protokol kesehatan masa pandemi...

16

Upload: others

Post on 01-Dec-2020

7 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH
Page 2: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH
Page 3: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

1

Bismillahirrahmanirrahim

Assalammualaikum wr.wb.

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI

COVID-19

DI PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN

BALEENDAH

BAB I

PENDAHULUAN

Dalam rangka Pembukaan Tahun Pelajaran Baru KMI

Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah 2020/2021

dan pencegahan penyebaran Pandemi Covid-19, maka

disusunlah Protokol Kesehatan Masa Pandemi Covid-19

di Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah.

Protokol Kesehatan ini menjadi panduan bagi pemangku

kepentingan di Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan

Baleendah meliputi : santri, guru, wali santri, tamu dan

karyawan.

Page 4: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

2

BAB II

PANDUAN KEDATANGAN SANTRI

Pasal 1

Sebelum Kembali ke Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan

Baleendah:

1. Melakukan karantina mandiri selama 14 (empat belas)

hari di rumah masing-masing sebelum jadwal

kedatangan ke Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan

Baleendah dan dibuktikan dengan surat pernyataan

bermaterai dari wali santri.

2. Mengisi surat pernyataan persetujuan kembali ke

pesantren bermaterai.

3. Melakukan Rapid Test bagi santri 1 (satu) sampai 2

(dua) hari sebelum jadwal kedatangan kembali ke

Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah.

4. Santri wajib menyiapkan barang dibawah ini

(disiapkan diluar koper/tas ) :

a. satu set pakaian ganti,

b. satu set alat mandi, (sabun cair, handuk, dll),

c. sabun pencuci pakaian,

d. dokumen administrasi asli (dimasukan kedalam

amplop map coklat)

1) Surat Pernyataan karantina mandiri

2) Surat Persetujuan kembali ke pesantren,

3) Surat hasil Rapid Tes

Page 5: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

3

Pasal 2

MEKANISME KEDATANGAN SANTRI

1. Santri yang diperkenankan datang kembali ke Pondok

Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah adalah :

a. Santri dalam kondisi sehat yang dibuktikan dengan

hasil Rapid Test NON REAKTIF.

b. Santri yang mendapat izin dari orang tua/walinya

dengan melampirkan Surat Pernyataan

Persetujuan kembali ke asrama bermaterai.

2. Kedatangan santri diantar oleh satu orang perwakilan

wali santri dengan menggunakan kendaraan pribadi.

3. Apabila kedatangan santri (terpaksa) menggunakan

kendaraan umum, selama perjalanan harus menjaga

jarak, menggunakan masker, dan membawa hand

sanitizer.

4. Santri berasal dari Luar Jawa yang menggunakan

pesawat terbang, Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan

Baleendah menyiapkan penjemputan di Bandara

Udara Husen Sastra Negara Bandung.

Page 6: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

4

BAB III

PANDUAN MEMASUKI KAMPUS PONDOK

PESANTREN MODERN

AL-IHSAN BALEENDAH

Pasal 1

1. Kedatangan santri dibagi menjadi dua termin:

a. Putri Pkl. 08.00 – 12.00

b. Putra Pkl. 12.00 – 16.00

2. Santri wajib mengenakan baju resmi perizinan.

3. Santri datang melalui Gerbang Utama Pesantren.

4. Kendaraan pengantar mengikuti denah yang telah di

tentukan, men drop santri di depan check point.

5. Pengantar tetap berada di atas kendaraan, tidak

diperkenankan masuk ke asrama, tidak parkir di

lingkungan sekitar pondok, dan dipersilahkan untuk

langsung kembali ke rumah.

6. Santri Melakukan pemeriksaan di check point (depan

Landmark Al-Ihsan Cintaku) :

a. Suhu Tubuh Santri (Kriteria <37.50C)

b. Menyerahkan dokumen administrasi asli

c. Disinfeksi barang bawaan santri

d. Mencuci tangan dengan sabun

e. Santri menerima kresek baju dari petugas

7. Santri di dampingi petugas ke kamar mandi untuk

mandi dan mencuci pakaian yang telah dipakai

Page 7: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

5

8. Bagi santri yang tidak menyerahkan dokumen asli

lengkap maka tidak diperkenankan masuk ke asrama.

BAB IV

POLA HIDUP DAN DISIPLIN DI DALAM

KAMPUS PONDOK PESANTREN MODERN AL-

IHSAN BALEENDAH

Pasal 1

Ketentuan Umum

1. Menjalankan pola hidup bersih dan sehat.

2. Masing-masing santri diharuskan membawa stok

masker (minimal 7 lembar), hand sanitizer, vitamin

atau suplemen pribadi.

3. Memakai masker di seluruh area kampus Pondok

Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah.

4. Mencuci tangan dengan sabun dan menggunakan hand

sanitizer secara rutin.

5. Menjaga jarak, tidak berkerumun dan menghindari

kontak fisik dengan orang lain.

6. Tidak bersalaman, cium tangan, berpelukan baik

kepada guru atau sesama santri.

Page 8: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

6

7. Membawa dan menggunakan alat shalat, alat makan

dan minum, alat mandi milik pribadi masing-masing.

8. Tidak meninggalkan barang milik pribadi di tempat

umum.

9. Melakukan sterilisasi semua barang yang masuk ke

area kampus Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan

Baleendah.

10. Santri tidak diperkenankan izin keluar area kampus

Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah.

Pasal 2

Di Asrama

1. Menjaga kebersihan kamar.

2. Mencuci tangan dengan sabun dan menggunakan hand

sanitizer secara rutin.

3. Menyimpan kasur di atas lemari masing-masing

setelah digunakan.

4. Menjemur kasur 1 kali dalam seminggu.

Page 9: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

7

Pasal 3

Di Kelas

1. Menjaga kebersihan dan kerapian kelas.

2. Mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan

sanitizer sebelum masuk dan keluar kelas.

Pasal 4

Di Masjid

1. Mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan

sanitizer saat masuk dan keluar masjid.

2. Meletakkan alas kaki di tempat yang tersedia.

3. Membawa dan menggunakan perlengkapan shalat

milik pribadi.

4. Tidak melakukan kontak fisik (bersalaman).

5. Merenggangkan shaf shalat sesuai aturan yang

ditentukan oleh bagian Pengasuhan Santri.

6. Tidak berdesakan saat masuk dan keluar masjid.

Page 10: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

8

BAB V

SARANA DAN PRASARANA

1. Menjaga kebersihan di dalam kampus Pondok

Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah secara rutin.

2. Menyediakan tempat cuci tangan dan sabun di

beberapa titik di dalam area kampus Pondok Pesantren

Modern Al-Ihsan Baleendah.

3. Membuat himbauan dan peringatan kepada seluruh

warga pondok pesantren untuk selalu menggunakan

masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun

dan menggunakan hand sanitizer.

4. Menyemprotkan disinfektan seminggu tiga kali di

seluruh area kampus Pondok Pesantren Modern Al-

Ihsan Baleendah.

5. Tidak menggunakan karpet di masjid.

6. Mengganti mic-cover masjid setiap setelah selesai

pemakaian.

7. Menguras bak air kamar mandi 2 kali dalam seminggu.

8. Menyemprotkan disinfektan kepada kendaraan

pesantran sebelum dan setelah pemakaian.

Page 11: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

9

BAB VI

PANDUAN KEDATANGAN GURU

Panduan kedatangan guru menyesuaikan dengan panduan

kedatangan santri pada

Bab II, III dan IV.

BAB VII

KETENTUAN KUNJUNGAN WALI SANTRI DAN

TAMU

Pasal 1

1. Selama masa Pandemi Covid-19, kunjungan wali

santri ke Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan

Baleendah ditiadakan.

2. Orang tua yang akan mengirimkan barang kepada

putra/putrinya hanya diperbolehkan sampai pos

keamanan pondok dan menitipkan barang tersebut

kepada petugas keamanan.

3. Selama masa Pandemi covid-19, pedagang dari luar

tidak diperbolehkan masuk ke area pondok pesantren.

4. Tamu yang diperkenankan masuk ke dalam kampus

Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah adalah

tamu dalam rangka untuk koordinasi kesehatan,

Page 12: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

10

keamanan dan logistik dengan tetap memperhatikan

protokol kesehatan secara ketat dan memperoleh izin

dari Pimpinan Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan

Baleendah.

BAB VIII

KARYAWAN PONDOK

Pasal 1

Karyawan yang akan masuk kampus Pondok Pesantren

Modern Al-Ihsan Baleendah wajib mengikuti protokol

kesehatan yang ditetapkan sebagai berikut:

1. Menjalani Rapid Test Covid-19 dengan hasil NON

REAKTIF.

2. Melakukan pemeriksaan suhu tubuh dan kesehatan

umum setiap kedatangan di pintu masuk kampus

Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah.

3. Menjalankan pola hidup bersih dan sehat.

4. Memakai masker di seluruh area kampus Pondok

Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah.

5. Mencuci tangan dengan sabun secara rutin.

6. Menjaga jarak, tidak berkerumun dan menghindari

kontak fisik dengan santri dan guru.

Page 13: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

11

7. Selama di rumah diwajibkan menjalani pola hidup

bersih dan sehat.

BAB IX

PENANGANAN KESEHATAN SANTRI YANG

SAKIT

Pasal 1

1. Bagi santri yang sakit wajib lapor dan akan dilakukan

penanganan medis secara proporsional di Poskestren

(Pos Kesehatan Pesantren).

2. Santri yang sakit dan dipandang perlu penanganan

lebih lanjut akan diantar pulang untuk berobat jalan

dirumah.

Page 14: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

12

BAB X

ORANG TUA YANG TIDAK SETUJU

MENGEMBALIKAN PUTRA/PUTRINYA KE

PESANTREN

1. Bagi orang tua yang tidak setuju mengembalikan

putra/putrinya ke pesantren pada tanggal yang telah

ditentukan, masih diizinkan untuk belajar di rumah

secara daring.

2. Bagi santri yang belum siap untuk masuk sesuai

dengan tanggal yang ditentukan, maka hanya bisa

masuk ke pesantren pada jadwal kedatangan baru

berdasarkan maklumat pimpinan terbaru dengan

membawa syarat yang sama.

Page 15: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

13

BAB XI

PROTOKOL KESEHATAN GURU

Pasal 1

Guru yang akan masuk kampus Pondok Pesantren

Modern Al-Ihsan Baleendah wajib mengikuti protokol

kesehatan yang ditetapkan sebagai berikut:

1. Menjalani Rapid Test Covid-19 dengan hasil NON

REAKTIF

2. Melakukan pemeriksaan suhu tubuh dan kesehatan

umum setiap kedatangan di pintu masuk kampus

Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah.

3. Memakai masker di seluruh area kampus Pondok

Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah, dan memakai

faceshield pada saat mengajar.

4. Mencuci tangan dengan sabun secara berkala dan

menggunakan hand sanitizer.

5. Menjaga jarak pada saat berada di ruang guru dan saat

mengajar di kelas.

6. Menghindari kontak fisik, dan tidak berjabat tangan

baik dengan sesama guru maupun dengan santri.

7. Menggunakan kendaraan pribadi pada saat berangkat

dan pulang dari sekolah, tidak menggunakan

kendaraan umum.

8. Mengkonsumsi asupan gizi yang baik dan vitamin.

Page 16: PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19pesantrenalihsanbe.or.id/file/file/1_PROTOKOL__KESEHATAN...PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

PROTOKOL KESEHATAN MASA PANDEMI COVID-19 PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH

14

9. Selama di rumah diwajibkan menjalani pola hidup

bersih dan sehat.

10. Selama di rumah tidak diperkenankan menghadiri

acara yang melibatkan banyak orang, berkerumun, dan

bepergian ke luar kota.

BAB XII

JADWAL KEGIATAN SANTRI

Pasal 1

Jadwal Kegiatan Harian di Pondok Pesantren Modern Al-

Ihsan Baleendah

(Terlampir)

Pasal 2

Jadwal Kegiatan Belajar Mengajar di Pondok Pesantren

Modern Al-Ihsan Baleendah (Terlampir)

Pasal 3

Jadwal Kegiatan Harian dan Belajar Mengajar di Rumah

(Daring)

(Terlampir)