makalah mikrotikk teng tengan 22

48
MAKALAH TENTANG : "Sistem Operasi Mikrotik Menggunakan Sistem Network Router" NAMA : RIZAL SAPUTRA KELAS : XII B NIS : 7395 JURUSAN : TEKNIK KOMPUTER & JARINGAN

Upload: lisa-fitrianty-joharli

Post on 30-Dec-2015

59 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

222222

TRANSCRIPT

Page 1: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

MAKALAH TENTANG :

"Sistem Operasi Mikrotik Menggunakan Sistem Network

Router"

NAMA : RIZAL SAPUTRA

KELAS : XII B

NIS : 7395

JURUSAN : TEKNIK KOMPUTER & JARINGAN

Page 2: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kebutuhan akan akses internet dewasa ini sangat tinggi sekali.

Baik untuk mencari informasi , artikel, pengetahuan terbaru atau

bahkan hanya untuk chating. Pembagian nomor untuk internet atau

biasa disebut dalam dunia networking adalah IP Address sudah sangat

menipis atau sudah hampir habis.

Satu IP Address perlu sekali berhubungan dengan IP address

lainnya yang berbeda class atau subnet, maka diperlukanlah suatu

proses system untuk menghubungkan IP Address itu, yaitu routing.

Routing akan membuat sebuah rantai jaringan saling terhubung dan

bisa berkomunikasi dengan baik, dan informasi yang tersedia di satu

IP Address akan didapatkan di IP address yang lainnya.

         Mikrotik adalah salah satu vendor baik hardware dan software

yang menyediakan fasilitas untuk membuat router. Salah satunya

adalah Mikrotik Router OS, ini adalah Operating system yang khusus

digunakan untuk membuat sebuah router dengan cara menginstallnya

ke komputer. Fasilitas atau tools yang disediakan dalam Mikrotik

Router Os sangat lengkap untuk membangun sebuah router yang

handal dan stabil.

 Jaringan komputer adalah sebuah kumpulan komputer, printer, dan

peralatan lainnya yang terhubung. Informasi dan data bergerak melalui kabel-

kabel sehingga memungkinkan pengguna jaringan komputer dapat saling bertukar

dokumen dan data, mencetak pada printer yang sama dan bersama sama

menggunakan hardware/software yang terhubung dengan jaringan. Tiap

komputer, printer atau periferal yang terhubung dengan.

Perangkat keras yang dibutuhkan untuk membangun sebuah jaringan

komputer yaitu : Komputer,Card Network, Hub, dan segala sesuatu yang

berhubungan dengan koneksi jaringan seperti: Printer, CDROM, Scanner,

Page 3: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

Bridges, Router dan lainnya yang dibutuhkan untuk process transformasi data

didalam jaringan

B. RumusanMasalah  

Berdasarkan latar belakang yang telah di uraikan di atas, pokok

permasalahan yang kami angkat adalah:

1. Apa yang di maksud dengan mikrotik?

2. Step by step menjalankan mikrotik?

3. Mengkoneksikan mikrotik dengan internet?

4. Bagaimana install mikrotik os?

5. Bagaimana membuat router menggunakan mikrotik routeros

6. Fitur-fitur mikrotik

7. Apa itu jenis – jenis router?

8. Pengertian routing protocol

9. Bagaimana cara kerja algortima routing untuk host?

C. TUJUAN

1. Mengerti tentang pengertian mikrotik

2. Mengerti tentang Step by step menjalankan mikrotik

3. Mengerti tentang Mengkoneksikan mikrotik dengan internet

4. Mengerti tentang Bagaimana install mikrotik os

5. Mengerti tentang Bagaimana membuat router menggunakan mikrotik

router

6. Mengerti tentang apa saja Fitur-fitur pada mikrotik

7. Mengerti tentang Apa itu jenis – jenis router

8. Mengerti tentang Pengertian routing protocol

9. Mengerti tentang kerja algortima routing untuk host

Page 4: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

BAB II

PEMBAHASAN

A.    Pengertian mikrotik

Mikrotik adalah sistem operasi komputer dan perangkat lunak

komputer yang digunakan untuk menjadikan komputer biasa menjadi

router, mikrotik dibedakan menjadi dua yaitu operation sistem

mikrotik bisa dikenakan mikrotik os dan mikrotik board, untuk

mikrotik board tidak memerlukan komputer dalam menjalankannya

cukup menggunakan board yang sudah include dengan mikrotik os.  

Mikrotik os mencakup fitur yang dibuat khusus untuk ip

network dan jaringan wireless. Sistem operasi mikrotik, adalah sistem

operasi Linux base yang digunakan sebagai network router. dibuat

untuk memberikan kemudahan dan kebebasan  bagi penggunanya.

Pengaturan Administrasinya dapat dilakukan menggunakan Windows

Application (WinBox). Komputer  yang akan dijadikan router

mikrotik pun tidak memerlukan spesifikasi yang tinggi, misalnya

hanya sebagai gateway. Kecuali mikrotik diguankan untuk keperluan

beban yang besar (network yang kompleks, routing yang rumit)

sebaiknya menggunakan spesifikasi yang cukup memadai .

Fitur-fitur mikrotik  diantaranya : Firewall & Nat, Hotspot,

Routing, DNS server, Point to Point Tunneling Protocol, Hotspot,

DHCP server,dan masih banyak lagi.

Router adalah perangkat jaringan yang digunakan untuk membagi protocol

kepada anggota jaringan yang lainnya, dengan adanya router maka sebuah

protocol dapat di-sharing kepada perangkat jaringan lain. Sebuah router

mentransmisikan informasi dari satu jaringan ke jaringan yang lain melalui sebuah

jaringan internet  menuju tujuanya melalui sebuah proses yang disebut sebagai

routing. router hampir sama dengan Brigde namun agak pintar sedikit, router akan

mencari jalur yang terbaik untuk mengirimkan sebuah pesan yang berdasakan atas

alamat tujuan dan alamat asal. Sementara Bridges dapat mengetahui alamat

masing-masing komputer dimasing-masing sisi jaringan, router mengetahui

Page 5: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

alamat komputer, bridges, dan router lainnya. router dapat mengetahui

keseluruhan jaringan melihat sisi mana yang paling sibuk dan dia bisa menarik

data dari sisi yang sibuk tersebut sampai sisi tersebut bersih.

Router berbeda dengan switch. Switch merupakan penghubung beberapa

alat untuk membentuk suatu Local Area Network (LAN). Sebagai ilustrasi

perbedaan fungsi dari router dan switch adalah switch merupakan suatu jalanan,

dan router merupakan penghubung antar jalan. Masing-masing rumah berada pada

jalan yang memiliki alamat dalam suatu urutan tertentu. Dengan cara yang sama,

switch menghubungkan berbagai macam alat, dimana masing-masing alat

memiliki alamat IP sendiri pada sebuah LAN. Jika sebuah perusahaan mempunyai

LAN dan menginginkan terkoneksi ke Internet, mereka harus membeli router. Ini

berarti sebuah router dapat menterjemahkan informasi diantara LAN anda dan

Internet. ini juga berarti mencarikan alternatif jalur yang terbaik untuk

mengirimkan data melewati internet.

RouterBoard adalah router embedded produk dari mikrotik. Routerboard

seperti sebuah pc mini yang terintegrasi karena dalam satu board tertanam

prosesor, ram, rom, dan memori flash. Routerboard menggunakan os RouterOS

yang berfungsi sebagai router jaringan, bandwidth management, proxy server,

dhcp, dns server dan bisa juga berfungsi sebagai hotspot server.

Ada beberapa seri routerboard yang juga bisa berfungsi sebagai wifi.

Sebagai wifi access point, bridge, wds ataupun sebagai wifi client. seperti seri

RB411, RB433, RB600, dan sebagian besar ISP wireless menggunakan

routerboard untuk menjalankan fungsi wirelessnya baik sebagai ap ataupun client.

Dengan routerboard Anda bisa menjalankan fungsi sebuah router tanpa tergantung

pada PC lagi. karena semua fungsi pada router sudah ada dalam routerboard. Jika

dibandingkan dengan pc yang diinstal routerOS, routerboard ukurannya lebih

kecil, lebih kompak dan hemat listrik karena hanya menggunakan adaptor. untuk

digunakan di jaringan wifi bisa dipasang diatas tower dan menggunakan PoE

sebagai sumber arusnya.

Page 6: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

Mikrotik pada standar perangkat keras berbasiskan Personal Computer

(PC) dikenal dengan kestabilan, kualitas kontrol dan fleksibilitas untuk berbagai

jenis paket data dan penanganan proses rute atau lebih dikenal dengan

istilah routing. Mikrotik yang dibuat sebagai router berbasiskan PC banyak

bermanfaat untuk sebuah ISP yang ingin menjalankan beberapa aplikasi mulai

dari hal yang paling ringan hingga tingkat lanjut. Contoh aplikasi yang dapat

diterapkan dengan adanya Mikrotik selain routing adalah aplikasi kapasitas akses

(bandwidth) manajemen,firewall, wireless access point (WiFi), backhaul link,

sistem hotspot, Virtual Private Netword (VPN) server dan masih banyak lainnya.

Mikrotik bukanlah perangkat lunak yang gratis jika anda ingin

memanfaatkannya secara penuh, dibutuhkan lisensi dari MikroTikls untuk dapat

menggunakanya alias berbayar. Mikrotik dikenal dengan istilah Level pada

lisensinya. Tersedia mulai dari Level 0 kemudian 1, 3 hingga 6, untuk Level 1

adalah versi Demo Mikrotik dapat digunakan secara gratis dengan fungsi-fungsi

yang sangat terbatas. Tentunya setiap level memilki kemampuan yang berbeda-

beda sesuai dengan harganya, Level 6 adalah level tertinggi dengan fungsi yang

paling lengkap. Secara singkat dapat digambarkan jelaskan sebagai berikut:

Level 0 (gratis); tidak membutuhkan lisensi untuk menggunakannya dan

penggunaan fitur hanya dibatasi selama 24 jam setelah instalasi dilakukan.

Level 1 (demo); pada level ini kamu dapat menggunakannya sbg fungsi

routing standar saja dengan 1 pengaturan serta tidak memiliki limitasi

waktu untuk menggunakannya.

Level 3; sudah mencakup level 1 ditambah dengan kemampuan untuk

menajemen segala perangkat keras yang berbasiskan Kartu Jaringan atau

Ethernet dan pengelolan perangkat wireless tipe klien.

Level 4; sudah mencakup level 1 dan 3 ditambah dengan kemampuan

untuk mengelola perangkat wireless tipe akses poin.

Level 5; mencakup level 1, 3 dan 4 ditambah dengan kemampuan

mengelola jumlah pengguna hotspot yang lebih banyak.

Level 6; mencakup semua level dan tidak memiliki limitasi apapun.

Page 7: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

A.  Fungsi Router

Fungsi Routher secara umum adalah sebagai berikut:

a) Router berfungsi utama sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan

untuk meneruskan data  dari satu jaringan ke jaringan lainnya.

Perbedaannya dengan Switch adalah kalau switch merupakan penghubung

beberapa alat untuk membentuk suatu Local Area Network (LAN).

b) Router menstranmisikan informasi dari satu jaringan ke jaringan lain yang

sistem kerjanya mirip dengan BRIDGE.

c) Digunakan juga untuk menghubungkan LAN ke sebuah layanan

telekomunikasi seperti halnya telekomunikasi leased line atau Digital

Subscriber Line (DSL). Router digunakan untuk menghubungkan LAN ke

sebuah koneksi leased line seperti T1, atau T3, sering disebut sebagai

access server.

d) Digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal ke sebuah koneksi DSL

disebut juga dengan DSL router. Router-router jenis tersebut umumnya

memiliki fungsi firewall untuk melakukan penapisan paket berdasarkan

alamat sumber dan alamat tujuan paket tersebut, meski beberapa router

tidak memilikinya. Router yang memiliki fitur penapisan paket disebut

juga dengan packet-filtering router. Fungsi router umumnya memblokir

lalu lintas data yang dipancarkan secara broadcast sehingga dapat

mencegah adanya broadcast storm yang mampu memperlambat kinerja

jaringan.

Router sangat banyak digunakan dalam jaringan berbasis

teknologi protokol TCP/IP, dan router jenis itu disebut juga dengan IP

Router. Selain IP Router, ada lagi AppleTalk Router, dan masih ada

beberapa jenis router lainnya. Internet merupakan contoh utama dari

sebuah jaringan yang memiliki banyak router IP. Router dapat digunakan

untuk menghubungkan banyak jaringan kecil ke sebuah jaringan yang

lebih besar, yang disebut dengan internetwork, atau untuk membagi

sebuah jaringan besar ke dalam beberapa subnetwork untuk meningkatkan

kinerja dan juga mempermudah manajemennya. Router juga kadang

Page 8: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

digunakan untuk mengoneksikan dua buah jaringan yang menggunakan

media yang berbeda (seperti halnya router wirelessyang pada umumnya

selain ia dapat menghubungkan komputer dengan menggunakan radio, ia

juga mendukung penghubungan komputer dengan kabel UTP), atau

berbeda arsitektur jaringan, seperti halnya dariEthernet ke Token Ring.

Router juga dapat digunakan untuk menghubungkan LAN ke

sebuah layanan telekomunikasi seperti halnya telekomunikasi leased

line atau Digital Subscriber Line (DSL). Router yang digunakan untuk

menghubungkan LAN ke sebuah koneksi leased line seperti T1, atau T3,

sering disebut sebagai access server. Sementara itu, router yang digunakan

untuk menghubungkan jaringan lokal ke sebuah koneksi DSL disebut juga

dengan DSL router. Router-router jenis tersebut umumnya memiliki

fungsi firewall untuk melakukan penapisan paket berdasarkan alamat

sumber dan alamat tujuan paket tersebut, meski beberapa router tidak

memilikinya. Router yang memiliki fitur penapisan paket disebut juga

dengan packet-filtering router. Router umumnya memblokir lalu lintas

data yang dipancarkan secara broadcast sehingga dapat mencegah adanya

broadcast storm yang mampu memperlambat kinerja jaringan.

B. Prinsip kerja router:

Prinsip kerja router secara umum dapat di lihat sebagai berikut:

1. Menyamakan alamat host

2. Menyamakan alamat jaringan

3. Mencari default entri ( default entri normal dalam routing tabel

dengan network

Router bekerja di lapisan ke-3 OSI layer. Secara umumnya tugas

router adalah untuk menghantar/menghalakan paket dengan menggunakan

metrik yang paling optimal ketujuanya, router hanya perlu mengetahui

Net-Id (nomor jaringan) dari data yang diterimanya untuk diteruskan ke

jaringan yang dituju. Cara kerjanya setiap paket data yang datang, paket

Page 9: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

data tersebut dibuka lalu dibaca header paket datanya kemudian

mencocokan atau membandingkan ke dalam table yang ada pada routing

jaringan dan diteruskan ke jaringan yang dituju melalui suatu interface.

Untuk mengetahui network mana yang akan dilewatkan router akan

menambahkan (Logical AND) Subnet Mask dengan paket data tersebut.

Arah paket yang ditransmisikan mungkin dapat dipelajari dari

tugas lapisan ke 3 OSI layer yaitu IP address. Router selalu dikaitkan

sebagai gateway tetapi sebenarnya tidak semestinya gateway adalah router.

Router terdapat komponen hardware dan juga software contohnya pada

router Cisco software yang digunakan bernama Cisco IOS

(Internetworking Operating System). Hardware sebuah router terdiri

daripada CPU contohnya Cisco router 2505 menggunakan processor

20MHz Motorola 68EC030. Selain itu router juga mempunyai komponen

memori seperti, NVRAM, flash RAM, dan juga RAM. Sambungan ke

peralatan jaringan lain menggunakan ports contohnya serial ports.

Contoh penggunaan router untuk menghubungkan dua LAN yang

berada dua lokasi yang berlainan melalui sambungan WAN. Router yang

menghubungkan dua LAN biasanya melalui sambungan WAN

Page 10: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

Contoh gambar di atas. "Logical path" atau route antara LAN Host

ABC dan LAN Host XYZ melalui beberapa jenis rangkaian data link yaitu

ethernet, FDDI, dan token ring. Untuk melaluinya frame akan di

"encapsulate" (dikapsulkan), seperti surat yang dimasukkan kedalam

sampul surat yang pada level ini diberi nama paket. Setiap kali melalui

rangkaian data link tersebut, frame mempunyai format yang tersendiri.

(contohnya, format frame yang melalui ethernet akan berbeda dengan

FDDI dan token ring.) tetapi data yang ditransmisikan tetap sama.

Keterangan gambar dapat di jabarkan pada penjelasan di bawah ini:

1. Host ABC mengkapsulkan data yang ditransmisikan kepada sebuah

paket untuk melalui rangkaian data link ethernet (LAN). Data akan

ditransmisikan ke default gateway yaitu router A. (data dimasukkan ke

dalam sampul surat pertama dan seterusnya dimasukkan ke sampul

surat yang lebih besar apabila sampai ke Router. Tujuan yang dikenal

pasti bagi frame tersebut adalah interface pada router A dan asal

(source) pula adalah host ABC.

2. Router A akan menanggalkan paket tadi dari ethernet frame kerana

router A sudah mengenal pasti bahawa hop seterusnya adalah dari

jenis rangkaian data link FDDI yang berbeda jenis formatnya.

Sebelum keluar dari interface router A, data akan dikapsulkan lagi ke

dalam format frame FDDI. Sekarang tujuan yang dikenal pasti bagi

Page 11: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

frame ini adalah FDDI interface bagi router B dan asal (source) pula

adalah FDDI interface bagi router B.

3. Permasalahan yang sama berlaku pada rangkaian C yaitu proses

penanggalan format. frame pada rangkaian seperti sebelumnya.

Tujuan yang dikenalpasti adalah sebuah WAN menggunakan link

serial yang mungkin menggunakan format HDLC dan sebagainya dan

source asal juga adalah serial interface router B.

4. Akhirnya, pada peringkat terakhir router C menggunakan frame

format Token Ring setelah mengetahui bahawa destinasi terakhir ini

menggunakan rangkaian token ring. Packet akhirnya sampai ke

destinasi iaitu host XYZ. Contoh diatas menunjukkan bagaimana

router berfungsi apabila melalui berbagai jenis rangkaian datalink

yang berbeda. Proses pengkapsulan (encapsulation) dan

penyahkapsulan (de-encapsulation) berlaku apabila melalui jenis

rangkaian yang berbeda.

C. Algortima Routing Untuk Host

Proses routing yang dilakukan oleh host cukup sederhana. Jika host

tujuan terletak dijaringan yang sama atau terhubung langsung. IP datagram

dikirim langsung ke tujuan. Jika tidak, IP datagram dikirim ke default

router. Router ini yang akan mgnatur perngiriman  IP selanjutnya, hingga

sampai ke tujuannya. Dalam suatu table routing terdapat :

1. IP address tujuan

2. IP address next hop router (gateway),

3. Flag, yang menyatakan jenis routing,

4. Spesifikasi network interface tempat datagram dilewatkan.

Dalam proses meneruskan paket ke tujuan, IP router akan melakukan

hal-hal berikut;

1. Mencari di table routing, entry yang cocok dengan IP address tujuam. Jika

ditemukan, paket akan dikirim ke next hop router atau interface yang

terhubung langsung dengan nya.

Page 12: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

2. Mencari di table routing, entry yang cocok dengan alamat network dari

network tujuan. Jika ditemukan, paket dikirm ke nxt hop router tersebut.

3. Mencari di table routing, entry data yang bertanda default, jika ditemukan,

paket dikirim ke router tersebut. Mekanisme routing adalah ketika route

mencari routing tabel dan memutuskan interface yang aka mengirimkan

paket data

D. Routing Protocol

Dalam sebuah rangkaian yang besar dan kompleks, router mungkin

mempunyai banyak pilihan jalan yang boleh digunakan untuk menghantar data ke

tujuannya. Tugas router di sini adalah untuk memilih cara atau jalan terbaik dan

optimum dari maklumat yang dihasilkan melalui proses pertukaran maklumat

antara router tersebut dan yang lain. Prosedur untuk memilih "route" yang terbaik

ini dipanggil "routing protocol". "Routing table" boleh dibina oleh router untuk

memudahkan data transmisikan ketujuannya. Bagaimanakah routing table dibina?

Ada dua cara pertama melalui definisi yang ditetapkan sendiri oleh pengguna

router melalui "static routing" atau kedua melalui dynamic routing protocol di

mana routing table dibina secara dinamik oleh routing protocol seperti RIP,OSPF,

dan sebagainya.

E. Jenis – Jenis router

Jenis-jenis Router

1. Router aplikasi adalah aplikasi yang dapat kita instal pad sistem operasi,

sehingga sistem operasi tersebut akan memiliki kemampuan seperti router,

contoh aplikasi ini adalah Winroute, WinGate, SpyGate, WinProxy dan

lain-lain.

2. Router Hardware adalah merupakan hardware yang memiliki kemampuan

sepertiu router, sehingga dari hardware tersebut dapat memancarkan atau

membagi IP Address dan men-sharing IP Address, pada prakteknya Router

hardware ini digunakan untuk membagi koneksi internet pada suatu ruang

atau wilayah, contoh dari router ini adalah access point, wilayah yang

dapat mendapat Ip Address dan koneksi internet disebut Hot Spot

Area.                                                                                         

Page 13: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

3. Router PC adalah Sistem Operasi yang memiliki fasilitas untuk membagi

dan mensharing IP Address, jadi jika suatu perangkat jaringan (pc) yang

terhubung ke komputer tersebut akan dapat menikmati IP Address atau

koneksi internet yang disebarkan oleh Sistem Operasi tersebut, contoh

sistem operasi yang dapat digunakan adalah semua sistem operasi berbasis

client server, semisal Windows NT, Windows NT 4.0, Windows 2000

server, Windows 2003 Server, MikroTik (Berbasis Linux), dan lain-lain.

Secara umum

1. Penghalaan statik (static routing) Dalam statik routing, routing dimana

paket dihantar adalah tetap dan tidak berubah.Dalam kasus ini, pengguna

router telah mendefinisikan bahwa paket perlu ditransmisikan

menggunakan mapping yang telah ditetapkan walaupun ada cara lain

untuk packet tersebut sampai ke tujuannya. Kelemahan static routing jenis

ini adalah, router tidak mempunyai pilihan jika terjadi perubahan topologi

rangkaian contohnya apabila router yang ditetapkan itu tiba-tiba gagal

berfungsi.

2. Penghalaan dinamik. (dynamic routing) Dynamic routing ini dibina dari

"routing updates" yang diterima oleh router. pesan "routing updates" ini

memberitahu router tentang maklumat terbaru yang diterima jika terjadi

perubahan dalam rangkaian yang memerlukan algoritma routing ini

(contohnya untuk memilih route yang terbaik) dikira semula dan routing

table akan dikemas kini dari maklumat tersebut. Antara dynamic routing

protocols yang popular adalah dari jenis RIP,IGRP,OSPFdan BGP.

Contoh kasus untuk routing

Dalam sebuah kasus praktikum dimana setiap host yang

dihubungkan dengan switch melakukan browsing ke suatu alamat tertentu.

Disini saya menggunakan IP Address 172.24.12.18 yang melakukan

permintaan data dari http://www.cisco.com dan melakukan proses FTP ke

server puma MTI. Dalam proses tersebut tercata dan tercapture oleh

program snifer yang cukup ampuh yaitu Iris Versi 2.0. Pada level aplikasi

lewat browser Internet Explorer. Penulis memberikan perintah kepada

Page 14: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

browser untuk mencari alamat http://www.cisco.com. Dalam TCP/IP

terjadi penyampaian data dari protocol yang berada di satu layer ke

protocol yang berada pada layer lain. Semua informasi yang diterima

protocol diberlakukan sebagai data.

Dari layer aplikasi akan diteruskan ke layer transport yang akan

mengadakan komunikasi antara dua host kedua protocol yaitu TCP dan

UDP. Lalu melalui layer IP yang berfungsi untuk menyampaikan paket

data ke alamat yang tepat, protokol yang digunakan yaitu ARP dan ICMP.

Sedangkan pada layer berikutnya layer Internet yang bertanggung jawab

dalam proses pengiriman paket alamat yang tepat menggunakan protocol

IP, ARP, dan ICMP. Pada layer yang paling bawah yaitu layer Network

interface, bertanggung jawab mengirim dan menerima data ke dan dari

media fisik.

Didalam program Iris mencapture kegiatan penulis yang

melakukan kegiatan browsing dengan port 80 dan melakukan transfer data

dengan FTP menggunakan port 21. Angkaangka port ini telah

distandarkan pada protocol TCP dan dikenal sebagai Well Known Port.

ARP bertugas untuk menerjemahkan IP address ke alamat Ethernet. Proses

ini dilakukan hanya untuk datagram yang dikirm host karena pada saat

inilah host menambahkan header Ethernet pada datagram. Penerjemahan

dari IP address ke alamta Ethernet dilakukan dengan melihat table yang

disebut sebagai cache ARP. Jika suatu protocol menerima data dari

protocol lain di layer atasnya. Ia akan menambahkan informasi tambahan

miliknya kedata tersebut. Setelah itu akan diteruskan ke layer dibawahnya.

Hal yang sama juga terjadi jika suatu protocol menerima data dari protocol

lain yang berada pada layer di bawahnya. Jika data ini dianggap valid,

protocol akan melepas informasi tambahan tersebut, untuk kemudian

meneruskan ke protocol lain pada layer diatasnya.

Dalam kasus ini dimana host MTI 8 dengan IP address

172.24.12.18 melakukan browsing ke suatu alamat di Internet. ARP akan

memcocokkan dengan Network Id dan Host ID addressnya, karena data

Page 15: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

yang dibawa lain dari subnet mask MTI maka ARP request menuju

Router, lalu router akan mencari alamat IP yang terdekat dari rangkaian

Routing table yang dibuat dengan router lain. maka pada saat pencarian

table routing ini cache ARP akan melakukan ;

1. Alamat tujuan datagram dimasking dengan subnet mask host pengirim dan

dibandingkan dengan alamat network host pengirim. Jika sama maka ini

adalah routing langsung dan frame langsung dikirimkan ke interface

jaringan.

2. Jika tujuan datagram tidak terletak dalam satu jaringan. Periksa apakah

terdapat entri routing yang berupa host dan bandingkan dengan IP address

tujuan datagram. Jika ada entri yang sama, kirim frame ke router menuju

host tujuan.

3. Jika tidak terdapat entri host yang cocok ada table routing, gunakan alamat

tujuan datagram yang telah dimask pada langkah 1 untuk mencari

kesamaan di table routing. Periksa apakah ada network/subnetwork di

table routing yang sama dengan alamat network tujuan datagram. Jika ada

entri yang sama, kirim frame ke router menuju network/subnetwork

tersebut.

4. Jika tidak terdapat entri host ataupun entri netwotk/subnetwork yang

sesuai dengan tujuan datagram, host mengirimkan ftrame ke router default

dan menyerahkan proses routing selanjutnya ke pada router default.

5. Jika tidak terdapat rute default di table routing, semua host diasumsikan

dalam keadaan terhubung langsung. Dengan demikian host pengirim akan

mencari alamat fisik host tujuan menggunakan ARP.

Gambar dibawah ini, merupakan hasil dari capture software Iris

dimana dapat dilihat bahwa host penulis sedang menggunakan port 80

untuk melakukan browsing ke suatu IP address. ARP request sedang

menbroadcast ke jaringan untuk mencari alamat IP address

198.133.219.25, yang sebelumnya layer aplikasi (Browser)

menterjemahkan nama DNS yang dimasukkan oleh penulis. Secara singkat

Page 16: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

dapat digambarkan bagaimana mencari MAC address destination oleh

ARP, pertama ARP Request dari host penulis membroadcast dengan

alamat Etehrnet ke seluruh jaringan menanyakan suatu IP Addresing

  Setelah paket data masuk ke router maka router akan menambahkan

dengan Logical AND subnet masknya, dengan didapatkan network Id tujuan terus

dibandingkan dengan routing table yang selalu teruptodate setiap 30 detik dengan

routing disekitarnya, network id tersebut berada di interace mana dan paket akan

diteruskan ke interfasce destinations. Sedangkan gambar dibawah ini

memperlihatkan bahwa alamat MAC address destinations telah ditemukan dan

mengirim balik paket data ke IP address source.Dengan menggunakan port 80 dan

protocol TCP maka telah terjadi hubungan antara host penulis dengan host server

destinations untuk melakukan proses client-server. Dimana server cisco telah

mengirimkan beberapa byte header dari websitenya. 

Page 17: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

Pada gambar dibawah ini terlihat dengan jelas pada proses decode di Iris

memperlihatkan host MTI18 sebagai client sedang melakukan hubungan dengan

server cisco

Dalam gambar dibawah ini proses FTP telah dicapture oleh Iris, dengan

menggunakan port 21 host address 172.24.12.18 mencari IP address destination

202.51.239.73 sebagai server puma MTI. Dalam proses Decode di Iris semua

aktivitas kita dapat di ketahui dengan jeli oleh software ini, contohnya password

yang penulis ketikkan dalam proses loggin ke server dapat terbaca dengan jelas. 

Page 18: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

F. FITUR-FITUR MIKROTIK

1. Address List : Pengelompokan IP Address berdasarkan nama

2. Asynchronous : Mendukung serial PPP dial-in / dial-out, dengan

otentikasi CHAP, PAP, MSCHAPv1 dan MSCHAPv2, Radius,

dial on demand, modem pool hingga 128 ports.

3. Bonding : Mendukung dalam pengkombinasian beberapa

antarmuka ethernet ke dalam 1 pipa pada koneksi cepat.

4. Bridge : Mendukung fungsi bridge spinning tree, multiple bridge

interface, bridging firewalling.

5. Data Rate Management : QoS berbasis HTB dengan penggunaan

burst, PCQ, RED, SFQ, FIFO queue, CIR, MIR, limit antar peer to

peer

6. DHCP : Mendukung DHCP tiap antarmuka; DHCP Relay; DHCP

Client, multiple network DHCP; static and dynamic DHCP leases.

7. Firewall dan NAT: Mendukung pemfilteran koneksi peer to peer,

source NAT dan destination NAT. Mampu memfilter berdasarkan

MAC, IP address, range port, protokol IP, pemilihan opsi protokol

seperti ICMP, TCP Flags dan MSS.

8. Hotspot gateway dengan otentikasi RADIUS. Mendukung limit

data rate, SSL ,HTTPS.

Page 19: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

9. IPSec : Protokol AH dan ESP untuk IPSec; MODP Diffie-

Hellmann groups 1, 2, 5; MD5 dan algoritma SHA1 hashing;

algoritma enkirpsi menggunakan DES, 3DES, AES-128, AES-192,

AES-256; Perfect Forwarding Secresy (PFS) MODP groups 1, 2,5

10. ISDN : mendukung ISDN dial-in/dial-out. Dengan otentikasi PAP,

CHAP, MSCHAPv1 dan MSCHAPv2, Radius. Mendukung 128K

bundle, Cisco HDLC, x751, x75ui, x75bui line protokol.

11. M3P : MikroTik Protokol Paket Packer untuk wireless links dan

ethernet.

12. MNDP : MikroTik Discovery Neighbour Protokol, juga

mendukung Cisco Discovery Protokol (CDP).

13. Monitoring / Accounting : Laporan Traffic IP, log, statistik graph

yang dapat diakses melalui HTTP.

14. NTP : Network Time Protokol untuk server dan clients;

sinkronisasi menggunakan system GPS.

15. Poin to Point Tunneling Protocol : PPTP, PPPoE dan L2TP

Access Consentrator; protokol otentikasi menggunakan PAP,

CHAP, MSCHAPv1, MSCHAPv2; otentikasi dan laporan Radius;

enkripsi MPPE; kompresi untuk PPoE; limit data rate.

16. Proxy : Cache untuk FTP dan HTTP proxy server, HTTPS proxy;

transparent proxy untuk DNS dan HTTP; mendukung protokol

SOCKS; mendukung parent proxy; static DNS.

17. Routing : Routing statik dan dinamik; RIP v1/v2, OSPF v2, BGP

v4.

18. SDSL : Mendukung Single Line DSL; mode pemutusan jalur

koneksi dan jaringan.

19. Simple Tunnel : Tunnel IPIP dan EoIP (Ethernet over IP).

20. SNMP : Simple Network Monitoring Protocol mode akses

read-only.

20. Synchronous : V.35, V.24, E1/T1, X21, DS3 (T3) media ttypes;

sync-PPP, Cisco HDLC; Frame Relay line protokol; ANSI-617d

Page 20: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

(ANDI atau annex D) dan Q933a (CCITT atau annex A); Frame

Relay jenis LMI.

21. Tool : Ping, Traceroute; bandwidth test; ping flood; telnet; SSH;

packet sniffer; Dinamik DNS update.

22. UPnP : Mendukung antarmuka Universal Plug and Play.

23. VLAN : Mendukung Virtual LAN IEEE 802.1q untuk jaringan

ethernet dan wireless; multiple VLAN; VLAN bridging.

24. VoIP : Mendukung aplikasi voice over IP.

25. VRRP : Mendukung Virtual Router Redudant Protocol.

26. WinBox : Aplikasi mode GUI untuk meremote dan

mengkonfigurasi MikroTik RouterOS.

G. Membuat Router Menggunakan Mikrotik RouterOS

MikroTik RouterOS™ adalah sistem operasi dan yang dapat digunakan

untuk menjadikan komputer manjadi router network yang handal, mencakup

berbagai fitur lengkap untuk network dan wireless.

Sfesifikasi Hardware

Siapkan PC, minimal Pentium I atau RAM 64,HD 500M atau flash

memory 64

Di server / PC  minimal ada  2 ethernet, 1 ke arah luar dan 1 lagi ke

Network local

Install Mikrotik OS

Burn Source CD Mikrotik OS masukan ke CDROM

Boot dari CDROM

Ikuti petunjuk yang ada, gunakan syndrom next-next dan default

Install paket2 utama, lebih baiknya semua packet dengan cara

menandainya (mark)

Setelah semua paket ditandai maka untuk menginstallnya tekan "I"

Lama Install normalnya tidak sampai 15 menit, kalau tidak berhasil ulangi

ke step awal

Page 21: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

Setelah diinstall, PC restart akan muncul tampilan login

H. Kelebihan mikrotik

Mikrotik memiliki Operating RouterOs Mikrotik yang dibangun dengan

core Linux opensource pula, yang menyebabkan router ini lebih murah dibanding

dengan router lainnya. Dari segi pengoprasiannya Mikrotik tergolong friendly

dengan software winbox yang dimilikinya. RouterOS Mikrotik juga sudah bisa

mendeteksi berbagai macam ethernet card dari berbagai vendor yang ada.

I. Kekurangan mikrotik

Mikrotik mengeluarkan sertifikasi, namun sertifikasi tersebut masih kurang

populer dibanding dengan vendor lain seperti cisco yang sudah diakui

international. Mungkin kurang bagus untuk menangani jaringan sekala yang besar

karena dukungan hardware nya. Ada beberapa protocol yg tidak di dukung di

mikrotik dan tersedia di cisco.

Mikrotik router OS tidak mendukung

− Interior gateway routing protokol ( IGRP )

− Enchanced interior gateway routing protokol (EIGRP )

Mikrotik enak untuk router, karena mikrotik berkerja sangat baik di mode routing

dan configurasinya bisa melalui windows gui berbeda dgn cisco yg mesti lewat

console. Radio mikrotik jg cukup baik untuk solusi di daerah yg rawan interferens

seperti sekarang ini ada yg pernah denger vyatta blom, dia setara dgn cisco 7200

yg harganya mahal bgt dia jg cukup baik untuk mode routing dll, protocol yg di

dukung jg cukup lengkap, dan satu, dia open source.

J. Langkah setting Mikrotik Via WinBox

1. Setelah install Mikrotik sudah OK, selanjutnya masukkan IP sembarang

untuk remote. Misal ip address add address 192.168.1.254 netmask

255.255.255.0 interface ether2. Kemudian buka browser dengan alamat

IP tadi, dan download Winbox

Page 22: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

2. Buka Winbox yang telah di download tadi

3. Di tampilan Winbox, pada kolom Connect To masukkan no IP

tadi (192.168.1.254) dengan Login : adminpassword : kosong. Kemudian

klik tombol Connect

Page 24: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

5. Klik IP ---> ADDRESS

6. Ini adalah tampilan dari address

7. Kemudian masukkan IP public (dari ISP)

Page 29: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

14. Klik IP ---> Firewall

15. Kemudian pilih NAT

16.Pada tab General pada Chain pilih srcnat pada Out

Interface pilih ether1 pada tab Action pilih masquerade Kemudian

klik Apply dan OK

K. Langkah-Langkah Instalasi Mikrotik Dengan cara yang ke dua:

Adapun tahapanya  adalah sebagai berikut.

1. Setelah semua  komponen komputer terpasang dengan baik dan benar,

nyalakan komputer

2. Cepat-cepat  menekan  tombol  Del / F2 / F3 untuk masuk  ke program

BIOS, tombol yang ditekan  disesuaikan dengan  jenis BIOS  komputer

anda

3. Seting BIOS agar PC boot pertama kali dari CD

4. Masukan CD Mikrotik

5. Restart PC

6. Bila proses CD Mikrotik berhasil, biasanya pada monitor akan muncul

gambar

7. Selanjutnya akan  muncul menu pilihan paket instalasi. Proses ini berkaitan

dengan lisensi Router OS yang anda miliki. Karena kami akan

menggunakan Router Mikrotik ini untuk  tahap uji coba, maka kami

Page 30: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

memilih  melakukan  instalasi  semua paket yang tersedia  dengan  cara

menekan  tombol “a” lalu  menekan  tombol “i” untuk melanjutkan proses

instalasi.

8. Kemudian akan  muncu l  peringatan bahwa semua data dalam  hard disk

akan  terhapus bila melakukan proses  instalasi. Tekan tombol “y” untuk

melanjutkan  proses  instalasi.

9. Peringatan untuk tetap menggunakan  konfigurasi  lama akan muncul.

Tekan tombol “i” untuk melanjutkan  instalasi. Anda akan ditanya apakah

akan  meneruskan dengan memformat isi  hard disk(hati-hati jangan sampai

salah hard disk). Untuk saat  ini  kami memilih tidak dengan  cara

menekantombol “n”karena kami akan  meng-install fresh Mikrotik.

10. Proses instalasi akan berlangsung beberapa menit, kurang  lebih 10-15

menit. Pada saat proses instalasi komputer akan  menyalin file RouterOS

ke dalam  hard disk. Bila proses instalasi sudah selesai, akan muncul

pemberitahuan.

11. Keluar CD, kemudian  tekan  enter  untuk  reboot PC. Terkadang  CD  tidak

bisa kita keluarkan, mungkin  karena CD masih di  mount system,  jangan

panik, tekan saja enter dan buru – buru mengeluarkan CD  sebelum proses

reboot  berlangsung.

12. Sesaat  setelah  Router OS berhasil di boot, anda akan dihadapkan  pada

layar  gambar seperti di bawah ini. Lakukan pengecekan  sistem terhadap

kemungkinan  kerusakan yang  terjadi, tekantombol “Y”.

13. Sekarang Anda sudah  se lesai  melalukan  instalasi  Mikrotik RouterOS.

Setelah  instalasi  sukses, anda sudah  dapat  login untuk  pertama  kalinya

seperti  terlihat  pada gambar di bawah  ini.Gunakan user name admin dengan

password  kosong (tekan tombol Enter saja). Anda  wajib  mengganti

password  dengan  password  anda  sendiri, gunakan perintah /password atau

dapat  kita  atur  lebih  lanjut dari  Winbox.Paket  standar Mikrotik yang  sudah

anda install minimal akan berisi  paket sistem (system package) saja.    

Page 31: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

Termasuk dasar Routing IP dan Administrasi  Router. Untuk  menambah

paket lainnya seperti wireless, OSPF, IP Telephony  dan  sebagainya

silakan download  terlebih dahulu paket-paketnya. Penting  untuk  diperhatikan 

adalah  saat memilih  paket  tambahan  yaitu  harus sama versinya  dengan

Router OS yang anda gunakan.

Page 32: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Kebutuhan spesifikasi hardware instalasi  program  Mikrotik

tidaklah  terlalu  tinggi  jika dibandingkan dengan  spesifikasi  computer

yang  ada di pasaran  saat  sekarang  ini. Kita hanya membutuhkan PC

minimal menggunakan  processor 100 MHz, RAM minimal 64 Mb, space

hard disk yang  kosong  minimal 64 (Hard  disk  menggunakan  sistem

standar Kontroler IDE dan ATA. Penggunaan SATA, SCSI dan USB tidak

didukung), LAN card, CD/DVD ROM (jika instalasi menggunakan disket,

gunakan  ukuran  3,5″ pada drive A), dan CD Program Mikrotik.

Dalam menginstal program mikrotik, mouse belumlah support tapi

anda jangan khawatir  tidak bisa menginstal  program  mikrotik karena kita

bisa menggunakan keyboard sebagai  pengganti mouse. Penggunaan

keyboard  dalam  menginstal  program  mikrotik  pun cukup mudah, anda

hanya tinggal menekan  satu  tombol yang ada di keyboard sesuai dengan

petunjuk yang ada dalam proses  instalasi  mikrotik.

Proses menginstal program  mikrotik menurut kelompok kami

tergolong cukup mudah, anda hanya perlu memahami petunjuk yang ada,

kemudian disesuaikan dengan kebutuhan yang diinginkan.

B. SARAN

Penting untuk diperhatikan  adalah  saat memilih paket tambahan

yaitu  harus sama versinya dengan Router OS  yang  kita gunakan. Jika

tidak maka  paket  tambahan  tersebut  tidak dapat diinstalasi. Mikrotik

yang baru saja didownload dan di install  adalah  versi  shareware  yang

hanya bisa dipergunakan sementara dan akan bisa dipergunakan  lebih

lanjut bila melakukan registrasi terlebih dahulu. Sebaiknya paket Installasi

ini di Install  semua dan  jika ada  paket yang  tidak  kita butuh dapat

di remove  nantinya  setelah  Mikrotik kita konfigurasi  lebih lanjut.

Page 33: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

Hal  lain  yang  perlu diperhatikan di dalam  proses  instalasi

Mikrotik adalah  memastikan PC memiliki CD/DVD ROM yang baik

karena proses instalasi akan dilakukan melalui CD dan PC memiliki

minimal dua ethernet card.

Jangan lupa gunakan semua peralatan komputer yang masih dapat

berfungsi dengan baik serta tatalah  kerapihan  area kerja. Hal ini bertujuan

untuk menunjang  kemudahan dan kenyamanan anda saat proses instalasi

mikrotik.

Khusus bagi  Newbie agar  tidak binggung saat pertama kali

melakukan  instalasi dalam menentukan interface dari LAN Card yang kita

pasang di PC Router  maka sebaiknya kita pasang 1 buah LAN Card saja

terlebih dahulu. Dan selanjutnya kita  lakukan /Setup  dengan menentukan

Interface LAN Card  tersebut sebagai  koneksi  ke jaringan Local / LAN

kita.

Page 34: Makalah Mikrotikk Teng Tengan 22

Daftar Pustaka

Http://definisi+router+wikipedia&oq=definis// di unduh pada tanggal 12

Desember 2013 Pukul 15.00 WIB

Http://isalblog.com/pengertian-router-fungsi-router-jenis-jenis-router.html di

unduh pada tanggal 12 Desember 2013 Pukul 15.00 WIB

Http://www.jaringankomputer.org/tag/fungsi-router/ // di unduh pada tanggal 12

Desember 2013 Pukul 16.00 WIB

Http://nurcholis-ikhsan.blogspot.com // di unduh pada tanggal 13 Desember 2013

Pukul 07.00 WIB

Http://www.sejutablog.com// di unduh pada tanggal 14 Desember 2013 Pukul

13.00 WIB

Www.mikrotik.com// di unduh pada tanggal 14 Desember 2013 Pukul 15.00

WIB

Http://isalblog.com/pengertian-router-fungsi-router-jenis-jenis-router.html/

Di unduh pada tanggal 14 Desember 2013 Pukul 19.00 WIB