, sehingga persentase ketuntasan yang diperoleh sebesar 43,33%. 2) Kemampuan melengkapi cerita rumpang dengan menggunakan model pembelajaran Picture and Picture pada siklus 2 siswa kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten Tulungagung Tahun Ajaran 2016/2017, sudah maksimal. Hal ini dibuktikan dari nilai rata-rata kelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan 3 siswa yang belum mencapai KKM, dengan persentase ketuntasan yang diperoleh sebesar 90%. 3) Ada peningkatan kemampuan menulis cerita rumpang menggunakan model pembelajaran Picture and Picture pada siswa kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten Tulungagung Tahun Ajaran 2016/2017, meningkat. Hal ini dibuktikan dari nilai rata-rata pada siklus I dari 71,67 (Belum Tuntas) menjadi 85 (Tuntas) pada siklus II Kata Kunci: Kemampuan Melengkapi Cerita Rumpang, Model Picture and Picture.

Page 4: ARTIKEL - simki.unpkediri.ac.idsimki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2019/13.1.01.10.0472.pdfkelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

Hesti Agus Ekasari | 13.1.01.10.0472 P

FKIP – PGSD

simki.unpkediri.ac.id || 3||

A. PENDAHULUAN

Bahasa Indonesia merupakan

salah satu mata pelajaran yang harus

dikuasai siswa Sekolah Dasar. Di

dalam bahasa terdapat aspek-aspek

yang menunjang keterlaksanaan

penyampaian materi. Aspek-aspek

tersebut antara lain keterampilan

menyimak, berbicara, membaca dan

menulis.

Melalui pembelajaran bahasa

Indonesia diharapkan siswa dapat

berkomunikasi secara tulis dan lisan

dengan benar. Di dalam bahasa

terdapat aspek-aspek yang menunjang

keterlaksanaan penyampaian materi.

Menurut Mulyati Yeti, dkk. (2010:18),

“Keterampilan berbahasa terdiri dari

empat aspek, yaitu keterampilan

menyimak, berbicara, membaca dan

menulis”.

Tujuan pembelajaran bahasa

Indonesia di kelas IV SD pada KD 4.3

Melengkapi bagian cerita yang hilang

(rumpang) dengan menggunakan kata

atau kalimat yang tepat sehingga

menjadi cerita yang padu, yaitu: 1)

siswa dapat membuat kata sesuai

gambar. 2) siswa dapat menulis kata

pada cerita rumpang. 3) siswa

memiliki sikap aktif dalam meleng-

kapi cerita rumpang.

Untuk mencapai tujuan tersebut

garis besar materi pelajaran bahasa

Indonesia di kelas IV SD meliputi: 1.

mendengarkan penjelasan tentang pe-

tunjuk denah dan simbol daerah/

lambang korps. 2. mendeskripsikan se-

cara lisan tempat sesuai denah dan

petunjuk penggunaan suatu alat. 3.

memahami teks agak panjang (150-

200 kata), petunjuk pemakaian, makna

kata dalam kamus/ensiklopedi. 4.

mengungkapkan pikiran, perasaan,

dan informasi secara tertulis dalam

bentuk percakapan, petunjuk, cerita,

dan surat.

Salah satu materi menulis di kelas

IV semester 2 tersebut pada kompetensi

dasar (KD) 4.3 melengkapi bagian

cerita yang hilang (rumpang) dengan

menggunakan kata atau kalimat yang

tepat sehingga menjadi cerita yang

padu. Adapun indikatornya yaitu 1)

membuat kata sesuai gambar, 2)

menulis kata pada cerita rumpang, dan

3) memiliki sikap aktif dalam

melengkapi cerita rumpang. Dengan

indikator tersebut diharapkan siswa

dapat meningkatkan kemampuan

melengkapi cerita rumpang.

Dari hasil observasi yang

dilakukan diketahui bahwa, kemampuan

melengkapi cerita rumpang siswa kelas

IV SDN 5 Ngunut masih rendah. Hal ini

Page 5: ARTIKEL - simki.unpkediri.ac.idsimki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2019/13.1.01.10.0472.pdfkelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

Hesti Agus Ekasari | 13.1.01.10.0472 P

FKIP – PGSD

simki.unpkediri.ac.id || 4||

dibuktikan dari siswa kelas IV Sekolah

Dasar Negeri 5 Ngunut Tulungagung

berjumlah 30 siswa hanya 12 siswa atau

40% yang nilainya tuntas dan 18 siswa

atau 60% yang nilainya belum tuntas

dalam melengkapi bagian cerita yang

hilang (rumpang) dengan batas KKM

75.

Salah satu solusi untuk mengatasi

masalah belajar siswa tersebut

menggunakan model pembelajaran

Kooperatif tipe Picture and Picture.

Menurut Suprijono dalam Huda,

Miftahul (2014:236), “Model pem-

belajaran Picture and Picture merupa-

kan model pembelajaran yang mengg-

unakan gambar sebagai media pembe-

lajaran.” Dengan demikian gambar-

gambar ini menjadi perangkat utama

dalam proses pembelajaran.

Melalui model pembelajaran ini

siswa dapat mengeluarkan idenya

sehingga mempermudah untuk menen-

tukan kalimat yang tepat untuk mengisi

bagian cerita yang kosong pada cerita

rumpang.

Berdasarkan uraian di atas,

dipilihlah judul skripsi “Peningkatan

Kemampuan Melengkapi Cerita

Rumpang dengan Menggunakan

Model Picture and Picture Pada Siswa

Kelas IV SDN 5 Ngunut Semester II

Tahun Ajaran 2016/2017”.

Tujuan dari penelitian ini yaitu:

1. mendeskripsikan kemampuan me-

lengkapi cerita rumpang dengan

menggunakan model pembelajaran

Picture and Picture pada siklus 1

siswa kelas IV SDN 5 Ngunut

Kabupaten Tulungagung Tahun

Ajaran 2016/2017;

2. mendeskripsikan kemampuan me-

lengkapi cerita rumpang dengan

menggunakan model pembelajaran

Picture and Picture pada siklus 2

siswa kelas IV SDN 5 Ngunut

Kabupaten Tulungagung Tahun

Ajaran 2016/2017; dan

3. mendeskripsikan peningkatan ke-

mampuan menulis cerita rumpang

menggunakan model pembelajaran

Picture and Picture pada siswa

kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten

Tulungagung Tahun Ajaran

2016/2017.

B. METODE PENELITIAN

Penelitian ini berjenis penelitian

tindakan kelas (PTK) dengan

menggunakan model Kemmis dan

Taggart yang terdapat dalam

Yuliawati, Fitri dkk (2012: 24).

Penelitian dilakukan dalam 2 siklus.

Kedua siklus ini dengan tahapan:

rencana tindakan, pelaksanaan

tindakan, observasi dan refleksi.

Page 6: ARTIKEL - simki.unpkediri.ac.idsimki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2019/13.1.01.10.0472.pdfkelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

Hesti Agus Ekasari | 13.1.01.10.0472 P

FKIP – PGSD

simki.unpkediri.ac.id || 5||

Subyek penelitian ini siswa kelas

IV SDN 5 Ngunut sebanyak 30 siswa.

Teknik pengumpulan data berupa tes

dan angket. Tes digunakan untuk

mengukur kemampuan melengkapi

cerita rumpang pada siswa kelas IV

SDN 5 Ngunut Kabupaten Tulung-

agung dengan instrumen berupa

penilaian hasil karya sedangkan

angket digunakan untuk mengumpul-

kan data observasi keaktifan dan

kegiatan guru dengan instrumen

berupa ceklist. Teknik analisis data

menggunakan deskriptif kuantitatif

berupa nilai rata-rata dan ketuntasan

klasikal dikatakan tuntas ≥ 75, tidak

tuntas ≤ 75.

C. HASIL DAN PEMBAHASAN

1. Kemampuan melengkapi cerita

rumpang dengan menggunakan

model pembelajaran Picture and

Picture pada siklus 1 pada siswa

kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten

Tulungagung Tahun Ajaran 2016/

2017, kurang maksimal karena nilai

rata-rata siklus I yang diperoleh

adalah 71,67 sehingga prosentase

ketuntasan yang diperoleh sebesar

43,33%.

Hasil menunjukkan bahwa

nilai rata-rata kelas sebesar 71,67

dari jumlah siswa 30, hanya 13 siswa

yang berhasil mencapai KKM

sedangkan 17 siswa belum mencapai

KKM, sehingga prosentase ketun-

tasan yang diperoleh sebesar

43,33%.

Hasil penelitian pada siklus I

tersebut dapat diketahui dari hasil

observasi dari aktivitas siswa dan

aktivitas guru dalam menerapkan

model pembelajaran picture and

picture. Dari hasil kegiatan aktivitas

siswa menunjukkan bahwa siswa

kurang tepat membuat kata sesuai

gambar, kurang tepat ketika menulis

kata pada cerita rumpang dan kurang

memiliki sikap aktif melengkapi

cerita rumpang. Sedangkan pada

aktivitas guru, guru kurang baik saat

menyampaikan kompetensi dasar

mata pelajaran bahasa Indonesia

melengkapi cerita rumpang, guru

kurang baik dalam menyajikan

materi cerita rumpang, dan guru

kurang baik dalam memberikan

penjelasan lanjut tentang cerita

rumpang sesuai dengan gambar.

Dengan demikian dapat

diinterpretasikan, bahwa guru kurang

mampu mengaplikasi model

pembelajaran picture and picture ter-

hadap kemampuan melengkapi cerita

rumpang.

Page 7: ARTIKEL - simki.unpkediri.ac.idsimki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2019/13.1.01.10.0472.pdfkelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

Hesti Agus Ekasari | 13.1.01.10.0472 P

FKIP – PGSD

simki.unpkediri.ac.id || 6||

2. Kemampuan melengkapi cerita

rumpang dengan menggunakan

model pembelajaran Picture and

Picture pada siklus 2 pada siswa

kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten

Tulungagung Tahun Ajaran 2016/

2017, sudah maksimal karena nilai

rata-rata siklus 2 yang diperoleh 85

dengan prosentase ketuntasan yang

diperoleh sebesar 90%.

Hasil menunjukkan bahwa

nilai rata-rata kelas sebesar 85, dari

jumlah 30 siswa, 27 siswa yang

sudah mencapai KKM, sedangkan 3

siswa yang belum mencapai KKM,

dengan prosentase ketuntasan yang

diperoleh sebesar 90%. Hal ini

dikarenakan siswa sudah terbiasa

dalam mengikuti pembelajaran

menggunakan model picture and

picture.

Hasil penelitian pada siklus II

tersebut dapat diketahui dari hasil

observasi dari aktivitas siswa dan

aktivitas guru dalam menerapkan

model pembelajaran picture and

picture. Dari hasil kegiatan aktivitas

siswa menunjukkan bahwa siswa

tepat membuat kata sesuai gambar,

tepat ketika menulis kata pada cerita

rumpang dan memiliki sikap aktif

melengkapi cerita rumpang. Sedang-

kan pada aktivitas guru, guru baik

saat menyampaikan kompetensi

dasar mata pelajaran bahasa Indo-

nesia melengkapi cerita rumpang,

guru baik dalam menyajikan materi

cerita rumpang, dan guru baik dalam

memberikan penjelasan lanjut

tentang cerita rumpang sesuai

dengan gambar. Dengan penerapan

model pembelajaran yang tepat akan

dapat meningkatkan kemampuan

siswa. Siswa kelas IV SDN 5 Ngunut

menyukai gambar sehingga model

yang menggunakan media gambar

akan menarik perhatian siswa. Hal

ini sesuai dengan pendapat Huda,

(2014:236), “Model pembelajaran

Picture and Picture merupakan

strategi pembelajaran yang meng-

gunakan gambar sebagai media

pembelajaran”. Dengan demikian

model pembelajaran Picture and

Picture merupakan strategi yang

dapat digunakan oleh guru dalam

proses pembelajaran dengan meng-

gunakan gambar sebagai media

pembelajaran.

Dengan demikian dapat di-

interpretasikan bahwa, peran guru

dalam mengaplikasikan model pem-

belajaran picture and picture ber-

pengaruh terhadap kemampuan

melengkapi cerita rumpang.

Page 8: ARTIKEL - simki.unpkediri.ac.idsimki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2019/13.1.01.10.0472.pdfkelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

Hesti Agus Ekasari | 13.1.01.10.0472 P

FKIP – PGSD

simki.unpkediri.ac.id || 7||

3. Ada peningkatan kemampuan

menulis cerita rumpang mengguna-

kan model pembelajaran Picture and

Picture pada siswa kelas IV SDN 5

Ngunut Kabupaten Tulungagung

Tahun Ajaran 2016/2017, karena

nilai rata-rata pada siklus I dari 71,67

dengan persentase ketuntasan hanya

mencapai 43,33%. menjadi 85 pada

siklus II dengan persentase ketun-

tasan meningkat menjadi 90%.

Dengan demikian dapat di-

interpretasikan bahwa, model pem-

belajaran picture and picture dapat

digunakan untuk meningkatkan ke-

mampuan melengkapi cerita rum-

pang.

D. SIMPULAN

Berdasarkan hasil analisis data

dalam penelitian ini dapat disimpulkan

sebagai berikut:

1. siswa kurang mampu melengkapi

cerita rumpang menggunakan model

pembelajaran Picture and Picture

pada siklus 1 siswa kelas IV SDN 5

Ngunut Kabupaten Tulungagung

Tahun Ajaran 2016/2017;

2. siswa mampu melengkapi cerita

rumpang dengan menggunakan

model pembelajaran Picture and

Picture pada siklus 2 pada siswa

kelas IV SDN 5 Ngunut Kabupaten

Tulungagung Tahun Ajaran 2016/

2017; dan

3. ada peningkatan kemampuan menu-

lis cerita rumpang menggunakan

model pembelajaran Picture and

Picture pada siswa kelas IV SDN 5

Ngunut Kabupaten Tulungagung

Tahun Ajaran 2016/2017.

E. DAFTAR PUSTAKA

Huda, Miftahul. 2014. Model-model Pengajaran dan Pembelajaran. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Sadiman, Arief S. dkk. 2014. Media

Pendidikan, Pengertian, Pen-gembangan, dan Peman-faatannya. Jakarta: Rajawali Press.

Yuliawati, Fitri, dkk. 2012. Penelitian

Tindakan Kelas untuk Tenaga Pendidik Profesional. Yogya-karta: PT Pustaka Insan Madani.

Page 9: ARTIKEL - simki.unpkediri.ac.idsimki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2019/13.1.01.10.0472.pdfkelas sebesar 85, dari jumlah 30 siswa, 27 siswa yang sudah mencapai KKM, sedangkan