peran migrant care sebagai non-governmental …

16
i PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL ORGANIZATION DALAM MEMBANTU TENAGA KERJA INDONESIA YANG MENJADI KORBAN PT MAXIM BIRDNEST DI MALAYSIA TAHUN 2017 SKRIPSI Sebagai persyaratan untuk mencapai derajat sarjana Hubungan Internasional Oleh: Karima Sabrina Amalia Deska NIM D0414030 PROGRAM STUDI HUBUNGAN INTERNASIONAL FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2018

Upload: others

Post on 25-Oct-2021

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

i

PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI

NON-GOVERNMENTAL ORGANIZATION

DALAM MEMBANTU TENAGA KERJA

INDONESIA YANG MENJADI KORBAN PT

MAXIM BIRDNEST DI MALAYSIA TAHUN 2017

SKRIPSI

Sebagai persyaratan untuk mencapai derajat sarjana Hubungan Internasional

Oleh:

Karima Sabrina Amalia Deska

NIM D0414030

PROGRAM STUDI HUBUNGAN INTERNASIONAL

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA

2018

Page 2: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

ii

Page 3: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

iii

Page 4: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

iv

PERSEMBAHAN

Penulisan karya ini tidak lepas dari dukungan dan bantuan dari

berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis persembahkan lembar ini kepada :

Allah SWT, atas segala rahmat dan karunia yang diberikan,

Kedua Orangtua penulis, Bapak Abdul Karim, yang sudah tenang

disana, dan Ibu Dessy Syaidah, yang telah bekerja keras dan

berjuang demi penulis,

Nenek Yunidar dan Kakek Arman yang telah merawat penulis

dengan sabar dan penuh kasih sayang

Adik-adik penulis, Sandhika dan Satria, serta Papdik,

Bapak Randhi Satria, S.IP, M.A selaku Dosen Pembimbing Skripsi,

Seluruh teman-teman Hubungan Internasional angkatan 2014 yang

telah memberikan pengalaman berharga selama 4 tahun ini.

Teman HUFT yang telah membuat kehidupan SMA penulis menjadi

lebih mudah.

Teman Bocok yang telah hadir di kehidupan SMP yang penuh

kepolosan.

Teman-Teman KKN UNS Rote 2017 yang sudah penulis anggap

sebagai keluarga sendiri.

Page 5: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

v

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatakan atas limpahan rahmat dan karunia

Allah SWT sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul

Peran Migrant CARE sebagai Non-Governmental Organization

dalam Membantu Tenaga Kerja Indonesia yang Menjadi Korban

PT Maxim Birdnest di Malaysia tahun 2017, dengan lancar dan

tanpa halangan berarti.

Migrant CARE adalah salah satu badan Non-Governmental

Organization yang menangani persoalan buruh migran. Indonesia telah

mengirimkan banyak tenaga kerja ke berbagai negara, salah satunya

adalah Malaysia karena letak geografisnya yang berdekatan. Jumlah

tenaga kerja yang dikirimkan Indonesia ke Malaysia sangat banyak

sehingga menimbulkan permasalahan-permasalahan seperti pelanggaran

HAM, salah satunya adalah kekerasan hingga perdagangan orang.

Permasalahan ini menarik perhatian penulis karena tindak pelanggaran

HAM terhadap buruh migran tidak kunjung menurun tiap tahunnya.

Kedua negara sudah mencoba berbagai upaya untuk mengatasi

permasalahan ini, tetapi tidak juga menemukan titik terang. Oleh karena

itu, muncul pihak-pihak lain yang juga mempunyai kepedulian yang sama

terhadap buruh migran, seperti Migrant CARE. Penulis tertarik membahas

peran Migrant CARE karena di zaman kontemporer seperti sekarang ini,

peran pihak lain seperti aktor non-negara semakin dominan dalam

membantu suatu kasus. Penulis sendiri ingin melihat bagaimana

Page 6: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

vi

kontribusi dan sejauh mana peran aktor non-negara dalam membantu

menyelesaikan masalah.

Penyelesaian skripsi ini sendiri tidak lepas dari bantuan berbagai

pihak, oleh karena itu penulis dengan segala kerendahan hati ingin

mengucapkan terima kasih atas segala bantuan kepada berbagai pihak

tersebut yaitu antara lain:

1. Prof. Dr. Ravik Karsidi, MS selaku Rektor Universitas Sebelas

Maret (UNS) Surakarta.

2. Prof. Dr. Ismi Dwi Astuti Nurhaeni, M.Si selaku Dekan Fakultas

Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Sebelas Maret (UNS), Surakarta.

3. Prof. Dr. Andrik Purwasito, DEA selaku Ketua Program Studi

Hubungan Internasional, FISIP UNS.

4. Randhi Satria S.IP, M.A, selaku Dosen Pembimbing Skripsi.

5. Dosen pengajar di Program Studi Hubungan Internasional UNS,

antara lain:, Leni Winarni S.IP, M.Si, Septyanto Galan Prakoso S.IP,

M.Sc, Muhammad Qobidl’ Ainul Arif S.IP, M.A, Drs. Ign. Agung

Satyawan, SE, S.Ikom., M.Si, Ph.D, Lukman Fahmi Djarwono S.IP,

M.Si, Salieg Luki Munestri S.S, M.A, dan Drs. Budiarjo, M.Si.

6. Narasumber dalam skripsi ini: Bapak Nurhasono dari Migrant Care,

Tyas, Herza, Fajri, dan Tari sebagai korban dari PT Maxim Birdnest

dan Angga dari LPSK.

7. Rekan-rekan penulis dari jurusan Hubungan Internasional UNS

angkatan 2014, yang telah memberi dukungan selama proses

penulisan skripsi ini.

Page 7: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

vii

Kiranya masih banyak lagi pihak-pihak yang membantu penulis

yang namanya tidak dapat penulis sebutkan satu persatu dalam kata

pengantar ini. Penulis juga memohon maaf atas segala kesalahan dari

penulis baik yang disengaja ataupun yang tidak disengaja. Akhir kata,

penulis berharap meski jauh dari kata sempurna semoga skripsi ini dapat

membawa manfaat bagi siapapun yang membaca dan mengkaji isu ini.

Surakarta, 10 Juli 2018

Karima Sabrina Amalia Deska

NIM. D0414030

Page 8: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

viii

ABSTRAK

KARIMA SABRINA AMALIA DESKA, NIM D0414030, judul skripsi

PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL

ORGANIZATION DALAM MEMBANTU TENAGA KERJA

INDONESIA YANG MENJADI KORBAN PT MAXIM BIRDNEST

DI MALAYSIA TAHUN 2017. Program Studi Hubungan Internasional,

Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Sebelas Maret, Surakarta.

Migrant CARE adalah salah satu badan Non-Governmental

Organization yang menangani persoalan buruh migran. Peran Migrant

CARE dalam membantu Tenaga Kerja Indonesia yang menjadi korban PT

Maxim Birdnest di Malaysia menjadi fokus dalam penelitian ini.

Pendekatan yang digunakan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif

deskriptif dengan metode pengumpulan data berupa studi pustaka dan

wawancara. Kerangka konseptual yang digunakan adalah teori Non-

Governmental Organization, teori Transnasionalisme dan Konsep Migrasi.

Penelitian ini mengambil rumusan masalah berupa “Bagaimana

peran Migrant CARE dalam menangani kasus buruh walet di Malaysia

tahun 2017?” Penelitian ini menunjukkan bahwa peran Migrant CARE

sebatas penyediaan layanan pengaduan, konseling, pendampingan, dan

pemberian bantuan hukum. Migrant CARE tidak memiliki kekuatan untuk

menangani suatu kasus, karena peran NGO hanya membantu dan

mendorong pemerintah agar segera menyelesaikan permasalahan yang

ada. Kontribusi yang diberikan Migrant CARE dalam membantu korban

buruh walet dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh empat orang

korban yang telah dibantu oleh Migrant CARE. Begitu pula dengan

Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban, yang selama ini menggunakan

bantuan Migrant CARE sebagai jembatan antara korban dengan

instansinya. Selain membantu menangani kasus buruh migran yang sudah

terjadi, Migrant CARE juga selama ini berupaya melakukan tindakan

pencegahan berupa DESBUMI (Desa Peduli Buruh Migran), kampanye,

serta training kepada calon buruh migran untuk membantu mencegah

kasus ini terjadi lagi di kemudian hari.

Kata kunci : Migrant CARE, Tenaga Kerja Indonesia, Non-Governmental

Organization.

Page 9: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

ix

ABSTRACT

KARIMA SABRINA AMALIA DESKA, NIM D0414030, thesis title THE

ROLE OF MIGRANT CARE AS NON-GOVERNMENTAL

ORGANIZATION TO HELP INDONESIAN LABOR WHO

BECOME VICTIMS OF PT MAXIM BIRDNEST IN MALAYSIA

2017. International Relations Study Program, Faculty of Social and

Political Sciences, Universitas Sebelas Maret, Surakarta.

Migrant CARE is a non-governmental organization that has concern

to help migrant workers in needs. The role of Migrant CARE in assisting

Indonesian Migrant Workers who become victims of PT Maxim Birdnest

in Malaysia is the focus of this research. The approach used in this

research is qualitative approach using data in the form of literature study

and interview. The conceptual framework is the theory of Non-

Governmental Organization, the theory of Transnationalism and the

Concept of Migration.

This research takes the formulation of issues such as "What is the

role of Migrant CARE in the case of workers in Malaysia in 2017?". This

study shows that the role of Migrant Care is limited to providing

complaints, counseling, mentoring and legal assistance services. Migrant

CARE does not have power to solve cases, because the role of NGOs only

helps and encourages governments to resolve existing problems. The

contributions provided by Migrant CARE in assisting victims can be seen

from four victims who have been assisted by Migrant CARE. Similarly, the

Witness and Victim Protection Agency, which has been accompanied by

Migrant CARE to communicate between the victims and their instans. In

addition, Migrant CARE have also been implementing DESBUMI (Migrant

Workers Migrant Working Villages), campaigns, and trainings to

prospective migrant workers to prevent these cases happen again in the

future.

Keywords: Migrant CARE, Indonesian Workers, Non-Government

Organizations.

Page 10: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

x

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Logo Migrant CARE ................................................................ 42

Gambar 2.2 Logo BNP2TKI ...................................................................... 53

Gambar 2.3 Klasifikasi Sarang Burung Walet yang Diproduksi oleh PT

Maxim Birdnest ........................................................................................... 56

Gambar 3.1 Berita terkait Kasus Migrant CARE di Website Migrant CARE

..................................................................................................................... 69

Gambar 3.2 Kampanye Migrant CARE saat di Malaysia Marak “TKI for

Sale” ............................................................................................................. 70

Page 11: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

xi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Transkip Wawancara dengan Bapak Nur Hasono, Koordinator

Divisi Advokasi Kebijakan Migrant CARE Indonesia

Lampiran 2 Foto Penulis dengan Bapak Nur Hasono saat Melakukan

Wawancara di Kantor Migrant CARE

Lampiran 3 Surat Keterangan Sudah Melakukan Wawancara dari Migrant

CARE

Lampiran 4 Bukti Wawancara dengan Tyas, Korban PT Maxim Birdnest

Lampiran 5 Bukti Wawancara dengan Tari, Korban PT Maxim Birdnest

Lampiran 6 Bukti Wawancara dengan Fajri, Korban PT Maxim Birdnest

Lampiran 7 Bukti Wawancara dengan Meida, Korban PT Maxim Birdnest

Lampiran 8 Brosur Migrant CARE : Mengenali Trafficking

Lampiran 9 Brosur Migrant CARE : DESBUMI

Lampiran 10 Brosur Migrant CARE : Informasi Migrasi Aman

Page 12: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

xii

DAFTAR ISTILAH

Remitansi

Deman Pull

Supply Push

Network

Safe Migration

Skill

Transfer uang yang dilakukan pekerja asing ke

penerima di negara asalnya.

Permintaan tenaga kerja dari daerah tujuan.

Kurang tersedianya lapangan pekerjaan di negara

sendiri sehingga mendorong para tenaga kerja

untuk migrasi ke negara lain.

Kapasitas untuk memberikan informasi bagi

migran dalam mengambil keputusan untuk

melakukan migrasi.

Migrasi tenaga kerja ke luar neger sebagai

aktualisasi hak setiap warga negara atas pekerjaan

yang layak, dimana hak asasinya dilindungi,

dijamin, dan dipenuhi oleh negara sehingga

migrasidapat mewujudkan kehidupan buruh

migran dan anggota keluarganya lebih sejahtera.

Keahlian yang dimiliki oleh individu.

Page 13: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

xiii

DAFTAR SINGKATAN

TKI : Tenaga Kerja Indonesia

CTKI : Calon Tenaga Kerja Indonesia

BNP2TKI : Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga

Kerja Indonesia

BP3TKI : Balai Pelayanan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia

APBN : Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara

HAM : Hak Asasi Manusia

SMK : Sekolah Menegah Kejuruan

Kemnaker : Kementerian Ketenagakerjaan

SIO : Surat Ijin Operator

KLIA : Kuala Lumpur International Airport

RM : Ringgit Malaysia

E-KTKLN : Kartu Tenaga Kerja Luar Negeri

KBRI : Kedutaan Besar Republik Indonesia

KJRI : Konsulat Jenderal Republik Indonesia

WNI : Warna Negara Indonesia

WNA : Warga Negara Asing

TPPO : Tindak Pidana Perdagangan Orang

Bareskrim : Badan Reserse Kriminal

BKK : Bursa Kerja Khusus

IPTEK : Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Page 14: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

xiv

Page 15: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

xv

DAFTAR ISI

Halaman Sampul ...................................................................................... i

Halaman Pengesahan Pembimbing ......................................................... ii

Halaman Pengesahan Tim Penguji .......................................................... iii

Persembahan ............................................................................................ iv

Kata Pengantar ......................................................................................... v

Abstrak ...................................................................................................... viii

Daftar Gambar .......................................................................................... x

Daftar Lampiran ....................................................................................... xi

Daftar Istilah ............................................................................................ xii

Daftar Singkatan ....................................................................................... xiii

Surat Pernyataan Skripsi Otentik ............................................................ xiv

Daftar Isi ................................................................................................... xv

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ................................................................ 1

B. Rumusan Masalah dan Batasan Masalah ..................................... 18

C. Tujuan dan Manfaat ...................................................................... 19

D. Studi Literatur ............................................................................... 20

E. Kerangka Konseptual .................................................................... 31

F. Metode Penelitian ......................................................................... 37

Page 16: PERAN MIGRANT CARE SEBAGAI NON-GOVERNMENTAL …

xvi

BAB II PENYAJIAN DATA

A. Profil Migrant CARE ..................................................................... 42

B. Profil BNP2TKI .............................................................................. 53

C. Profil PT Maxim Birdnest ............................................................. 55

D. Profil PT Sofia Sukses Sejati .......................................................... 58

E. Profil Korban PT Maxim Birdnest ................................................. 60

BAB III ANALISIS DATA

A. Peran Migrant CARE dalam Membantu Korban PT Maxim Birdnest

........................................................................................................ 68

B. Migrant CARE sebagai Jembatan Dengan Pemerintah. ............... 77

1. Migrant CARE di Malaysia ................................................. 78

2. Migrant CARE di Indonesia ................................................ 80

C. Peran Migrant CARE dalam Melakukan Tindakan Pencegahan . 83

1. Push Factor ......................................................................... 84

2. Network ............................................................................... 86

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan .................................................................................... 89

B. Saran .............................................................................................. 90

Daftar Pustaka ........................................................................................... 94

Lampiran .................................................................................................. 98