presentasi mizan amanah

31

Upload: idan-hamdani

Post on 11-Jul-2015

668 views

Category:

Education


5 download

TRANSCRIPT

Page 1: Presentasi mizan amanah
Page 2: Presentasi mizan amanah

Kami, Mizan AmanahYAYASAN MIZAN AMANAH adalah lembaga sosial kemanusiaan nasional yang didirikan pada tanggal 19 Juli

1995. Yayasan Mizan Amanah hadir dengan tekad untuk menjadi pengelola amanah umat terdepan di tingkat

nasional. Yayasan Mizan Amanah berdaya upaya menghadirkan program yang efektif dan berkesinambungan

dalam memberdayakan masyarakat untuk kehidupan yang lebih baik

Dalam kiprah dan partisipasinya selama 19 tahun lebih di dalam membantu masyarakat menuju kehidupan yang

lebih baik serta membangun generasi, Yayasan Mizan Amanah terus berevolusi di dalam organisasinya.

Berbagai perbaikan dan pembenahan dilakukan di semua lini. Dan Alhamdulillah, berbagai penghargaan pun

telah berhasil kami raih, yang semuanya tidak membuat kami lantas lupa dan berpangkutangan. Justru ini adalah

pemicu semangat dan motivasi kami untuk selalu melakukan yang terbaik bagi seluruh stakeholder kami.

Di tahun 2013, kami mulai berbenah untuk memajukan sistem dan manajemen. DItandai dengan peluncuran

logo baru untuk me-refresh semangat dan cita-cita kami ke depannya. Hingga pertengahan 2014, kini kami

sudah memiliki kantor pusat yang representatif, dua kantor cabang (Jakarta dan Bandung), satu kantor kas

(Cimahi), 20 asrama yatim dan dhuafa, dan satu sekolah (Sekolah Peradaban Al-Kamil). Tercatat sampai

pertengahan 2014, sudah 30.000 lebih anak yatim dan dhuafa yang telah kami bina.

Berkat ridha Allah SWT serta bantuan dan doa dari segenap masyarakat yang peduli, insya Allah kami akan

terus melayani umat dan selalu menjadi fasilitator terbaik antara para agniya dan para dhuafa.

Page 3: Presentasi mizan amanah

Tonggak Sejarah Mizan Amanah

• Yayasan Mizan Amanah berdiri

• Penanganan Sosial: Klinik bersalin bagi dhuafa dan penyaluran ZIS1995

• Pelayanan klinik bersalin berhenti

• Berdirinya panti asuhan anak (mengelola 10 anak yatim dan dhuafa)

• Melakukan gerakan swadaya dari kalangan pelajar dan mahasiswa

• Mencari donatur tetap

1997

• Menggagas wakaf untuk pembebasan asrama

• Menambah jumlah binaan hingga 75 anak asuh binaan

• Menjalin kerjasama dengan instansi lain

• Merintis usaha ekonomi produktif

2000

page 1

Page 4: Presentasi mizan amanah

• Terbebaskannya tanah wakaf dan pembangunan asrama

• Menambah jumlah binaan sebanyak 90 anak asuh binaan.

• Membangun usaha ekonomi produktif

2004

page 2

• Perbaikan sistem dan manajemen

• Pengesahan legalitas organisasi

• Pembukaan kantor kas di Jl. Jend. H Amir Mahmud, Cimahi, Jawa Barat

2007

• Mendapat penghargaan ‘Organisasi Sosial Berprestasi Tingkat Kota Cimahi Tahun 2008’

• Pembukaan Asrama Yatim di Bintaro Utama 3, Bintaro, Tangerang Selatan

• Mendapat penghargaan ‘Organisasi Sosial Berprestasi Tingkat Jawa Barat Tahun 2008’

• Mendapat penghargaan ‘Organisasi Sosial Berprestasi Tingkat Nasional Tahun 2008’

2008

• Pembukaan Asrama Yatim di Cipete, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

• Pembukaan Asrama Yatim di Perumnas Raya, Klender, Jakarta Timur2010

Page 5: Presentasi mizan amanah

• Membuka Kantor Manajemen untuk Wilayah Bandung di Jl. Dr. Otten No. 3,

Bandung

• Memperluas program dan penerima manfaat (Program SAPA dan Program DHUAFA

BANGKIT)

• Terbentuknya Program QMB (Qurban Menembus Batas), jangkauan hingga 5 pulau

besar di Indonesia

2011

page 3

• Peresmian Kantor Pusat di Jl. Kesehatan Raya No. 16 Bintaro, Jakarta Selatan

• Pembukaan Asrama Yatim Salihara, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

• Meraih ‘The Best Zakat Growth 2011 dan 2012’ dari IMZ

• Pembukaan Asrama Yatim Benhil, Jakarta Pusat

2012

Page 6: Presentasi mizan amanah

• Target Program SAPA (Santunan Peduli Yatim) mencapai 12.000 anak yatim

• Peresmian Sekolah Peradaban Al-Kamil di Ciranjang, Cianjur, Jawa Barat

• Pembukaan Asrama Yatim pertama kali di Pulau Kalimantan, tepatnya di Kota

Balikpapan, Kalimantan Timur

• Peluncuran Program ‘Peduli Dhuafa Pelosok Negeri’

• Revitalisasi Brand ‘Yayasan Mizan Amanah’, dengan logo dan semangat baru

• Perubahan nama majalah dari ‘SAHABAT MIZAN AMANAH’ menjadi ‘GENERASI’

2013

page 4

Page 7: Presentasi mizan amanah

• Pembukaan Asrama Yatim Salihara, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

• Pembukaan Asrama Yatim Kalideres, Jakarta Barat

• Pembukaan Asrama Yatim Sukasari, Bogor, Jawa Barat

• Pembukaan Asrama Yatim Jagakarsa, Jakarta Selatan

• Pembukaan Asrama Yatim Lembang, Bandung, Jawa Barat

• Pembukaan Asrama Yatim Gedebage, Bandung, Jawa Barat

• Pembukaan Asrama Yatim Tegalsari, Surabaya, Jawa Timur

2013

page 5

• Peluncuran Program SAPU LIDI (Santunan Peduli Dai)

• Pembukaan Asrama Yatim Penggilingan, Jakarta Timur

• Pembukaan Asrama Yatim Bojong Salam, Semarang, Jawa Tengah

• Pembukaan Asrama Yatim Ciganjur, Jakarta Selatan

• Pembukaan Asrama Yatim Banjarmasin, Kalimantan Selatan

• Pembukaan Asrama Yatim Cilandak, Jakarta Selatan

• Pembukaan Asrama Yatim Pasir Jaya, Bogor, Jawa Barat

2014

Page 8: Presentasi mizan amanah

Visi, Misi, Tata Nilai

VISI Menjadi lembaga pengelola amanah umat terdepan di tingkat

nasional, dan membentuk generasi yang bermanfaat

MISI 1. Memperluas jaringan dan memberikan pelayanan prima bagi pemangku

kepentingan

2. Mengelola amanah umat secara profesional dan sesuai syariat sehingga

lebih berdayaguna

3. Mendidik dan mengembangkan potensi anak yatim dan kaum dhuafa

untuk menjadi muslim yang hakiki

TATA

NILAI

ISLAMIC : Mengedepankan nilai syar’i Islam dalam aktivitasnya

RESPONSIVE : Senantiasa tanggap untuk peningkatan pelayanan kepada semua

pemangku kepentingan

INTEGRITY : Memiliki komitmen dalam mengelola amanah

LOYALTY : Menumbuhkan kesetiaan untuk mencapai tujuan bersama

INNOVATIVE : Senantiasa berani menemukan ide baru untuk memperoleh manfaat lebih

Page 9: Presentasi mizan amanah

Legalitas

Yayasan Mizan Amanah merupakan lembaga

sosial kemanusiaan nasional yang telah memiliki

izin resmi dari pemerintah. Legalitas kami sebagai

berikut.

1. SK Menteri Hukum dan HAM RI Nomor : AHU-AH.01.08-498

2. Akta Notaris Yudha Iswardani, SH Nomor : 4/Tanggal 16 Juni 2008

3. Surat Izin Dinas Sosial Kota Cimahi Nomor : 920/1000/Kesbang

4. Surat Izin Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat Nomor : 062/203/PRKS/2008

5. Akta Notaris Terbaru Nomor : 1/Tanggal 24 Juli 2014

6. Surat Izin Dinsos Pemkot Surabaya Nomor : 466.3/5771/436.6.15/2014

7. Surat Izin Dinsos Pemkot Balikpapan Nomor : 466.5/705/Disnakersos

8. Surat Izin Dinsos Kota Cimahi Nomor : 460/753/Disnakertransos

Page 10: Presentasi mizan amanah

Penghargaan dari Gubernur Jawa Barat

Juara 1 Organisasi Sosial Berprestasi Tingkat Jawa Barat

2008

Penghargaan

Penghargaan dari Walikota Cimahi

Juara 1 Organisasi Sosial Berprestasi Tahun 2008

Penghargaan dari

Menteri Sosial RI

‘Organisasi Sosial

Tingkat Nasional

2008’ Penghargaan dari IMZ Award

‘The Best Zakat Growth 2011 dan 2012’

Page 11: Presentasi mizan amanah

Kerja Keras, Jujur, Ikhlas, ProfesionalInsya Allah, tim kami selalu mengedepankan pola kerja yang sesuai dengan tuntunan Rasulullah SAW, yakni kerja cakap

(profesional) dan dapat dipercaya (jujur dalam menjalankan amanah). Rasulullah SAW bersabda: ”Sesungguhnya Allah

SWT mencintai jika seorang dari kalian bekerja, maka ia itqon (profesional) dalam pekerjaannya” (HR. Baihaqi).

Page 12: Presentasi mizan amanah

Penerima Manfaat(Hingga Akhir 2013)

Page 13: Presentasi mizan amanah

Program

Kami

Program kami terancang karena adanya kebutuhan dan kondisi yang ada di

masyarakat. Alhamdulillah, semua program telah dirasakan langsung manfaatnya

bagi kehidupan anak yatim dan masyarakat dhuafa yang ada di Indonesia.

Page 14: Presentasi mizan amanah

GENERASI HEBAT

Program ini didesain sebagai jawaban bahwa anak yatimtidak selamanya selalu dalam posisi ‘diberi’. Kepada anakyatim pun harus ditanamkan ke dalam jiwanya bahwa‘tangan di atas lebih baik daripada tangan di bawah’. Apapun bisa diberikan kepada masyarakat yang telahmembantu anak yatim selama ini. Tenaga, pikiran, kasihsayang, doa ikhlas, bahkan sampai hal-hal terkecil pun selalu kita berikan kembali kepada masyarakat.

Yatim

Member

i

page 1

Program ini dirancang untuk mendidik dan menyiapkan anak-anak untuk berprestasi dan berkarakter islami. Program ini

ditujukan untuk anak yatim di asrama maupun luar asrama, para dhuafa, dan para siswa berprestasi yang membutuhkan

dukungan. Program-program Generasi Hebat, antara lain:

SAPA merupakan program yang didedikasikan olehMizan Amanah sebagai bentuk kepedulian pada generasimasa depan bangsa, yaitu untuk pendidikan dan kesejahteraan anak yatim dan dhuafa. Di tahun 2013, tercatat 1.977 anak yatim dan dhuafa telah menerimamanfaat dari program SAPA.

SAPASantunan

Peduli Yatim

dan Dhuafa

Page 15: Presentasi mizan amanah

Program bantuan beasiswa bagi anak yatim dan dhuafadi Indonesia. Program ini sangat dirasakan manfaatnyalangsung bagi anak yatim dan dhuafa yang terancamtidak dapat melanjutkan sekolah karena ketiadaan biaya.

BPS

page 2

Program beasiswa bagi anak yatim dan dhuafa yangberprestasi. D’ Best hadir dengan tekad mewujudkanminat dan bakat anak yatim dan dhuafa untuk meraihberprestasi yang lebih tinggi.

D’BESTDana Bantuan

Beasiswa

Prestasi

Beasiswa

Putus

Sekolah

Page 16: Presentasi mizan amanah

GENERASI BERDAYA

Program Pahlawan Yatim menghadirkan figur relawanyang berperan sebagai ‘pahlawan’ bagi anak yatim dandhuafa yang berada di daerah tertinggal yang ada di pelosok Nusantara.

Pahlawa

n

Yatim

page 1

Program ini dibuat untuk membangun pemberdayaan masyarakat dhuafa yang berada di pelosok-pelosok Nusantara. Anak

yatim dan warga dhuafa akan diberdayakan secara aktif oleh Mizan Amanah, demi kehidupan mereka yang lebih baik di masa

depan. Program-program Generasi Berdaya, antara lain:

Program ini adalah program santunan bagi ibu yangmasih memiliki anak yang masih duduk di sekolah dasardan suaminya telah meninggal dunia. Program ini digulirkan untuk membantu para ibu yang secara fitrahmendidik dan membimbing anak-anaknya. Namun karenatulang punggung keluarga telah tiada, yaitu suamitercinta, sang ibu harus menanggung semua biaya untukmenghidupi anak-anaknya.

Ibunda

Yatim

Page 17: Presentasi mizan amanah

Program tahunan yang digulirkan oleh Mizan Amanah, yang bertepatan dengan Hari Raya Idul Qurban. YayasanMizan Amanah akan mendistribusikan hewan qurban ke berbagai pelosok di Indonesia termasuk ke luar pulauJawa seperti Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, NTB, dan pulau- pulau lain. Bahkan hewan qurban pundidistribusikan juga ke luar negeri. Seperti di Somalia, Myanmar, Palestina, dan sebagainya, yang saat ini sedang membutuhkan bantuan.

QMB

page 2

Program ini merupakan salah satu program pemberdayaan zakat produktif bagi para dhuafa. Program ini didedikasikan oleh Mizan Amanah dengan tujuanmemberikan peluang kepada dhuafa yang memilikimotivasi untuk berubah menjadi lebih baik. Yaitu denganmemberikan stimulan berupa motivasi, bimbingan sertapemberian modal untuk berwirausaha.

DHUAFA

BANGKI

T

Qurban

Menembus

Batas

Page 18: Presentasi mizan amanah

Program ini merupakan program pemberdayaan masyarakat

dengan sasaran masyarakat yang berasal dari desa tertinggal,

terisolasi, dan memiliki problem sosial. Program ini berusaha

untuk mencari solusi yang tepat sehingga diharapkan

masyarakat desa dapat keluar dari ketertinggalannya. Dengan

adanya program KKB, maka pembinaan masyarakat desa

dapat terus berjalan dan mereka dapat menggali potensi alam

yang dimiliki secara mandiri.

KOMUNITAS

KAMPUNG

BAROKAH

page 3

Sebuah program yang digulirkan untuk memfasilitasipendistribusian zakat kepada delapan ashnaf penerimazakat. Tingkat kemiskinan di Indonesia yang tergolongmasih cukup tinggi dan mendesak untuk segera dibantu, membuat program Samusta ini diberikan secara cepatdan langsung ke tangan yang berhak menerimanya.

SAMUSTA

Santunan

Mustahik

Page 19: Presentasi mizan amanah

GENERASI PERADABAN

Kehadiran Sekolah Peradaban Al-Kamil, merupakanrepresentasi dari visi dan misi dari Yayasan Mizan Amanah sebagai bentuk kepedulian untuk membentukgenerasi muslim yang bermanfaat, generasi dambaanumat. Sekolah Peradaban Al-Kamil adalah sekolah bagianak-anak yatim, kaum dhuafa, dan anak-anak yangberprestasi dengan beasiswa penuh dari Mizan Amanah.

SekolahPeradabanAl-Kamil

page 1

Program ini dirancang untuk pengembangan sumber daya manusia Indonesia. Melalui serangkaian aktivitas pendidikan yang

tepat dan sesuai dengan kebutuhan peradaban islami, insya Allah, kelak akan terbentuk generasi peradaban Islam yang

membanggakan. Program-program Generasi Peradaban, antara lain:

Program ini dirancang sebagai bentuk kepedulian kepadakehidupan para dai dan guru mengaji Al-Qur’an yangberada di pelosok-pelosok Nusantara. Dengan adanyaprogram ini, insya Allah, para dai dan guru mengaji di pelosok-pelosok desa, akan terbantukan kehidupannya.

Sapu LidiSantunan

Peduli Dai

Page 20: Presentasi mizan amanah

Program ini merupakan program sedekah berbentuksharing ilmu, pengalaman, dan motivasi bagi anak yatimdan dhuafa. Dengan program ini, diharapkan para anakyatim dan dhuafa dapat menimba sesuatu yang berhargayaitu ilmu dan pengalaman yang tidak didapatkan daribangku sekolah.

Anjangsana

page 2

Program ini merupakan pendidikan dan bimbingan bagianak yatim dan dhuafa yang sudah mencapai jenjangSLTP, SLTA, dan Perguruan Tinggi. Program ini bertujuanuntuk mencetak kader yang berjiwa mandiri, kreatif dan kompetitif untuk menyongsong tantangan kehidupan dimasa mendatang.

KAMIKakak Asuh

Mandiri

Page 21: Presentasi mizan amanah

Program ini merupakan program pendidikan dan bimbingan anak yatim dan dhuafa yang tinggal di asrama(anak mukim).

AKU

page 3

Anak Unggul

Page 22: Presentasi mizan amanah

GENERASI SEHAT

Program ini merupakan program layanan bantuankesehatan dengan memberikan pelayanan berobat gratisbagi anak yatim dan warga dhuafa serta penangananpermasalah gizi buruk bagi anak-anak dari kalangankurang mampu.

SEHATI

page 1

Program ini dibuat untuk membantu menyelesaikan masalah-masalah yang berhubungan dengan kesehatan dan bencana,

yang kerap melanda negara kita tercinta. Gerakan yang cepat serta langkah yang sigap, menjadi hal wajib untuk diprioritaskan

di dalam menghadapi masalah bencana. Program-program Generasi Sehat, antara lain:

Program ini merupakan program sosial penanggulangan korban bencana alam. Program ini hadir dan berperan serta dalam kegiatan penanggulangan korban bencana alam dengan disertai komitmen tinggi dalam menolong sesama dan memulihkan korban pasca bencana.

SIGAPSiaga

Tanggap

Bencana

Sehat dan

Bergizi

Page 23: Presentasi mizan amanah

Program ini merupakan program layanan kepedulianterhadap dhuafa yang hadir saat mereka membutuhkansarana pengantaran atau penjemputan pada kondisisakit, kecelakaan, dan meninggal dunia. Program ArtisMizan Amanah hadir untuk memberikan fasilitas cuma-cuma khusus untuk para dhuafa.

ARTIS

SIAGA

page 2

Ambulans

Gratis

Siaga

Page 24: Presentasi mizan amanah

* Data per akhir tahun 2013

Peta Sebaran Penerima Manfaatdi Seluruh Indonesia *

Page 25: Presentasi mizan amanah

Sekolah Peradaban Al-Kamil

PENDIDIKAN berkualitas dan berkarakter qurani untuk

anak, menjadi dambaan umat. Kemampuan skill dan

kematangan leadership, diharapkan akan menjadi modal

berharga bagi generasi di masa depan. Inilah yang

melatarbelakangi dibentuknya Sekolah Peradaban Al-

Kamil oleh Yayasan Mizan Amanah.

Kehadiran Sekolah Peradaban Al-Kamil, merupakan

representasi dari visi dan misi dari Yayasan Mizan

Amanah sebagai bentuk kepedulian untuk membentuk

generasi muslim yang bermanfaat, generasi dambaan

umat.

Ide dan gagasan untuk membangun sebuah lembaga

pendidikan telah lama disusun oleh manajemen Mizan

Amanah sejak tahun 2007. Yaitu dengan dibentuknya Tim

Pendidikan Mizan Amanah. Hal ini karena Mizan Amanah

telah lama berperan dalam aktivitas pengasuhan anak

yatim dan dhuafa.

Sejak Mizan Amanah berdiri, anak binaan yatim Mizan

Amanah telah menempati asrama. Namun untuk

pendidikan, para binaan yatim masih harus bersekolah di

luar asrama.

Hal ini yang sering menjadi kendala dalam proses

bimbingan pendidikan dan bimbingan kepribadian, sebab

ternyata anak-anak banyak terpengaruh oleh faktor

eksternal yakni faktor lingkungan yang dirasa kurang tepat

bagi perkembangan karakter anak.

Inilah latar belakangnya sehingga Mizan Amanah

bertekad untuk mendirikan sebuah lembaga pendidikan

terintegrasi dan berkualitas, demi mencetak generasi

muslim yang penuh manfaat dan sarat prestasi.

Dalam perjalanan waktu, dan berkat rahmat serta karunia

Allah SWT, alhamdulillah, di tahun 2011 lewat tangan para

dermawan, lahan di daerah Ciranjang, Cianjur Jawa Barat

pun terbebaskan. Di lahan tersebut, kini telah didirikan

Sekolah Peradaban Al-Kamil, yaitu sekolah bagi anak-

anak yatim, kaum dhuafa, dan anak-anak yang berprestasi

dengan beasiswa penuh dari Mizan Amanah.

Page 26: Presentasi mizan amanah

KelebihanBekerjasamadengan Mizan Amanah9

1. Mizan Amanah telah berdiri selama 19 tahun dan menjadi salah satu perintis

pengayoman anak yatim dan dhuafa serta pengelolaan zakat, infaq, dan

shadaqah secara profesional.

2. Mizan Amanah adalah organisasi yang akuntabel dan telah lulus audit

dengan predikat ‘Wajar Tanpa Pengecualian (WTP)’.

3. Program yang dikembangkan Mizan Amanah meliputi banyak ragam yang

dibagi di dalam empat bidang yaitu (Generasi Hebat, Generasi Sehat,

Generasi Berdaya, dan Generasi Peradaban). Semua program yang ada

dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat (untuk lebih

lengkapnya, dapat dilihat di website kami: www.mizanamanah.org).

4. Zakat yang diperoleh dari masyarakat akan terdayagunakan secara optimal

dan nyata melalui program-program yang telah digulirkan Mizan Amanah.

Program-program yang dirasakan manfaatnya langsung oleh para mustahik

(penerima zakat delapan ashnaf).

5. Pengelolaan zakat yang dilakukan oleh Mizan Amanah selalu berjalan

dengan baik, namun tetap tidak keluar dari koridor syariah (sharia comply).

6. Pengelolaaan donasi masyarakat dilakukan secara amanah didukung

teknologi komunikasi modern yang menghubungkan seluruh jaringan kantor

secara online. Setiap perkembangan donasi bisa terpantau secara realtime.

7. Adanya kemudahan berdonasi untuk para donatur. Para donatur dan

masyarakat dapat mengakses secara mudah ke layanan Mizan Amanah,

baik via transfer bank, dijemput oleh petugas kami, atau melalui mesin EDC

yang ada di setiap asrama dan kantor kami. Mitra donatur dan masyarakat

juga bisa berkonsultasi seputar zakat melalui layanan SMS Centre di nomor

0852-22999-334, atau eMail Centre: [email protected].

8. Mizan Amanah telah diakui oleh banyak institusi sebagai lembaga yang

berprestasi. Pada tahun 2008, Mizan Amanah memperoleh penghargaan

sebagai Organisasi Sosial Berprestasi Tingkat Nasional dari Menteri Sosial

RI. Kemudian pada tahun 2012, Mizan Amanah menyabet Penghargaan The

Best Zakat Growth 2012 dari Indonesia Magnificence of Zakat (IMZ).

9. Dari sisi optimalisasi manfaat, pada periode Januari-Desember 2012, Mizan

Amanah telah berhasil menyalurkan layanan kepada 38.762 penerima

manfaat.

Page 27: Presentasi mizan amanah

Rumah Kami Inilah keberadaan rumah kami. Sebagai lembaga sosial tingkat nasional,

insya Allah, kami akan terus meningkatkan jangkauan layanan kami

hingga ke seluruh Indonesia. Doa dan dukungan dari Anda menjadi

semangat dan motivasi kami di dalam melayani umat di seluruh

Indonesia.

KANTOR PUSAT

Jl. Kesehatan Raya No. 16 Bintaro - Jakarta Selatan - Tel. (021) 7388 6407

KANTOR CABANG

• Jl. W.R. Supratman No. 24 Ciputat, Tangerang Selatan - Banten - Tel. (021) 749 5850

• Jl. Dr. Otten No. 3 Bandung - Jawa Barat - Tel. (022) 423 7770

KANTOR KAS

Jl. Jend. H. Amir Machmud No. 658 Cimahi - Jawa Barat - Tel. (022) 662 8846

SEKOLAH

SEKOLAH PERADABAN AL KAMIL

Jl. Raya Ciranjang No. 53 RW. 06 Desa Hegarmanah, Kec. Sukaluyu, Kab. Cianjur - Jawa Barat

Tel. (0263) 326 100, eMail : [email protected], www.sekolahperadaban-

alkamil.org

page 1

Page 28: Presentasi mizan amanah

ASRAMA YATIM

Banten

• Jl. Bintaro Utama III Blok AP No. 50A Bintaro Jaya Sektor 3 - Tangerang Selatan - Tel. (021) 735 6058

Jakarta

• Jl. Perumnas Raya Blok 10 Kav No. 3 Kel. Malaka, Jatinegara - Jakarta Timur - Tel. (021) 862 3323

• Jl. Abdul Majid No. 8 RT.05/RW.11 Cipete Utara, Kebayoran Baru - Jakarta Selatan - Tel. (021) 739 6605

• Jl. Karang Tengah Raya No. 14 Lebak Bulus, Cilandak - Jakarta Selatan - Tel. (021) 765 4869

• Jl. Danau Toba No. 143 Bendungan Hilir, Tanah Abang - Jakarta Pusat - Tel. (021) 4464 0666

• Jl. Salihara No. 13 RT.14/RW.03 Pasar Minggu - Jakarta Selatan 12520 - Tel. (021) 788 44732

• Jl. Jagakarsa Raya No. 3 Jagakarsa - Jakarta Selatan - Tel. (021) 7120 7733

• Jl. Peta Utara RT.01/RW.06 Pegadungan, Kali Deres - Jakarta Barat - Tel. (021) 2940 5404

• Jl. Lapan No. 1 Pekayon, Pasar Rebo - Jakarta Timur - Tel. (021) 3787 9121

• Jl. Moch. Kahfi 1 No. 49 RT.01/RW.01, Ciganjur, Jakarta Selatan - Tel. (021) 727 2675

• Jl. Cilandak KKO No. 17, Cilandak, Pasar Minggu - Tel. (021) 780 1870

• Jl. Raya Penggilingan No. 16 RT.06/RW.06, Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur - Tel. (021) 7058 4741

Jawa Barat

• Jl. Pojok Utara II No. 45 Cimahi - Jawa Barat - Tel (022) 663 0106, 665 4433

• Jl. Gede Bage No. 119 - Kompleks Arisandi, Gede Bage, Bandung - Jawa Barat - Tel. (022) 877 98837

• Jl. Raya Lembang No. 188A Bandung - Jawa Barat - Tel. (022) 2784 546

• Jl. Sukasari I No. 29 Bogor - Jawa Barat - Tel. (0251) 8322 668

• Jl. RE. Abdullah, Komp. Meranti-Meranti A No. 50 RT. 02/02 Pasir Jaya, Bogor - Jawa Barat - Tel. (0251) 520 258

Jawa Tengah

• Jl. Pamularsih Raya No. 20 Semarang Barat, Semarang - Jawa Tengah - Tel. (024) 761 01651/761 5355

Jawa Timur

• Jl. R.A. Kartini No. 128 Tegalsari Surabaya - Jawa Timur - Tel. (031) 567 6376

Kalimantan Timur

• Jl. S. Parman No. 54 Gn. Sari Ulu, Balikpapan - Kalimantan Timur - Tel. (0542) 566 1720

Kalimantan Selatan

• Jl. Bumi Mas Raya No. 2, Komp. Buncit Indah, Banjarmasin - Kalimantan Selatan - Tel. (0511) 325 7370page 2

Page 29: Presentasi mizan amanah

BCA 139 300 4952BANK MANDIRI 132 000 653 1140 BANK MANDIRI SYARIAH 727 777 7775, 703 746 1037BANK MUAMALAT 4 080 400 000BANK BNI 01 520 101 18BANK BRI 013 701 0003 793 03BANK KESEJAHTERAAN 1000 514 08

INFAQ dan SHADAQAH

ZAKAT

BCA 139 304 0002BANK MANDIRI 132 002 004 0060 BANK MANDIRI SYARIAH 727 373 7377BANK MUAMALAT 4 080 200 000

WAKAF

BCA 139 300 0001BANK MANDIRI 128 000 623 5151 BANK MANDIRI SYARIAH 727 575757 2BANK MUAMALAT 4 080 300 000,

101 003 8415BANK DANAMON 0005 774 709

Page 30: Presentasi mizan amanah

Hubungi Kami

Page 31: Presentasi mizan amanah