abstrak · pdf filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31...

14
v Abstrak Bali Aga merupakan desa adat yang terdapat di Pulau Bali. Desa Panglipuran merupakan Desa Bali Aga yang masih mempertahankan adat istiadat dan kebudayaannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk wajah pria dan wanita penduduk Desa Panglipuran. Analisis bentuk wajah dengan menggunakan metode Geometric Morphometric, dengan program thin-plate-splin (tps). Pengambilan foto dilakukan dari arah frontal dan lateral dari 18 wanita dan 14 pria yang berumur 25-35 tahun. Pengambilan foto menggunakan kamera digital Canon EOS 60D. Data diolah lebih lanjut dengan program pengolah foto tpsDig versi 2.04, tpsSuper versi 1.13, tpsRelw versi 1.42, TpsSplin 1.20 dan paket ape serta gee program R versi 3.2.5. Dalam penelitian ini didapatkan rata-rata tipe wajah pria di Desa Panglipuran berbentuk ellip, sedangkan pada wanita berbentuk bulat. Tipe variasi wajah ditemukan 2 tipe wajah frontal dan 2 tipe wajah lateral pada pria, serta 3 tipe wajah frontal dan 3 tipe wajah lateral pada wanita. Bagian frontal wajah pria dan wanita yang memiliki variasi tinggi adalah subaurale kanan, subaurale kiri, gonion kanan, gonion kiri, dan gnathion. Sedangkan bagian lateral wajah pria dan wanita dengan variasi yang tinggi adalah trichion, frontozygomaticus, superciliare, superaurale, pogonion, glabella, titik minimum kurva bawah daun telinga, gonion dan gnathion. Kata Kunci: analisis wajah, Geometric Morphometric, program thin-plate-splin (tps), Desa Panglipuran

Upload: buikhue

Post on 21-Feb-2018

245 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

v

Abstrak

Bali Aga merupakan desa adat yang terdapat di Pulau Bali. Desa

Panglipuran merupakan Desa Bali Aga yang masih mempertahankan adat istiadat

dan kebudayaannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk wajah pria

dan wanita penduduk Desa Panglipuran. Analisis bentuk wajah dengan

menggunakan metode Geometric Morphometric, dengan program thin-plate-splin

(tps). Pengambilan foto dilakukan dari arah frontal dan lateral dari 18 wanita dan

14 pria yang berumur 25-35 tahun. Pengambilan foto menggunakan kamera

digital Canon EOS 60D. Data diolah lebih lanjut dengan program pengolah foto

tpsDig versi 2.04, tpsSuper versi 1.13, tpsRelw versi 1.42, TpsSplin 1.20 dan paket

ape serta gee program R versi 3.2.5. Dalam penelitian ini didapatkan rata-rata tipe

wajah pria di Desa Panglipuran berbentuk ellip, sedangkan pada wanita berbentuk

bulat. Tipe variasi wajah ditemukan 2 tipe wajah frontal dan 2 tipe wajah lateral

pada pria, serta 3 tipe wajah frontal dan 3 tipe wajah lateral pada wanita. Bagian

frontal wajah pria dan wanita yang memiliki variasi tinggi adalah subaurale

kanan, subaurale kiri, gonion kanan, gonion kiri, dan gnathion. Sedangkan bagian

lateral wajah pria dan wanita dengan variasi yang tinggi adalah trichion,

frontozygomaticus, superciliare, superaurale, pogonion, glabella, titik minimum

kurva bawah daun telinga, gonion dan gnathion.

Kata Kunci: analisis wajah, Geometric Morphometric, program thin-plate-splin

(tps), Desa Panglipuran

Page 2: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

vi

Abstract

Bali Aga are traditional villages located on Bali island, Indonesia.

Panglipuran village is one of Bali Aga village that still maintain their cultures.

This study aims to determine the face shape of male and female of Panglipuran

village. The face shape was analyzed using Geometric Morphometric methods by

a thin plate spline (tps) program. The face image of 18 female and 14 male (aged

25-35 years old) of Panglipuran village were captured from the frontal and lateral

views by using a digital camera Canon EOS 60D. Data was processed further by

the image processing programs of tpsDig version 2.04, tpsSuper version 1.13,

tpsRelw version 1.42, TpsSplin 1.20 and also ape and gee package of R program

version 3.2.5. In this study, the average face types of Panglipuran male were

ellips, while the female were round. There were two frontal and two lateral male

face types, as well as, three frontal and three lateral female face types,

respectively. The frontal part of male and female faces that have the highest

variation are right and left subaurale, right and left gonion, and gnathion. The

lateral part of male and female faces that have the highest variation are trichion,

frontozygomaticus, superciliare, superaurale, pogonion, glabella, the minimum

point of curve below earlobes, gonion and gnathion.

Keywords: facial analysis, Geometric morphometric, thin-plate-splints (tps)

program, Panglipuran village

Page 3: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

vii

DAFTAR ISI

Lembar Judul ........................................................................................................... i

Lembar Pengesahan ................................................................................................ ii

KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii

Abstrak .................................................................................................................... v

Abstract .................................................................................................................. vi

DAFTAR ISI ........................................................................................................ vii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................. ix

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................... xi

DAFTAR ISTILAH .............................................................................................. xii

I. PENDAHULUAN ......................................................................................... 1

1.1. Latar Belakang .......................................................................................... 1

1.2. Rumusan Masalah ..................................................................................... 3

1.3. Tujuan ....................................................................................................... 3

1.4. Manfaat Penelitian .................................................................................... 3

II. TINJAUAN PUSTAKA ................................................................................ 5

2.1. Suku Bali ................................................................................................... 5

2.2. Desa Adat Panglipuran (Bali Aga) ........................................................... 6

2.3. Variasi Wajah............................................................................................ 7

2.4. Metode GM (Geometric Morphometric) .................................................. 8

2.5. Program Thin-plate-splin (tps) ................................................................ 10

2.6. Identifikasi Wajah dalam Antropologi Forensik..................................... 11

III. METODE PENELITIAN ............................................................................ 12

3.1. Metode Pengumpulan Data ..................................................................... 12

3.1.1. Tempat dan Waktu Penelitian ............................................................ 12

3.1.2. Variabel Penelitian ............................................................................. 12

3.1.3. Teknik Pengambilan Sampel .............................................................. 12

3.2. Tahapan Analisis Bentuk Wajah ............................................................. 13

3.2.1. Program tpsDig .............................................................................. 13

3.2.2. Program tpsSuper .......................................................................... 14

Page 4: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

viii

3.2.3. Program tpsRewl ........................................................................... 15

3.2.4. Program R ...................................................................................... 16

3.2.5. Program tpsSplin ........................................................................... 16

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................................... 18

4.1. Hasil ........................................................................................................ 18

4.1.1. Bentuk wajah rata-rata pria dan wanita di Desa Panglipuran ............ 18

4.1.1.1. Bentuk wajah rata-rata frontal pria dan wanita ............................. 18

4.1.1.2. Rata-rata wajah lateral pria dan wanita ......................................... 19

4.1.2. Tipe Variasi Wajah Pria dan Wanita di Desa Panglipuran ................ 21

4.1.3. Tingkat Variasi Wajah Pria dan Wanita Tertinggi di Desa Panglipuran

......................................................................................................... 29

4.2. Pembahasan............................................................................................. 30

4.2.1. Rata-rata wajah pria dan wanita di Desa Panglipuran ........................ 30

4.2.2. Tipe Variasi Wajah Pria dan Wanita di Desa Panglipuran ................ 31

4.2.3. Tingkat Variasi Bagian Wajah Pria dan Wanita di Desa Panglipuran 33

V. KESIMPULAN DAN SARAN ................................................................... 35

5.1. Kesimpulan ............................................................................................. 35

5.2. Saran ....................................................................................................... 35

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 36

LAMPIRAN ......................................................................................................... 40

Page 5: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. Desa Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali ..................... 6

Gambar 2.2. Bentuk Wajah ellip (I), oval (II), oval terbalik (III), bulat (IV),

persegi empat (V), kuadratis (VI), rombhoid (VII), trapesium (VIII),

trapesium terbalik (IX), bersegi lima (X) ....................................... 8

Gambar 2.3. Contoh digitasi probandus pada foto wajah pria pada bidang frontal

(a) dan bidang lateral (b) ................................................................. 10

Gambar 3.1. Posisi titik-titik digitasi landmark pada wajah bidang frontal (a) dan

lateral wanita (b) ............................................................................. 13

Gambar 3.2. Pengolahan wajah rata-rata dengan tpsSuper .................................. 14

Gambar 3.3. Tahap pengolahan foto di tpsRewl .................................................. 15

Gambar 3.4. Hasil olahan tpsRewl berupa score ................................................. 15

Gambar 3.5. Olahan score di TexPad .................................................................. 15

Gambar 3.6. Hasil olahan tpsRewl berupa unrooted tree di Program R . ............ 16

Gambar 3.7. Grid deformasi wajah hasil olahan dengan program tpsSplin ......... 17

Gambar 4.1. Wajah rata-rata frontal (A) pria dan frontal (B) wanita dengan

menggunakan tpssuper, dan grid deformasi dengan tpsSplin.. ........ 19

Gambar 4.2. Wajah rata-rata lateral (A) pria dan lateral (B) wanita dengan

menggunakan tpssuper, dan grid deformasi dengan tpsSplin .......... 20

Gambar 4.3. Pohon pengelompokkan atau unrooted tree frontal pria untuk Tipe I

(A) dan Tipe II (B) dengan paket ape dan paket gee dalam program

R ....................................................................................................... 21

Gambar 4.4. Tipe I (A) dan Tipe II (B) wajah frontal pria dengan menggunakan

tpsRewl dan paket ape dan paket gee pada program R .................. 22

Gambar 4.5. Pohon pengelompokkan atau unrooted tree frontal wanita untuk Tipe

I (A), Tipe II (B) dan Tipe III (C) dengan paket ape dan paket gee

dalam program R ............................................................................ 23

Gambar 4.6. Tipe I (A), Tipe II (B) dan Tipe III (C) wajah frontal wanita dengan

menggunakan tpsRewl dan paket ape dan paket gee pada program R

......................................................................................................... 24

Page 6: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

x

Gambar 4.7. Pohon pengelompokkan atau unrooted tree lateral pria untuk Tipe I

(A) dan Tipe II (B) dengan paket ape dan paket gee dalam program

R ....................................................................................................... 26

Gambar 4.8. Tipe I (A) dan Tipe II (B) wajah lateral pria dengan menggunakan

tpsRewl dan paket ape dan paket gee pada program R .................. 26

Gambar 4.9. Pohon pengelompokkan atau unrooted tree lateral wanita untuk Tipe

I (A), Tipe II (B) dan Tipe III (C) dengan paket ape dan paket gee

dalam program R ............................................................................ 27

Gambar 4.10. Tipe I (A), Tipe II (B) dan Tipe III (C) wajah lateral wanita dengan

menggunakan tpsRewl dan paket ape dan paket gee pada program R

......................................................................................................... 28

Gambar 4.11. Plot vektor yang menunjukkan tingkat variasi wajah tertinggi pada

masing-masing landmark wajah pria frontal (A1) lateral (A2) dan

wajah wanita frontal (B1) dan lateral (B2) dalam program tpsSuper

......................................................................................................... 29

Page 7: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

xi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Foto wajah bagian frontal dan lateral probandus pria umur 25-35

tahun, Desa Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali ........... 40

Lampiran 2. Foto wajah probandus wanita bidang frontal dan lateral dari umur

25-35 tahun, Desa Adat Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi

Bali .................................................................................................. 41

Lampiran 3. Koordinat Landmark Wajah Rata-rata Bidang Frontal pada Pria dan

Wanita ............................................................................................. 43

Lampiran 4. Koordinat Landmark Wajah Rata-rata Bidang Lateral pada Pria dan

Wanita ............................................................................................. 44

Lampiran 5. Nilai koordinat landmark tipe wajah frontal I dan tipe wajah frontal II

pada pria .......................................................................................... 45

Lampiran 6. Nilai koordinat landmark tipe wajah frontal I, tipe II dan tipe III pada

wanita .............................................................................................. 46

Lampiran 7. Nilai koordinat landmark tipe wajah lateral I dan tipe wajah lateral II

pada pria .......................................................................................... 47

Lampiran 8. Nilai koordinat landmark tipe wajah lateral I, tipe II dan tipe III pada

wanita .............................................................................................. 48

Lampiran 9. Silsilah Tetua I dan Tetua II Probandus Pria di Desa Panglipuran,

Kabupaten Bangli, Provinsi Bali .................................................... 49

Lampiran 10. Silsilah Tetua I dan Tetua II Probandus Wanita di Desa

Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali ............................... 51

Lampiran 11. Persetujuan Probandus (Informed Consent) ................................... 53

Page 8: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

xii

DAFTAR ISTILAH

Ape = analysis of phylogenetics and evolution

Database = Kumpulan data yang disimpan secara sistematis di

komputer

Digitasi = Titik-titik anatomi yang ada pada wajah

Dimorfisme Seksual = Perbedaan sistematik luar antar individu yang

berbeda jenis kelamin dalam spesies yang sama

Frontal = Bidang pengambilan gambar wajah dari depan

Gee = generalized estimating equations

GM = Geometric morphometric

Grid = Titik – titik pola geometris

Koordinat = Titik hasil dari pemotongan antara x dan y yang

menyatu

Koordinat kartesius = Digunakan dalam menentukan tiap titik dalam bidang dengan menggunakan dua bilangan yang biasa disebut

koordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik

tersebut

Landmark = Titik – titik pada program tps

Lateral = Bidang pengambilan gambar wajah dari samping

Perspektif = Pengamatan

Sketsa = Lukisan kasar berupa gambar 2 dimensi

Tps = Merupakan sebuah program pengolahan wajah (Thin-

plate-spline)

Visual = Komunikasi melalui penglihatan

Wajah Komposit = Wajah rata-rata

Page 9: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

xiii

DAFTAR ISTILAH

No. Landmark Wajah Frontal Istilah Indonesia

1 Trichion Titik tengah garis rambut pertama

2 Glabella Titik pada dahi

3 Superciliare kanan Titik maksimum alis mata (kanan)

4 Superciliare kiri Titik maksimum alis mata (kiri)

5 Frontozygomaticus kanan Akhir alis mata (kanan)

6 Frontozygomaticus kiri Akhir alis mata (kiri)

7 Palpeebrale superius kanan Titik atas kelopak mata (kanan)

8 Palpeebrale superius kiri Titik atas kelopak mata (kiri)

9 Exocanthion kanan Pertemuan lateral kelopak mata atas dan bawah

(kanan)

10 Endocanthion kanan Pertemuan kelopak mata atas dan bawah bagian

dalam (kanan)

11 Maxillofrontale kanan Titik minimum atau dasar batang hidung (kanan)

12 Nasale Titik minimum kurva jembatan hidung

13 Maxillofrontale kiri Titik minimum atau dasar batang hidung (kiri)

14 Endochantion kiri Pertemuan kelopak mata atas dan bawah bagian

dalam (kiri)

15 Exocanthion kiri Pertemuan lateral kelopak mata atas dan bawah (kiri)

16 Palperbrale inferius kanan Titik bawah kelopak mata (kanan)

17 Palperbrale inferius kiri Titik bawah kelopak mata (kiri)

18 Zygion kanan Titik paling lateral dari lengkung zigomatik (kanan)

19 Zygion kiri Titik paling lateral dari lengkung zigomatik (kiri)

20 Pronasale Titik maksimum kurva hidung

21 Alare kanan Titik paling lateral dari hidung (kanan)

22 Alare kiri Titik paling lateral dari hidung (kiri)

23 Columella kanan Titik maksimum lubang hidung (kanan)

24 Columella kiri Titik maksimum lubang hidung (kiri)

25 Subnasale Pertemuan antara columella dan philtrum

26 Subaurale kanan Titik terendah pada batas bawah lobus telinga

(kanan)

27 Subaurale kiri Titik terendah pada batas bawah lobus telinga (kiri)

28 Vermelion atas Perbatasan bibir (atas)

29 Chelion kanan Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah

(kanan)

30 Stomion Titik garis tengah antara bibir atas dan bawah

31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah

(kiri)

32 Vermelion bawah Perbatasan bibir (bawah)

33 Gonion kanan Titik kurva maksimum pada sudut mandibula

(kanan)

34 Gonion kiri Titik kurva maksimum pada sudut mandibula (kiri)

35 Pogonion Titik minimum antara vermilion bawah dengan

gnathion

36 Gnathion Titik maksimum kurva dagu

Page 10: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

xiv

DAFTAR ISTILAH

No. Landmark Wajah Lateral Istilah Indonesia

1 Trichion Titik tengah garis rambut pertama

2 Glabella Titik pada dahi

3 Superciliare Titik maksimum alis mata

4 Frontozygomaticus Akhir alis mata

5 Palpeebrale superius Titik atas kelopak mata

6 Nasale Titik minimum kurva jembatan hidung

7 Exocanthion Pertemuan lateral kelopak mata atas dan bawah

8 Superaurale Titik terendah pada batas bawah lobus telinga

9 Palperbrale inferius Titik bawah kelopak mata

10 Titik maksimum kurva atas

lubang telinga

Titik maksimum kurva atas lubang telinga

11 Columella Titik maksimum lubang hidung

12 Tulang pipi Tulang pipi

13 Pronasale Titik maksimum kurva hidung

14 Columella Titik maksimum lubang hidung

15 Titik minimum kurva

bawah lubang telinga

Titik minimum kurva bawah lubang telinga

16 Subnasale Pertemuan antara columella dan philtrum

17 Labiale superius Titik median garis vermilion bibir atas

18 Subaurale Titik terendah pada batas bawah lobus telinga

19 Stomion Titik garis tengah antara bibir atas dan bawah

20 Labiale inferius Titik median garis vermilion bibir bawah

21 Chin fissure Chin fissure

22 Gonion Titik kurva maksimum pada sudut mandibula

23 Pogonion Titik minimum antara vermilion bawah dengan

gnathion

24 Gnathion Titik maksimum kurva dagu

Page 11: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

1

I. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Indonesia memiliki jumlah penduduk 241 juta jiwa yang terdiri atas 360

suku dengan budaya yang berbeda-beda. Banyaknya suku tersebut juga

berpengaruh terhadap variasi keragaman manusia, hal ini dapat dilihat dari

perbedaan yang ada pada tiap suku (Ahira, 2008). Adanya keragaman manusia

termasuk keragaman suku yang ada di Indonesia mengakibatkan keragaman

genetik yang dapat diamati dari variasi fenotip. Variasi fenotip yang mendapatkan

pengaruh dari lingkungan akan membuat bentuk tubuh manusia menjadi berbeda

dari tiap individunya. Selain akibat variasi fenotip, semakin meningkatnya jumlah

penduduk dan juga pencampuran antar suku akan menghasilkan individu baru

yang memiliki ciri-ciri perpaduan antar suku, hal ini dapat dilihat dari kepribadian

dan juga dari bentuk fisik yang merupakan karakter yang paling tampak. Bentuk

fisik yang tampak berupa keragaman bentuk wajah, tinggi badan, warna kulit,

ukuran jari-jari kaki dan telapak kaki (Wooding, 2004).

Dari berbagai keragaman tersebut yang paling mudah diamati yaitu bentuk

wajah. Wajah paling sering digunakan dalam membedakan seseorang dan

merupakan bentuk visual yang paling diperhatikan dalam kehidupan sehari-hari

(Perrett et al., 1998). Terdapat beberapa bentuk wajah antara lain ellip, oval, oval

terbalik, bulat, persegi empat, kuadratis, rombhoid, trapesium, trapesium terbalik,

bersegi lima (Glinka, 1987). Penilaian terhadap persepsi mengenai wajah cantik

atau ganteng kadang bergantung pada perspektif tiap individu (Perrett et al.,

1998). Pendapat dalam menilai bentuk wajah dapat berbeda juga akibat proporsi

morfologi wajah itu sendiri. Morfologi wajah terdiri dari bentuk telinga, hidung,

pipi, alis, dagu, rahang, dahi dan bibir. Morfologi wajah antara pria dan wanita

berbeda, hal ini dikarenakan lekuk tulang yang membentuk cranium dari

keduanya berbeda (Richards, 2006).

Variasi wajah ditimbulkan oleh dua faktor yaitu gen dan lingkungan

(Liliana et al., 2013). Faktor gen sebagai pembawa sifat diturunkan dari satu

generasi ke generasi melalui rangkaian DNA. Faktor lingkungan lebih berkaitan

Page 12: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

2

dengan budaya, iklim, makanan, dan status sosial (Ross et al., 2012). Budaya

berkaitan dengan aturan adat, misalnya tradisi memahat wajah di Sudan, juga

tradisi memanjangkan telinga pada wanita di Thailand dan suku Dayak di

Indonesia (Veronica dan Damayanti, 2009).

Pada penelitian Candramila (2014) mengenai variasi wajah suku sunda

dan suku jawa, didapatkan hasil salah satunya yaitu bahwa ciri khas wajah wanita

sunda yaitu wajah bulat, rahang lebar, dagu tumpul dan tidak terlalu panjang, dahi

relatif lebar, hidung lebar dan tidak terlalu mancung serta tulang pipi yang sedikit

menonjol. Pria sunda umumnya memiliki ciri yaitu wajah oval, rahang lebar, dagu

tumpul dan sedikit memanjang, dahi lebar, hidung sedikit mancung dan lebar,

serta tulang pipi tidak menonjol. Dengan demikian dapat dilihat terdapat

perbedaan nyata antara wajah pria dengan wanita.

Salah satu suku di Indonesia yang memiliki kebudayaan unik yaitu suku

bali yang berada di Provinsi Bali. Suku bali yang terdapat di Pulau Bali ini dibagi

menjadi 2, yaitu Bali Aga dan Bali Dataran. Bali Dataran merupakan percabangan

dari suku bali yang awalnya berasal dari majapahit yang bermigrasi ke Pulau Bali,

sedangkan Bali Aga merupakan bagian dari suku bali yang asli berasal dari Pulau

Bali. Beberapa desa yang termasuk Bali Aga yaitu Desa Adat Tenganan, Desa

Adat Panglipuran dan Desa Adat Terunyan (Veronica, 2009).

Desa adat yang memiliki keunikan bangunan dan budaya yaitu Desa Adat

Panglipuran yang terletak di Kabupaten Bangli, Provinsi Bali. Desa Panglipuran

terletak di daerah pegunungan sehingga memiliki iklim cuaca bersuhu dingin.

Desa ini terkenal dengan tata letak dan gapura rumahnya yang saling berhadapan.

Desa ini memiliki penduduk sebanyak kurang lebih 1000 jiwa. Desa ini terkenal

dengan penataan bangunannya dan kebersihan lingkungannya. Disisi lain desa ini

memiliki tingkat kedekatan hubungan antara individu satu dengan lainnya.

Pernikahan dengan orang di luar desa mengakibatkan menurunnya tingkat

kemiripan wajah. Tidak seperti Desa Adat Tenganan yang masih memegang

aturan hanya diperbolehkan menikah dengan individu dari desa itu sendiri,

pencampuran yang terjadi di Desa Adat Panglipuran menjadi hal unik tersendiri

dikarenakan warganya diperbolehkan menikah dengan orang dari luar desa

Page 13: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

3

(Wayan Supat, Bendesa Adat Desa Panglipuran, Komunikasi pribadi, 2015),

sehingga hal ini yang menarik minat peneliti dalam melakukan penelitian

mengenai bentuk wajah warga Desa Panglipuran .

Berdasarkan latar belakang di atas, maka dilakukan penelitian untuk

mengetahui bentuk wajah khas pria dan wanita di Desa Adat Panglipuran,

Kabupaten Bangli, Provinsi Bali, dengan cara menggabungkan beberapa wajah

warga Desa dan dirata-ratakan dengan menggunakan metode Geometric

Morphometric.

1.2. Rumusan Masalah

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah :

1. Bagaimana tipe wajah rata-rata pria dan wanita usia 25-35 tahun di Desa

Adat Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali?

2. Berapa banyak tipe wajah pria dan wanita usia 25-35 tahun yang terdapat di

Desa Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali?

3. Bagian mana dari wajah pria dan wanita usia 25-35 tahun di Desa

Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali yang memiliki tingkat variasi

yang tinggi?

1.3. Tujuan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui :

1. Rata–rata wajah pria dan wanita 25-35 tahun yang ada di Desa Adat

Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali.

2. Variasi tipe wajah pria dan wanita usia 25-35 tahun yang terdapat di Desa

Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali.

3. Bagian mana wajah pria dan wanita usia 25-35 tahun di Desa Pangipuran,

Kabupaten Bangli, Provinsi Bali yang memiliki tingkat variasi yang tinggi.

1.4. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan mengenai

rata-rata wajah, tipe variasi serta bagian wajah pria dan wanita yang memiliki

Page 14: Abstrak · PDF filekoordinat x (absis) dan koordinat y (kordinat) dari titik tersebut ... 31 Chelion kiri Pertemuan lateral antara batas bibir atas dan bawah (kiri)

4

tingkat variasi tertinggi di Desa Adat Panglipuran, Kabupaten Bangli, Provinsi

Bali. Hasil yang didapatkan nantinya diharapkan dapat digunakan untuk

menambah database masyarakat Bali, terutama dalam menambah wawasan

mengenai bentuk wajah suku-suku bangsa di Indonesia untuk kepentingan

forensik.