dampak positif perang dunia 1 & 2 terhadap

23
DAMPAK POSITIF PERANG DUNIA 1 & 2 TERHADAP PERKEMBANGAN ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI Ayu Astari Diki Prawira Adifa Kinanti Aryadianti M. Reihansyah Deswindri Mu’Ammar Zain Al H Muthia Zahra Richky Adhia Utama Widita Febby Cahyani XI IPA 5

Upload: richkyutama

Post on 19-Jan-2016

2.637 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

Page 1: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

DAMPAK POSITIF PERANG DUNIA 1 & 2 TERHADAP PERKEMBANGAN

ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI

• Ayu Astari• Diki Prawira Adifa• Kinanti Aryadianti

• M. Reihansyah Deswindri

• Mu’Ammar Zain Al H• Muthia Zahra

• Richky Adhia Utama• Widita Febby Cahyani

XI IPA 5

Page 2: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

Perang Dunia 1• Perang Dunia I (PDI) adalah sebuah perang global terpusat di Eropa yang dimulai pada

tanggal 28 Juli 1914 sampai 11 November 1918. Perang ini sering disebut Perang Dunia atau Perang Besar sejak terjadi sampai dimulainya Perang Dunia II pada tahun 1939, dan Perang Dunia Pertama atau Perang Dunia I setelah itu. Perang ini melibatkan semua kekuatan besar dunia, yang terbagi menjadi dua aliansi bertentangan, yaitu Sekutu (berdasarkan Entente Tiga yang terdiri dariBritania Raya, Perancis, dan Rusia) dan Kekuatan Sentral (terpusat pada Aliansi Tiga yang terdiri dari Jerman, Austria-Hongaria, dan Italia; namun saat Austria-Hongaria melakukan serangan sementara persekutuan ini bersifat defensif, Italia tidak ikut berperang).  Kedua aliansi ini melakukan reorganisasi (Italia berada di pihak Sekutu) dan memperluas diri saat banyak negara ikut serta dalam perang. Lebih dari 70 juta tentara militer, termasuk 60 juta orang Eropa, dimobilisasi dalam salah satu perang terbesar dalam sejarah. Lebih dari 9 juta prajurit gugur, terutama akibat kemajuan teknologi yang meningkatkan tingkat mematikannya suatu senjata tanpa mempertimbangkan perbaikan perlindungan atau mobilitas. Perang Dunia I adalah konflik paling mematikan keenam dalam sejarah dunia, sehingga membuka jalan untuk berbagai perubahan politik seperti revolusi di beberapa negara yang terlibat.

Page 3: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

Sebab Perang Dunia 1Pertentangan antara negara-negara di Eropa.

• a) Pertengan antara Jerman dan Perancis• Setelah kalah perang pada tahun 1870, Perancis menjalankan polotik Revanche, Jerman

menyadari tentang kemungkinan tindakan yang mungkin dilakukan oleh Perancis.

• b) Pertentangan antara Jerman dan Inggris• Pemicu pertentangan antara Jerman dan Inggris adalah di sebabkan kerena Jerman

mengalami kemajuan yang pesat dalam bidang perindustrian. Sehingga inggris merasa tersaingi. Selain itu, di daratan Afrika antara Jerman dengan Inggris terjadi perebutan Marokoc) Pertentangan antara Jerman dan Rusia

• d) Pertentangan antara Rusia dengan Austria• Pertentangan kedua negara ini disebabkan mereka sama-sama ingin menguasai daerah

Balkan. Gerakan Pan-Slavisme Rusia di Balkan dipimpim oleh Serbia Raya.

Page 4: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

Akibat Perang Dunia 11. Akibat Perang Dunia I dalam Bidang Politik maupun sosial budaya.

• a. Timbulnya perubahan kekuasaan wilayah• Di bidang politik, pengaruh Perang Dunia I sangat terasa. Wilayah kekuasaan negara-negara

yang berperang mengalami perubahan. Jerman, Austria, dan Turki menjadi repeblik dan wilayahnya menjadi sempit, selain itu muncul negara-negara baru seperti Polandia, Finlandia, Cekoslowakia, Hongaria, Mesir, Irak, Saudi Arabia, Syiria, Lebanon dan Austria.

• b. Timbul paham-paham politik• Paham-paham baru sebagai reaksi terhadap paham demokrasi liberal yang tidak berhasil

menghadapi kekacauan di beberapa negara Eropa bermunculan. Di itali lahir paham fasisme yang diperkenalkan oleh-Benito Mussolini.

Page 5: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

2. Akibat Perang Dunia I dalam Bidang Ekonomi

• Sistem ekonomi liberal yang dipandang menyulitkan diganti dengan sistem ekonomi terpimpin yang banyak melibatkan kekuasaan negara. Hal ini terjadi bukan hanya di negara-negara totaliter, akan tetapi juga di negara-negara liberalseerti Amerika Serikat di bawah Presiden Roosevelt.

3. Akibat Perang Dunia I dalam Bidang Sosial

• Industri peralatan perang semakin maju dengan pesat sehingga kaum buruh meningkat dan menduduki posisi yang semakin kuat. Undang-undang sosial pun dikeluarkan di beberapa negara. Sementara itu, gerakan emansipasi wanita mendapat sambutan yang menggembirakan kerena dalam peperangan yang menjadi tenaga palang merah.

Page 6: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

4. Akibat Perang Dunia I dalam bidang Kemanusiaan

• Keadaan perekonomian masing-masing negara yang terlibat dalam kancah peperangan menjadi hancur. Hal tersebut membawa dampak kepada umat manusia. yaitu kemiskinan dan kemelaratan semakin mencekam, wabah penyakit merajela, penduduk yang negaranya sedang berperang banyak kehilangan tempat tinggal, banyak manusia yang tak berdosa harus kehilangan nyawa dan cacat mental maupun cacat tubuh, dan banyak lagi akibat yang dapat ditimbulkan dengan meletusnya PD I

• Dari uraian tersebut di atas, kita dapat menyimpulkan bahwa selain akibat negatif yang muncul, Perang Dunia I juga membawa akibat positif. Dampak positif yang lahir sebagai akibat Perang Dunia I tersebut adalah lahirnya Liga Bangsa-Bangsa (LBB) yang diprakasai oleh Presiden Amerika Serikat Woodrow Wilson pada1919.

Page 7: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

Perang Dunia 2• Perang Dunia II, atau Perang Dunia Kedua (biasa disingkat

menjadi PDII atau PD2), adalah sebuah perang global yang berlangsung mulai tahun 1939 sampai 1945. Perang ini melibatkan banyak sekali negara di dunia —termasuk semuakekuatan besar—yang pada akhirnya membentuk dua aliansi militer yang saling bertentangan: Sekutu dan Poros. Perang ini merupakan perang terluas dalam sejarah yang melibatkan lebih dari 100 juta orang di berbagai pasukan militer Dalam keadaan "perang total", negara-negara besar memaksimalkan seluruh kemampuan ekonomi, industri, dan ilmiahnya untuk keperluan perang, sehingga menghapus perbedaan antara sumber daya sipil dan militer. Ditandai oleh sejumlah peristiwa penting yang melibatkan kematian massal warga sipil, termasuk Holocaust dan pemakaian senjata nuklir dalam peperangan, perang ini memakan korban jiwa sebanyak 50 juta sampai 70 juta jiwa. Jumlah kematian ini menjadikan Perang Dunia II konflik paling mematikan sepanjang sejarah umat manusia.

Page 8: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

Sebab Perang Dunia 2• Sebab-Sebab Umum

Berikut ini adalah sebab-sebab umum terjadinya Perang Dunia II:

1. Adanya politik Revanche of Idea Jerman, yaitu politik balas dendam atas kekalahan pada Perang Dunia I.

2. Politik mencari kawan yang menimbulkan blok-blok antar negara.

3. Adanya perlombaan senjata antar negara untuk memperkuat diri.

4. Timbulnya paham yang saling bertentangan, yaitu paham fasis, liberalis, dan komunis.

5. Timbulnya perluasan wilayah (ekspansi) di bidang ekonomi. Libensraum (Jerman), Irredenta (Italia), danHakko I Chiu (Jepang).

6. Kegagalan LBB dalam usaha menciptakan perdamaian dunia.

Page 9: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• Sebab-Sebab Khusus

Sebab khusus Perang Dunia II adalah serangan Jerman terhadap Kota Danzig (sekarang bernama Gdanks) yang terletak di negara Polandia, di tepi Laut Baltik. Serangan Jerman terhadap kota Danzig dilakukan pada tanggal 1 September 1939 yang menggunakan taktik serangan kilat (blitzkrieg) dan kendaraan lapis baja dengan pengeboman yang efektif.

Polandia tidak tinggal diam sehingga pecahlah perang antara Jerman melawan Polandia. Pada tanggal 3 September 1939 Perancis dan Inggris membela Polandia dengan mengumumkan perang kepada Jerman sehingga perang pun cepat menjalar di kawasan Eropa.

Sementara itu, pada tanggal 7 Desember 1941 Jepang menyerang Pangkalan Angkatan Laut Amerika Serikat di Pearl Harbour, Hawai dengan tujuan keinginan Jepang untuk menguasai Asia. Pada tanggal 11 Desember 1941 Jerman dan Italia yang merupakan sekutu Jepang mengumumkan perang kepada Amerika Serikat.

Page 10: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

Akibat Perang Dunia 21. Bidang Politik:

Akhir dari perang dunia II, membawa dampak di bidang politik seperti:

• Munculnya negara Amerika Serikat dan Uni Soviet sebagai negara adikuasa (superpower). Keduanya bersaing dalam perang "dingin"

• Timbul negara-negara baru seperti Indonesia (17 Agustus 1945), Filipina (4 Juli 1946)

• Munculnya politik aliansi yang dibentuk berdasarka kepentingan bersama seperti NATO dan SEATO

• Munculnya politik memecah belah negara seperti Jerman yang dibagi menjadi dua negara yaitu jerman barat dan jerman timur serta India terbagi menjadi India dan Pakistan

Page 11: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• Bidang Ekonomi:

• Bidang ekonomi membuat perekonomian dunia hancur. Hal ini disebabkan banyaknya kerusakan akibat perang. Hanya negara Amerika Serikat yang memiliki perekonomian stabil saat itu.

Bidang Sosial

• Untuk membantu korban perang dunia II, PBB membentuk UNRA (United Nations Relief Rehabilitation Administration) yang tugasnya adalah: a. Memberi makan kepada orang-orang terlantar b. Mengurus pengungsi dan menyatukan kembali dengan keluarganya c. Mendirikan rumah sakit d. Mengerjakan kembali tanah yang rusak

Page 12: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

Dampak Positif PD2 Terhadap IPTEK

•          Dampak yang sangat terasa pada PD II yaitu pada teknologi persenjataan untuk perang.Kalau pada perang dunia I masih digunakan senjata manual, tetapi pada perang dunia II sudah digunakan senjata otomatis dan semiotomatis.Penggunaan pesawat terbang dan kapal perang sebagai senjata andalan juga menunjukan bahwa perkembangan ilmu tentang pesawat danperkapalan sangat cepat. Ilmu tentang roket peluncur juga mengalami pertumbuhan yang sangat cepat pula.

       Setelah perang selesai perkembangan teknologi perang dapat diaplikasikan untuk kepentingan sipil demi kesejahteraan umat manusia. Dibuatnya pesawatyang mampu mengangkut penumpang dalam jumlah banyak dan dapat menempuh jarak yang jauh serta kapal-kapal modern yang dapat mengarungi lautan dengan daya jelajah tinggi dan mampu mengangkut beban yang berat,merupakan salah satu manfaat yang dapat diperoleh setelah perang. Alat angkutan darat dengan kemampuan besar juga diproduksi untuk mengangkut barang dan manusia, sehingga transportasi bisa diselenggarakan dengan aman, murah dan nyaman.      

         Teknologir oket yang pada awalnya sebagai alat untuk meluncurkan peluru kendali lintas negara atau lintas benua merupakan cikal bakal proyek luar angkasa. Proyek angkasa luar dipercepat dengan sudah ditemukannya roket, sehingga dapat meluncurkan modul ruang angkasa (pesawat ulang alik dan satelit) sampai mencapai orbit bumi. Lebih dari itu teknologi roket juga mengilhami dibuatnya mesin jet, sehingga dapat diciptakannya kendaraan yang mempunyai kecepatan melebihi kecepatan suara.

       

Page 13: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

   Ilmu kedokteran yang digunakan untuk perang juga mengalami perkembangan sangat cepat. Penemuan obat dan prosedur medis modern telah diterapkan dalam perang dunia II, karena banyaknya korban yang berjatuhan dikedua belah pihak yang bertikai. Ilmu tentang kejiwaan manusia digunakanuntuk membuat seorang prajurit tidak mengenal takut dan lelah demi bangsa dan negara. Teknik rekayasa genetika digunakan untuk membuat seorang prajurit lebih hebat dan kuat di medan perang.   

         Master piece perkembangan teknologi pada PD II yaitu ditemukannya cara pembuatan bom atom. Teknologi nuklir mengalami perkembangan yang sangat cepat. Dampak yang terjadi antara uranium dan plutonium dalam suatu reaktor ternyata menimbulkan energi yang sangat luar biasa. Setelah perang berakhir teknologi nuklir dimanfaatkan sebagai sumber energi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, misalnya untuk menggerakan turbin bagi PLTN,menggerakan mesin kapal terutama kapal selam, serta bahan bakar untukpesawat ruang angkasa penjelajah alam semesta.

Page 14: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

10 Dampak Positif Perang Dunia, Yang Paling Kontras• 1. Melahirkan PBB

Hasil lain dari Perang Dunia II adalah pembentukan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB). Setelah perang dunia pertama, Sekutu telah menciptakan Liga Bangsa-Bangsa (LoF), yang tujuannya adalah untuk menjaga perdamaian dan stabilitas di Eropa. Ini adalah organisasi global pertama dalam sejarah, tetapi memiliki beberapa masalah, yang menyebabkan Perang Dunia II. Ketika mereka menciptakan PBB pada tanggal 24 Oktober 1945, Sekutu memastikan untuk meningkatkan PBB, terutama dengan memisahkan kekuasaan di antara lima negara besar (Inggris, Perancis, Amerika Serikat, Cina, dan Uni Soviet) bukan hanya dua atau tiga ,seperti dalam Liga Bangsa-Bangsa.

Page 15: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• 2. Terciptanya Negara Adidaya Baru.

Meskipun PBB memiliki lima negara besar, hanya ada dua negara yang secara ekonomi kuat setelah Perang Dunia II. Pasokan sumber daya alam dan ekonomi dari negara-negara Eropa Barat, khususnya Inggris, Perancis, dan Jerman terluka parah. Negara-negara ini sebelumnya mendominasi pasar perdagangan dunia, dan sekarang kedua negara baru yang relatif tanpa cedera selama perang mengambil tempat Uni Soviet dan Amerika Serikat. Uni Soviet hanya rusak di sisi barat; timur benar-benar terluka. AS hanya mengirimkan pasukannya ke Eropa, tidak satupun dari pertempuran telah terjadi di tanah Amerika. Perang ini benar-benar mendorong ekonomi Amerika, mengakhiri Depresi Besar dan memungkinkan AS untuk menjadi negara adidaya di pasar pasca perang global.

Page 16: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• 3. Melambungkan Peran Wanita.

Perang itu juga menghasilkan kemenangan besar bagi pendukung hak-hak perempuan. Selama perang, pemerintah setiap negara disusun orang untuk melayani di tentara. Karena laki-laki telah mengadakan sebagian besar pekerjaan saat ini, draft militer meninggalkan sebuah vakum di pabrik-pabrik, kantor, dan peternakan. Vakum ini diisi oleh perempuan, banyak dari mereka yang belum pernah bekerja sebelumnya. Sementara perang berlangsung, para wanita mengembangkan rasa percaya diri dan memperoleh rasa yang kuat untuk kemerdekaan. Pada saat pertempuran berakhir dan orang-orang kembali, wanita menolak untuk melepaskan pekerjaan mereka, banyak dari mereka menikmati dalam mencari nafkah mereka sendiri dan tidak harus bergantung pada suami mereka atau saudara-saudara atau anak. Pemerintah terpaksa untuk memungkinkan perempuan untuk bekerja dan untuk meningkatkan kesetaraan dalam membayar (meskipun gaji tidak sepenuhnya sama bahkan sampai hari ini). Perempuan terus memperjuangkan kesetaraan lengkap,berarti Perang Dunia II benar-benar sangat membantu dalam perjalanan mereka.

Page 17: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• 4. Kesempatan Merdeka untuk Negara-negara terjajah.

Langsung atau tidak langsung,perang dunia2 memberikan kesempatan kepada-negara terjajah untuk merdeka,terutama di kawasan Asia termasuk Indonesia, India, Pakistan , Sri Lanka Filipina dan banyak lagi di kawasan Afrika.(khusus untuk Indonesia momen Perang Dunia 2 benar-benar bisa di manfaatkan oleh para pendahulu kita untuk Merdeka).

Page 18: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• 5. Beberapa negara terpecah.

Akibat Perang Dunia2,ada beberapa negara yang berusaha untuk merdeka,tetapi banyak juga negara yang menjadi pecah atau terpecah di antaranya Korea, Vietnam dan Jerman.(untuk Jerman,negara ini telah bersatu kembali setelah robohnya Tembok Berlin).

Page 19: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• 6. Dibentuk NATO dan Pakta Warsawa.

Perang Dunia 2 juga melahirkan North Atlantic Treaty Organization atau disingkat NATO. NATO adalah sebuah organisasi internasional untuk keamanan bersama yang didirikan pada tahun 1949, sebagai bentuk dukungan terhadap Persetujuan Atlantik Utara yang ditanda tangani di Washington, DC pada 4 April 1949.

Page 20: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• 7. Colombo plan.

Efect dari Perang Dunia2 juga adalah terbentuknya Colombo plan yang di sponsori Inggris. Colombo plan adalah organisasi regional yang mencakup konsep upaya kolektif antar pemerintah untuk memperkuat pembangunan ekonomi dan sosial negara-negara anggotanya di wilayah Asia-Pasifik . Fokus utama dari semua kegiatan Colombo Plan adalah pada pengembangan sumber daya manusia.

Page 21: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• 8. Point Four Truman.

Peta perekonomian pasca perang Dunia 2 memang luluh lantak,dan efek itu sangat terasa sampai asia tenggara. Sehingga negara-negara kuat pada saat itu banyak membuat program untuk pemulihan terutama di kawasan asia Point Four Truman diarahkan untuk bantuan bagi negara-negara yang masih terbelakang, terutama di Asia.

Page 22: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• 9. Menambah Lapangan Kerja.

Sebelum Perang Dunia II dimulai, sebagian besar dunia mengalami Depresi Besar, tetapi perang membawa lapangan kerja dan mengangkat ekonomi kembali normal. Setelah perang, teknologi mengalami dorongan besar. Banyak teknologi yang digunakan selama masa perang ditemukan nilai komersial setelah perang dan menaikkan standar hidup. Produksi mobil, pesawat terbang, radio dan bahkan bahan kimia tertentu melejit. Kelebihan produksi massal dan penggunaan mesin untuk melakukan tugas mantan tenaga kerja manusia, bersama dengan pelaksanaan hari kerja delapan jam,merangsang perekonomian, terutama di Amerika Serikat.

Page 23: Dampak Positif Perang Dunia 1 & 2 Terhadap

• 10. Makanan kaleng.

Yang ini agak melenceng dari perang, tapi ini juga benar-benar efek dari perang dunia2. Selama perang, makanan disiapkan dan dimakan secara lokal. Gail Borden, mematenkan susu kental pada 1854 dan ketika perang dimulai dia menjual kopi Angkatan Laut yang terkondensasi sari. Pada 1862, puluhan ribu tentara sudah mulai makan makanan kalengan nya, biskuit daging, kopi kental dan susu kental. Pengusaha seperti Van Camp, Armour dan Swift memberikan nama pada kacang kalengan tunggal dan daging. Ketersediaan baru dari makanan kaleng membuat tentara merasa seperti dirumah.