Download - Contoh Proposal

Transcript

PROPOSAL KEGIATAN

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAANPOLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA

HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN

TEKNIK KIMIA

Jalan Srijaya Negara Bukit Besar, Palembang 30139Telp. 353414, Fax. 355918 E-mail: [email protected]

PROPOSALLATIHAN DASAR ORGANISASI BKKMTKI WILAYAH I (SUMATERA)

17 - 18 Oktober 2013

HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN TEKNIK KIMIAPOLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA2013PROPOSALLATIHAN DASAR ORGANISASI BKKMTKI

WILAYAH 1 (SUMATERA)17-18 Oktober 2013

I. LATAR BELAKANG

Kesenjangan sektor pendidikan tinggi pada umumnya dan pendidikan tinggi Teknik Kimia pada khususnya antara satu institusi dengan institusi lainnya cukup menjadi kendala lambatnya perkembangan Teknik Kimia Indonesia secara global. Untuk itulah diperlukan suatu sarana untuk mentransfer info-info Teknik Kimia terbaru dan juga tukar-menukar sistem pendidikan Teknik Kimia. Melalui sarana tersebut diharapkan akan terjadi transformasi berfikir akibat adanya proses pembandingan antar institusi-institusi. Pada titik kesetimbangan nantinya akan tercapai sebuah kondisi dimana terjadi pemerataan pendidikan yang berimplikasi pada sebuah kompetisi sehat dan kesiapan pendidikan tinggi Teknik Kimia Indonesia pada kancah persaingan global secara komprehensif. Bukanlah hal yang tidak mungkin terjadi jika semua subjek dan objek pendidikan tinggi Teknik Kimia berjalan beriringan menjemput impian itu.

BKKMTKI sebagai organisasi mahasiswa Teknik Kimia memiliki tanggung jawab moral untuk mewujudkan impian tersebut pada tataran idealnya. Sebagai organisasi yang bersifat kolektif dan dipisahkan oleh keadaan geografis, BKKMTKI memerlukan suatu wahana dan kegiatan sebagai tempat berkumpul dan bertukar informasi ilmu teknik kimia secara formal dan terjadwal. BKKMTKI memiliki 8 orang Pimpinan Pusat (PP) yang terdiri dari satu orang Sekretaris Jendral (Sekjen) dan 7 orang Koordinator Bidang yang masing-masing berfungsi sebagai koordinator dilingkup kerja yang menjadi kompetensinya. Untuk meningkatkan jiwa kepimpinan pada setiap anggota BKKMTKI, maka diperlukan suatu kegiatan Latihan Dasar Organisasi (LDO) yang terpadu dan terorganisir sebagai wujud pembekalan emotional quality setiap anggota.

Latihan Dasar Organisasi (LDO) bertujuan untuk membentuk karakter kepemimpinan mahasiswa. Selain mendapat bekal uktuk aktif berorganisasi, mahasiswa tersebut diharapkan dapat membangun jiwa sensitifnya dalam mmemandang persoalan lingkungan dan bangsa. Latihan Dasar Organisasi (LDO) tidak hanya berisi motivasi dan kegiatan-kegiatan ilmiah (seminar, pelatihan, dll) yang bersifat formal, tetapi diselingi juga oleh diskusi-diskusi informal mengenai kondisi dan sistem di kampus masing-masing antar delegasi yang hadir. Diskusi-diskusi ini secara tidak langsung akan membawa kearah pemikiran komparatif yang kiranya bisa diterapkan di kampusnya masing-masing.

Latihan Dasar Organisasi (LDO) merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan 1 tahun sekali yang dihadiri oleh seluruh anggota (dalam hal ini organisasi mahasiswa profesi) yang diwakili oleh delegasi masing-masing anggota dari setiap institusi. Latihan Dasar Organisasi (LDO) BKKMTKI Wilayah 1 ini diikuti oleh 13 institusi yang menjadi anggota resmi BKKMTKI. Dengan diselenggarakan Latihan Dasar Organisasi (LDO) BKKMTKI Wilayah 1 ini diharapkan dapat menjadi sarana aktualisasi mahasiswa dalam berorganisasi, sehingga mahasiswa Teknik Kimia dapat lebih leluasa dalam mengembangkan dan memajukan industri nasional.II. TUJUAN KEGIATAN

Tujuan diselenggarakannya Latihan Dasar Organisasi (LDO) yang dirangkaikan dengan kegiatan ilmiah adalah : 1. Membangun karakter mahasiswa agar lebih aktif dalam berorganisasi baik di kegiatan formal maupun nonformal.2. Memupuk kerjasama dan mempererat persaudaraan antara mahasiswa Teknik Kimia Indonesia sebagai bagian dari komponen bangsa dalam menyukseskan pembangunan nasional.

3. Menggali potensi dan memantapkan disiplin ilmu Mahasiswa Teknik Kimia Indonesia yang akan berkiprah dalam dunia industri pada era global.

4. Memperluas dan meningkatkan wawasan nasional serta daya saing di pasar global bagi mahasiswa Teknik Kimia.

5. Meningkatkan wawasan mahasiswa Teknik Kimia serta peran aktif dalam lingkungan masyarakat akademis, profesi, dan industri.

6. Sebagai ajang melakukan pertukaran ilmu pengetahuan dan teknologi tepat guna antar mahasiswa teknik kimia dari seluruh Indonesia.7. Sebagai wahana untuk memperkenalkan daerah Palembang, sebagai salah satu tempat yang baik bagi perkembangan ilmu Teknik kimia di Indonesia.III. NAMA KEGIATAN DAN TEMA KEGIATANKegiatan ini bernama LATIHAN DASAR ORGANISASI BKKMTKI Wilayah 1 (SUMATERA) dengan tema Pembinaan Karakter Kepemimpinan Mahasiswa Teknik Kimia dalam Berorganisasi untuk Memanfaatkan SDM Indonesia melalui BKKMTKI.IV. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Kegiatan ini akan diselenggarakan pada :

Hari: Kamis - Jumat

Tanggal: 17 - 18 Oktober 2013

Tempat: Politeknik Negeri Sriwijaya PalembangV. BENTUK KEGIATANAdapun bentuk-bentuk kegiatan, sebagai berikut : 1. Latihan Dasar Organisasi (LDO)2. Diskusi BKKMTKI3. Game VI. PESERTA KEGIATAN

Adapun peserta kegiatan Latihan Dasar Organisasi (LDO) IX BKKMTKI Wilayah 1 meliputi 150 orang antara lain:

1. Delegasi LDO BKKMTKI Wilayah 1

2. Mahasiswa Teknik Kimia (S1/D3) PalembangVII. LAMPIRAN

Untuk melengkapi proposal ini, berikut kami lampirkan :

1. Susunan Kepanitiaan

2. Susunan Acara

3. Estimasi Anggaran4. Petunjuk Pelaksanaan Umum Kegiatan5. Pamflet6. Curriculum Vitae PembicaraVIII. PENUTUP

Demikian proposal Latihan Dasar Organisasi (LDO) BKKMTKI Wilayah 1 ini kami buat. Kami selaku panitia sangat menyadari bahwa keberhasilan kegiatan ini tidak akan terwujud tanpa keterlibatan berbagai pihak. Melalui proposal ini, kami mengharapkan dukungan, bantuan serta partisipasi personal, moral, financial dan material dari segala pihak agar kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Akhir kata, atas semua perhatian, dukungan, bantuan, serta partisipasi yang anda berikan demi suksesnya Latihan Dasar Organisasi (LDO) BKKMTKI Wilayah 1, kami mengucapkan banyak terima kasih. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua.

Palembang, 16 September 2013


Top Related