abstrak jang

Upload: fajar-ramadhan

Post on 14-Oct-2015

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 5/24/2018 Abstrak JANG

    1/2

    PEMETAAN GEOLOGI MANDIRI DAERAH DESA ANDONG

    DAN SEKITARNYA KECAMATAN ANDONG

    KABUPATEN BOYOLALI PROPINSI JAWA TENGAH

    Fajar Ramadhan

    Teknik Geologi, Universitas Diponegoro, SemarangJl.Prof.Sudharto,S.H Tembalang, Semarang50275

    ABSTRAK

    Pemetaan geologi merupakan suatu kegiatan pendataan informasi-informasi geologi permukaan, bawah

    permukaan dan menghasilkan suatu bentuk laporan berupa peta geologi yang dapat memberikan gambaran

    mengenai penyebaran dan susunan batuan (lapisan batuan), serta memuat informasi gejala-gejala struktur

    geologi yang mungkin mempengaruhi pola penyebaran batuan pada daerah tersebut.

    Kegiatan pemetaan geologi pada kali ini dilakukan di Daerah Andong dan sekitarnya, Kecamatan Andong,

    Kabupaten Boyolali, Propinsi Jawa Tengah. Pemetaan geologi ini dilakukan dengan metode survey/observasilapangan dengan cara mengumpulan data geologi di lapangan, yaitu berupa geomorfologi, litologi, struktur

    geologi, serta potensi positif maupun negatif yang ditemukan dalam suatu singkapan (outcrop) pada permukaan

    bumi.

    Dari hasil analisis yang dilakukan, didapatkan bahwa satuan geomorfologi yang terbentuk pada daerah

    pemetaan ada dua, yaitu: satuan bentuk lahan vulkanik erupsi gunungapi merbabu dan bentuk lahan struktural

    batulanau terlipatkan. Susunan stratigrafi daerah pemetaan dari tua ke muda yaitu satuan batulanau sisipan

    batupasir yang merupakan Formasi Kerek/Tmk (Miosen Tengah); Diatasnya terendapkan secara tidakselaras

    satuan breksi laharik dengan fragmen andesit berukuran bongkah hingga berangkal dan diendapkan bersamaan

    satuan batupasir tuffa secara menjari (fringering).yang keduanya merupakan Formasi Notopuro/Qpn (Kuarter).

    Struktur geologi yang terbentuk pada daerah pemetaan berupa lipatan (antiklin) berarah baratdaya - timurlaut.

    Potensi sesumber daerah pemetaan meliputi tambang batuputih dan pasir. Adapun bencana geologi yang dapat

    terjadi dapat berupa longsor dan gerakan tanah.

    Kata kunci : pemetaan geologi, andong, geomorfologi, stratigrafi, struktur geologi, potensi sesumber, bencana

    geologi

  • 5/24/2018 Abstrak JANG

    2/2