pasar saham - 01 pengenalan investasi

15
Pengenalan Investasi Pasar Saham Georgius Rinaldo [email protected]

Upload: kuliahkita

Post on 26-Jul-2015

186 views

Category:

Economy & Finance


31 download

TRANSCRIPT

Page 1: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Pengenalan InvestasiPasar Saham

Georgius Rinaldo

[email protected]

Page 2: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Mengapa Investasi?

Investasi adalah salah satu cara mendapatkan penghasilan dari uang Anda yang menganggur (idle cash).

Menabung di bank memang mendapatkan bunga tetapi bukanlah investasi karena Anda akan dikenakan potongan biaya administrasi juga.

Page 3: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Mengapa Investasi? - Kasus

Seandainya Anda masih muda dan bekerja dengan penghasilan perbulan 5 juta.

Asumsikan biaya hidup per bulan adalah 2, juta mencakup semua kebutuhan saat itu seperti transportasi, makan tempat tinggal.

*Angka dibuat sederhana untuk memudahkan perhitungan

Page 4: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Contoh Kasus

Asumsikan juga kasus yang dialami sebagai berikut:1. Kenaikan gaji Anda 10% per tahun2. Biaya hidup naik 8% per tahun3. Anda berusia 20 tahun dan ingin menikah di umur 30 tahun

(sisa waktu Anda adalah 10 tahun)4. Pengeluaran anda tetap (abaikan pengeluaran lain)5. Sisa dari pengeluaran disimpan dalam bentuk cash /

ditabung

Page 5: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Contoh Kasus

Tabel berikut adalah estimasi yang dibuat berdasarkan penghasilan dan pengeluaran Anda selama 10 tahun

Page 6: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Contoh KasusJika Anda lihat angka pada tabel di atas, dapat disimpulkan sebagai berikut:1. Setelah 10 tahun bekerja, Anda bisa mengumpulkan

600 juta rupiah2. Tetapi karena pengeluaran tetap dan gaya hidup

tetap, Anda belum memenuhi keinginan Anda seperti rumah, hiburan, kendaraan, liburan, dan kebutuhan lain

3. Dan setelah pensiun jika anda tidak bekerja, pendapatan Anda nol tetapi biaya hidup terus naik sehingga pengaturan cash jadi ketat

Page 7: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Contoh Kasus - 2

Berikut ini jika Anda menginvestasikannya dengan asumsi hasil investasi adalah 10% per tahun

Page 8: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Contoh Kasus - 2

Jika dilihat, uang yang Anda miliki adalah total income ditambah dengan return 10% dari investasi.

Jadi Anda memiliki uang 60 juta lebih banyak karena hasil investasi yang bisa Anda pergunakan untuk kebutuhan lain

Page 9: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Mengapa Investasi? (Lanjutan)

Jika dilihat dari kasus di atas, kita bisa menyimpulkan beberapa alasan untuk berinvestasi:1. Melawan Inflasi - biaya hidup makin bertambah2. Menambah cadangan cash / kekayaan (wealth) - untuk

berjaga-jaga dalam memenuhi kebutuhan lain seperti edukasi anak, pernikahan, rumah, dll

3. Memenuhi keinginan atau aspirasi hidup seseorang

Page 10: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Berinvestasi Dimana?

Jika ingin berinvestasi, seseorang harus memilih kelas aset (asset class) yang sesuai dengan resiko dan return.

Berikut ini adalah kelas aset untuk investasi:1. Fixed income instrument2. Equity3. Real Estate4. Commodity (precious metal / logam)

Page 11: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Fixed Income InstrumentAdalah instrumen investasi dengan resiko yang sangat terbatas (aman) sesuai prinsipnya dan dan menghasilkan return berupa bunga dari instrumen investasinya.

Pada akhir investasi (maturity period) modal akan dikembalikan bersama bunga yang menjadi return-nya.

Contoh: Deposito bank, surat hutang pemerintah, surat hutang perusahaan.

Page 12: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

EquityEquity merupakan investasi terhadap lembar saham dari perusahaan yang terdaftar di bursa efek. Contoh di Indonesia adalah Indonesia Stock Exchange - Jakarta Stock Exchange (JSX / JKSE).

Tidak seperti fixed income instrument, investasi pada saham tidak menjamin modal akan kembali. Contoh: perusahaan bangkrut, krisis, dll

Sebagai gantinya, return yang ditawarkan besardan sangat menarik. (mencapai > 10% per tahun)

Page 13: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Real EstateBerinvestasi real estate berkaitan dengan transaksi tanah atau properti yang komersil. Contoh: apartment, bangunan komersial.

Return yang didapatkan adalah melalui rental (sewa), atau penaikan atau apresiasi nilai investasinya.

Butuh modal besar dan transaksi yang sulit karena melibatkan banyak dokumen yang legal dan terverifikasi.

Page 14: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

CommodityKomoditas berkaitan dengan logam berharga seperti emas dan perak atau bisa juga hasil alam.

Investasi ini lebih bersifat jangka panjang karena relatif stabil dan untuk memeroleh apresiasi nilai yang baik.

Pertumbuhannya kurang lebih sekitar 8% selama 20 tahun sehingga cocok bagi investor yang tidak berani mengambil resiko.

Page 15: Pasar Saham - 01 Pengenalan Investasi

Ringkasan Kelas Aset

Berdasarkan definisi di atas, dapat dilihat sebagai berikut:1. Makin besar resiko, makin besar return. Dan sebaliknya2. Investasi pada fixed income jika tidak ingin mengambil

resiko. Investasi ini untuk mengurangi pengeluaran.○ Contoh: return 8 %, tetapi inflasi 10%

3. Investasi di equity bersifat agresif dan perlu berhati-hati karena resikonya lebih besar walau returnnya besar

4. Investasi real estate butuh modal dan memiliki masalah likuiditas (tidak mudah diuangkan)

5. Investasi komoditas returnnya kurang menjajikan