“dampak polusi udara bagi kesehatan” file · web viewsmog menyebabkan...

7
KARYA TULIS ILMIAH “Dampak Polusi Udara Bagi Kesehatan” DISUSUN OLEH : RICKY UTAMA PUTRA 1401056

Upload: vanhanh

Post on 06-Feb-2018

231 views

Category:

Documents


14 download

TRANSCRIPT

Page 1: “Dampak Polusi Udara Bagi Kesehatan” file · Web viewSmog menyebabkan berkurangnya daya pandang, iritasi pada mata dan saluran pernapasan, membuat tanaman layu, serta menurunkan

KARYA TULIS ILMIAH

“Dampak Polusi Udara Bagi Kesehatan”

 

 

 

 

 

 

DISUSUN OLEH :

RICKY UTAMA PUTRA

1401056

 

 PROGRAM STUDI KEPERAWATANSTIKES MUHAMMADIYAH KLATEN

2014/2015

Page 2: “Dampak Polusi Udara Bagi Kesehatan” file · Web viewSmog menyebabkan berkurangnya daya pandang, iritasi pada mata dan saluran pernapasan, membuat tanaman layu, serta menurunkan

I. PENDAHULUAN

            Kendaraan bermotor kini merupakan hal yang sangat lazim kita saksikan berkeliaran di sepanjang jalan raya. Mulai dari kendaraan roda dua sampai roda empat, mulai dari kendaraan umum sampai kendaraan pribadi. Tentunya kendaraan bermotor ini mengeluarkan asap yang mengandung CO2, yaitu hasil pembakaran yang tidak sempurna, sehingga dapat mengganggu proses pernapasan bagi manusia. Di samping itu, asap kendaraan bermotor juga dapat menyebabkan polusi udara yang sangat mencemari dan merusak lingkungan.            Banyaknya penggunaan kendaraan bermotor dengan mengesampingkan perhatian terhadap dampaknya bagi lingkungan secara perlahan namun pasti pada akhirnya akan merugikan lingkungan tempat tinggal manusia dan kehidupannya.” Para ahli lingkungan telah menemukan indikasi adanya dampak yang terbesar bagi lingkungan dan dunia secara global akibat polusi dari asap kendaraan bermotor yang telah berkembang pesat ini.” (Bapedal, 1998)

                       

II. RUMUSAN MASALAH

1. Apa yang menjadi penyebab terjadinya polusi udara di lingkungan?2. Mengapa asap kendaraan bermotor dapat menyebabkan terjadinya polusi udara di

lingkungan?3. Beberapa besar alih asap kendaraan bermotor dalam menyebabkan polusi udara?4. Bagaimana upaya manusia untuk mengurangi dampak asap kendaraan bermotor terhadap

lingkungan?

 

 

  

Page 3: “Dampak Polusi Udara Bagi Kesehatan” file · Web viewSmog menyebabkan berkurangnya daya pandang, iritasi pada mata dan saluran pernapasan, membuat tanaman layu, serta menurunkan

III. PEMBAHASAN

A. Apa yang menjadi penyebab terjadinya polusi udara di lingkungan?            Pencemaran udara terutama di kota-kota besar telah menyebabkan turunnya kualitas udara sehingga mengganggu kenyamanan lingkungan bahkan telah menyebabkan terjadinya gangguan kesehatan. Menurunnya kualitas udara tersebut terutama disebabkan oleh penggunaan bahan bakar fosil yang tidak terkendali dan tidak efisien pada sarana transportasi dan industri yang umumnya terpusat di kota-kota besar, disamping kegiatan rumah tangga, illegal logging, dan kebakaran hutan.

B. Mengapa asap kendaraan bermotor dapat menyebabkan terjadinya polusi udara di lingkungan?            Asap kendaraan bermotor mengandung beberapa zat yang berbahaya bagi manusia dan lingkungan, diantaranya adalah karbon dioksida, karbon monoksida, oksida nitrogen dan oksida belerang.

Berikut ini kerugian yang ditimbulkan gas-gas tersebut :

1. Karbon dioksida. Karbon dioksida tergolong gas rumah kaca, sehingga peningkatan kadar karbon dioksida di udara dapat mengakibatkan peningkatan suhu permukaan bumi.

2. Karbon monoksida. Gas ini bersifat racun, dapat menyebabkan rasa sakit pada mata, saluran pernafasan dan paru-paru. Jika masuk ke dalam darah melalui pernafasan, karbon monoksida bereaksi dengan hemoglobin dalam darah membentuk COHb (karboksihemoglobin).

3. Oksida Belerang Belerang oksida, apabila terisap oleh pernapasan, akan berekasi dengan air dalam sluran pernapasan dan membentuk asam sulfat yang akan merusak jaringan dan menimbulkan rasa sakit. Oksidasi belerang juga dapat larut dalam air hujan dan menyebabkan hujan asam.

4. Oksida nitrogen. NOx bereaksi dengan bahan-bahan pencemar lain dan menimbulkan fenomena asap-kabut atau smog. Smog menyebabkan berkurangnya daya pandang, iritasi pada mata dan saluran pernapasan, membuat tanaman layu, serta menurunkan kualitas materi.

5. Nitrogen Monoksida (NO). Zat ini elemahkan sistem pernapasan paru dan saluran nafas sehingga paru mudah terserang infeksi.

C. Seberapa besar alih asap kendaraan bermotor dalam menyebabkan polusi udara?            Sebuah sumber menyatakan bahwa konstribusi gas buang kendaraan bermotor sebagai sumber polusi udara mencapai 60-70%, dibandingkan dengan industri yang hanya berkisar antara 10-15%. Sedangkan sisanya berasal dari rumah tangga, pembakaran sampah, kebakaran hutan/ladang dan lain-lain.

Page 4: “Dampak Polusi Udara Bagi Kesehatan” file · Web viewSmog menyebabkan berkurangnya daya pandang, iritasi pada mata dan saluran pernapasan, membuat tanaman layu, serta menurunkan

D. Bagaimana upaya manusia untuk mengurangi dampak asap kendaraan bermotor terhadap lingkungan?

            Sudah semestinya masyarakat dan pemerintah perlu menetapkan dan melaksanakan langkah-langkah perbaikan yang tepat. Langkah-langkah yang tidak tepat atau tidak sesuai dengan aspirasi masyarakat perlu diidentifikasi dan kemudian dihindari untuk mencegah resistansi (perlawanan) dari masyarakat agar upaya perbaikan yang ditempuh tidak menjadi kontraproduktif.

            Dalam kenyataan, kita bisa melihat sendiri dengan sejelas-jelasnya banyak kendaraan bermotor di negara kita yang bebas berlalu lalang di jalan umum dengan mengeluarkan asap hitam pekat dan suara yang memekakkan telinga. Itulah salah satu contoh pahit penegakan hukum di Indonesia.            Dari uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa penanganan polusi membutuhkan keterlibatan seluruh masyarakat. Pelaksanaan kebijakan apapun tentu tidak akan mendatangkan hasil maksimal apabila hanya mengandalkan peran Pemerintah. Oleh karena itu, partisipasi masyarakat dan sinergi antara Pemerintah dan masyarakat dalam perbaikan lingkungan juga perlu digalakkan. Pada dasarnya, banyak warga Jakarta yang telah memahami persoalan kota mereka dan telah berinisiatif untuk ikut memperbaikinya. Gerakan “bike to work” (bersepeda ke tempat kerja) adalah salah satu contoh bentuk kepedulian warga Jakarta untuk mengurangi emisi kendaraan bermotor. Upaya kecil lainnya adalah program ‘one man one tree’ (satu orang satu pohon) yang merupakan bentuk kecil dari penghijauan guna mengurangi polusi udara.

 

 

 

 

 

 

 

 

  

Page 5: “Dampak Polusi Udara Bagi Kesehatan” file · Web viewSmog menyebabkan berkurangnya daya pandang, iritasi pada mata dan saluran pernapasan, membuat tanaman layu, serta menurunkan

  IV. KESIMPULAN

1. Asap kendaraan bermotor merupakan penyebab utama pencemaran udara dengan kontribusi sebesar 60-70% disbanding penyebab lainnya.

2. Asap kendaraan bermotor mengandung zat-zat yang berbahaya bagi manusia dan lingkungan, antara lain karbon dioksida, karbon monoksida, oksida belerang, oksida nitrogen, dan nitrogen monoksida.

3. Upaya mengurangi penggunaan kendaraan bermotor dengan mencanangkan beberapa pasal belum berjalan dengan baik sehingga semakin menyebabkan kesemerawutan pencemaran udara.

4. Salah satu cara yang paling mudah untuk mengurangi asap kendaraan bermotor antara lain program “bike to work”, serta “one man one tree” sebagai salah satu cara untuk mengurangi dampak dari asap tersebut.

 V. PENUTUP

Demikianlah makalah ini kami sampaikan. Kami sadar bahwa makalah ini belum sempurna baik dari segi penulisan maupun materi yang disampaikan. Oleh karena itu, kami sangat berharap akan saran dan kritik dari pembaca demi menciptakan sebuah makalah yang lebih baik. Semoga makalah ini bermanfaat bagi penulis dan khususnya bagi para pembaca.